edisi 11 medan

23

Upload: epaper

Post on 11-Apr-2017

415 views

Category:

Documents


19 download

TRANSCRIPT

  • Luar Negeri WASPADAKamis11 Februari 20104

    Pesawat Tempur IsraelBom Gaza Selatan

    JERUSALEM (Antara/AFP): Pesawat tempur Israel mengebombeberapa tempat di Gaza selatan sebagai jawaban atas penembakanroket dari daerah kantong kelolaan Hamas, kata tentara pada Rabu(10/2). Belum ada laporan tentang korban dari pihak Palestina.

    Serangan itu merupakan tanggapan atas peluncuran roket daridaerah miskin tersebut dalam beberapa hari belakangan, katapernyataan tentara. Penembakan roket itu tidak mengakibatkankorban.

    Israel berulang kali menyasar jaringan luas terowongan untukmenyelundupkan makanan, bahan bangunan serta senjata dariMesir ke Gaza, yang dikucilkan sejak Hamas berkuasa di sana padaJuni 2007. Hamas secara umum mengandalkan pejuangnya sejakperang habis-habisan dengan Israel pada akhir 2009, yang menewaskan1.400 warga Palestina dan 13 orang Israel.

    Hamas masih terlibat dalam perang dengan Israel, yang menarikdiri dari wilayah pesisir itu pada 2005, namun tetap mengucilkannya.Perang di dan di sekitar Gaza meletus lagi setelah gencatan senjataenam bulan berakhir pada 19 Desember 2008.

    Israel membalas penembakan roket pejuang Palestina ke negaraYahudi tersebut dengan melancarkan gempuran udara besar-besarandan serangan darat ke Gaza dalam perang tidak sebanding yangmendapat kecaman dan kutukan dari berbagai penjuru dunia.

    GerakanCast Lead Israel itu, yang menewaskan lebih dari 1.400orang Palestina, yang mencakup ratusan warga, dan menghancurkansejumlah besar daerah di jalur pesisir tersebut, yang dinyatakanbertujuan mengakhiri penembakan roket dari Gaza.

    Pasukan Israel juga berulang kali membom daerah perbatasanGaza dengan Mesir sejak mereka memulai gempuran pada 27Desember 2008 dalam upaya menghancurkan terowonganpenyelundup, yang menghubungkan wilayah miskin Palestina itudengan Mesir.

    Angkatan udara Israel mengebom lebih 40 terowongan yangmenghubungkan wilayah Jalur Gaza, yang dikucilkan, dengan gurunSinai di Mesir pada saat gempuran itu dimulai.Terowongan lintasperbatasan itu digunakan untuk menyelundupkan barang dan senjatake wilayah Jalur Gaza yang terputus dari dunia luar karena pengucilanIsrael sejak Hamas menguasainya.

    Kelompok Hamas menguasai Jalur Gaza setelah mengalahkanpasukan Fatah, yang setia pada Abbas dalam pertempuran mematikanselama beberapa hari. Sejak itu, wilayah pesisir miskin tersebutdikucilkan Israel. Palestina pun menjadi dua wilayah kesatuan terpisah,Jalur Gaza yang dikuasai Hamas dan Tepi Barat, yang beradadi bawah pemerintahan Abbas.

    Israel pada awal Februari melancarkan serangan udara di JalurGaza, menyasar terowongan di sepanjang perbatasan dengan Mesirdan satu gedung kosong, kata pejabat Hamas.Tentara tidak menanggapimasalah serangan itu, yang terjadi sehari sesudah dua peledakan,yang dikatakan berasal dari wilayah kekuasaan Hamas Gaza,terdampar di pantai Israel.

    Serangan itu terjadi sesaat sesudah PM Israel Benjamin Netanyahupada jumpa pers bersama Perdana Menteri Italia Siivio Berlusconimenyatakan Israel akan menanggapi masalah peledak itu, yangditemukan di pantai negara Yahudi tersebut.

    PM Lebanon IngatkanAncaman Israel Meningkat

    LONDON, Inggris (Antara/AFP): PM Lebanon Saad Haririmenyuarakan keprihatinan tentang ancaman-ancaman Israel danmeningkatnya aktivitas militer mereka, dalam wawancara di BBCyang disiarkan Rabu (10/2).

    Para pejabat Israel memperingatkan berkali-kali dalam pekanbelakangan ini, bahwa suatu serangan Hizbullah Lebanon yangdidukung Syria akan meletuskan tanggapan keras dan telah dikuncidalam perang kata-kata dengan para pemimpin Syria.

    Kami mendengar banyak ancaman Israel dari hari ke hari,dan bukan hanya ancaman-ancaman, kata Hariri kepada siaranInggris itu. Kami lihat apa yang terjadi di darat dan di wilayah udarakami, serta apa yang terjadi sepanjang waktu selama dua bulanterakhir - tiap hari kami saksikan pesawat-pesawat Israel memasukiwilayah udara Lebanon.

    Ini adalah sesuatu yang meningkat, dan ini adalah sesuatu yangbenar-benar membahayakan, kata perdana menteri.

    Serangan militer Israel sebulan penuh pada musim panas 2006terhadap kubu pertahanan Hizbullah, merusak sebagian besar ladangdi Lebanon selatan dan daerah pinggiran Beirut selatan. Namunlebih banyak merusak reputasi militer negara Yahudi itu ketimbanggerakan Syiah.

    Perang membunuh lebih dari 1.200 orang di Lebanon, terutamakalangan warga sipil, dan 160 di antara mereka adalah warga Is-rael, sebagian besar di antaranya adalah tentara. Hariri memperingatkanIsrael untuk tidak menuduh Lebanon, yang secara politik berfaksibanyak, dan masih terpecah dalam kasus suatu serangan.

    Saya berpendapat mereka bertaruh bahwa mungkin adabeberapa perpecahan di Lebanon, jika ada perang terhadap kita,kata PM.Baik, tak ada perpecahan di Lebanon. Kami akan siapmenghadapi Israel. Kami akan berpendirian dengan rakyat kami.

    PM Netanyahu berupaya untuk mengurangi ketegangan denganmengatakan bahwa Israel ingin berdamai dengan semua negaratetangganya.

    Pejabat: Korban LongsoranSalju Di Afghanistan Jadi 157

    KABUL, Afghanistan (AP): Kementrian Dalam Negeri Afghanistanmengatakan korban tewas akibat tertimpa longsoran salju di bagianutara Kabul menjadi 157 orang.

    Jubir kementrian itu Zemeri Bashary mengatakan petugaspenyelamat menemukan 157 jenazah dari Salang Pass, jalan utamayang menghubungkan ibukota Afghanistan dengan bagian utaranegara itu.

    Bashary mengatakan jalan sepanjang 2,5 km telah berhasildibersihkan dari longsoran salju bagi mobil ambulans, bulldozerdan peralatan pembersih jalan lainnya untuk masuk. Sekitar 2.600orang berhasil diselamatkan sejauh ini.

    Serangkaian longsoran salju yang mulai terjadi Senin di sepanjangSalang Pass sepanjang 3,8 km menyebabkan tertutupnya sejumlahjalan dan menelantarkan ratusan orang.(m18)

    Taiwan LakukanPelatihan Perang Besar

    TAIPEH, Taipei (Antara/

    AFP): Taiwan merencanakan

    pelatihan terbesar perang

    dalam setahun, kata

    kementerian pertahanan

    pada Rabu (10/2), di tengah

    ketegangan atas penjualan

    persenjataan Amerika Serikat

    ke negara pulau itu, yang

    dinyatakan China sebagai

    miliknya.

    Pelatihan ketentaraan itu,bersandiHan Kuang No 26, ber-langsung pada April dan melibat-kan kesatuan dari angkatan darat,laut dan udara, kata pejabatkementerian pertahanan.

    Di antara rencana itu, kamiakan menguji yang akan terjadijika musuh menyerbu Taiwan dancara kami mencoba menghen-tikannya sejak awal, katanya,dengan syarat tak dikenali. Diamenyatakan tekanan khusus akanpada perang senjang, dengan

    pasukan kecil mencoba meng-gunakan keuntungan untukmengatasi lawan lebih besar, tapidia menolak merinci.

    Pengumuman pelatihan itumuncul sesaat sesudah ketega-ngan baru antara China denganAmerika Serikat atas keputusannegara adidaya tersebut menjualpersenjataan senilai AS$6,4 milar(kira-kira Rp.64 triliun) ke Tai-wan.

    Pulau itu terahir mengada-kan kegiatan serupa pada Desem-ber 2008, tapi hanya pelatihanperang Han Kuang di komputerpada tahun lalu.

    Hubungan antara Taiwan de-ngan China membaik terutamasejak Presiden Ma Ying-jeou dariKuomintang, yang ramah Beijing,berkuasa pada 2008 dengan ren-cana meningkatkan hubunganperdagangan dan membolehkanmasuk lebih banyak wisatawanChina.

    Tapi, Beijing masih menolakmeninggalkan penggunaankekerasan terhadap pulau itu,yang dinyatakannya bagian dariwilayahnya, yang menunggupenyatuan kembali sejak kedua-

    nya terbelah pada 1949 pada ahirperang saudara.

    Menteri Luar Negeri ChinaYang Jiechi pada ahir pekan lalumenyatakan penjualan senjataAmerika Serikat ke Taiwanmerupakan pelanggaran atastolok hubungan antarbangsa danakan memicu tanggapan Beijing.

    Itu tentu saja pelanggaranatas tata cara hubungan antar-negara, kata Yang dalam pidatopembukaan Muktamar Keaman-an Munchen di kota Jerman sela-tan itu, dengan menyatakanTaiwan bagian dari China. Yangmenyatakan bahwa dalam per-janjian Washington dengan Beijingpada 1982, Amerika Serikatberjanji mengurangi penjualansenjatanya ke Taiwan.

    Saya sangat mengharapkanAmerika Serikat mengubah kela-kuannya dalam penjualan senjatadan mematuhi komunike 17Agustus serta menghentikanpenjualan senjata ke Taiwan, katamenteri itu tegas. Beijing dibuatmarah oleh perjanjian itu dankemungkinan kunjungan DalaiLama ke Gedung Putih padaakhir bulan ini.

    Perunding tertinggi Taiwandengan China pada Senin menya-takan hubungan dengan Beijingbelum terpengaruh oleh pengu-muman baru-baru ini tentangkemasan persenjataan AmerikaSerikat untuk pulau itu, denganmenambahkan bahwa pem-bicaraan perdagangan akanberlangsung sesuai dengan jadwal.

    Washington pada bulan lalumenyetujui penjualan senjata itu,yang mencakup peluru kendaliPatriot, helikopter Black Hawkdan perlengkapan perhubunganuntuk armada F-16 Taiwan.

    Penjualan senjata itu memicukeprihatinan bahwa Beijing, yangsudah memutus hubungan ke-tentaraan dan keamanan denganWashington sebagai pembalasan,dapat juga menghukum Taipehdengan menunda perundinganatas perjanjian perdagangansecara luas.

    Tapi, Chiang Pin-kung, ketuakelompok setengah resmi Tai-wan Yayasan Pertukaran Selat,pada Senin meremehkandampak buruk penjualan itu bagihubungan negara pulau kecil itudengan Beijing.

    Kamboja Minta PengadilanDunia Tetapkan Batas Thailand

    O SVAY, Cambodia (AP): PMKamboja mengatakan negaranyaakan mengadu kepada Pengadil-an Kehakiman Internasionalbahwa Thailand mendudukitanahnya.

    PM Kamboja Hun Senmengatakan Selasa (9/2) bahwaThailand telah mencaplok tanahdi sekitar Kuil Preah Vihear, dibagian utara Kamboja, yangditetapkan pengadilan sebagaikawasan Phnom Penh di tahun1962. Dia mengutarakan hal ituketika mengunjungi wilayah yangdiperebutkan itu.

    Thailand mengakui kedau-latan Kamboja atas kuil itu, namunkedua negara mengklaim tanahseluas 4,6 km bujursangkar yangberada di dekat kuil tersebut. Pa-sukan kedua negara itu beberapakali terlibat bentrokan mem-perebutkan tanah itu

    Kamboja sudah sampai padabatas kesabarannya, kata Hun

    Sen dalam satu pidato Selasaketika mengunjungi wilayah per-batasan yang diperebutkan itu.

    Kamboja ingin menyele-saikan masalah perebutanwilayah ini dengan mengajukanpengaduan pada pengadilaninternasional di The Hague,katanya, sambil menambahkandia juga akan meminta PBBmembantu menyelesaikanmasalah perbatasan itu.

    Rasa kebangsaan meningkattinggi di perbatasan itu sejak 2008,setelah Thailand yang awalnyamundur, kemudian menentangusaha Kamboja menjadikan kuilberusia 11 abad itu sebagaiWarisan Dunia PBB.

    Kamboja dan Thailand ber-bagi lahan perbatasan sepanjang800 km, bagian yang belumdibatasi dengan jelas karenamasing-masing negara bergan-

    tung pada peta yang berbeda.Hubungan Kamboja-Thailandmemburuk tahun lalu ketikaKamboja mengangkat mantanPM Thailand Thaksin Shinawatrasebagai penasehat urusan ekonomi.

    Pengadilan Thailand tahun2008 menjatuhkan hukuman duatahun penjara pada Thaksinkarena korupsi, namun Kambojamenolak permintaan resmi bagiekstradisinya.(m18)

    Pengadilan Myanmar HukumWarga AS 3 Tahun Penjara

    Y A N G O N , M y a n m a r(Antara/AFP): Sebuah pengadilanMyanmar Rabu (10/2) meng-hukum seorang warga AmerikaSerikat tiga tahun penjara karenaterbukti melakukan penipuan danpemalsuan, kata pengacaranya,walaupun 50 anggota dewanperwakilan rakyat AS memintadia dibebaskan.

