daun kering untuk briket sampah sebagai

Upload: ernicahyaniputrigea

Post on 05-Jul-2018

243 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    1/22

    PEMANFAATAN DAUN KERING UNTUK BRIKET SAMPAH

    SEBAGAI BAHAN BAKAR ALTERNATIF YANG MURAH

    MERIAH

    Diajukan dalam rangka :

    Lomba Karya Ilmiah Remaja Siswa SMA

    Dinas Pendidikan Kabupaten Banjarnegara

    Tahun 2008

    Oleh:

    ALDILA ARIN AINI

    DISKA NUGRAHENI RIZKY SAFITRI

    SMA NEGERI 1 BAWANG

    KABUPATEN BANJARNEGARA

    Alamat : Jl. Raya Pucang No. 134 Telp. (0286) 5985368

    Bawang 53471

    BANJARNEGARA

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    2/22

    HALAMAN PENGESAHAN

    PEMANFAATAN DAUN KERING UNTUK BRIKET SAMPAH

    SEBAGAI ALTERNATIF BAHAN BAKAR MURAH MERIAH

    Diajukan dalam rangka :

    Lomba Karya Ilmiah Remaja Siswa SMA

    Dinas Pendidikan Kabupaten BanjarnegaraTahun 2008

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    3/22

    ABSTRAK

    PEMANFAATAN DAUN KERING UNTUK BRIKET SAMPAH

    SEBAGAI BAHAN BAKAR ALTERNATIF YANG MURAH

    MERIAH

     ALDILA ARIN AINI

     DISKA NUGRAHENI RIZKY SAFITRI  

    Bahan bakar merupakan kebutuhan mendesak dan bersifat primer.

    Ketergantungan pada bahan bakar minyak (bbm) seperti minyak tanah akanmenimbulkan dampak jangka panjang yang kurang baik bagi masyarakat. Oleh

    karena itu, diperlukan terobosan baru dalam menemukan alternatif bahan bakar

    yang baru, dibuat dengan teknologi sederhana dengan cara yang mudah, biaya

    yang murah, mudah bahan bakunya dan mempunyai kualitas yang baik mendekati

    kualitas bbm standar. Tidak kalah pentingnya adalah bahan bakar tersebut harus

     bisa diperbaharui (renewable) dan ramah terhadap lingkungan.

    Penelitian ini bertujuan menemukan alternatif bahan bakar untuk

    kebutuhan rumahan yang bisa mengurangi ketergantungan terhadap bbm.

    Alternative bahan bakar tersebut adalah briket yang terbuat dari sampah daun-

    daun kering disebut  briket sampah. Sampah-sampah yang berserakan tidak

    dimanfaatkan sebagai bahan baku pupuk kompos bisa dialihkan menjadi bahan baku pembutan briket sampah. Setelah terkumpul dan kering benar maka sampah

    dilakukan pencacahan kemudian dimasukkan ke dalam tungku pembakaran yang

    tertutup dengan tujuan mengubah daun kering menjadi arang daun yaitu dengan

    membuat proses pembakaran di dalam tungku menjadi tidak sempurna. Setelah

    diperoleh arang selanjutnya ditumbuk hingga halus, diayak lalu dicampur dengan

     bahan perekat dari bubur tepung tapioka dan dicetak dengan cetakan sederhana

    dari pipa paralon sesuai kebutuhan, kemudian briket basah dikeringkan sehingga

    siap digunakan sebagai bahan bakar.

    Hasil pengujian untuk ukuran berat massa 1 kg briket sampah dapat

    memasak air sebanyak 4 liter selama kurang lebih 15 menit tidak beda jauh jika

    menggunakan minyak tanah 10 - 15 menit. Dan 1 kg briket sampah mampu

    memasak selama hampir 4 jam nonstop, sedangkan minyak tanah mampu 5 jam

    nonstop. Kualitas nyala api briket sampah juga tidak kalah dari kualitas nyala api

    dari pembakaran minyak tanah bahkan lebih stabil jika dibandingkan pembakaran

    tungku yang menggunakan kayu bakar.

