donald trump biography

13
Created By : Widya Aryani (55113110232)

Upload: bennybm

Post on 07-Apr-2017

117 views

Category:

Business


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Donald Trump biography

Created By : Widya Aryani (55113110232)

Page 2: Donald Trump biography

DONALD JOHN TRUMP

Lahir : 14 Juni 1946

Queens, New York City

Tempat Tinggal :

Manhattan, New York City

Kebangsaan : Amerika Serikat

Almamater : Fordham University

Kekayaan : $ 3,2 M(2013)

Hal 2/13

Page 3: Donald Trump biography

Mengapa Memilih Sosok Donald Tump ?

Donald Trump adalah satu dari sekian pengusaha di dunia yang sukses mempertahankan bisnisnya. Belajar dari bisnis yang dijalankan ayahnya sampai merintis kerajaan bisnisnya sendiri, Donald Trump pernah mengalami jatuh-bangun dalam mempertahankan bisnis yang dijalankan. Hal yang membuat special dari seorang Donald Trump adalah, dia pernah mengalami kebangkrutan yang mengakibatkan harus melepas sebagian asset terbesar miliknya demi melunasi hutang-hutangnya. Akan tetapi, hal tersebut tidak membuat dirinya patah semangat. Dengan fikiran positif dan tetap fokus pada tujuannya untuk sukses, Donald Trump membuktikan bahwa dia dapat kembali sukses dan tetap mempertahankan bisnisnya sampai saat ini. Semoga kisah pengusaha sukses ini dapat menjadi inspirasi untuk kita semua.

Hal 3/13

Page 4: Donald Trump biography

Hal 4/13

Page 5: Donald Trump biography

Sejarah Donald Trump

Trump lahir pada 14 Juni 1946 di Queens, New York sebagai putra Fred Trump, ahli pembangunan dan pemasaran Real Estate di New York. Trump pernah bersekolah di Universitas Fordham selama 2 tahun sebelum ia pindah ke Warthon School di Universitas Pennsylvania. Setelah kelulusannya pada tahun 1968 dengan gelar Sarjana Ekonomi, ia bergabung dengan perusahaan Real Estate ayahnya. Trump memulai karier nya di perusahaan ayahnya, The Trump Organization yang berkonsentrasi di bidang penyewaan dan pembangunan rumah kelas menengah. Salah satu proyek pertamanya adalah merenovasi apartemen Swifton Village di Cincinnati, Ohio. Trump mengubah komplek apartemen tersebut sebanyak 1200 unit dan menaikkan tarif 66% menjadi 100%. Ketika menjual kembali Swifton Village seharga US $12 Juta, Trump Organization meraup keuntungan sebesar US $6 Juta.

Hal 5/13

Page 6: Donald Trump biography

Pada tahun 1970an, Trump mendapat keuntungan dari Pemerintah New York atas pembayaran pajak sebagai ganti krisis keuangan yang dihadapi Hotel Commodore. Trump juga sukses mengembangkan bidang property untuk Javits Convention Center. Berkembangnya Javits Convention Center membuat Trump berurusan dengan pemerintah New York. Salah satu proyeknya yang bernilai US$ 110 Juta juga ternyata membuat New York membayar antara US$ 750 Juta hingga US$ 1 Milyar. Trump menawarkan untuk menggnti rugi proyek tersebut, tapi tawarannya ditolak. Keadaan serupa terjadi ketika New York berusaha untuk merenovasi Wollman Rink di Central Park. Sebuah proyek pada tahun 1980 yang ditargetkan selesai dalam 2,5 tahun, tetapi hingga tahun 1986 dan US$ 12 Juta telah dikeluarkan, namun proyek juga belum selesai. Trump menawarkan untuk menangani proyek itu dan menyelesaikan dalam waktu 6 bulan dengan dana hanya US$ 2.750.000. Menariknya, selama awal tahun 1980an, Trump mengambil alih usaha jasa Roy Cohn, Kepala Senat Komite Permanen pada Penyelidikan.

Hal 6/13

Page 7: Donald Trump biography

Hal 7/13

Page 8: Donald Trump biography

RESESI DAN KEBANGKRUTAN Pada tahun 1990 sebagai dampak resesi, Trump kesulitan membayar utangnya. Ia dihadapkan pada masalah pembayaran pinjaman atas kasino ketiganya yaitu Taj Mahal yang setara dengan 1 Milyar Dollar dengan bunga sangat tinggi. Meski ia harus mempertahankan bisnisnya dengan tambahan pinjaman dan menunda pembayaran bunga pinjaman, pada tahun 1991 melonjaknya hutang membuat bisnisnya mengalami kemunduran yang besar. Bank-bank telah kehilangan ratusan juta dollar. Pada tanggal 2 November 1992, Trump Plaza Hotel terpaksa merencanakan paket perlindungan dari kebangkrutan setelah tidak mampu membayar tunggakan pinjaman. Dalam rencanaya, Trump bersedia untuk memberikan 49% saham dari hotel mewah tersebut kepada Citibank dan 5 penyandang dana lainnya. Namun sebaliknya, Trump menerima keadaan yang lebih baik yaitu menjabat sebagai Chief Executive meski tanpa bayaran.

