fenomena jasa joki skripsi pada kalangan mahasiswa di...

27
SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI RESTI AMITA SARI 07021181520034 JURUSAN SOSIOLOGI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS SRIWIJAYA 2020

Upload: others

Post on 30-Dec-2020

8 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

SKRIPSI

FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN

MAHASISWA DI KOTA JAMBI

RESTI AMITA SARI

07021181520034

JURUSAN SOSIOLOGI

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS SRIWIJAYA

2020

Page 2: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

SKRIPSI

FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN

MAHASISWA DI KOTA JAMBI

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat untuk Memperoleh Gelar Sarjana S-1 Sosiologi

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sriwijaya

RESTI AMITA SARI

07021181520034

JURUSAN SOSIOLOGI

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS SRIWIJAYA

2020

Page 3: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI
Page 4: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI
Page 5: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI
Page 6: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

MOTTO DAN PERSEMBAHAN

“ Meski orang lain berkata sebaliknya, jika kamu percaya diri, kamu pasti bisa melakukannya”

“Kamu adalah Sutradara, Produser dan Penulis dalam drama kehidupamu, karena

bahagiamu, kamulah yang menentukan sendiri. Jadi abaikan saja figuran yang membuatmu tidak percaya pada dirimu”

(Resti Amita Sari)

Kupersembahkan untaian kata ini kepada:

Orang Tua dan Keluarga

Sahabat

Almamater

Page 7: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis haturkan kehadirat Allah SWT yang telah menganugerahkan

rahmat serta inayah-Nya, yang karena-Nya, penulis diberikan kekuatan dan kesabaran

untuk menyelesaikan laporan penelitian skripsi yang berjudul “Fenomena Jasa Joki

Skripsi Pada Kalangan Mahasiswa di Kota Jambi”.

Adapun pengajuan skripsi ini ditujukan sebagai pemenuhan beberapa ketentuan

kelulusan pada jenjang perkuliahan Strata I Universitas Sriwijaya. Lewat penyusunan

skripsi ini tentunya penulis mengalami beberapa hambatan, tantangan serta kesulitan,

namun karena bimbingan, binaan, dan dukungan dari semua pihak, akhirnya semua

hambatan tersebut dapat teratasi. Melalui penyusunan skripsi ini tentunya penulis sadar

akan banyak ditemukan kekurangan pada laporan ini. Baik itu dari segi kualitas maupun

dari segi kuantitas bahan observasi yang penulis tampilkan.

Alhamdulillah puji syukur kepada Allah SWT, karena kehendak dan ridhaNya

juga Nabi Muhammad SAW beserta keluarga dan para sahabat yang menjadi suri

tauladan dalam mengarungi kehidupan untuk menggapai Ridha-Nya. peneliti dapat

menyelesaikan skripsi ini. Dengan sepenuh hati, penulis pun sadar bahwa skripsi ini

masih penuh dengan kekurangan dan keterbatasan, oleh sebab itu penulis memerlukan

saran serta kritik yang membangun yang dapat menjadikan skripsi ini lebih baik.

Selama penulisan skripsi ini penulis menemui kendala. Namun kendala tersebut dapat

diatasi dengan doa dan kerja keras serta dukungan dari berbagai pihak yang menyertai

penulis. Penulis ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada:

1. Bapak Prof. Dr. Ir. Anis Saggaff, MSCH., selaku Rektor Universitas Sriwijaya,

Bapak Prof. Ir. Zainuddin Nawawi, Ph.D selaku wakil Rektor I, Bapak

Mukhtarudin, S.E., M.Si., AK, CA selaku wakil Rektor II, Bapak Dr. dr.

Mohammad Zulkarnain, M.Med. Sc. Selaku wakil Rektor III, beserta jajaran

pengurus Rektorat lainnya.

2. Bapak Prof. Dr. Kgs. Muhammad Sobri selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan

Ilmu Politik Universitas Sriwijaya.

3. Bapak Prof. Dr. Alfitri, M.Si selaku Wakil Dekan I Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu

Politik Universitas Sriwijaya.

Page 8: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

4. Bapak Sofyan Effendi, S.IP., M.Si., selaku Wakil Dekan II Fakultas Ilmu Sosial

dan Ilmu Politik Universitas Sriwijaya.