    Aktavis hak asasi manusiaKyaw Zaw Lwin, juga dikenalsebagai Nyi Nyi Aung, dihukumtiga tahun penjara karena memal-sukan kartu identitas, satu tahunkarena tidak mengumumkanjumlah uang yang dibawanyakepada pihak bea cukai dan seta-

    hun karena melanggar undang-undang imigrasi.

    Dia juga menjalani hukum-an penjara sekarang, kata penga-caranya Nyan Win, yang jugamenjadi pengacara pemimpinoposisi negara itu Aug San SuuKyi.Kami akan mengajukanbanding atas vonis itu, katanya.Kyaw Zaw Lwin ditahan Septem-ber lalu dan putusan terhadap-nya diperkirakan akan disam-paikan akhir bulan lalu tetapipengadilan menunda vonis itu.

    Pada Desember lalu, lebihdari 50 anggota Dewan Perwa-kilan Rakyat AS mengirim suratkepada pemimpin junta Than

    Shwe, mendesak dan membe-baskan tahanan kelahiran Myan-mar itu dari penjara di tengah-tengah kesehatannya yangmemburuk.

    Kelompok hak asasi manusiaHuman Rights Watch (HRW)yang berpusat di New York jugamenyerukan pembebasannyadan mengatakan tuduhan-tuduhan itu yang dibantahKyaw Zaw Lwin di direkayasaoleh rezim di Myamar. Para pe-ngacara Kyaw Zaw mengatakanda kekurangan makanan, tidurdan perawatan medis dan akseskonsuler AS dalam dua pekanpertama da ditahan.

    Banjir Barang Murah China,Pencuri Beralih Jadi Penodong

    LONDON, Inggeris (Antara/Reuters Life!): Banjir barang-barang elektronik murah dariChina dan Timur Jauh telahmembuat para pencuri Inggrisberalih ke jenis kejahatan lainseperti perampokan dan peno-dongan, menurut sebuah pene-litian yang diterbitkan, Rabu.

    Dosen Kriminologi JamesTreadwell dari Universitas Leices-ter di Inggris tengah mengatakanbahwa kejatuhan harga peralatan

    rumah tangga tradisional telahm e m b u a t p a r a p e n c u r iberkurang.

    Dalam sepuluh tahunterakhir, jumlah para pencuridomestik (rumah tangga) telahturun lebih dari 50 persen menu-rut Survei Kejahatan Inggris.Jumlahnya diperoleh dariwawancara dengan masyarakat.

    Pemerintahan Partai Buruhtelah menggembar-gemborkanbahwa penurunan kasus pencuri-

    an itu sebagai salah satu contohkeberhasilan penanganan keja-hatan. Namun Treadwell menga-takan bahwa penurunan itu jugamencerminkan perubahankarir dari para pelaku tindakkejahatan.

    Dia menjelaskan bahwapada tahun 1980an dan 90an,para pencuri dapat memperolehkeuntungan dengan memasukirumah dan mencuri alatperekam video.

    The Associated PressPara demonstran pendukung calon presiden yang kalah, Jend. Sarath Fonsekamenunjukkan reaksinya ketika polisi menembakkan gas airmata dalam satu bentrokandi jalanan di Kolombo, Sri Lanka, Rabu (10/2). Para pendukung pemerintah melemparibatu ke arah para aktivis oposisi yang memprotes penahanan calon presiden yangkalah di ibukota Sri Lanka Rabu, dalam bentrokan jalanan yang mengundangtembakan gas airmata dari polisi.

    PARA PENDUKUNGFONSEKA UNJUK

    RASA PROTES

    The Associated PressPara pendukung PM terguling Thaksin Shinawatra memegang plakat dalam satu aksi protes diluar Markasbesar Polisi Kerajaan Thai di Bangkok, Thailand, Rabu (10/2). Ratusan demonstranyang mengenakan t-shirt berwarna merah ikut ambil bagian dalam aksi protes yang mengimbaupemerintah agar membatalkan parlemen dan menyelenggarakan satu pemilihan baru yang bebasdan jujur.

    The Associated PressPara aktivis Partai Bhratiya Janata, oposisi utama India,mengenakan sayur-sayuran dan buah-buahan melengkapipakaiannya pada rapat umum menentang kenaikan harga diNew Delhi, India, Rabu (10/2). Kenaikan harga makanan di Indiamenyebabkan lonjakan 7,3 persen pada harga indeks bulan Desemberdan inflasi mulai meluas sampai ke sektor non-makanan, demikianmenurut pemerintah India.

    Presiden Sri LankaBubarkan Parlemen

    KOLOMBO, Sri Lanka (Antara/AFP): Presiden Sri Lanka MahindaRajapakse membubarkan parlemen nasional.

    Langkahnya itu membuka jalan bagi diselenggarakannya Pemiludua bulan lebih awal dari jadwal, kata seorang juru bicara PresidenMahinda Rajapakse.

    Rajapakse yang terpilih kembali dalam pemilihan presiden 26Januari lalu telah menandatangani surat keputusan pembubaranmajelis nasional yang resmi efektif mulai Selasa (9/2) tengah malam,kata Lucien Rajakarunanayake. Sekarang terserah pada KomisiPemilu untuk memutuskan tanggal pemilihan majelis itu, ujarnya.

    Lembaga legislatif yang dipilih pada 2004 itu dapat berlanjuthingga April tetapi langkah terakhir Presiden Rajapakse itumemungkinkan partai berkuasa mengadakan Pemilu awal.

    Beberapa jam sebelum parlemen dibubarkan, pemerintahmengumumkan pengaktifan pengadilan militer bagi Sarath Fonseka,mantan pimpinan militer yang ikut dalam pertarungan pemilihanpresiden Januari lalu.

    Fonseka sedang membicarakan rencananya ikut dalam Pemilulegislatif bersama para pemimpin oposisi lainnya ketika para tentaramenahannya di sebuah pusat penahanan yang dirahasiakan. AliansiKebebasan pimpinan Presiden Mahinda Rajapakse meraih suaramayoritas di majelis yang akan mengakhiri masa tugasnya itu berkatmembelotnya sedikitnya 24 orang anggota parlemen oposisi.

    Rajapakse yang telah mengamankan 58 persen suara rakyatpada pemilihan presiden lalu berhadap dapat menguasai kursiparlemen baru ditandai dengan kemenangan kendaraan politiknya,Aliansi Kebebasan.

    Pemrotes Berusaha SerbuKedubes Italia Di Teheran

    ROMA, Italia (Antara/AFP): Sebanyak 100 anggota milisi pro-pemerintah Iran berusaha menyerbu kedutaanbesar Italia di ibukotaIran, Teheran, kata Menteri Luar Negeri Italia Franco Frattini dalamacara dengar pendapat di Senat.

    Mereka meneriakkan Matilah Italia, matilah Berlusconi, kataFrattini, yang menambahkan polisi turun-tangan guna mencegahserangan yang benar-benar dilakukan terhadap KedutaanbesarItalia.

    Wanita jurubicara kementerian tersebut mengatakan beberapapemrotes melemparkan batu ke kedutaan besar itu Selasa (9/2).Menteri Luar Negeri Italia tersebut mengatakan tak ada kerusakanberarti akibat perbuatan itu dan kedutaan besar tersebut akantetap buka.

    Frattini mengatakan protes serupa terjadi di luar misi Perancisdan Belanda di Teheran. Kontak sedang dilakukan di tingkat Eropaguna mencapai konsensus mengenai pengiriman tanda keprihatinankuat mengenai peristiwa itu, katanya. Frattini menambahkan Italiatelah membatalkan kehadirannya pada upacara di Teheran, Kamis,guna memperingati Revolusi Iran.

    Di Jerusalem, Rabu lalu, Perdana Menteri Italia Silvio Berlusconimenjanjikan dukungan kuat Italia bagi musuh bebuyutan Tehe-ran, Israel, dan mendesak dijatuhkannya sanksi efektif atas Iran.

    Pernyataan tersebut membuat stasiun televisi Iran menyatakanBerlusconi adalah pelayan majikannya, Israel dan mencela campur-tangan serius dalam urusan dalam negeri Iran. Ketika ditanya sewaktudia meninggalkan Senat apakah protes Selasa berkaitan, Frattinimenjawab hubungan Iran dengan Italia tidak tegang dibandingkanhubungan dengan negara lain.

    Pada hari yang sama, puluhan anggota kelompok garis keraspro rezim yang berkuasa menggelar demonstrasi di luar beberapakedutaan Uni Eropa di Iran, untuk memprotes sikap Eropa terhadapIran dan program nuklirnya yang kontroversial, kata para diplo-mat Eropa.

    Mereka mengatakan, para pemrotes berkumpul di luar kedutaanPrancis, Jerman dan Italia. Ketiga kedutaan itu di bawah penjagaanketat polisi, sementara itu para demonstran meneriakkan slogan-slogan yang menentang negara-negara tersebut.

    Dilaporkan hanya terjadi kesulitan ketika sebuah batu dilemparkanke arah kedutaan Italia, namun tidak menyebabkan kerusakan.

    Badai Salju KeduaHantam Pantai Timur AS

    WASHINGTON, AS (Antara/Reuters): Badai salju besar keduadalam kurang dari sepekan menghantam Pantai Timur AmerikaSerikat, dengan ketebalan sekitar 30,5 sentimeter atau lebih melandamulai Washington D.C sampai New York City, yang memaksa sekolah-sekolah tutup dan Kongres AS mengurangg kegiatan legislatif.

    Kantor-kantor pemerintah di Washington ditutup Rabu (10/2) hari ketiga secara berturut-turut yang menyebabkan kerugianrata-rata AS$100 juta dalam produktivitas per hari dan BadanCuaca Nasional memperkirakan salju setebal 36 sentimeter akanmelanda ibukota AS Rabu malam waktu setempat (Kamis WIB).

    Kantor Manajemen Personil mengatakan badan-badan federaldi Washington akan ditutup Rabu. Para karyawan urusan daruratpemerintah AS diperkirakan akan melaporkan untuk bertugas sesuairencana tetapi para pekerja lainnya diizinkan untuk tidak masukkerja pada hari itu.

    Penduduk masih berusaha menyingkirkan salju yang turunsetebal 46 sentimeter akhir pekan lalu dari Washington sampaiNew Jersey selatan . Beberapa orang berusaha menyingkirkanpohon-pohon yang tumbang sebelum badai itu tiba.

    Badai salju terbaru itu disebut Snowverkill dan Snomageddon2.0 dan memicu banyak sekolah publik di daerah Washingtonmeliburkan kegiatan belajar mengajar Rabu. Dan kota Boston,yang diperkirakan ketinggisn salju mencapai 25 sentimeter,mengumumkan keadaan darurat salju.

    Saya senang itu. Saya dapat menangani satu babak lagi, katapengacara pemerintah David Kaplan, 50 tahun ketika dia membuangsalju dari atap rumahnya di Takoma Park, Maryland, persis dekatWashington .

  • WASPADAKamis11 Februari 2010

    Sport 5

    APKapten Arsenal Cesc Fabregas dihebohkan bakal pindah keBarcelona musim depan.

    Sibuk Tepis Rumor Kesepakatan Fabregas-BarcaLONDON (Waspada): Agen Francesc Fabregas, Darren Dein,

    sibuk menepis rumos telah tercapainya kesepakatan antara kliennyadengan Barcelona.

    Informasi apa, itu sama sekali tidak benar. Cesc belummemberikan keputusan apapun, tegas Dein dalam Marca, Rabu(10/2).

    Sebelumnya diberitakan, Fabregas akan kembali ke kampunghalamannya musim depan. El Barca sudah melakukan pertemuandan pembicaraan mengenai transaksi ini dan kapten Arsenalitu sudah setuju untuk mudik.

    Fabregas yang baru berusia 22 tahun, andalan utama sekaligustop skor The Gunners dengan mencetak 14 gol di semua kompetisimusim ini. Dia terikat kontrak di Emirates hingga musim 2014,sehingga The London Reds bakal mempertahankannya.

    Namun menurut radio Cadena Ser; Ada persetujuan antaraBarca dan Cesc Fabregas meskipun itu hanya secara lisan.

    Tanpa menyebutkan sumbernya, radio Spanyol itu

    menambahkan, Dari beberapa pertemuan yang telah berlangsungdan menyusul pertemuan ini, Cesc mengatakan bahwa Barcaklub yang dia inginkan untuk musim depan.

    El Catalan sendiri belum memastikan apakah merekamenerima atau menolak laporan tersebut. Masa depan gelandangelegan Spanyol itu sekali lagi menjadi rumor dan media terusmenerus melaporkannya akan kembali ke La Liga.

    Beberapa laporan juga ada yang mengatakan, Fabregas akanpindah ke Real Madrid atau klub yang dia tinggalkan pada September2003 Barcelona. Tapi sekali lagi, London Reds akan memper-tahankan aset paling berharganya tersebut.

    Peringatan GunnersDaily Mirror malah melansir, Gunners telah melayangkan

    surat kepada para pejabat Nou Camp yang berisi peringatanagar tidak terlalu cepat mempublikasi keinginan mereka untukmengontrak pemain.

    Fabregas yang punya andil membawa Spanyol menjuaraiEuro 2008, baru-baru ini juga menyangkal telah membuatpernyataan ingin pindah dari Liga Premier.

    Saya memakai kepala dingin, saya sangat bahagia di Ar-senal dan di Inggris, tegas Fabregas dalam TribalFootball.

    Di negara ini masih banyak yang bisa saya lakukan. Sayabelum menerima kontak dari siapapun, baik itu dari Barca ataupunagen saya.

    Tapi, saya akan berbicara berdasarkan apa yang saya dengardan menjawab yang saya tahu, katanya menambahkan.

    Hanya saja dia juga mengakui, Jujur saja, saya tak pernahmenyembunyikan hasrat bahwa suatu hari nanti saya akankembali ke Barcelona.