    Briket yang terbuat dari sampah daun-daun kering ternyata mempunyai

    kualitas yang layak untuk dijadikan bahan bakar alternatif rumah tangga dan

    industri kecil, sehingga hasil penelitian ini bisa praktekkan oleh masyarakat yang

     peduli akan lingkungannya dan mau berpikir kreatif dan inovatif dengan teknologi

    sederhana dengan bahan dan alat yang ada disekitar lingkungannya.

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    4/22

    KATA PENGANTAR

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    5/22

    DAFTAR ISI

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    6/22

    BAB I

    PENDAHULUAN

    A.  Latar Belakang

    Lingkungan di sekitar SMA Negeri 1 Bawang banyak terdapat pepohonan

    rindang di mana setiap harinya banyak menghasilkan sampah dedaunan kering.

    Begitu juga sebagian besar lingkungan masyarakat untuk tiap harinya juga

    menghasilkan sampah organik misalnya dedaunan kering yang cukup banyak di

    sekitar rumah selain sampah dari hasil rumah tangga yang lain.

    Masyarakat selama ini hanya mengenal pemanfaatan sampah untuk pupuk

    kompos bagi tanaman. Namun demikian masih jarang masyarakat yang mau

    membuat pupuk kompos sebab dibutuhkan waktu relatif lama mengubah sampah

    organik menjadi kompos. Selain itu, pengetahuan cara dan proses membuat pupuk

    kompos belum banyak diketahui oleh masyarakat. Pada akhirnya sampah hanya

    dibiarkan teronggok di tempat sampah dan membusuk atau hanya sekedar dibakar

    menjadi abu yang jarang dimanfaatkan oleh masyarakat.

    Energi merupakan kebutuhan pokok yang tidak dapat dipisahkan dari

    kehidupan manusia. Salah satu bentuk energi tersebut adalah bahan bakar untuk

    keperluan memasak rumah tangga. Sebagian besar masyarakat masih sangat

    tergantung dengan bahan bakar minyak (bbm) seperti minyak tanah, sementara

    kayu bakar bukan lagi sebagai pilihan utama karena dianggap kurang efektif

    misalnya untuk keperluan memasak yang cepat. Sementara itu penggunaan gas

    LPG bagi masyarakat masih belum merata karena dianggap masih barang mewah

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    7/22

    khususnya masyarakat ekonomi bawah. Pemerintah dahulu pernah menggalakkan

     penggunaan bahan bakar yang berasal dari batu bara yang disebut briket batu

     bara. Namun demikian, pada kenyataannya ketersediaan briket batu bara di

     pasaran sulit didapatkan oleh masyarakat secara kontinyu.

    Pada setiap daun atau rumput itu terdapat bermacam-macam unsur kimia

     pembentuk salah satunya adalah unsur karbon dan air. Ketika daun masih muda

    umurnya tumbuh pada ranting-ranting pohon maka kandungan air masih banyak,

    lain halnya ketika daun-daun sudah mulai menguning kemudian mengering lalu

     jatuh maka kadar air dalam daun sudah berkurang sehingga akan lebih mudah

    untuk dibakar dan dijadikan arang. Dari arang dedaunan inilah nantinya bahan

     bakar padat yang menyerupai briket batu bara diperoleh. Oleh karena terbuat dari

    sampah maka bahan bakar alternatif tersebut diberi nama briket sampah.

    Melihat dari melimpahnya bahan baku yang ada di sekitar lingkungan

    masyarakat termasuk bahan baku yang alami dari tumbuhan sehingga mudah

    untuk diperbaharui (renewable), diharapkan emisi yang dihasilkan relative lebih

    rendah jika dibandingkan dengan bahan bakar fosil (non renewable) seperti

    minyak tanah, dan tentunya karena ketersediaan bahan baku melimpah dan proses

     produksi sederhana tidak banyak memakan biaya diharapkan harga bahan bakar

    alternative ini akan jauh lebih murah di bandingkan bbm subsidi seperti minyak

    tanah.

    Dengan pertimbangan alasan di atas maka tim peneliti membuat penelitian

     berupa “Pemanfaatan Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai Bahan Bakar

    Alternatif Yang Murah Meriah”.

