ceramah masjid antasalam

4
Bismillahirrohmanirrohim, Assalamu ‘alaikum wr wb Alhamdulillahi robbil ‘alamin wabihi nasta’inu ‘ala umuridunya waddin washolatu wassalamu ‘al asrofil ambiya I wal mursalin wa ‘ala alihi washohbihi ajmain. Allohuma sholli ‘ala muhammadin abdika wa nabiyia wa rosulika nabiyyil ummiyyi, wa ‘ala alihi washohbihi wasallim, amma ba’du. Puji syukur kehadirat Alloh SWT atas segala rahmat dan nikmat yang telah ditercurah kepada kita semua, terutama nikmat iman dan nikmat islam. Sholawat serta salam semoga selalu tercurah kepada baginda Muhammad SAW beserta keluarga, sahabat, tabiit-tabiin, juga insya Alloh kepada umatnya sampai akhir jaman . amin. Hadirin jamah masjid antasalam rohimakumulloh, Pada kesempatan ini saya ingin berbagi sedikit tentang hati , qolbun salim. Al –Ayat Asy-Syuaro 88=89 Pada harinya harta dan anak laki-laki tidak berguna, kecuali orang-orang yang menghadap Alloh dengan hati yang bersih (qolbun salim). Bu, sebentar lagi insya Alloh rumah kita akan di datangi banyak orang, ya bu betul. Bahkan ada pejabat yang akan datang , VIP, kalu begitu malu ngga kira-kira kita kalo rumah kita masih kotor,bu tahukan ada orang yang bisa baca pikiran, ada dedy kobuzier, kira-kira malu ngga kita kalo keetahuan pikiran kia masih kotor, dan hadirin sekalian bukan kan sepatutnya kita malu bahkan takut sama Alloh kalo kita masih punya hati yang kotor, karena Alloh lebih tau apa yang ada dihati kita dibandingkan kita sendiri. Hati ini ibarat sebuah kolam yang memiliki empat buah saluran. Saluran pertama adalah mata (penglihatan). Saluran kedua adalah mulut (lisan). Saluran ketiga adalah telinga (pendengaran). Dan

Upload: dimas-hidayat

Post on 25-Jun-2015

143 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

qolbul saliim

TRANSCRIPT

Page 1: ceramah masjid antasalam

Bismillahirrohmanirrohim,

Assalamu ‘alaikum wr wb

Alhamdulillahi robbil ‘alamin wabihi nasta’inu ‘ala umuridunya waddin washolatu wassalamu ‘al asrofil ambiya I wal mursalin wa ‘ala alihi washohbihi ajmain.

Allohuma sholli ‘ala muhammadin abdika wa nabiyia wa rosulika nabiyyil ummiyyi, wa ‘ala alihi washohbihi wasallim, amma ba’du.

Puji syukur kehadirat Alloh SWT atas segala rahmat dan nikmat yang telah ditercurah kepada kita semua, terutama nikmat iman dan nikmat islam. Sholawat serta salam semoga selalu tercurah kepada baginda Muhammad SAW beserta keluarga, sahabat, tabiit-tabiin, juga insya Alloh kepada umatnya sampai akhir jaman . amin.

Hadirin jamah masjid antasalam rohimakumulloh,

Pada kesempatan ini saya ingin berbagi sedikit tentang hati , qolbun salim.

Al –Ayat Asy-Syuaro 88=89

Pada harinya harta dan anak laki-laki tidak berguna, kecuali orang-orang yang menghadap Alloh dengan hati yang bersih (qolbun salim).

Bu, sebentar lagi insya Alloh rumah kita akan di datangi banyak orang, ya bu betul. Bahkan ada pejabat yang akan datang , VIP, kalu begitu malu ngga kira-kira kita kalo rumah kita masih kotor,bu tahukan ada orang yang bisa baca pikiran, ada dedy kobuzier, kira-kira malu ngga kita kalo keetahuan pikiran kia masih kotor, dan hadirin sekalian bukan kan sepatutnya kita malu bahkan takut sama Alloh kalo kita masih punya hati yang kotor, karena Alloh lebih tau apa yang ada dihati kita dibandingkan kita sendiri.