    Sejak saya berusia sembilan tahun, kakek saya selalu mengajaksaya ke Stadion Barca (Camp Nou). Saya juga menghabiskanmasa kanak-kanak saya dengan mengenakan kostum mereka(Barcelona), kenang Fabregas. (h01/marca/rtr/tf)

    Poin Plus Dua DebutanCity Tempel Liverpool

    APGelandang anyar City Patrick Vieira (kiri) menghadang aksi pemain Bolton Tamir Cohen diCity of Manchester Stadium, Selasa (Rabu WIB).

    LONDON (Waspada): Manchester City menempelLiverpool di zona Liga Champions klasemen Liga

    Premier, setelah menang 2-0 di kandang sendiri atasBolton Wanderers.

    The City yang tampil menge-sankan dalam duel Selasa (RabuWIB) tersebut, meraih angkapertamanya melalui tendanganCarlos Tevez. Striker Togo Em-manuel Adebayor memantap-kan keunggulan menit 73.

    Poin plus pun diberikanmanajer Roberto Mancini ke-pada dua pemain anyarnyayang melakoni debut sebagaistarter, yakni gelandang PatrickVieira dan Adam Johnson.

    Johnson yang digaet padahari terakhir bursa transfer Ja-nuari dari Middlesbrough, men-jadi otak di balik gol pertamaCitizens. Tampil sebagai sayapkanan, dia memaksa bek BoltonPaul Robinson melanggarnyadi kotak penalti. Tevez yang di-serahi tugas sebagai eksekutormenjalankan tugasnya denganbaik.

    Saya melihat dia tiga atauempat kali. Sekarang dia seorangpemain muda yang bagus, pujiMancini seperti dilansir SkySports, Rabu (10/2).

    Dia harus berkembang lagidi masa depan, tapi saat ini diamerupakan pemain penting,tambah mantan pelatih Laziodan Inter Milan tersebut.

    Sedangkan Vieira yangditarik dari Inter Milan dantampil penuh 90 menit, mele-paskan assist untuk gol keduayang disarangkan Adebayor.Penting buat Patrick menye-lesaikan laga dan bermain pe-nuh, ucap Mancini.

    Bek sentral Joleon Lescottyang masuk lapangan meng-gantikan Kolo Toure di babakkedua pasca pulih dari cedera,juga dipuji arsitek asal Italia itu.Ini bulan yang penting, tapipenting juga bagi kami bisadiperkuat lagi oleh pemain yang

    telah pulih, seperti Patrick danLescott, jelasnya lagi.

    Kini kami siap meladeniLiverpool dan Chelsea, tegasMancini, mengomentari agendaCity menjamu Liverpool pada21 Februari dan menyambangiChelsea sepekan kemudian.

    Dalam duel lainnya, Fulhammembantai Burnley 3-0. Klubpapan bawah Portsmouthmembuat angka sama menjadi1-1 pada menit akhir, ketika dikandang sendiri menjamuSunderland yang diwarnaidengan turunnya tiga kartumerah. (h01/ant/rtr/ap)

    Fans DemoLatihan Lazio

    ROMA (Waspada): Para pemain SS Lazio tidakdapat melakukan latihan setelah ratusanpenggemarnya melakukan aksi demo di lapangantempat pelatihan mereka.

    Aksi protes Selasa (Rabu WIB) itu digelarmenyusul terpuruknya I Biancoceleste ke posisitiga dari bawah dalam klasemen sementara LigaSeri A. Sebanyak tiga penggemar cedera danlima ditangkap saat terjadinya demo tersebutaksi unjuk rasa itu, demikian dilaporkan me-dia massa setempat.

    Para pemain Lazio terpaksa memilih untuktetap tinggal di dalam stadion dalam kekhawatiranpara penggemar akan berusaha menyerbumasuk ke sejumlah lapangan lain tempat pelatihan.

    Pada Senin, salah seorang penggemar fanatikLazio, Gabriele Paolini, menanggalkan bajunyadan melompat ke air mancur Trevi di Roma untukmemprotes kemunduran klub ibukota Italia itu.

    Lazio tengah dilanda kesulitan keuangan,dan juara Italia 2000 itu sudah lama mengalamimusim yang suram. Menurut laporan mediasetempat, klub sedang berusaha keras mendapat-kan mantan pelatih Napoli Edoardo Edy Rejadari klub Kroasia Hadjuk Split.

    Reja diproyeksikan untuk menggantikanposisi Davide Ballardini, yang bakal dipecatmenyusul rentetan hasil buruk yang didulangPaolo Cannavaro cs.

    BERLIN (Antara/Reuters): Satu seranganbagus di menit akhir dari pemain pengganti HugoAlmeida memberi pemegang gelar juara WerderBremen kemenangan 2-1 atas Hoffenheim.

    Sumbangan Almeida dan Naldo di StadionWeser, Selasa (Rabu WIB), sekaligus memastikanBremen merebut satu tiket semifinal Piala Jerman.

    Bek asal Brazil Naldo membuat Werder unggullebih dahulu menit 27. Dia mencetak gol lewattembakan melengkungnya dari jarak 30 meter,menyusul tendangan bebas yang diolah secaracerdik.

    Duel berlangsung lebih hidup setelah keduatim melakukan penggantian pemain menit 71.Hoffenheim memasukkan Prince Tagoe danBremen menurunkan Almeida. Kedua pemainitu menyarangkan gol dalam waktu lima menitsetelah turun tarung.

    Striker Tagoe, yang baru sekali muncul diBundesliga musim ini, hanya memerlukan waktu90 detik untuk membuatnya menjadi pusatperhatian. Penyerang Ghana itu melesakkan gollewat tandukannya setelah mendapat umpanmatang dari Christian Eichner dan mengalihkanperhatian tiga bek lawan menit 73.

    Namun Werder kembali memimpinpertandingan tiga menit kemudian. Almeidamencetak gol melalui tembakan lambung darijarak 25 meter setelah mendapat umpan dariClaudio Pizarro.

    Juara BertahanKandas

    PARIS (Waspada): Juara bertahan En AvantGuingamp kandas di babak 16 besar PialaPerancis, setelah ditaklukkan tim Ligue 1Boulogne-sur-Mer 1-0, Selasa (Rabu WIB).

    Kedua tim hanya memainkan skuad lapiskedua dengan menempatkan sebagian kecilpemain utama sebagai cadangan dalam duelyang kurang menggairahkan tersebut.

    Boulogne akhirnya mencetak gol tunggalmenit 60 melalui tembakan gelandang AlexandreCuvillier dari jarak sekitar 30 meter. Gol Cuvillieritu merupaka yang pertama di kandang bagiBoulogne sejak 6 Desember silam.

    Pelatih Guingamp Victor Zvunka, yang timasuhannya bertengger di posisi 18 Ligue 2,mengaku tak kecewa gagal lolos ke perempatfinal.

    Target saya bukanlah perempatfinal, tetapisaya ubah menjadi 16 besar. Kami harus realistisbahwa tim divisi dua tak mungkin bisa mencapaifinal dua kali beruntun, jelas Zvunka.

    Koleganya dari Boulogne, Guyot, menyebutkeberhasilan ini akan menjadi suntikan berhargauntuk menyelematkan diri dari ancaman degra-dasi. Kami sangat senang bisa lolos ke perem-patfinal. Tapi kami harus tenang dan masih

    Saya sekarang telah membuat keputusan,saya akan pergi ke Lazio. Ini bukan keputusanmudah, setelah berpikir panjang dan kerasmengenai ini, saya memutuskan kembali kerumah, ujar Reja.

    Kekalahan di kandang sendiri dari Cataniaakhir pekan lalu bahkan telah membuat presidenLazio Claudio Lotito kehilangan kesabaranterhadap Ballardini. Kebetulan Reja pun sangattertarik melatih di Italia.

    Saya meninggalkan bagian hati saya di Split,tapi saya ingin kembali ke Italia, tegasnya lagidalam AFP, Rabu (10/2).

    Sulit bagi saya memutuskan ini. Tapi ketikaorang paling penting di kota Roma dan Laziomenghubungi anda, sulit untuk menolaknya,tambah pelatih berusia 64 tahun tersebut.

    (h01/ant/rtr/afp)

    menunggu lawan di babak berikut, ucap Guyot.Pada laga lainnya, Scohaux tak menemui

    kesulitan berarti untuk menekuk tim divisi tigaBeauvais 4-1, kendati tampil dengan para pemainlapis kedua.

    Sedangkan Paris Saint Germain harus bekerjakeras untuk melewati tim amatir Vesoul 1-0 melaluigol Ludovic Giuly. Kedua tim harus menutuplaga dengan 10 pemain setelah Stephane Ses-segnon berkelahi dengan Cedric Paul menit 71.

    Kejutan terbesar menghangatkan malam diPerancis ketika klub amatir Quevilly menghenyak-kan tim Ligue 1 Stade Rennes 1-0. Klub yangbermarkas di kawasan Rouen itu menang lewatgol tunggal bek Sebastien Vaugeois pada babakpertama. (h01/bb/rtr)

    forza-roma.comEdy Reja tertarik melatih Lazio.

    Almeida, Naldo PastikanTiket Semifinal Bremen

    APBek Bremen, Naldo (kanan), memenangkanpertarungannya dengan bomber HoffenheimVedad Ibisevic di Stadion Weser, Selasa (RabuWIB).

    football365.frAlexandre Cuvillier beri tiket perempatfinalBoulogne.

    Fans Catania Bunuh PolisiDivonis 14 Tahun Penjara

    ROMA (Antara/AFP): Re-maja penonton sepakbola di-jatuhi hukuman penjara 14 ta-hun karena membunuh ang-gota polisi di Catania pada2007.

    Antonio Speziale divonisbersalah oleh pengadilan Cata-nia. Fans yang belum berusia18 tahun itu membunuh polisiberusia 38 tahun Filippo Racitiketika terjadi kerusuhan dalamderbi Sisilia antara Palermo danCatania.

    Speziale berusaha meng-hampiri para penonton pe-saingnya dan menyerang polisiyang menghalanginya denganmenggunakan benda keras.

    Pengadilan sebelumnyameminta dia dihukum selama15 tahun dan tidak diperboleh-kan menonton sepakbola se-lama lima tahun.

    Setelah itu dia mengatakankepada wartawan, Saya amattenang, karena saya tahu sayatidak bersalah. Saya tidak adaberbuat salah makanya sayatenang. Tetapi saya berharapputusan ini dipertimbangkan.

    Tertuduh lainnya, DanieleMichele, dijatuhi hukuman 11tahun karena dugaan pem-bunuhan. Dalam kerusuhandi Catania pada 2007 silam,sekitar 100 orang mengalamicedera.

    Lithuania Pilih ZutautasVILNIUS (Antara/Reu-

    ters): Lithuania memilih Rai-mondas Zutautas sebagaipelatih tim nasional negara itu,menggantikan pelatih dari Por-tugal Jose Couceiro.

    Mantan gelandang inter-nasional Lithuania berusia 37tahun itu sebelumnya pernahgabung dengan klub Isreal,Maccabi Haifa, Panathinaikosdan Alania Vladikavkaz.

    Lithuania bersama juaraEropa Spanyol, Skotlandia,Republik Ceko dan Liechten-stein, berada dalam Grup I padababak kualifikasi Euro 2012.

    Tidak ada lawan yang tidakbisa dikalahkan. Saya akanmelakukan apa pun yang dapatsaya lakukan untuk Lithuaniapada Kejuaraan Eropa 2012 diPolandia dan Ukraina, tekadZutautas.

    Hasil Selasa (Rabu WIB)Fulham vs Burnley 3-0Man City vs Bolton 2-0Portsmouth vs Sunderland 1-1Wigan Ath vs Stoke City 1-1

    Klasemen Liga PremierChelsea 25 18 4 3 60-20 58Man United 25 18 2 5 61-20 56Arsenal 25 15 4 6 60-30 49Liverpool 25 13 5 7 43-26 44Man City 24 12 8 4 47-32 44Tottenham 25 12 7 6 45-25 43Aston Villa 24 11 8 5 31-18 41Birmingham 24 10 7 7 24-24 37Fulham 26 9 7 10 30-28 34Everton 24 8 8 8 33-35 32Stoke City 24 7 9 8 23-27 30Blackburn 25 7 7 11 25-43 28Sunderland 25 6 8 11 32-42 26Wigan Ath 24 6 6 12 26-49 24Hull City 25 5 9 11 25-50 24Burnley 25 6 5 14 25-50 23Bolton 24 5 7 12 29-46 22West Ham 24 4 9 11 30-40 21Wolves 24 5 6 13 20-42 21Portsmouth 25 4 4 17 20-42 16

  • WASPADA

    Kamis

    11 Februari 20106 Sport

    JAKARTA (Waspada):Tim putra yang akhir

    bulan ini akan mengikutikualifikasi Piala Thomas

    lengkap dalam latihanbersama, Rabu (10/2),

    setelah Markis Kido,Hendra Setiawan danAlvent Yulianto mulai

    bergabung.

    Senang bisa kembali ber-latih di Pelatnas, kata Kido, yanglangsung bergabung denganpemain-pemain ganda di Pe-latnas Cipayung.

    Kido/Hendra yang sejakmengundurkan diri dari Pelat-nas dilatih Chafid Yusuf, tidakpernah berlatih lagi di Cipayungsejak kembali dari Laos untukmemperkuat kontingen Indo-nesia di SEA Games 2009.

    Menurut pelatih gandaputra Pelatnas, Sigit Pamungkas,kualitas permainan Kido/Hendra dalam latihan pertamatidak sebaik biasanya.

    Saya melihat kualitas per-mainannya agak berkurang.Sering tampak ragu-ragu, tetapimungkin karena mereka me-makai perlengkapan baru de-ngan sponsor yang berbeda,jelas Sigit.