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    8/22

    B.  Rumusan Masalah

    Berdasarkan latar belakang yang tersebut di atas maka timbul pemikiran

     bagaimana memanfaatkan limbah/ sampah organik dalam hal ini sampah

    dedaunan kering menjadi briket sampah sebagai bahan bakar alternatif yang

    harganya murah dan mudah pembuatannya oleh setiap masyarakat.

    C.  Tujuan

    Penelitian ini bertujuan untuk membantu masyarkat cara memanfaatkan

    limbah sampah organik sehingga lebih bermanfaat baik dari segi ekonomis dan

    lingkugan hidup

    D.  Manfaat

    Penelitian ini diharapkan mampu memberikan manfaat bagi:

    1. 

    Siswa

    a.  Menumbuhkan semangat belajar berpikir kreatif dan inovatif dengan

     pembelajaran secara langsung mencari alternatif pemecahan masalah yang

     banyak terjadi di masyarakat

     b. 

    Menambah kecintaan kepada kelestarian lingkungan hidup sekitar

    2.  Guru

    a.  Menambah dan meningkatkan variasi pembelajaran dengan mengajak

     peran siswa dalam menemukan dan memecahkan permasalahan langsung

    di lapangan

     b.  Meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    9/22

    3.  Sekolah

    a. 

    Penelitian ini dapat menambah bahan bacaan di lingkungan sekolah

     b.  Mewujudkan peran serta sekolah di masyarakat dengan bukti nyata dari

    hasil-hasil penelitian di sekolah yang bermanfaat bagi masyarakat

    4.  Masyarakat:

    a.  Briket sampah jika dijual harganya relative lebih murah dibandingkan

    harga bbm yang sudah ada sehingga terjadi penghematan

     b.  Bagi lingkungan hidup dengan dimanfaatkannya sampah untuk bahan

     baku pembuatan briket sampah maka kebersihan lingkungan akan semakin

    terjaga yang berpengaruh pada kesehatan masyarakat menjadi meningkat

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    10/22

    BAB II

    LANDASAN TEORI

    Sampah adalah sisa dari segala barang yang sudah tidak dimanfaatkan lagi

    oleh manusia. Masyarakat mengenal jenis sampah organik dan sampah non

    organik. Sampah organik adalah jenis sampah yang mudah untuk didaur ulang dan

    secara umum pengaruhnya lebih bersahabat dengan lingkungan hidup karena alam

    dapat langsung menguraikan senyawa-senyawa yang terkandung dalam sampah

    tersebut. Sampah non organik merupakan sampah hasil dari proses industri yang

     pada umumnya kurang bersahabat dengan lingkungan hidup disebabkan proses

     penguraian sampah membutuhkan waktu yang lama bahkan kadang tidak dapat

    diurai sama sekali sebelum dilakukan perlakuan khusus.

    Dari segi pemanfaatan, sampah organik lebih luas kemanfaatannya

    dibandingkan sampah non organik. Dengan harga murah dan teknologi sederhana

    sampah organik bisa dimanfaatkan sebagai pupuk kompos, sebagai bahan pakan

    ternak (rumput-rumput tanaman), juga bisa digunakan sebagai bahan bakar

    alternative antara lain sebagai bahan pembuat briket sampah dan bahan bakar bio

    mass. Untuk bio mass tentunya memerlukan teknologi yang lebih rumit

    dibandingkan pembuatan briket sampah. Bio mass memerlukan jumlah sampah

    dengan takaran yang besar sehingga bisanya di terapkan di tempat penampungan

    sampah akhir (TPA) sebagai alternative pemanfaatan limbah sampah oleh

     pengelola. Dan proyek bio mass perlu didukung oleh berbagai pihak baik

     pelaksana maupun penyandang dana.

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    11/22

    Briket adalah nama lain bahan bakar padat yang merupakan hasil dari

     proses penguraian secara alami seperti batu bara selama berjuta-juta tahun yang

    lalu maupun proses buatan seperti dengan dibakar menghasilkan arang dan juga

    melalui proses fermentasi menjadi kompos untuk dijadikan briket yang mana

     bentuk fisik dari briket adalah arang hitam berupa senyawa karbon kemudian

    dibentuk sedemikian rupa menjadi bahan bakar disesuaikan kebutuhannya apakah

    untuk industri, transportasi atau rumah tangga.