5. Bapak Dr. Andy Alfatih. M.P.A., selaku Wakil Dekan III Fakultas Ilmu Sosial dan

Ilmu Politik Universitas Sriwijaya.

6. Ibu Dr. Yunindyawati, S.Sos, M.Si selaku Pembimbing Akademik, Pembimbing

Skripsi dan Ketua Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Sriwijaya, yang senantiasa memberi masukan dan saran selama proses

perkuliahan juga yang telah dengan sabar mengarahkan, membimbing, memberi

masukan dan menyempurnakan skripsi ini.

7. Ibu Safira Soraida, S.Sos, M.Sos selaku Pembimbing Skripsi dan Sekretaris Jurusan

Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sriwijaya, yang telah

banyak memberikan bimbingan, memberikan arahan, masukan, dan motivasi dalam

menyempurnakan skripsi ini.

8. Seluruh staff kepegawaian Universitas Sriwijaya, khususnya Fakultas Ilmu Sosial

dan Ilmu Politik terkhusus kepada Mbak Yuni, Mbak Sisca, Kak Ali, Pak Amir, Ibu

Ning, Ibu Maida, dan lainnya yang telah membantu saya dalam mengurus

keperluan akademik selama perkuliahan.

9. Terima kasih untuk Keluarga yang paling berharga Mamak, wanita kuat yang

menjadi tulang punggung keluarga. Dek Ajeng dan Mamang. Orang yang paling

hebat yang selalu pantang menyerah dalam memberikan doa, bantuan, dukungan,

kasih sayang, pengorbanan dan semangat disetiap langkah pejalanan kakak dalam

menuntut ilmu, sekaligus orang yang banyak mengetahui keluh kesahku pada saat

menyusun skripsi ini. Semoga Allah memberi kesehatan dan perlindungan selalu

untuk Mamak, Mamang dan Ajeng. Terima kasih kepada keluarga saya.

10. Terima kasih untuk Wacana. Vita, Mini, Dessy, Wilda’, Dea’, dan Fera’. Terima

kasih sudah memberikan kebahagian dan cerita unik didalam hidupku.

11. Terima kasih untuk teman seperantauanku di Apartemen Unsri, Putri, Caca, Kak

Berlin, Selvi, Ambar dan April. yang selalu mengajarkan tips bertahan hidup di

kota orang.

12. Terima kasih untuk Dwi Priliani yang telah memberikan semangat untuk tidak

menyerah dalam penulisan skripsi

Page 9: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

13. Terima kasih untuk teman seperjuangan yang menjadi keluarga baru di desa

Pengabuan, teman posko KKN 89.

14. Terima kasih untuk keluarga besar Sosiologi angkatan 2015, untuk setiap kenangan,

waktu dan cerita unik yang diberikan selama 4 tahun. Semoga kita tetap menjadi

keluarga Sosiologi yang selalu solid.

15. Terima kasih untuk bias favorit saya BTS, Kim Namjoon, Kim Seok Jin , Min

Yoongi ,Jung Hoseok, Park Jimin, Kim Teahyung dan Jeon Jungkook. Yang dapat

memotivasi dengan quots mereka You never walk alone, Speak yourself and love

yourself, juga membentuk semangat saya melalui karya dan tingkah laku mereka

yang unik, lagu mereka yang senang tiasa selalu menemani saya saat mengerjaan

tugas akhir saya, skripsi.

Penulis berharap setiap bantuan dan dukungan yang sudah diberikan oleh berbagai

pihak dapat menjadi ladang kebaikan dan semoga skripsi ini bisa memberikan manfaat

dan berguna bagi kemajuan pendidikan terutama dalam bidang sosial dan budaya.

