cara membuat bedak temulawak untuk mengobati jerawat

Upload: dewi-ruhael-a

Post on 10-Oct-2015

81 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Cara Membuat Bedak Temulawak untuk Mengobati Jerawat

Bahan-bahan yang dibutuhkan.

Membuat bedak dingin dari temulawak cukup mudah. Siapkan beberapa bahan berikut ini:

Tepung beras sebanyak 3 sendok makan.Sebaiknya gunakan tepung beras yang dibuat sendiri dari beras, bukan tepung beras yang dijual di pasaran.

Akar rimpang temulawak sebanyak 1 jari.Pilihlah akar rimpang temulawak yang bentuknya bagus, bersih, dan sehat.

Minyak zaitun sebanyak 1 sendok teh.Minyak zaitun bekerja sebagai moisturizer alami untuk kulit.

Langkah-langkah pembuatan bedak temulawak dan cara penggunaannya.

Berikut ini adalah langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk membuat dan menggunakan bedak temulawak:

1. Bersihkan temulawak, lalu kupas hingga kulitnya tak tersisa.

2. Hancurkan temulawak dengan cara dicincang, diulek, atau ditumbuk. Pastikan temulawak benar-benar lumat.

3. Campurkan dengan tepung beras, aduk-aduk hingga rata.

4. Tambahkan minyak zaitun, lalu aduk kembali hingga semua tercampur rata.

5. Campuran yang sudah dibuat ini bisa langsung digunakan. Apabila campuran terlalu padat, bisa dicampurkan sedikit demi sedikit air hangat hingga campuran berupa pasta, lalu dibalurkan di area wajah.

6. Apabila ingin menggunakan bedak dingin ini di lain waktu, campuran dibuat menjadi bulatan-bulatan seperti kelereng, lalu dikeringkan di bawah terik matahari hingga mengeras. Campurkan air sedikit demi sedikit ketika hendak digunakan.

7. Setelah bedak temulawak dibalurkan di wajah, diamkan selama 15 30 menit hingga bedak mengeras di wajah, agar khasiat temulawak benar-benar bekerja dan dapat diserap oleh kulit.

8. Setelah itu, bilas dengan air hangat hingga bersih.

Gunakan bedak temulawak ini 3 4 kali dalam seminggu secara rutin agar jerawat segera sembuh dan tidak kembali lagi.

Tips:

Apabila kesulitan mendapatkan minyak zaitun, dapat menggunakan madu murni sebagai penggantinya.

Bagi tipe kulit berminyak, bisa ditambahkan jeruk nipis untuk mencerahkan kulit.TIPS: Membuat Foundation Alami

Sudah waktunya berkata selamat tinggal pada foundation atau alas bedak komersial mahal Anda. Dengan resep dibawah ini akan membuktikan bahwa alam telah menyediakan banyak hal untuk Anda. Cukup dengan beberapa bahan di dapur, Anda sudah dapat membuat alas bedak alami dan tentunya tidak pakai mahal.

Bahan:Untuk dasar:Tepung Garut

Bahan Pengental: Minyak zaitun/jojoba/minyak kelapa

Untuk Pewarna, Tambahkan satu atau kombinasi dari:

1. Coklat Bubuk

2. Kayu Manis Bubuk

Cara Membuat:1.Mulailah dengan menakar tepung garut (1 Sendok teh untuk kulit gelap dan 1 sendok makan untuk kulit terang)

2.Tambahkan satu atau kombinasi dari coklat bubuk dan kayu manis sedikit demi sedikit sampai Anda menemukan warna yang cocok untuk kulit Anda.

3.Jika Anda ingin alas bedak yang lebih padat, tambahkan sedikit minyak jojoba / zaitun / almond untuk campuran kemudian padatkan semua bahan. Mulailah dengan 5 tetes dan terus menambahkan sampai mencapai tekstur yang Anda inginkan.

4. Viola, Alas bedak alami sudah dapat Anda gunakan!!! Gunakan kuas untuk mengaplikasikan alas bedak.