    Briket yang dikenal oleh masyarakat adalah briket yang dibuat dari bahan

     batubara fosil yang sifatnya tidak dapat diperbaharui (non renewable), kemudian

     briket alternative lain seperti dari arang kayu, batok kelapa, sabut kelapa, serbuk

    gergaji dan lain sebagainya yang dilihat dari bahan bakunya adalah dapat di

     perbaharui (renewable).

    Untuk memenuhi kebutuhan pasaran maka briket batu bara yang berupa

     bongkahan batu besar-besar kemudian dipecah-pecah menjadi kecil-kecil dan

    dicetak sesuai pesanan, briket kayu oleh karena terbuat dari arang kayu kadang

    sudah tidak perlu dibentuk lagi dan bisa langsung digunakan arangnya. Briket

    agar dapat dibentuk dan dicetak maka membutuhkan zat perekat. Bahan perekat

     briket terdapat beramacam-macam ada yang memanfaatkan tanah liat seperti

    untuk briket batu bara, tepung tapioka ( pati ketela) dan ada yang menggunakan

    sisa dari ampas tebu dari pabrik gula.

    Minyak tanah merupakan hasil dari proses penyulingan minyak mentah

    dari pertambangan. Minyak tanah termasuk energi yang tidak dapat diperbaharui

    (non renewable) sehingga suatu saat akan habis, sehingga masyarakat harus

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    12/22

    menghemat pemakaian dan mencari solusi alternative pengganti minyak tanah

    sebagai bahan bakar.

    Faktor nilai kalor pembakaran merupakan syarat yang harus dimiliki dari

    suatu bahan bakar sehingga sekarang jenis dari bahan bakar alternative yang

    sedang diteliti harus memiliki nilai kalor yang sebanding atau minimal mendekati

     bahan bakar standar yang sudah ada.

    Faktor emisi yang rendah adalah dambaan semua makhluk hidup terhadap

    kualitas suatu bahan bakar. Jika dibandingkan dengan bahan bakar fosil maka

     bahan bakar alternative yang pada umumnya terbuat dari bahan alami seperti dari

    tumbuhan contohnya biodiesel, ethanol kandungan akan zat-zat berbahaya yang

     beracun seperti karbon monoksida (CO), nitrogen oksida, sulfur/belerang,

    hidrokarbon dan yang lainnya dapat ditekan menjadi serendah mungkin. Dengan

    emisi yang rendah akan membantu kelangsungan hidup makhluk hidup menjadi

    lebih baik kualitasnya.

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    13/22

    BAB III

    METODE PENELITIAN 

    A.  Variable Penelitian

    1.  Variable bebas dalam penelitian ini adalah briket sampah dari dedaunan

    kering dalam satuan berat massa (kg).

    2.  Variable terikat dalam penelitian ini adalah panas api pembakaran briket

    dilihat dari waktu dan cepatnya makanan yang dimasak dibandingkan

    dengan minyak tanah.

    Penelitian ini mengabaikan kondisi faktor-faktor yang berpengaruh di luar

     pengujian misalnya tempat, jenis kompor yang digunakan dan sebagainya.

    B. 

    Desain Penelitian

    Penelitian ini menggunakan metode eksperimen yaitu mengubah sampah daun

    menjadi briket sampah

    C.  Alat dan Bahan Pembuatan Briket Sampah

    1. 

    Alat-alat

    a.  Pipa paralon dengan diameter 2 inch tinggi 5 cm

     b.  Gunting/ pisau

    c. 

    Baskom

    d. 

    Kaleng roti wafer/ drum minyak tanah sebagai tungku pembakaran

    e.  Alat penumbuk/ penghalus

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    14/22

    f.  Ayakan

    g. 

    Alat pengaduk/ blender/ molen

    h.  Kompor briket dan kompor minyak tanah

    2.  Bahan

    a.  Sampah daun kering sebanyak 5 kg

     b.  Tepung tapioka sebanyak 0,5 kg

    D.  Langkah Kerja

    1.  Mempersiapkan pakaian kerja dan kelengkpannya,

    2. 