    Kido menyesuaikanSejak keluar dari Pelatnas,

    Kido/Hendra dikontrak peru-sahaan perlengkapan bulu tang-

    Tim Thomas Lengkap

    AntaraPara pebulutangkis Indonesia sudah berlatih jelang kualifikasi Piala Thomas dan Piala Uber di Pelatnas PBSI Cipayung,Jakarta, Rabu (10/2).

    Red Bull Perkenalkan RB6JEREZ, Spanyol (Waspada):

    Lama diam, Red Bull Racingakhirnya memperkenalkanmobil baru yang akan dipakaipada balapan Formula 1 (F1)2010, Rabu (10/2), yakni RB6.

    Dengan demikian, Red Bullmenjadi tim lama yang palingterakhir meluncurkan mobilbarunya. Padahal, para rivalnyamusim lalu sudah berlomba-lomba memamerkan jet daratmereka jelang dan saat tes pra-musim pertama di SirkuitRicardo Tormo, Valencia, pekanlalu.

    Untuk desain kali ini, RedBull hanya melakukan sedikitperubahan. Seperti RB5, mobiltahun ini pun menggunakan V-nose, tetapi lebih ekstrim. Selainitu, ada juga sirip ikan hiu yangmenjadi penutup mesin. Desainseperti ini tampaknya menjadimodel umum semua tim untukmusim 2010.

    Bagian yang paling mem-bedakan antara RB 6 dan mobiltahun lalu adalah disain sayapdepan yang rumit, yang pe-ngembangannya mengadopsikonsepdouble-diffuser. Ini jugasebenarnya sudah dilakukanpada RB5 pada pertengahanmusim lalu.

    Tahun ini, Red Bull tetapmenjadi tim yang sangat diper-

    hitungkan, setelah musim laluprestasi mereka sangat feno-menal. Mengandalkan duetSebastian Vettel dan MarkWebber, Red Bull sukses meraihduarunner-up (konstruktor danpembalap).

    Di London, autosport seca-ra eksklusif berhasil mengaba-dikan gambar mobil yang na-

    manya sampai sekarang belumdiketahui. Yang pasti, mobil itusama dengan Lotus pada tahun1950-1960 karena didominasiwarna hijau dan kuning.

    Hanya saja belum bisa di-konfirmasi apakah tim tetapmempertahankan warna ke-besaran tersebut untuk musim2010 ataukah warna tersebut

    hanya dipakai saat tampilperdana.

    Lotus menggunakan mesinCostworth dan direncanakanakan meluncurkan mobilnyatersebut pada Jumat (12/2) diSilverstone. Setelah itu, merekabaru akan ikut ujicoba tahapketiga pramusim pekan depandi Jerez. (m33/kez)

    f1fanatic

    Jovanovic Gabung LiverpoolGELANDANG Serbia Milan

    Jovanovic menandatangani kontrakdengan Liverpool. Karena bursa trans-fer Januari 2010 sudah ditutup,Jovanovic meneken sistem alih sta-tus bebas dari klub divisi satu BelgiaStandard Liege.

    Menurut Reuters, Rabu (10/2),pemain berusia 28 tahun itu baru akanmembela The Reds, Juni mendatang.Jovanovic menandatangani kontraktiga tahun dan akan mendapat bayaran

    tiga juta euro per tahun.The Reds pilihan mengejutkan Jovanovic, yang sebelumnya

    menolak tawaran Real Madrid dengan alasan takut tidak akanmenjadi pemain utama di Santiago Bernabeu. Dia juga menjadipemain yang ditargetkan AC Milan, Juventus dan Valencia.

    Jovanovic berperan vital membawa Serbia lolos ke PialaDunia 2010 serta membawa Standard Liege meraih dua gelarberurutan. Aksi cemerlangnya membuat dia terpilih sebagaipemain terbaik Liga Belgia tahun ini.

    Kalah Cepat Gaet Chamakh PELATIH Liverpool Rafael Be-

    nitez mengaku kalah cepat dibandingArsenal dalam menggaet bomberGirondins Bordeaux, MarouaneChamakh.

    Saya rasa dia tidak akan datangkepada kami, ungkap Benitez,sebagaimana dikutip dari LiverpoolDaily Post, Rabu (10/2).

    Benitez pun sangat kecewa,mengingat dia sudah lama me-ngincar striker Maroko tersebut.Bahkan sebelumnya sempat santer disebutkan, Chamakh siapmeninggalkan Bordeaux untuk memasuki Anfield pada akhirmusim 2009-2010 ini. Hanya saja kesepakatan gagal dituangkan,kabarnya karena Si Merah salah dalam menjabarkan detailkontrak.

    Higuain Tergantung AyahBOMBER Real Madrid Gonzalo

    Higuain menyatakan ingin bertahandi Santiago Bernabeu, tapi segalanyamasih tergantung pada ayahnya.

    Saya senang berada di Madrid daningin menetap di sini dalam waktu yangpanjang. Namun soal kontrak, ituurusan ayah selaku agen, tegas Higuaindalam PA, Rabu (10/2).

    Penyerang asal Argentina yang kinimenjadi pemain tertajam El Real dengan12 gol di La Liga Primera itu, kabarnyabakal diikat Los Galacticos sampai tahun

    2016 disertai peningkatan gaji. Tetapi empat klub elite Eropa,yakni Manchester City, Chelsea, Juventus dan Inter Milan,dilaporkan terus menggoda bomber berusia 22 tahun itu.

    Cicinho Senang Pulang KampungBEK Brazil Cicinho senang bisa

    pulang kampung, setelah dipinjam-kan AS Roma ke mantan klubnya,Sao Paulo FC. Saya sangat senangbisa kembali kemari, tegas Cicinhokepada tuttomercatoweb, Rabu(10/2).

    Saya rasa para penggemar jugamenginginkan saya kembali ke sini.Tapi ucapan terima kasih saya beri-kan pada Roma, karena memberikesempatan ini, katanya menam-bahkan.

    Pemain berusia 29 tahun itu dipinjamkan hingga akhir musim2009-2010, setelah menjadi penghuni setia bangku cadanganSerigala Merah. Gabung dari Real Madrid sejak 2007, Cicinhohanya 54 kali membela Il Lupo.

    Saya memainkan dua laga bulan lalu, pertama saya mainselama 80 menit dan yang kedua hanya 50 menit. Tentu sajasaya jadi merasa tidak 100 persen, kenang Cicinho.

    Saran Aldair Buat SimplicioGELANDANG elegan Palermo

    Fabio Simplicio (foto) disarankanmantan kapten Brazil, Aldair, supayamandah ke bekas klubnya, AS Roma.

    Menurut saya, dia akan menjadipemain hebat di sana. Saya pun akanmenyarankan dia gabung saja denganRoma, ujar Aldair, seperti dilansirGoal, Rabu (10/2).

    Simplicio gencar dikabarkan akanmeninggalkan Palermo akhir musim2009/2010, gabung dengan Roma,

    Inter Milan atau SS Lazio. Saya tidak tahu apa yang terjadidengan negosiasi kontraknya. Saya selalu menyukai permainanFabio, dan belakangan beredar rumor dia akan pindah ke Roma,beber veteran berumur 44 tahun tersebut.

    (jonny/dari berbagai sumber)

    kis lokal Flypower.Kido juga mengaku masih

    berusaha menyesuaikan diridengan perlengkapan barunya.Agak berbeda, tetapi lama-lamajuga akan terbiasa, papar juaraOlimpiade Beijing tersebut.

    Mengenai Alvent yang akanberpasangan dengan Moham-mad Ahsan, Sigit mengatakan,permainan pasangan tersebutbagus. Bahkan dia menilai per-mainan Alvent - yang bersamaHendra Aprida Gunawan saatini berperingkat enam dunia -lebih bagus dari Rian Sukmawandan Yonatan Suryatama yangjuga memperkuat tim Thomas.

    Tujuh hari terakhir menje-lang keberangkatan pada 18Februari, tim ganda putra akanlatihan bersama dengan pene-kanan pada kekuatan permai-nan dan peningkatan percayadiri di lapangan.

    Selain tiga pemain ganda,juara tunggal putra OlimpiadeAthena, Taufik Hidayat, jugatampak berlatih tanding denganpemain tunggal putra.

    Tim Thomas Indonesiamenjadi unggulan teratas dalamkualifikasi yang akan berlangsungdi Nakhonratchasima, Thailand,22-28 Februari. Grup ini diikutiJepang, India dan Taiwan.

    Kualifikasi Piala Thomaszona Asia diikuti 13 negara de-ngan tiga tim terbaik lolos keputaran final di Kuala Lumpurpada 9-16 Mei. Tim keempatakan diadu peringkatnya de-ngan tim dari Eropa. (h01/ant)

    Hopkins Ingin Balas Jones NEW YORK, AS (Waspada):

    Bernard Hopkins ingin balasdendam setelah dikalahkandengan angka oleh lawannyaRoy Jones Jr 17 tahun lalu.

    Keinginannya makin kuatseiring waktu pertemuan me-reka yang sudah semakin dekat.

    Hopkins yang telah berusia45 tahun dengan rekor 50-5-1termasuk 32 KO, mengaku per-tandingan mereka bersifat his-toris, pribadi dan penting.

    Dia mengucapkan kata-katanya itu dalam debat keduapetinju tersebut di New York,Rabu (10/2), sebagai promosiduel yang tidak mempere-butkan gelar di Las Vegas pada3 April mendatang.

    Bagi saya, pertandingannanti secara personal dansejarah merupakan arena balasdendam atas kekalahan saya.Saya kira ini merupakan babterakhir dari permainan tinjuRoy, tegas Hopkins.

    Kedua petinju itu baru ber-

    temu kembali setelah sebe-lumnya bertarung dalam pere-butan gelar kelas menengah IBFpada 22 Mei 1993.

    Jones yang berumur 41 ta-hun dengan rekor tanding 54-6 di antaranya 40 KO, mengi-ngatkan Hopkins sebagai petinjukeras kepala.

    Satu hal yang pasti, dan inimerupakan kenyataan dan fak-ta yang belum berubah, sayatetap dapat mengalahkannya,jelas Jones. Saya tidak pernahmenjadi besar kepala dan tidakakan pernah. Pernyataan sayaamat sederhana, dia tidak me-nang pada pertemuan pertamakami dan kini juga tidak akanpernah menang, katanya lagi.

    Sudah lama tidak ada spe-kulasi tentang tanding ulang ke-dua petinju tersebut. KekalahanKO Jones pada ronde pertamaatas petinju Australia DannyGreen, Desember lalu, mem-buat pernyataannya diragukan.

    (h01/ant/rtr)

    goal.com

    AFP

    AP

    AP

    wordpress.com

    GuardClevelandCavaliers,

    LeBronJames(kiri),

    melakukandunk tepat

    di mukacenter NewJersey NetsYi Jianlian

    dalam lagaNBA di

    QuickenLoansArena,

    Cleveland,Rabu (10/2). AP

    Cavs Makin SuperiorCLEVELAND, AS (Waspa-

    da): Cleveland Cavaliers meraihkemenangan ke-12 beruntundalam lanjutan kompetisi NBAmusim ini usai menundukkanNew Jersey Nets 104-97, Rabu(10/2).

    Untuk kesekian kalinya,LeBron James menjadi pahla-wan kemenangan Cavs denganraihan 32 poin. LeBron, terpilihkelima kali sebagai pemain All-Star Wilayah Timur akhir pekanini, juga mencatat 11 assist.

    Kondisi ini luar biasa entahdi mana Anda bermain, tidakmasalah lawan mana yang Andahadapi. Meraih 12 kemenanganberuntun di kompetisi terbaikdi dunia adalah luar biasa. Mu-dah-mudahan kami bisa mem-pertahankan rekor ini, ujarLeBron.

    Cemerlangnya permainanJames membuat pelatih NetsKiki Vandeweghe tidak bisa ber-kata-kata selain memuji pemainterbaik NBA musim lalu ini.Dia (LeBron) pemain yang luarbiasa dan penampilannyasemakin membaik. Tidak adakata yang pantas untuk meng-gambarkan permainannya,kilah Vandeweghe.

    Selain 12 kemenangan be-

    runtun, kemenangan ini jugamenjadi yang ke-10 beruntundi kandang bagi Cavaliers de-ngan rekor 23-2 di QuickenLoans. Bagi Nets, kekalahan inimenjadi kegagalan ketujuhberturut-turut.

    Di Denver, kembalinya Car-melo Anthony membawa per-mainan Nuggets kian membaik.Tampil melawan tim tangguhDallas Mavericks, Nuggets me-raih kemenangan 127-91. NeneHillario memimpin Nuggetsdengan 21 poin, Chauncey Bil-lups 16 poin dan Chris Ander-sen 14 angka 10 rebound.

    Carmelo sendiri menam-bah 19 angka setelah absen lamaakibat cedera. Tak hanya itu,Nuggets pun mencatat keme-nangan kandang ke-23 kali da-lam 27 laga terakhir. Dari kubuDallas, Dirk Nowitzki menjadipemimpin timnya berkat sum-bangan 17 angka.

    Di Los Angeles, Carlos Boo-zer menjadi pahlawan keme-nangan Utah Jazz yang juga men-catat rekor positif. Kemenangankesembilan beruntun diraih Jazzberkat koleksi 34 poin 14 re-bound sumbangan Boozerhingga melumat Clippers109-99. (m33/ap)

    Hasil lainnya

    Atlanta Hawks vs Memphis Grizzlies 108-94Detroit Pistons vs Milwaukee Bucks 93-81New York Knicks vs Sacramento Kings 114-93Miami Heat vs Houston Rockets 99-66Charlotte Bobcats vs Washington Wizards 94-92Philadelphia 76ers vs Minnesota Twolves 119-97Chicago Bulls vs Indiana Pacers 109-101Oklahoma City vs Portland Tblazers 89-77

    Nurdin Sesalkan TragediTewasnya Suporter Persik

    JAKARTA (Waspada): KetuaUmum PSSI Nurdin Halid me-nyesalkan tragedi yang menim-pa salah seorang suporter PersikKediri saat melawan Persib Ban-dung pada lanjutan IndonesiaSuper League 2009/2010 diStadion Brawijaya Kediri, Selasasore.