Hati ini ibarat sebuah kolam yang memiliki empat buah saluran. Saluran pertama adalah mata (penglihatan). Saluran kedua adalah mulut (lisan). Saluran ketiga adalah telinga (pendengaran). Dan saluran yang keempat adalah otak (pikiran). Kolam itu adalah hati, yang akan berisi air sesuai dengan air yang mengalir kedalamnya dari keempat saluran tadi. Jika yang mengalir melalui keempat saluran tadi adalah air susu maka kolam itu pun akan menjadi kolam susu.

Apabila saluran-saluran ke dalam kolam tadi berupa air jernih dan bersih maka dapat dipastikan kolamnya pun akan berisi air yang jernih dan bersih. Sebaliknya jika yang mengalir melalui keempat saluran kolam tadi air kotor dan berbau busuk, maka kolam itupun akan terisi dengan air yang kotor dan bau. Begitu pula halnya dengan hati kita ini, apabila sumber dari hati tersebut kotor, atau salah satu sumber hati tersebut kotor, maka dari itu keempat saluran yang masuk ke dalam hati kita pun haruslah terjaga sumber dan isinya.

Page 2: ceramah masjid antasalam

Nah untuk menjaga keempat saluran ini kita mulai harus belajar mendidik saluran-saluran ini kita didik, atau bahasa garutnya kita tarbiyah Saluran pertama mata kita,Sebaiknya mata kita digunakan untuk memandang hal-hal yang disukai Allah Swt, bergaul dengan orang shaleh, pendek kata mata kita digunakan untuk perkara-perkara yang haq .

saluran kedua lisan, al ayatSurat Ibrahim ayat 27:

” meneguhkan iman orang-orang yang beriman dengan ucapan yang teguh (qoul tsabit) dalam kehidupan didunia dan akhirat; dan menyesatkan orang-orang yang dhalim; dan berbuat sesuai dengan kehendakNya”

secara luas qoul tsabit Adalah semua kata yang berjiwa tauhid yang menyatakan pengagungan kepada Alloh , karena itu hendaklah kita mengajarkan kata-kata yang berjiwa tauhid atau ucapan-ucapan islami kepada anak-anak sejak berusia dini, agar jiwa sang anak terhayati dan membentuk jiwa tauhid yang mendalam dan mengantarkan mereka menjadi manusia shaleh, amin.yuk kita latih deh mulai dari sekarangmenggunakan lisan dengan baik, atau kalau lagi ngga ada omongan bagus mending kita diem dah. Mudah mudahan kita jadi saling mengingatkan akan urusan yang satu ini, wa ta wa soubil haqi wa taw a shoubis sobri

nah yang ketiga telinga al ayat menyebutkan

Surat Ar-Ruum ayat 53:

“……..Dan kamu tidak dapat memperdengarkan (petunjuk ), kecuali kepada orang yang beriman pada ayat-ayat Kami, maka mereka itulah orang-orang muslim.”

Dari ayat ini kita dapat mendengar bahwa salah satu pembentukan karakter, hati dan pikiran banyak dipengaruhi oleh pendengaran, seperti adzan, dongeng menjelang tidur, suara tilawatil qur’an, apalagi buat anak-anak, hal-hal yang kaya gini yang harusnya kita rekamin di kepala dan hati anak anak untuk pembentukan karakter tadi.

Yang ke empat pikiran,

Page 3: ceramah masjid antasalam

Seperti yang telah disinggung di awal tadi, kalo rumah kita kotor kedatangan tamu aja kita malu apalagi pikiran kita bias kebaca orang dan pikiran kita kotor apa ngga malu?

Nah puasa ini adalah salah satu cara untuk mentarbiyah/ melatih/mendidik 4 saluran ini biar supaya terjaga bersih,kalau kata orang sumedang di flush tuh saluran biar bersih makanya sampai kembali fitri, bulan romadhon bulan membakar, membakar dosa-dosa dan membersihkan 4 saluran ini supaya kita mendapatkan qolbun salimm. Amiiinnn

Mohon Maaf atas segala khilaf, semoga Alloh SWT meridhoi, amiin

Dimas