Indralaya, Oktober 2019

Penyusun

( Resti Amita Sari )

Page 10: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI
Page 11: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI
Page 12: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

DAFTAR ISI

Halaman

Halaman Sampul

Halaman Judul…………...………………………………………….....i

Halaman Pengesahan………………………………………….…........ii

Halaman Persetujuan.............................................................................iii

Halaman Pernyataan..............................................................................iv

Motto......................................................................................................v

Kata Pengantar…………...……………………………….…………...vi

Ringkasan………...…………………………………………................ix

Summary…………...…………………………………………..............x

Daftar Isi………………………………………………………............xi

Daftar Tabel……………...………………………………………........xiv

Daftar Bagan…………………………………………………………….….…....xv

BAB I PENDAHULUAN........................................................................................ 1

1.1 Latar Belakang ...................................................................................... 1

1.2 Rumusan Masalah ................................................................................. 7

1.3 Tujuan .................................................................................................... 7

1.3.1 Tujuan Umum ............................................................................. 8

1.3.2 Tujuan Khusus ............................................................................ 8

1.4. Manfaat Penelitian ................................................................................ 8

1.4.1 Manfaat Teoritis .......................................................................... 8

1.4.2 Manfaat Praktis ........................................................................... 9

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PEMIKIRAN ................... 10

2.1 Penelitian Terdahulu ............................................................................ 10

2.2 Kerangka Pemikiran ............................................................................ 18

2.2.1 Pengertian Jasa Joki ................................................................... 18

Page 13: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

2.2.2 Pengertian Mahasiswa ............................................................... 19

2.2.3 Pengertian Skripsi ...................................................................... 19

2.2.4 Teori Pilihan Rasional ............................................................... 20

BAB III METODE PENELITIAN ........................................................................ 27

3.1 Desain Penelitian.................................................................................. 27

3.2 Lokasi Penelitian.................................................................................. 28

3.3 Strategi Penelitian ............................................................................... 28

3.4 Fokus Penelitian .................................................................................. 29

3.5 Jenis dan Sumber Data ........................................................................ 30

3.6 Penentuan Informan ............................................................................. 31

3.7 Peranan Peneliti................................................................................... 32

3.8 Unit Analisis Data ............................................................................... 32

3.9 Teknik Pengumpulan Data.................................................................. 32

3.10 Teknik Pemeriksaan Keabsahan Data Penelitian.............................. 36

3.11 Teknik Analisis Data........................................................................ 38

BAB IV GAMBARAN UMUM DAN LOKASI PENELITIAN .......................... 40

4.1 Gambaran Umurm Lokasi Penelitian................................................... 40

4.2 Kondisi Demografis ............................................................................. 41

4.3 Aspek Kesehatan...................................................................... ............42

4.4 Tata Ruang...........................................................................................43

4.5 Pertumbuhan Ekonomi........................................................................ 44

4.6 Kependudukan dan Ketenagakerjaan .................................................. 46

4.7 Aspek Pelayanaan Penndidikan ........................................................... 46

4.8 Gambaran Informan Penelitian ............................................................ 50

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN.................................................................53

5.1 Penyebab Mahasiswa Tertartik Menggunakan Joki ..........................63

5.2 Mekanisme Jasa Joki Sktipsi Pada Kalangan Mahasiswa..................81

5.2.1 Mekanisme Pembayaran...........................................................81

5.2.2 Mekanisme Bimbingan Skripsi……………............................86

BAB VI PENUTUP.............................................................................................103

Page 14: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

6.1 Kesimpulan...............................................................................103

6.2 Saran.........................................................................................105

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Pedoman Wawancara

Transkrip Wawancara

Foto Penelitian

Surat Keputusan Judul

Plagiat

Toufle

Page 15: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1. Penyedia Jasa Joki Skrips dan Mahasiswa Pengguna Jasa.....................5

Tabel 2.1 Tabel Penelitian Terdahulu yang Relevan………...…..………….......17

Tabel 4.1 Tabel Kondisi Demografis...................................................................42

Tabel 4.2. Fasilitas Kesehatan di Kota Jambi........................................................42

Tabel 4.3. Tenaga Kesehatan di Kota Jambi..........................................................43

Tabel 4.4. Laju Pertumbuhan Lapangan Usaha.....................................................45

Tabel 4.5. Perguruan Tinggi ............................……………………..…...............48

Tabel 4.6. Jumlah Lembaga Perguruan Tinggi…………..…...….………....…....48

Tabel 4.7. Karakteristik Informan Penelitian.........................................................52