Hal 8/13

Page 9: Donald Trump biography

Pada tahun 1994, Trump kehilangan 900 Juta dollar dari rekening pribadinya dan kerugian drastis pada sektor bisnis sebesar 3,5 milyar dollar. Ketika dia dipaksa untuk meninggalkan Trump Shuttle, dia diharuskan untuk mengurus Trump Tower di New York City dan mengontrol 3 tempat kasino di Atlantic City. Chase Manhattan Bank yang telah meminjamkan uang kepada Trump untuk membeli West Side Yards, yang merupakan parsel Manhattan terbesarnya, terpaksa harus dijual kepada pengembang-pengembang di Asia.

Menurut anggota pembentuk Organisasi Trump, Trump tidak mengembalikan semua kepemilikan atas Real Estate. Para pemilik berjanji untuk memberikan 30 persen dari keuntungan manakala bangunan-bangunan tersebut selesai dikembangkan atau terjual. Hingga masa itu, para pemilik menginginkan apa yang telah Trump lakukan yaitu membangun kerja. Mereka kemudian memberikan model konstruksi terbaru dan dana manajemen untuk mempercepat pembangunan.

Hal 9/13

Page 10: Donald Trump biography

Selama ini, pria asal New York ini dikenal sebagai pengusaha yang sangat sukses kelas dunia. ia membangun kerajaan bisnis nya dengan nama Trump Organization of the USA, yang terutama bergerak dalam bidang real estate. namun 2 tahun terakhir, ia telah merambah bidang lain yang sebenarnya jauh dari profesi utamanya. setiap pekan Trump muncul dalam acara reality show, The Apprentice yang mendapat peringkat tinggi di televisi. ia dibayar 3 juta US dollar atau 27 miliar rupiah per episode. Trump juga saat ini menjadi salah satu pembicara termahal di dunia. untuk satu kali seminar ia biasa dibayar 1,5 juta dolar AS atau sekitar 13,5 miliar rupiah per penampilan.

Hal 10/13

Page 11: Donald Trump biography

Melihat angka-angka penghasilan Trump yang "wah", banyak orang ingin tahu seberapa besar kekayaan yang dimiliki Trump. hal itu tidak sulit diketahui. majalah Forbes tiap tahunnya mengeluarkan daftar kekayaan orang" terkaya di dunia, termasuk Trump didalamnya. namun setiap tahun, Trump kecewa dan mengeluh atas hitungan Forbes itu. bukan karena jumlahnya yang dibengkakkan tapi justru mengeluh jumlah kekayaannya yang dikecilkan. "lihat saja kenyataannya. angka itu seharusnya sudah lipat 3 saat ini," kata Trump. Pada tahun 1999, Fred Trump, ayahnya, meninggal dunia dan meninggalkan utang yang harus ia lunasi. "situasi saat itu sungguh-sungguh tidak menyenangkan. saya tumbuh dari anak yang mengagumkan dan menjadi janius, tapi akhirnya menjadi orang yang tak punya apa-apa, selain masalah", kenang Trump.

Hal 11/13

Page 12: Donald Trump biography

Ketika Donald Trump diwawancarai oleh CNBC, bagaimana ia bisa bangkit dari keterpurukan hutang-hutangnya yang sangat besar bahkan nyaris bangkrut. Berikut Tips Sukses Donald Trump: 1. Berpikirlah yang besar 2. Tetap fokus 3. Berjaga-jaga, tingkatkan kewaspadaan 4. Miliki gairah 5. Jangan pernah menyerah 6. Cintai apa yang Anda kerjakan

Ada 2 pelajaran yang bisa kita semua petik dari kisah ini. Pertama, Trump bukan orang yang cepat puas. ia meyakini bahwa keberhasilan dan kesuksesan itu tidak ada batasnya. maka ia berjuang sedemikian rupa untuk terus meraih itu semua. Kedua, Trump siap menghadapi pasang surut kehidupan. adakala nya kita berada si atas, adakala kita jatuh terperosok. namun itulah kehidupan. dan pada saat kita sukses atau sedang jatuh, maka pada saat itulah kita diajar untuk tetap bersyukur dan tidak mengandalkan diri sendiri.

KESIMPULAN

Hal 12/13