    Nurdin bahkan langsungmemerintahkan Komisi Disiplin(Komdis) PSSI untuk segeramengusut insiden yang menelankorban jiwa tersebut. Salah se-orang penonton meninggal du-nia saat menyaksikan pertan-dingan.

    Pria yang belakangan di-ketahui bernama Supar (30) itutewas setelah terjatuh dari tri-

    bun penonton dan sempat ter-injak-injak penonton lainnya.Semula Nurdin sendiri belummengetahui perihal insidenberdarah ini.

    Saya belum tahu kalau adasuporter yang tewas. Di manakasusnya? tanya Nurdin balikkepada wartawan sesaat sebe-lum meninggalkan kantor PSSI,Senayan Jakarta, Rabu (10/2).

    PSSI tentu prihatin dankami akan minta Komdis me-nyelidiki insiden itu. Bagaimanapun, itu tanggung jawab Panpelsetempat, tambahnya.

    Jika pintu dijebol sehinggapenonton bisa leluasa masukdan meluber, itu sudah merupa-kan pelanggaran . (yuslan)

  • SportWASPADAKamis11 Februari 2010 7

    Problem Catur

    88 91 7

    56 8 9 7

    4 1 734 217

    9 423

    9 4

    87

    59 46917

    SudokuIsi kotak kosong dengan angka 1 sampai 9. Tidak boleh ada

    pengulangan angka mendatar, menurun, maupun di dalam kotak3x3 bergaris tebal. Tidak ada keterlibatan matematika, hanya perlu pertimbangan dan logika. Jawaban di halaman 2 kolom 1.

    OLAHRAGATTS TOPIK

    Jawaban di halaman 2.

    Hitam melangkah, mematikan Putih dalam lima langkah. Mendatar1. Cabang olahraga menggunakanpedang dan pengaman wajah

    3. Klub sepakbola Skotlandia7. Lapangan rumput (Inggris) untuk

    tennis9. Nama trofi Piala Dunia FIFA

    antara tahun 1930-195411. Regu12. Kepanjangan Bonek, suporter

    fanatik sepakbola (ada tanda&)

    14. Olahraga gaya kupu-kupu16. Koran terbitan Medan

    penyelenggara turnamen bolingtiap tahun

    18. Kepanjangan huruf F dariUEFA, organisasi sepakbolaEropa

    21. Klub sepakbola Prancis22. Negaranya Maradona, kini

    pelatih tim nasional ke WorldCup 2010

    23. Kota di Jepang tempatpertandingan Koji Sato vspetinju asal Langkat, BambangRusiadi, 28 Feb. 2010

    24. Pulau di Sumatera seringdikunjungi surfer Australia

    25. Atlanta Hawks adalah klubbola ...... Amerika

    Menurun1. Olahraga pertamakali

    diperlombakan pada Olimpiadetahun 776 SM; Organisasinyadi Indonesia adalah PASI

    2. Yang diincar untuk dimatikandalam catur

    4. Saluran tv sport Eropa; matauang 16 negara Eropa

    5. Apa olahraga menggunakankata skakmat

    6. Nama petennis wanita Amerikajuara Australia Terbuka 2010

    8. Turnamen tennis bergengsi diInggris

    10.Kejuaraan dunia (dalam bahasaSpanyol)

    13. Pelatih PSMS Medan15. Gol (Inggris)17. Klub sepakbola Inggris

    dipalangpintui oleh Sol Campbell19. Olahraga yang dipertandingkan

    pada Australia Terbuka 2010di Melbourne

    20. Istilah dalam catur

    BANDA ACEH (Waspada):Pengurus Provinsi Wushu In-donesia (Pengprov WI) Acehakan meminta bantuan PB WIuntuk memberikan atlet danpelatih, guna pengembanganpembinaan olahraga tersebutdi Aceh.

    Hal itu terungkap dalamrapat perdana Pengprov WIAceh yang berlangsung di ruangrapat KONI Aceh, Selasa (9/2)malam.

    Hal ini akan kita bicarakandalam audensi dengan KetuaUmum PB WI di Medan, 24Februari mendatang, jelas Ke-tua Umum Pengprov WI Aceh,Ir H Musa Bintang, MM.

    Dikatakan, wushu merupa-kan cabang olahraga baru diAceh, meski kepengurusannyasudah ada sejak beberapa tahunlalu, namun roda organisasi ter-masuk pembinaannya sempat

    vakum karena pengurusnyatidak aktif.

    Sekarang kita fokuskan un-tuk meminjam atlet dan pelatihberkualitas kepada PB WI de-ngan tujuan untuk mensupportatlet-atlet lokal, sehingga merekabisa lebih terpacu untuk ber-prestasi, jelas Musa.

    Musa sendiri optimis ca-bang olahraga wushu akan da-pat berkembang di Aceh karenasangat sesuai dengan karaktermasyarakat Aceh. Jadi, apa punakan kita lakukan agar cabangolahraga wushu bisa berkem-bang di Aceh, tandasnya.

    Selain mengenai pemin-jaman atlet dan pelatih, lanjutMusa, acara audiensi denganKetua Umum PB WI di Medannanti juga untuk membicarakanmengenai persiapan pelantikanPengprov WI Aceh. Kita akanmeminta jadwal kepada ketua

    Umum PB WI, Master SupandiKusuma, kapan beliau adawaktu untuk melantik kita,jelasnya.

    Di samping itu, kunjunganke Medan yang akan diikutisejumlah pengurus WI Aceh itujuga akan diisi dengan kun-jungan ke padepokan wushuyang ada di kota tersebut, se-kaligus untuk meminta penje-lasan secara lebih rinci apa danbagaimana cabang olahragawushu serta kelas-kelas yangada di cabang olahraga wushu.

    Rapat perdana Pengprov WIAceh juga dihadiri Nuzulu, MSselaku pembina, Ketua HarianTgk. Usman Muda, Wakil KetuaM. Junaidi, SE, Sekretaris Erriadi,Wakil Sekretaris Alfian Zuhri,Bendahara Aiyub Bukhari,Wakil Bendahara Agussani, sertapengurus lainnya.

    (b07)

    Wushu Aceh Minta Bantuan PB WI

    Persiapan Musorkab KONIAceh Tengah Belum Optimal

    TAKENGON (Waspada):Dua hari menjelang Musya-warah Olahraga Kabupaten(Musorkab) Aceh Tengah yangdirencanakan Sabtu (13/2)nanti, pemilihan ketua sertasusunan pengurus baru KONImasa bakti 2010-2014, tampakbelum optimal.

    Pasalnya, hanya Panita Pe-laksana (Panpel) yang telah ter-bentuk melalui rapat KONI yangdilaksanakan awal Februari.Selain kurangnya anggaranpelaksanaan Musor-kab KONI,belum ada seorang-pun yangmendaftar resmi ke Panpel se-bagai bakal calon (Balon) ketuakepengurusan berikutnya.

    Demikian diungkapkan Ke-tua Panpel Musorkab, Khalisud-din SPt, menjawab Waspada,kemarin. Selain SK kepanitiaanbelum ditandatangi Bupati,anggaran awal kita saat ini hanyaRp600 ribu. Padahal banyakdana yang kita perlukan seperti

    pembuatan spanduk, legalitas,biaya tranportasi dan lainnya,sebutnya.

    Namun katanya, kekura-ngan anggaran tersebut hanyabersifat sementara, sebab sebe-lum hari pelaksanaan diperkira-kan dana tambahan kegiatanakan segera diterima dari ang-garan KONI atau dana hibaholahraga.

    Menurut Khalisuddin, kecilkemungkinan acara tersebutsukses namun pihaknya akanberusaha bersama anggota Pan-pel semaksimal mungkin men-sukseskan kegiatan.

    Kami tetap bekerja, sampaiacara ini terlaksana. Ini demikemajuan daerah kita juga,karena KONI masih merupakansalah satu induk sarana penyalurbakat atlet berprestasi di AcehTengah, sebut Khalis.

    Tanggapan Ketua KONI DrsAmir Hamzah dalam notulenrapat yang dibuat Wakil Sekre-

    taris Azani WG menyatakan,Musorkab diberi batas waktu15 hari dari berakhirnya ke-pe-ngurusan KONI masa bakti 2006-2010. Ditambahkan, kepengu-rusan KONI baru memilikienam bulan untuk memper-siapkan atlet menghadapiPorprov XI Aceh di Bireuen.

    Apabila kita memaksakandiri, tentunya tidak wajar. Diha-rapkan untuk kepengurusanKONI Aceh Tengah yang akandatang, mereka mampu melak-sanakan ajang memperjuang-kan gengsi daerah tersebut de-ngan meraih prestasi yang lebihbaik, sebut Amir.

    Beberapa nama yang akanmencalonkan diri sebagai ketuadi antaranya adalah AmirHamzah, Ir Djumhur, HikmahJaya, Khalisuddin, Samsul danSirajuddin. Kendati begitu,belum satupun tercatat danterdaftar, ungkap Azani, PanpelMusorcab KONI. (cir/cb04)

    SEI RAMPAH(Waspada):Dalam rangka menghadapi Pe-kan Olahraga Wilayah SumateraUtara (Porwil Sumut), PersatuanCatur Seluruh Indonesia (Per-casi) Kabupaten Serdang Beda-gai menggelar turnamen tingkatkabupaten pada awal Maretmendatang.

    Hal itu diputuskan padarapat harian Percasi Sergai yangdihadiri Ketua Umum Ir TomiWistan, Ketua Harian Riady,Wakil Ketua Drs Durahman

    Silitongga, MN PardameanPurba, Ir Kaswadi, Ade HusainiSE, Faizal Lubis, NizamuddinDalimunte, Drs HFH Siboro,Drs Edward T Simorangkir, MTampubolon, Hotman, Sugon-do dan Edi Saputra.

    Tomi Wistan kepada warta-wan, Rabu (10/2) menjelaskan,turnamen sekaligus untuk men-jaring atlet dalam rangka meng-hadapi ajang Porwil Sumut yangdigelar di Tanah Karo medioApril-Mei.

    Peserta dalam turnamenini berasal dari seluruh keca-matan di Sergai. Lima pecaturterbaik akan dijaring menjadiutusan Percasi Sergai ke Por-wil Sumut nentinya, tuturTomi.

    Ketua Panitia Ade HusainiSE didampingi Sekretaris FaizalLubis SE menyatakan siapmenyukseskan acara dan akanmerampungkan persiapandalam waktu satu pekan.

    (a07)

    Percasi Sergai GelarTurnamen Hadapi Porwil

    SFC Permalukan PersebayaSURABAYA (Antara): Sriwi-

    jaya FC sukses meraih angkapenuh setelah mempermalu-kan tuan rumah Persebaya 2-0 (1-0) pada pertandinganLiga Super Indonesia di StadionGelora 10 Nopember Tambak-sari Surabaya, Rabu (10/2) sore.

    Dua gol Laskar Wong Kitomasing-masing dicetak Am-brizal pada menit ke-37 dangelandang serang Zah Rahanpada injury time babak kedua.

    Kekalahan di awal putarankedua kompetisi merupakanyang ketiga dialami Persebayadi kandang sendiri sepanjangmusim ini, setelah dipermalukanPersipura Jayapura dan PersikKediri beberapa waktu sebe-lumnya.

    Susunan Pemain:Persebaya: Endra Prasetya

    (pg), Takatoshi Uchida, An-derson, Djayusman Triasdi, Mat

    Halil, Anang Maruf/Ngon A.Djam, Taufiq, John Tarkpor,Lucky Wahyu/Andik Ver-mansah, Josh Maguire/KorinusFinkrew, Andi Odang.

    Sriwijaya FC: Ferry Rotin-sulu (pg), Bobby Satria, Eman-jeraye, Ambrizal, Isnan Ali/Nasuha, Toni Sucipto, AlamsyahNasution/Slamet Riyadi, ZahRahan, Arif Suyono/ChristianWarobai, Obiora, Keith Ka-yamba.

    Timnas Futsal Uji Tanding Ke BangkokJAKARTA (Antara): Timnas

    futsal Indonesia bertolak keBangkok, Thailand, Rabu(10/2), guna melakukan ujitanding melawan timnas mudaThailand.

    Uji tanding merupakan ba-gian dari persiapan timnas je-lang tampil di ajang kualifikasifutsal Asia zona ASEAN yangakan berlangsung di Jakarta

    pada 20-25 Februari.Pelatih Timnas Futsal Rob-

    by Hartono mengatakan, ujitanding untuk mematangkanpola yang sudah dibentuk. Timasuhan Robby ini akan menjajalklub lokal Port Authority.

    Rombongan timnas iniberkekuatan 15 pemain denganmanajer Darius Sinathrya inimenargetkan lolos ke putaran

    final Kejuaraan Asia 2010 pada23-30 Mei di Tashkent, Uz-bekistan.

    Di babak kualifikasi zonaASEAN, Indonesia masuk GrupA bersama Australia dan Myan-mar.

    Di Grup B bercokol Malay-sia, Vietnam, Filipina danKamboja. Hanya tiga tim yanglolos dari zona ASEAN.

    Waspada/Austin AntariksaStriker anyar PSMS Medan, Ogochukwu Daniel (dua kanan), belum mampu memberi kontribusi kala skuad Ayam Kinantan dipermalukan Persikabo Bogordalam lanjutan Divisi Utama Liga Indonesia 2009/2010 di Stadion Teladan Medan, Rabu (10/2) sore. PSMS kalah 0-1.

    Waspada/Muhammad RizaGelandang serang PSAP Sigli berusaha melewati pemain belakangPersih Tembilahan dalam lanjutan kompetisi Divisi UtamaLiga Indonesia 2009/2010 di Stadion Kuta Asan Sigli, Rabu (10/2). PSAP menang 1-0.