    Mempersiapkan semua peralatan dan bahan yang dibutuhkan,

    3.  Potong kecil-kecil/ dicacah daun-daun kering yang ada,

    4.  Masukkan ke dalam tungku pembakaran (kaleng roti bekas) selama lebih

    dari 2 jam hingga daun telah menjadi arang,

    5. 

    Keluarkan arang daun, biarkan beberapa saat agar panas mereda,

    6.  Tumbuklah arang daun tersebut hingga halus dan diayak,

    7.  Panaskan tepung tapioka hingga menjadi bubur lem,

    8.  Campurkan arang halus dengan bubur lem tepung tapioka dengan

     perbandingan ideal 1 kg bubur tapioka dengan 10 kg arang halus

    (kelipatan perbandingannya) sampai merata,

    9.  Masukkan adukan ke dalam cetakan paralon,

    10. 

    Keringkan briket basah dengan menjemurnya di bawah sinar matahari

    atau panaskan dalam tungku pengering/ oven,

    11. Setelah kering simpan briket sampah dan siap untuk digunakan.

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    15/22

    E.  Tempat dan Waktu Penelitian

    1. 

    Tempat penelitian di kebun lingkungan SMA N 1 Bawang

    2.  Waktu penelitian 11 – 16 Nopember 2008

    F.  Alur Penelitian

    Persiapan Alat dan Bahan

    Pembakaran sampah dalam tungku tertutupmenjadi arang

    Pencampuran arang sampah halus dengan bubur tepung

    tapioka (10 :1) dalam kg atau perbandingannya

    Pencetakan dan pembentukan briket

    sampah

    Pengeringan briket

    sampah basah

    Briket sampah siap pakai

    Catatan:

    Pengeringan briket sampah basah idealnya 2 hari ketika musim kemarau

    atau lebih dari 2 hari apabila terjadi musim hujan

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    16/22

    BAB IV

    HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

    A.  Hasil Penelitian

    Dari hasil penelitian ini untuk sekitar 5 kg sampah kering setelah dibakar

    dalam tungku pembakaran diperoleh 2 - 3 kg arang sampah untuk kondisi bahan

    yang lain mungkin tidak sama. Setelah arang ditumbuk halus, diayak dan

    dicampur dengan bubur tepung tapioka kemudian dicetak dengan pipa paralon

    dengan ukuran tabung diameter 2 inchi dan tinggi 5 cm diperoleh 15 – 20 buah

     briket sampah yang masih basah untuk kemudian dikeringkan.

    B.  Pembahasan

    Setelah dilakukan uji memasak air seberat 4 liter maka diperoleh hasil

    sebagai berikut:

    1.  Briket sampah kering:

    Lama memasak air 15 menit

    Lama menyala briket sampah seberat 1 kg mampu sekitar 4 jam

    2. 

    Minyak tanah

    Lama memasak air 10 - 15 menit

    Lama menyala minyak tanah 1 liter selama hampir 5 jam

    Dilihat dari asap pembakaran, asap briket sampah lebih sedikit

    dibandingkan kayu bakar. Sehingga dapat disimpulkan kandungan gas CO2 

    rendah.

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    17/22

    Dilihat dari kualitas api dengan melihat secara visual maka api yang

    dihasilkan dari briket sampah cukup stabil dan tidak menimbulkan gosong pada

    masakan dan alat masak.

    Dilihat dari lama waktu memasak air briket sampah sedikit lebih lambat

    dibandingkan dengan minyak tanah namun lebih cepat dari kayu bakar. Hal ini

    menandakan kualitas api dan panas yang dihasilkan dari pembakaran briket

    sampah mendekati kualitas minyak tanah.

    Sisa abu pembakaran briket masih dapat dimanfaatkan lagi untuk

    campuran pupuk tanaman atau sebagai media pembuatan telur asin. Sehingga

    dengan memanfaatkan sampah dedaunan kering sebagai briket sampah

    menjadikan sampah tersebut memiliki nilai tambah yang lebih banyak dan

     bermafaat bagi masyarakat baik secara ekonomis dan lingkungan hidup.

