ear problem fix

6
Health Education “Otitis Media Akut Pada Anak” Anatomi Telinga Lokasi

Upload: deviana-gayatri

Post on 01-Oct-2015

214 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

community pharmacy

TRANSCRIPT

Health EducationOtitis Media Akut Pada Anak

Anatomi Telinga

Apa Itu Otitis Media Akut?

Otitis media akut adalah infeksi yang terjadi pada daerah sempit di belakang gendang telinga yang terletak di dalam telinga bagian tengah. Daerah sempit ini terhubung dengan tenggorokan bagian belakang melalui saluran Eustachius. Daerah ini dapat tersumbat dengan adanya lendir/mukus, contohnya ketika anak sedang pilek. Lendir inilah yang selanjutnya dapat memicu pertumbuhan bakteri/virus, yang akhirnya menimbulkan infeksi. Apakah Semua Anak Beresiko?Berikut ini adalah faktor-faktor resiko yang dapat meningkatkan kemungkinan anak mengalami otitis media akut:

Usia. Bayi dan balita (usia 6 bulan - 3 tahun) lebih sering mengalami otitis media akut. Hal ini berkaitan dengan ukuran dan bentuk saluran Eustachius yang lebih pendek, kecil, dan rata (horisontal) dibandingkan dengan orang dewasa. Hal ini meningkatkan kemungkinan terjadinya infeksi. Riwayat Keluarga. Ada anggota keluarga yang juga sedang atau pernah mengalami otitis media akut. Pilek. Produksi lendir yang berlebih saat pilek dapat menyumbat telinga tengah dan menimbulkan infeksi. Asap rokok. Paparan asap rokok dapat meningkatkan kemungkinan terjadinya gangguan kesehatan, termasuk infeksi telinga tengah.Apa Gejala Otitis Media Akut? Nyeri. Nyeri/sakit pada telinga merupakan gejala yang umumnya dikeluhkan oleh anak-anak yang berusia > 5 tahun. Pada bayi dan balita umumnya nyeri akan ditandai dengan bayi menjadi rewel (sering menangis) Hilangnya nafsu makan karena rasa sakit pada telinga yang mengganggu Sulit tidur pada awal infeksi

Demam Terkadang kotoran telinga (lendir bercampur bakteri) bisa keluar dari dalam telinga Gangguan pendengaran. Selama dan setelah infeksi telinga, anak akan mengalami gangguan pendengaran selama beberapa minggu. Hal ini terjadi karena cairan di belakang gendang telinga menghalangi jalan masuknya suara. Namun, hal tersebut hanya berlangsung sementara sampai cairan keluar dari telinga tengahBerapa Lama Otitis Media Akut Berlangsung?Otitis media akut (infeksi telinga bagian tengah) biasanya akan membaik dengan sendirinya dalam waktu 2-3 hari, sekalipun tanpa pengobatan yang spesifikTindakan Apa Yang Dapat Dilakukan? Bila anak demam atau mengeluh nyeri bisa diberikan seperti parasetamol dan ibuprofen untuk mengurangi demam dan nyeri Untuk meredakan demam, anak sebaiknya dikompres dengan air hangat Jauhkan anak dari paparan asap rokok Pastikan anak beristirahat dengan cukup Berikan asupan gizi yang baik dan bila perlu beri multivitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak Menjaga kebersihan diri dan lingkungan tempat tinggal Selama terjadi infeksi, hindarkan anak dari bepergian menggunakan pesawat terbang dan berenangKapan Seharusnya Ke Dokter?SEGERA periksakan anak anda ke dokter apabila :

Anak berumur < 2 tahun dan mengalami : Keluarnya cairan yang mengering dari dalam telinga Kesulitan tidur Kehilangan nafsu makan Rewel (menangis terus menerus) Anak berumur > 2 tahun perlu diperiksakan ke dokter apabila gejala sakit telinga dan demam tidak kunjung membaik dalam 3 hari

Sumber :

Blenkinsopp, A. et al. 2009. Symptoms in The Pharmacy, Sixth Edition. London : Wiley-Blackwell

http://kidshealth.org/parent/infections/ear/otitis_media.html# (diakses tanggal 7 Oktober 2014, pukul 14.41)http://www.patient.co.uk/pdf/4306.pdf# (diakses tanggal 7 Oktober 2014, pukul 21.48)patiented.aap.org/content2.aspx?aid=5227 (diakses tanggal 8 Oktober 2014, pukul 20.54)*NOTE : SURYA, INI BEBERAPA GAMBAR YG MUNGKIN BISA KM TAMBAHIN DI BROSURNYA HHE :D

Lokasi infeksi