    Ayam Kinantan KeokMEDAN (Waspada):

    PSMS Medan keok 0-1 dikandang sendiri atas

    Persikabo Bogor padapertandingan putaran

    kedua Divisi Utama LigaIndonesia (LI) 2009/2010

    di Stadion TeladanMedan, Rabu (10/2) sore.

    Kekalahan dialami timAyam Kinantan lewat gol padababak kedua, hasil tendanganpemain Persikabo Jibby Wu-wungan yang tak terhadang

    kiper M Halim.Ketinggalan satu angka dari

    lawan sejak menit 56, sempatmembuat ribuan penontonyang menyaksikan jalannyapertandingan tersebut benar-benar merasa kecewa atas pe-nampilan tim kebanggaanmereka.

    Padahal, di babak pertamaserangan lebih banyak didomi-nasi pemain anak-anak AyamKinantan. Namun peluangbagus yang didapat Nyek Nyobe(Kamerun), Oqochukwu Daniel(Kamerun), Faisal Azmi, TriYUdha Handoko dan Hery Su-wondo, tak satu pun yang ber-

    hasil menggetarkan gawang Per-sikabo dijaga Sahari Gultom.

    Pemain Persikabo yang di-motori Jibby Wuwungan, Ari-priatna, Defri Riski dan Sairanyang hanya sekali-kali melan-carkan serangan ke daerahpertahanan PSMS,namun bisamenciptakan gol.

    Pertandingan yang dipim-pin wasit Suharto dari Jakartamenghadiahi kartu kuningterhadap pemain PSMS HerySuwondo dan pemain PersikaboSugiatno.

    Sampai pluit panjang ditiup

    wasit tanda berakhirnya pertan-dingan tersebut, angka tidakberobah 0-1 bagi PSMS lawanPersikabo.

    Asisten manager tim PSMS,Benny Tomasoa usai pertan-dingan mengatakan, kekalahanyang dialami PSMS itu tidak di-duga sama sekali.

    Sebab, katanya, dari segipermainan PSMS lebih ungguldibandingkan Persikabo. Ya,begitulah permainan bola tidakbisa dipastikan,beber Benny.

    Menurut dia, dalam meng-hadapi Persikabo itu, tim PSMS

    sudah berlatih dengan baik.Namun dewi fortuna belumberpihak pada tim PSMS. PSMSkedepan, tetap bertekad akantampil lebih baik, katanya lagi.

    Asisten Pelatih Persikabo,Hasyim Azmi Asyarie menga-takan, kemenangan yang diraihPersikabo ini tidak diduga.Halini merupakan prestasi bagiPersikabo yang meraih keme-nangan di kandang PSMS.

    Persikabo akan terus ber-latih lebih baik lagi dalammenghadapi lawan tangguhlainnya, jelas Azmi. (m24)

    Waspada/Abdul Mukthi HasanPara pecinta PSSB Bireuen menyerbu tim kesayangannya setelahmemenangkan pertandingan atas Persires Rengat 3-1 di StadionCot Gapu, Bireuen, Rabu (10/2).

  • PELUANG

    HUBUNGI DI HP NO. 081361226021 /081361226023 / 081361226012

    MENERIMA KARDUS/KOTAK KARTON BEKASDENGAN HARGA SANGAT TINGGI

    KAMI MERUPAKAN PEMAKAI LANGSUNG

    8 WASPADA, Kamis 11 Februari 2010Sport

    di yang tercepat dengan cata-tan waktu 1 menit 20,927 detik.

    Kendati ujicoba berlang-sung kurang mulus karenahujan mengguyur lintasan,para pembalap mampu me-maksimalkan kondisi cuaca.Dalam tes ini, Rosberg men-dapat perlawanan sengitdari Sebastien Buemi.

    Pembalap Scuderia ToroRosso tersebut terus menem-pel ketat catatan waktu Ros-berg dan hanya terpaut 0,104detik saat bendera merah di-kibarkan ketika waktu ujico-ba masih tersisa 10 menit.

    Peserta yang paling me-rasakan dampak dari peng-hentian ujicoba ini adalahMark Webber, karena gagaltampil maksimal usai per-baikan akibat kebocoran oli.Meski tampil dengan mobilbarunya, Red Bull RB6, dri-ver asal Australia tersebut to-tal melahap 47 lap dan men-catat waktu terbaik 1 menit26,502 detik.

    Sementara itu, pemba-lap Ferrari Fernando Alonsohanya mampu berada diurutan keempat. Dari 88 lap,Alonso gagal melewati Ros-berg dan terpaut 1,968 detik.Hasil kurang bagus juga di-perlihatkan juara bertahanJenson Button yang tercecerdi urutan keenam atau di be-lakang pembalap JepangKamui Kobayashi. (m33/ap)

    Rosberg MenawanJEREZ, Spanyol (Waspa-

    da): Pembalap Mercedes GP,Nico Rosberg (foto), tampilmenawan pada hari perta-ma tes pramusim kedua F12010 di Sirkuit Jerez, Spa-nyol, Rabu (10/2). Pembalapberusia 24 tahun ini menja-

    Pasang Iklan Hub. 4528431 HP. 081370328259Email [email protected]

    KOMISI PEMILIHAN UMUMKABUPATEN SERDANG BEDAGAI

    P E N G U M U M A NNOMOR : 270/43/KPU-SB/2010

    TENTANGPENGUMUMAN PENDAFTARAN BAKAL CALON KEPALA DAERAH

    DAN WAKIL KEPALA DAERAHPEMILIHAN UMUM KEPALA DAERAH DAN WAKIL KEPALA DAERAH

    KABUPATEN SERDANG BEDAGAITAHUN 2010

    Dalam Rangka Pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah KabupatenSerdang Bedagai Tahun 2010, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Serdang Bedagai membukapendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati dari Perseorangan dan Partai Politik;

    A. Jadwal dan TahapanA. 1 Pengumuman : Tanggal 10 s/d 11 Februari 2010A. 2 Pengambilan Formulir : Tanggal 12 s/d 13 Februari 2010A. 3 Pendaftaran dan Pengembalian Formulir : Tanggal 12 s/d 18 Februari 2010

    B. Tempat PendaftaranKantor KPU Serdang Bedagai Jln. Negara No. 188 Km. 59-60 Desa Firdaus KecamatanSei Rampah 20695, Telp/Fax : 0621-441535

    C. Persyaratan Pencalonan Peserta Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah :1. Partai Politik dan Gabungan Partai Politik yang memperoleh kursi pada Pemilihan Umum

    DPRD Tahun 2009 paling sedikit 15% (lima belas perseratus) dari jumlah kursi DPRD yangtersedia di Kabupaten Serdang Bedagai

    2. Partai Politik dan Gabungan Partai Politik yang memperoleh suara sah pada PemilihanUmum DPRD Tahun 2009 paling sedikit 15% (lima belas perseratus) dari akumulasiperolehan suara sah dalam Pemilu Anggota DPRD di Kabupaten Serdang Bedagai

    3. Perseorangan yang telah memberikan berkas dukungan dan telah diverifikasi.

    Sei Rampah, 9 Februari 2010

    KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SERDANG BEDAGAIKETUA,

    dto

    SYAHRIANTO, SH

    Hasil Rabu (10/2):

    Nico Rosberg Mercedes 1:20.927 detikSebastien Buemi Toro Rosso 1:21.031Nico Hulkenberg Williams 1:22.243Fernando Alonso Ferrari 1:22.895Kamui Kobayashi Sauber 1:23.787Jenson Button McLaren 1:24.947Vitantonio Liuzzi Force India 1:24.968Vitaly Petrov Renault 1:25.440Mark Webber Red Bull 1:26.502Timo Glock Virgin 1:38.734

    AP

  • WASPADAKamis11 Februari 2010

    Medan Metropolitan 9

    Waspada/ Rustam EffendiRUMAH NELAYAN: Komplek perumahan Nelayan Indah di Kelurahan Nelayan Indah

    Kecamatan Medan Labuhan saat ini telah berubah dan pemilik yang berprofesi nelayan didaerah itu tinggal 30 persen. Photo diambil, Jumat (6/2).

    Perumahan Nelayan Indah Dulu Dan SekarangPERUMAHAN Nelayan

    Indah di Kelurahan NelayanIndah, Kecamatan MedanLabuhan, mulai dibangunsekitar tahun 1991 atas pra-karsa H Bachtiar Jafar, man-tan Walikota Medan, yangbertujuan untuk membantunelayan mendapatkan ru-mah layak huni yang murah.

    Jaman itu banyak pro-gram pemerintah, namunyang mengarah kepadaperumahan nelayan tidakada, padahal kehidupannelayan ketika itu sangatmemprihatinkan. Berlatar-belakang hal itu, saya ber-upaya mewujudkan peru-mahan nelayan, kata Bach-tiar Jafar kepada Waspada,di rumahnya, Kamis (4/1).

    Komplek perumahanNelayan Indah didirikanpada daerah rawa yangditimbun menjadi daratandan merupakan bagian dariPaluh Janda dan PaluhPenggatalan dengan luasnyasekitar 100 hektar (ha) yangberasal dari eks lahan per-kebunan kelapa PT PaluhanSeruwe yang telah habismasa kontrak HGUnya.

    Ratusan hektar lahanbekas perkebunan itupenguasaannya diambil aliholeh Pemprovsu dan PemkoMedan. Sebanyak 100 hektardari lahan Pemko Medan di-berikan untuk lahan pem-bangunan perumahannelayan. Sayangnya proyekitu tidak berlanjut sehingga

    sebahagian lagi lahan itu belumdigunakan hingga sekarang,ucap Bachtiar Jafar.

    Dana untuk penimbunanlahan perumahan tidak meng-gunakan APBD Kota Medan,melainkan meminta partisipasidari pengusaha diantaranya PTLamhotma dan PT Mujur Tim-ber. PT Lamhotma menyum-bang satu alat berat baru yangdulu ku serahkan ke Dinas PUMedan, tapi apakah alat itumasih ada atau tidak aku tidaktahu. Sedangkan PT MujurTimber meminjamkan alatberatnya selama dua tahungratis, kata Bactiar Jafar.

    Pekerjaan pembangunanperumahan Nelayan Indahmemakan waktu selama tigatahun dan diresmikan tahun1994 dengan jumlah rumahsederhana sebanyak 1. 444 unittipe 21, 27 dan 36 yang dihuninelayan asal Kecamatan MedanBelawan, Medan Labuhan danMedan Marelan. Ukuran luastanah semua tipe rumah samayakni sekitar 9 x 19 meter per-segi, kata Habibana, Kepling VIKelurahan Nelayan Indah.

    Untuk memiliki sebuahrumah tipe 21 di blok EE, GG,F, D, CC dan DD, nelayan hanyadikenakan biaya administarasisebesar Rp100 ribu per unitdengan angsuran sebesar Rp31ribu perbulan dan untuk rumahtipe 27 yang berada di blok FF,E, C, G dan J, dikenakan biayaadministrasi sebesar Rp1 jutadengan besar angsuran Rp45ribu per bulan. Sedangkan

    untuk rumah tipe 36 di blok A,B, AA, BB dan H, biaya adminis-trasinya sebesar Rp 1.500.000 perunit dengan angsuran Rp75 ribuper bulan selama 15 tahun.Masa angsuran semua rumahini sama, kata Aji Torop, LurahNelayan Indah.

    Dalam perjalanannya, apayang diharapkan dari pemba-ngunan ini melenceng. Penelu-suran Waspada, saat ini hanya60 persen saja warga kompleksperumahan Nelayan Indahyang berprofesi sebagai nelayandan hanya 30 persen dari 1444rumah yang ada, pemiliknyanelayan. Bahkan sudah banyakrumah nelayan itu dijadikanrumah mewah dengan hargabangun mencapai ratusan jutarupiah. Kita tidak tahu persispenyebab banyaknya pergeserankepemilikan rumah itu. Namundari beberapa warga mengakukesulitan ekonomi, ujar AjiTorop.

    Alasan itu mungkin ada be-narnya. Sejumlah warga me-ngaku rendahnya hasil tangka-pan nelayan merupakan pe-nyebab berpindahnya kepemi-likan rumah di Perumahan Ne-layan Indah. Penyebab hal ituakibat alat tangkap nelayanyang bermukim di PerumahanNelayan Indah masih sangatsederhana. Memang selama inibanyak program pemerintahyang masuk ke mari tapi tidakberjalan karena tidak terusdibina, kata Habibana.

    Alasan yang tergolong klasikitu terkesan tidak masuk akal,

    sebab warga yang menempatitipe 21 hanya dikenakan biayaangsuran sebesar Rp1000 perhari. Ini memang tidak masukakal tapi itulah rezeki nelayan.Sekali melaut hanya untuk bisamakan satu hari, kata T Syari-fuddin Sinar, salah satu pemilikrumah.

    Dikatakan Syarifuddin,salah satu hal yang membatunelayan untuk tetap bertahandi perumahan Nelayan Indahadalah usaha yang dilakukanParlindungan Purba, Anggota

    DPD RI pada tahun 2009 yanglalu. Ketika itu dengan cara yangditempuh Parlindungan, nela-yan mendapat keringanan da-lam melunasi hutang angsurandan mendapat potongan bungaangsuran hingga nol persen.Kami mendapat potongansangat banyak dan kami hanyabayar Rp3.500 000 dari sekitarRp 12 juta yang harus kamibanyar, ucapnya.

    Walaupun demikian ringan-nya pelunasan. utang itu masihsaja ada nelayan yang tidak bisa

    melunasi utangnya. Daricatatan yang ada sekitar 100pemilik rumah tidak sang-gup melunasi angsuran ru-mah dan sekitar 100 wargalainya belum mendapatsertifikat kepemilikan tanah,padahal telah dibayar lunas.Aku sudah lunas dan dapatsertifikatnya, namun seratu-san lagi yang sudah lunasbelum mendapatkan serti-fikat dan aku tidak tahu se-babnya, kata T Syarifuddin.