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    18/22

    BAB V

    SIMPULAN DAN SARAN

    A.  Simpulan

    Dari data hasil uji eksperimen dapat ditarik beberap kesimpulan:

    1.  Kualitas api dan panas pembakaran briket sampah lebih rendah dibandingkan

    minyak tanah namun lebih baik dari kayu bakar

    2.  Briket sampah layak digunakan sebagai bahan bakar alternatif bagi

    masyarakat karena murah harganya, mudah pembuatannya dan bahan bakunya

    sangat melimpah tersedia di lingkungan sekitar..

    B.  Saran

    Penelitian ini belum sepenuhnya lengkap dan sempurna sehingga masih

     perlu diteliti lagi beberapa hal antara lain:

    1.  Berapa kandungan kalori panas pembakaran briket sampah

    2.  Menentukan bentuk cetakan briket sampah yang paling efektif baik cetakan

    secara manual maupun hidrolis

    3. 

    Menentukan bentuk desain kompor briket yang baik agar nyala api yang

    dihasilkan maksimal

    Selanjutnya, masyarakat mulai diajak dan dikenalkan untuk mencoba

    membuat briket sampah dengan memanfaatkan teknologi sederhana ini, karena

    selain bisa menghemat pengeluaran biaya beli bbm sekaligus membantu menjaga

    kebersihan lingkungan sekitar.

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    19/22

    DAFTAR PUSTAKA

    Briket Sampah (Video). (12 Nopember 2008, 09.10 wib).

    http://www.liputan6.com/news/?id=159438&c_id=7

    Briket Sampah (Video). (12 Nopember 2008, 09.15 wib)

    http://tv.kompas.com/content/view/7155/2/

    Pembuatan Briket Sampah  (Video). (12 Nopember 2008, 09.25 wib).

    http://www.beoscope.com/video-pembuatan-briket-arang?id=20080000822

    Daun Kering Jadi Briket Arang. (12 Nopember 2008, 09.30 wib).

    http://mediainfokota.jogja.go.id

    Pengolahan Briket Sampah. (12 Nopember 2008, 09.45 wib).

    http://www.antarafoto.com

    Kompor Rakyat Tanpa Minyak. (12 Nopember 2008, 09.50 wib).

    http//:www.gatra.com

    Briket Batu Bara. (12 Nopember 2008, 10.00 wib).

    http://www.ristek.go.id/file_upload/lain_lain/briket/briket_batubara_1.htm

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    20/22

    Lampiran 1

    Gambar 1. Daun-daun Kering Lalu di Cacah dan Dibakar Menjadi Arang

    Gambar 2. Tungku Pembakaran Sederhana

    Gambar 3. Hasil Cetakan Briket Sampah

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    21/22

    Lampiran 2

    a) b)

    Gambar 4. a) Briket sampah kering dan b) Briket batu bara

    Gambar 5. Contoh Kompor Briket Keperluan Rumah Tangga

    Gambar 6. Pemanfaatan Briket Sampah

  • 8/15/2019 Daun Kering Untuk Briket Sampah Sebagai

    22/22

    Lampiran 3

    Perbandingan Pemakaian Minyak Tanah dengan Briket Batu Bara

    Penggunaan Minyak Tanah Briket Penghematan

    Rumah tangga3 ltr/hari

    Rp. 9000/hari Rp. 5400/hari Rp. 3600/hari

    Warung Makan10 ltr/hari

    Rp. 30.000/hari Rp. 18.000/hari Rp. 12.000/hari

    Industri Kecil25 ltr/hari

    Rp. 75.000/hari 45.000/hari Rp. 30.000/hari

    Industri

    Menengah1000 ltr/hari

    Rp.2.000.000/hari Rp.1.502.450/hari Rp. 497.550/hari

    Sumber : (http://www.ristek.go.id )

    Parameter Antara Minyak Tanah dan Briket Batu Bara

    Parameter Minyak Tanah Briket

    Nilai Kalori 9.000 kkal/ltr 5.400 kkal/kg

    Ekivalen 1 ltr 1,60 kg

    Biaya Rp. 2.800 Rp. 1.300

    Sumber : (http://www.ristek.go.id )

    http://www.ristek.go.id/http://www.ristek.go.id/http://www.ristek.go.id/http://www.ristek.go.id/