    * Rustam Effendi

    Calon Pangdam Tiba Di MedanMEDAN (Waspada): Calon Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen

    TNI Muhammad Noer Muis, S.IP, MSc tiba di Medan bersamaistri Nani Hermawaty, Rabu (10/2).

    Jenderal TNI berbintang dua tiba di Medan denganmenumpang penerbangan Garuda Indonesia GA-148 danmendarat pukul 11:20.

    Di Bandara Polonia Medan, calon Pangdam I/BB yang akandilantik menjadi Pangdam I/BB, Jumat (12/2) oleh KSAD JenderalTNI George Toisuta, disambut Kasdam I/BB Brigjen TNI AsmanYusri dan istri beserta para perwira Kodam I/BB.

    Sebelumnya perwira tinggi Angkatan Darat itu bertugas dijajaran militer bagian timur Indonesia yaitu menjabat PangdamVI Pattimura.

    Di Vip room Bandara Polonia Medan Mayjen MuhammadNoer Muis sempat berbincang-bincang beberapa saat denganKasdam I/BB Brigjen TNI Asman Yusri.

    Ketika diminta komentarnya oleh wartawan, dengan sopandia meminta maaf. Saya belum bisa berkomentar karena belumresmi menjadi Pangdam I/BB, bisa saja berubah. Kalau saya sudahdilantik, saya akan memberikan keterangan kepada wartawan,katanya saat meninggalkan Bandara Polonia Medan.

    Menurut informasi, pelantikan Pangdam I/BB dari MayjenTNI Burhanuddin Amin kepada Mayjen TNI Muhammad NoerMuis, Jumat, akan dihadiri tujuh jenderal dan sudah tiba di Medan.

    Sejumlah perwira menengah juga banyak yang sudah tibadi Medan bersama istri memenuhi undangan pelantikan PangdamI/BB, kata seorang perwira saat menyambut tamu di BandaraPolonia Medan, Rabu. (m32)

    PLN Diimbau Tak PadamSaat Berlangsung UN

    Dia mengatakan hal ini saatmewakili Pj Walikota Medan,Drs. H. Rahudman, dalamkegiatan silaturrahmi bersamapara guru, kepala sekolah, siswadan Kacabdis Medan Area diYayasan Afifiyah Jalan PuriMedan, kemarin.

    Hasan menyebutkan, tahunlalu pihak PLN menepati janji-nya yang tidak melakukan pe-madaman saat UN berlangsung.Tahun ini, pihaknya berharap sa-ma apalagi para siswa ada yangmelakukan uji praktik untuk be-berapa mata pelajaran tertentumengandalkan jasa listrik.

    Institusi pendidikan berha-rap tidak ada pemadaman saatUN berlangsung. Kekhawatiranpadamnya listrik muncul, ketika

    janji-janji PLN yang tidak adalagi pemadaman, tetapi belumsepenuhnya menjadi kenyata-an. Karenanya, kita sangatberharap PLN mendengarkanhimbauan ini dan nantinyaakan ada surat resmi dari dinaspendidikan, kata Hasan Basri.

    Dia menambahkan, kerja-sama PLN yang tidak akan me-madamkan listrik saat UN ber-langsung, secara otomatis mem-berikan dukungan penuh ataspelaksanaan UN. Jika PLN pa-dam dan sekolah harus menyiap-kan listrik dengan pengadaangenset, dikhawatirkan menggang-gu konsentrasi siswa saat UN.

    Imbangi KecakapanTerkait kegiatan silaturrah-

    mi ini, Hasan menyebutkan,

    agar para guru yang sudah me-miliki kesejahteraan atas ber-bagai dana tunjangan yang me-reka dapatkan dari pemerintahpusat maupun daerah, diharap-kan mampu mengimbanginyadengan kecakapan diri yangberguna saat memberikanpendidikan pada siswa.

    Kalau guru mampu kreditsepeda motor, mestinya merekamampu kredit laptop bertujuanmenambah kecakapan agartidak gagap teknologi informasi.

    Kecakapan teknologi informasisaat ini sangat diperlukan dalamrangka menjadi guru yang siapsaing dan mempersiapkansiswa ditengah persaingan saatini, ucapnya.

    Dia menambahkan, upayapencerdasan siswa dan kesejah-teraan guru telah disahuti positifoleh Pj Walikota Medan HRahudman yang secara terbukamemberikan dukungan penuhdengan berbagai aspek.

    Sebelumnya ketua pantia

    penyelenggara Eric Supriadimengatakan, kegiatan silaturah-mi ini disamping mempereratsilaturahim jajaran tenaga pen-didik dan kependidikan diMedan Area dengan PemkoMedan, sekaligus memberikanmotivasi kepada tenaga pendi-dik dan kependidikan agar lebihmeningkatkan etos kerja, khu-susnya bagi sekolah yang akanmelaksanakan UN (tingkat me-nengah dan atas) serta UASBNbagi siswa sekolah dasar. (m36)

    MEDAN (Waspada) : Kepala Dinas PendidikanKota Medan, Drs. H. Hasan Basri, MMmenghimbau PLN agar tidak memadamkan aliranlistrik saat berlangsungnya Ujian Nasional (UN)pada Maret mendatang.

    KNPI Sumut: CopotDirektur RS Adam Malik

    MEDAN (Waspada): KetuaKomite Nasional Pemuda Indo-nesia (KNPI) Sumut, H AkhmadYasyir Ridho Loebis mengata-kan, jangan pernah ada upayauntuk mengkriminalisasikanwartawan ataupun mengha-langi tugas mereka di lapangan,termasuk dokter ataupun pihakRumah Sakit (RS) Adam MalikMedan.

    Sebab, jika hal tersebut dila-kukan maka bertentangan de-ngan UU pers No 40 tahun 1999,dan pelaku yang melakukan haltersebut bisa dikenakan pidana.

    Kita sangat menyesalkansikap dan kebijakan dari RSAdam Malik Medan, yang sem-pat melakukan penahanan ter-hadap wartawan, ketika mela-kukan peliputan di rumah sakittersebut. Tindakan tersebut di-

    nilai ceroboh dan tidak meng-hargai tugas dan fungsi pers,ujar Yasyir Ridho Loebis kepadawartawan, Rabu (10/2).

    Bahkan, menurutnya, Di-rektur RS Adam Malik harusbertanggungjawab dengankejadian tersebut, sebab, pelakuyang menahan dan melarangwartawan melakukan peliputanadalah bawahannya. Kitameminta kepada pemerintahagar mengambil tindakan tegas,dengan mencopot oknumDirektur RS Adam Malik Medan,sebab, tidak bisa memberikanpelayanan yang baik termasuktidak menghargai transparansikepada publik, ujarnya.

    Seharusnya, menurut Akh-mad Yasyir Loebis, Direktur RSAdam Malik segera memberi-kan tindakan tegas terhadap

    bawahannya yang tidak bekerjadengan baik, termasuk persoa-lan dugaan malapraktek anggo-tanya, sebagaimana yang di-sampaikan media massa.

    Sebab, diakuinya, memangbanyak keluhan dari masyara-kat, terhadap pelayanan yangdiberikan RS Adam Malik kepa-da masyarakat sangat ambura-dul dan tidak profesional. Bah-kan, menurut banyak masyara-kat yang pernah berobat ke RSAdam Malik, setelah berobat kerumah sakit tersebut bukan ma-lah bertambah sembuh, tetapisemakin parah kondisi pasien-nya. Hal seperti ini, seharusnyamenjadi perhatian pihak Direk-tur RS Adam Malik Medan, sebab,nyawa rakyat yang berobat bukansampah yang tidak ada harga-nya, tegas Yasyir Loebis. (m41)

    Waspada/Abdullah DadehCalon Pangdam I/BB Mayjen TNI Muhammad Noer Muis

    (tengah) berbicara dengan Kasdam I/BB Brigjen Asman Yusri (kiri)di bandara Polonia Medan, Rabu (10/2).

    PLN, RSPM Bisa DipidanaMEDAN (Waspada): Direk-

    tur Lembaga Advokasi dan Per-lindungan Konsumen (LAPK)Farid Wajdi mengemukakan, PT(Pesero) PLN bisa dikenai Pasal359 KUHP, yakni Barangsiapakarena kealpaannya menye-babkan matinya orang lain,diancam dengan pidanapenjara paling lama lima tahunatau kurungan paling lama satutahun.

    Dia mengemukakan itu diMedan, Selasa (9/2), menang-gapi padamnya listrik PLN me-nyebabkan beberapa pasien RSUPirngadi Medan meninggal.

    Farid yang juga Dekan Fa-kultas Hukum UMSU, menu-turkan pula, ekses pemadamanlistrik dapat berakibat multidi-mensi. Bukan saja harta bendatetapi juga nyawa manusia.Paling ekstrim adalah kasuslistrik RSU Pirngadi padam,hingga empat pasien tewas.

    Patut digugat soal minim-nya tanggung jawab pengelola

    rumah sakit dan PT PLN yangmengakibatkan pasien sampaimeregang nyawa, tukasnya.

    Apakah sistem pasokanlistrik di RSU Pirngadi sedemi-kian rapuh, kata dia lagi, danapakah tidak pernah diperhi-tungkan kalau listrik padambakal dapat merenggut nyawapasien. Mengapa begitu mudahpasokan listrik terhenti meski-pun itu ke sistem pelayananmedik di ruang Instalasi GawatDarurat (IGD).

    Lalu, di sisi lain, apakah PTPLN begitu mudah melakukanpemadaman bergilir, meskipunitu termasuk instalasi vital?Kalau memang pemadamanbergilir merupakan pilihanterakhir, apakah PT PLN tidakmelakukan komunikasi denganpengelola rumah sakit?

    Pertanyaan sederhana inipenting, agar prosedur danlangkah yang ada telah sesuaiatau justru ada dugaan mal-praktik. Malpraktik dimaksud

    bisa saja prosedur menyangkutdi rumah sakit maupun meng-ukur standar prosedur di PT.PLN, ujarnya.

    Dia mengemukakan, perludilakukan penghukumanterhadap pengelola rumah sakitdan penyedia jasa kelistrikanyang terbukti melanggar. Jikaterdapat malpraktik itu makaharus dilakukan sanksi secarategas. Termasuk menyeret kor-porasi tersebut ke meja hijau.

    Kemudian, lanjut Farid,pertanggungjawaban indivi-dual yang selama ini menjadiritual umum tidak membuatkorporasi jera. Sebelumnya,drama horor RSU Pirngadi itumenjadi peringatan keras bagikita semua agar musibah initidak terulang.

    Pengelola RSU Pirngadidan PT PLN memiliki tang-gungjawab yang sama, sehing-ga pantas untuk diminta tang-gungjawab hukum dan sosial,tegasnya.(m34)

    Pedagang Tuak TewasDi Pinggir RelDiduga Korban Pembunuhan

    BELAWAN (Waspada): Seorang pedagang tuak, Abdul Rahimalias Rahim, 30, warga Jalan Alfakah V, Lingk. 5, Kel. Tanjung MuliaHilir, Kec. Medan Deli, ditemukan tewas di pinggiran rel keretaapi tidak jauh dari kediamannya, Selasa (9/2) sekira pukul 06.00.

    Saat ditemukan jenazah korban dalam keadaan telungkupdengan beberapa luka bekas bacokan pada tangan sebelah kiri.Selain itu, dari wajah dan kepala korban keluar darah sehinggamemperkuat dugaan kalau korban dibunuh.

    Seorang warga, Irwan, 40, di lokasi kejadian mengatakan,korban pertama kali ditemukan seorang warga yang melintasdi lokasi kejadian dengan kondisi telungkup di pinggir rel. Semulawarga mengira orang itu mabuk dan tertidur. Tapi setelah melihatbanyak darah, warga jadi heboh, katanya.

    Setelah diperiksa dengan membalikkan mayat tersebut barudiketahui korban adalah Abdul Rahim, seorang bapak yang telahmemiliki tiga orang anak. Saat itu juga warga memberitahukankepada keluarga dan istri korban.

    Setelah mengetahui yang meninggal itu si Rahim, wargalangsung memberitahukan kepada pihak keluarga dan istrinya.Dilanjutkan ke Polsekta Medan Labuhan karena warga curigakalau korban meninggal akibat dibunuh dan bukan karenaterserempet kereta api, ucap Irwan.

    Petugas Polsekta Medan Labuhan yang mendapat laporanlangsung turun ke TKP dan mengevakuasi jenazah korban yangsemasa hidupnya berjualan tuak itu ke RS Pirngadi Medan gunavisum et vertum.

    Kapolsekta Medan Labuhan AKP Ruruh Wicaksono SIK,SHketika dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan seorangpria tewas di pinggiran rel kereta api kawasan Jalan Alfakah.

    Saat ini kita masih melakukan penyelidikan penyebabkematian korban. Namun melihat dari lukanya, korban meninggaldunia akibat terserempet kereta api. Itu pun kita masih menungguhasil visum dari rumah sakit, kata Ruruh.

    Sementara itu, istri korban, Yanti, 30, mengaku sangatkehilangan atas meninggalnya suaminya karena selama ini korbanmerupakan tulang punggung membiayai ketiga anaknya yangmasih kecil. Aku tidak tahu harus bagaimana lagi karena bangRahim merupakan tulang punggung bagi kehidupan kami, kataYanti sedih. (cre)

    Waspada/Muhammad ThariqMANCING DI KANAL: Fungsi proyek kanal Sei Deli-Percut selain sebagai pengendali banjir

    di Kota Medan, masyarakat menjadikannya sebagai tempat rekreasi, salah satunya tempat memancingikan. Meski aktivitas itu cukup berisiko dengan kedalaman kanal, tetapi warga tetap nekad masukke kanal di jalur kawasan Titi Kuning, Kecamatan Medan Johor, seperti dilakukan pria ini, kemarin.

    Seminar Dan Musda ISMaPI

    Pendidikan Tinggi Perlu TerapkanManajemen Industri Modern

    MEDAN (Waspada): Pergu-ruan tinggi, baik negeri maupunswasta dinilai perlu menerap-kan manajemen industri mo-dern, demi menghasilkanlulusan yang berkualitas dansiap menghadapi persainganglobal.

    Hal tersebut disampaikanRektor Universitas Negeri Me-dan (Unimed), Prof. Dr. SyawalGultom, MPd, dalam seminarnasional dan musyawarah dae-rah (Musda) Ikatan SarjanaManajemen PendidikanIndonesia (ISMaPI), di GeloraBall Room Hotel MadaniMedan, Sabtu (6/2).

    Prof. Syawal Gultom me-ngatakan, pendidikan tinggiseharusnya diberdayakan danmelakukan pembaharuan ma-najemennya kearah sistemmanajemen industri modern.Dengan demikian perguruantinggi mampu mendesain,menerapkan, mengendalikandan meningkatkan mutupendidikan melalui kinerjanya,katanya.

    Menurut dia, hal tersebutmerupakan sebagai upaya me-ningkatkan kapabilitas pergu-ruan tinggi dalam menghasil-kan lulusan yang berkualitasdan pengendalian mutu pendi-dikan, terutama dalam meng-hadapi perubahan-perubahanglobal di pasar kerja.

    Namun perlu digaris ba-wahi bahwa adopsi sistemmanajemen industri itu tidaksepenuhnya dapat dilaksana-kan pada sistem pendidikan,sebab pada hakekatnya mana-jemen pendidikan tidak se-penuhnya berorientasi profit,katanya.

    Pada dasarnya, lanjut dia,proses industri harus dipan-dang sebagai suatu peningka-tan yang berkelanjutan yangdimulai dari sederet siklus. Lu-lusan perguruan tinggi seharus-nya memiliki kemampuan me-mecahkan permasalahan yangdihadapi oleh industri berkaitandengan bidang ilmu yang di-kuasainya. Berdasarkan infor-masi yang relevan agar meng-hasilkan keputusan dan tinda-kan untuk meningkatkan kiner-ja sistem industri tersebut.

    Sementara itu Ketua ISMaPISumut, Prof. Dr Syaiful Sagala,MPd dalam sambutannya me-nyebutkan, seminar nasionalbertema Mendorong penye-lenggaraan pendidikan yangakuntabel, profesional, trans-paran dan bermutu bertujuanuntuk menelaah etika pendi-dikan dari berbagai sudut pan-dang (akademis, birokrat danpolitik).

    Sedangkan Ketua ISMaPIterpilih periode 2009-2013 da-lam Musda ISMaPI, Prof. Ibnu

    Hajar menyebutkan, dalamMusda tersebut selain melaku-kan pembentukan dan pemili-han pengurus baru, juga me-lakukan penyusunan kerjaISMaPI Sumut ke depan.

    Dalam seminar nasionaltersebut juga menghadirkannara sumber antara lain anggotaDPD RI asal Sumut, H RahmatShah (Etika Pendidikan Ditinjaudari Perspektif peningkatankualitas kesejahteraan masya-rakat di daerah). ParlindunganPurba (Etika Pendidikan dilihatdari perspektif pengawasanpembangunan di daerah) danProf Dr Darmayanti Lubis de-ngan topik bahasan Etika Pendi-dikan : ditinjau dari perspektifpembangunan SDM.

    Sedangkan dari akademisi,Prof. Dr. H Bedjo Suyanto (EtikaPendidikan ditinjau dari aspekpeningkatan mutu manajemenpendidikan). Prof. Dr. Ir. H Zai-nuddin, MPd (Etika Pendidikandilihat dari peran serta pergu-ruan tinggi swasta meningkatankualitas hidup masyarakat). Drs.H Bachrumsyah, MM (Etikapendidikan dilihat dari kom-petitif mengedepankan aspekprofesionalisme) dan Dr. EdiKusuma, Spd, SH,MH (Etika pen-didikan dilihat dari perspektifpendidikan swasta memba-ngun SDM yang berketram-pilan dan bertetika). (m41)

  • WASPADAKamis

    11 Februari 2010Medan Metropolitan10

    SMP RSBIM Gelar PelatihanTeknologi Dan Bilingual

    MEDAN (Waspada): Untuk peningkatan mutu bahan ajar,guru-guru SMP Rintisan Sekolah Berstandar Internasional Mandiri(RSBIM) YP Shafiyyatul Amaliyyah mengikuti pelatihanpenggunaan teknologi dan bilingual, belum lama ini.

    Demikian Kepala SMP RSBIM Rudi Sumarto, Ssi, Sabtu (6/2). Pelatihan ini diikuti 70 guru dengan narasumber dari dosenTeknologi Informasi USU, M. Syafri Lubis, M.Com, CCNA besertatim dan dihadiri Pembina YPSA Drs. H. Sofyan Raz, MM dan KetuaUmum Hj. Rachmawati Sofyan Raz.

    Dikatakan Rudi, proses belajar dengan pengantar bahasaInggris memang sudah berlangsung beberapa waktu di YPSA.Di sini bahasa Inggris tak lagi diajarkan sebagai bahasa asing,tapi juga dipakai untuk pengantar pelajaran matematika dan sainsserta sehari-hari.

    Tujuan yang ingin dicapai jelas, di dunia yang makin menekan-kan pentingnya kecakapan berbahasa Inggris, nah YPSA sebagaisekolah RSBIM tak mau ketinggalan. YPSA tak mau sendirian dalammenetapkan pendidikan dwibahasa atau bilingual ini. Untukitulah melalui pelatihan ini kita harapkan dewan guru benar-benar mampu dan siap menghadapi tantangan globalisasi danbilingual ini.

    Sofyan Raz berharap dengan pelatihan ini meningkatankemampuan guru dalam mengajar, sehingga bisa terup-gradedan bersaing dengan sekolah-sekolah lainnya. Ini merupakantantangan berat untuk itu memerlukan kerja keras dan komitmenyang tinggi secara berkelanjutan dari dewan guru.

    Di samping itu, YPSA akan menjadi cyber school dan akanterus meningkatkan teknologi informasi dengan bekerjasamabeberapa instansi teknologi. Hal ini dimaksudkan untuk mendu-kung pembelajaran di sekolah, selain pembenahan SDM untukmengimbangi tuntutan kualitas kelas standar internasional.(m43)

    Kinerja Satpol PP DikeluhkanMEDAN (Waspada): Rusdi Fisal Nasution, 35, seorang pedagang

    toko Mas Hj.Ismalina Siregar Jaya di simpang Pasar SukaramaiJalan AR Hakim Medan menyesalkan Satpol PP yang hingga kinitidak melakukan tindakan apa-apa terhadap pedagang kaki lima/PKL yang menggelar lapak berjualan di trotoar.

    Rusdi menyampaikan keluhannya kepada Waspada, Jumat(5/2), menanggapi lemahnya kinerja Satpol PP.

    Pasalnya, Rusdi yang sudah 10 tahun menjalankan usaha milikalmarhumah Ibunya Hj. Ismalina Siregar, belakangan ini merasaterganggu oleh adanya beberapa PKL yang menjajakan daganganbuah persis di atas trotoar.

    Dengan begitu, sangat mengganggu dan sulit bagi pembelike toko kami. Untuk parkir pun menjadi sulit akibat adanya meja-meja besar dari PKL. Terkadang konsumen kami sering diusirbahkan ditilang oleh petugas apalagi di depannya terdapat pospolisi, ujarnya.

    Sebagai warga negara yang patuh pada aturan, Rusdi telahmelayangkan surat kepada Walikota Medan c/q Ka. Satpol PPKota Medan tertanggal 07 Januari 2010. Bahkan telah mendapatjawaban dari Ka. Satpol PP Kota Medan Musaddad tertanggal11 Januari 2010. Ikhwal peringatan untuk tidak berjualan di atasbadan jalan, trotoar/parit. Ditujukan kepada Pedagang Kaki LimaDepan Jalan AR. Hakim No.1 Medan.

    Peringatan itu juga tertulis: selambat-lambatnya dalam 3x24jam terhitung sejak tanggal surat peringatan ini diterima, apabilaternyata saudara tidak mengindahkan surat peringatan ini makaPemko bersama aparat keamanan akan mengambil tindakansesuai ketentuan dan peraturan yang berlaku dengan segala risikoyang ditimbulkannya sepenuhnya menjadi tanggungjawab yangbersangkutan.Tapi, saya sangat heran kenapa hingga kiniperingatan Satpol PP Kota Medan itu tidak melakukan tindakanapa-apa, katanya. (m25)

    Pengusaha BungaBelum Terpengaruh FTA

    MEDAN (Waspada): Pengusaha bunga hias di daerah ini bisaberlega. Pasalnya, bunga hias belum terkena dampak perdaganganbebas (FTA) antara ASEAN China mulai berjalan 1 Januari 2010.

    Saya pikir belum kena pengaruh perdagangan bebas,walaupun ada bibit dan bunga yang dibeli dari negara Thailand.Tapi sekarang untuk perbanyakan, sudah bisa dilakukan petanilokal. Hasilnya bagus dan harganya tidak perlu mahal. Bagi yanggemar koleksi bunga, biasanya harga tidak jadi masalah, katapengusaha bunga Hj Djamilah di Jalan Sei Serayu Medan, kemarin.

    Menurutnya, saat ini jumlah peminat bunga terus mengalamipeningkatan, dari berbagai jenis bunga yang dipajangkan. Setiapharinya ada beberapa item yang terjual. Untuk menarik minatpembeli, para pengusaha maupun petani bunga umumnyamenyiapkan koleksi terbaru dan ada beberapa tanaman langkayang menarik minat pembeli. Harga untuk setiap jenis tanamanatau bunga yang langka biasanya cukup mahal.

    Di tempat terpisah, Hj Nurhayati pengusaha bunga di JalanKarya Medan mengatakan, sebenarnya dengan kemauan petanidan pengusaha bunga melakukan perbanyakan anakan bungadengan berbagai jenisnya, bisa mendatangkan penghasilan baruyang menjanjikan. Hal itu dikatakannya, saat melakukan perbanya-kan dan perbaikan terhadap beberapa tanaman di kediamannya.

    Kebetulan saya hanya hobi menanam. Sedangkan usahayang saya lakoni adalah membuat papan bunga dan bunga rangkai.Alhamdulillah tidak kena imbas perdagangan bebas, karena sampaisaat ini negara pebisnis seperti China belum ambil bagian dalampengiriman bunga-bunga, katanya. (m36)

    Waspada/Andi Aria TirtayasaTiga pencuri barang-barang monza di Pajak Sambu Medan Timur diinterogasi Kapolsekta

    Medan Timut, AKP Yatim Syahri Nasution. Dua diantaranya yakni JP dan SP mengaku masih pelajar.

    9 Pelaku Tindak Pidana TertangkapMEDAN (Waspada): Sem-

    bilan pelaku tindak pidana pen-curian, penikaman dan pejudidiringkus petugas PolsektaMedan Timur dari tiga lokasiterpisah, Sabtu (6/2) pk 01:00.

    Dari para tersangka, polisimenyita empat tas hasil curian,seperangkat alat judi dam batudan benda tajam sebagai ba-rang bukti.

    Mereka yang terlibat kasuspencurian masing-masing TS,26, warga Medan, JP, 17, dan SP,17, keduanya warga Jalan LetdaSujono Bandarselamat. AH, 37,ZM, 47, dan SS, 43, ketiganyawarga Jalan Mesjid Taufik, Kel.Tegalrejo, Kec. Medan Perjuang-an, serta Sy, 50, dan RS, 28,keduanya warga Jalan Rakyat.Selanjutnya tersangka Sud aliasIsu, 40, warga Desa Sei Rotan,Kec. Percut Seituan.

    Tiga tersangka pencuri TS,JP dan SP mengambil 12 tasmilik korbannya di kawasan Pa-jak Sambu Medan Timur. Ketigatersangka mencongkel kiosmilik Betty, 22, warga Jalan PasarIII, Medan Timur, dan menyikatpuluhan tas monza.

    Selanjutnya, barang-baranghasil curian tersebut dijualkepada ibu yang berbelanja di

    kawasan Pajak Sambu sehargaRp 180 ribu.

    Menurut Betty, ketiga pen-curi tersebut selama ini seringberseliweran di kawasan PajakSambu. Aksi pencurian yangdilakukan ketiga tersangkasempat diketahui oleh petugasjaga malam, namun 8 tas hasilcurian sempat dijual dan empatlagi sisanya disita sebagaibarang bukti.

    Ketiga tersangka ditang-kap di kawasan Jalan WilliemIskandar dekat kampus Uni-med, dinihari tadi, sebutKapolsekta Medan Timur, AKPYatim Syahri Nasution kepadaWaspada.

    Sementara itu, lima pemainjudi masing-masing AH, ZM, SS,Sy dan RS ditangkap ketikasedang asyik bermain dam batudi Jalan Mesjid Taufik. PetugasReskrim Polsekta Medan Timuryang dipimpin Iptu Aron Sia-haan yang sedang melakukanpatroli memergoki kelima priatersebut.

    Saat disergap, kelima pejudiitu langsung ditangkap berikutsejumlah uang dan dam batusebagai barang buktinya. Kamihanya iseng bermain judisedangkan taruhannya hanya

    seribu hingga dua ribu, cetusAH.

    Sedangkan tersangka Sudalias Isu ditangkap karenamenikam Agus, 21, warga JalanPelita III, Medan Perjuangan.Agus kini terbaring lemah dirumah sakit RS BhayangkaraBrimobdasu Jalan Wahid Ha-syim Medan guna mendapat-kan