Page 16: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

DAFTAR BAGAN

Bagan 2.1 Kerangka Pemikiran……………………………………....………….........26

Bagan 5.1. Proses Pengambilan Keputusan Mahasiswan dalam Menyelesaikan Tugas

Akhir……………..................................................................................….62

Bagan 5.2. Pilihan Rasional Mahasiswa Memilih menggunakan Jasa Joki

Skripsi..........................................................................................................79

Bagan 5.3. Mekanisme Kerjasama dalam Pembuatan Skripsi Antara Mahasiswa dan

Penyedia Jasa..................................................................................................98

Page 17: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latarbelakang

Manusia merupakan makhluk yang selalu mengalami proses belajar dan

makhluk yang membutuhkan ilmu pengetahuan dalam membangun dan

mengembangkan pola kehidupan dan penghidupannya. Manusia adalah makhluk yang

menghasilkan kebudayaan dalam proses perjalanan hidupnya. Kebudayaan adalah

keseluruhan sistem gagasan, tindakan dan hasil karya manusia dalam rangka kehidupan

masyarakat yang dijadikan milik diri manusia dengan belajar. Salah satu pranata yang

mengatur proses belajar adalah pendidikan (Koentjaraningrat 2002 : 180).

Pendidikan merupakan sebuah gejala budaya pada kehidupan masyarakat

manusia. Sistem pendidikan merupakan sebuah bentuk organisasi sosial yang selain

bertujuan untuk mengajarkan sebuah konsep mengenai nilai-nilai yang berlaku pada

masyarakat, namun juga sebagai wadah untuk memperdalam wawasan mengenai ilmu

pengetahuan yang terus mengalami perkembangan. Jenjang pendidikan formal yang ada

di Indonesia terdiri dari sekolah dasar, sekolah menengah, dan pendidikan tinggi.

Perguruan tinggi sebagai institusi pendidikan, terikat oleh nilai-nilai etika dunia

akademik yang bersifat ilmiah yang sering diidentikkan dengan rasionalitas, logis, kritis

dan sportif (Hujair, 2012:1). Menurut BBC (British Broadcasting Corporation) Setiap

tahun, ribuan sarjana dicetak dari berbagai universitas maupun lembaga pendidikan

tinggi lainnya. Organisasi Kerjasama Ekonomi dan Pengembangan menyatakan

Indonesia akan menjadi negara dengan jumlah sarjana muda terbanyak kelima di masa

depan. Situasi ini akan terwujud paling lambat pada 2020 mendatang. Data itu

merupakan proyeksi dari upaya Indonesia meningkatkan jumlah lulusan perguruan

tinggi. Dua tahun lalu, Indonesia menyumbang empat persen sarjana berusia 25-34 dari

129 juta mahasiswa diseluruh negara anggota G-20. Pada 2020, OECD memperkirakan

jumlah itu akan bertambah menjadi 6 persen. Sehingga, Indonesia sekaligus

mengalahkan Inggris, Jerman, dan Spanyol, sebagai negara penyumbang sarjana muda

terbanyak. Bahkan pada masa-masa itu kemungkinan besar jumlah sarjana terdidik

negara ini tiga kali lebih banyak dibanding Prancis (Amelia, 2013:3).

Page 18: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

Para calon sarjana juga diwajibkan untuk membuat skripsi atau tugas akhir.

Dirjen Dikti mengatakan bahwa seorang sarjana harus mempunyai kemampuan untuk

menulis secara ilmiah (Edukasi. Kompas. Com : 2012). Berdasarkan definisi menurut

masyarakat awam yang merumuskan bahwa skripsi mengandung komponen pengertian

berikut : karya tulis ilmiah hasil penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa

berkualifikasi sarjana (Rahyono, 2010:23). Skripsi merupakan syarat seorang

mahasiswa menyelesaikan pendidikan sarjananya dengan tujuan agar mahasiswa

mampu menyusun dan menulis suatu karya ilmiah, sesuai dengan bidang ilmunya.

Mahasiswa yang mampu menulis skripsi dianggap mampu memadukan pengetahuan

dan ketrampilannya dalam memahami, menganalisis, menggambarkan dan menjelaskan

masalah yang berhubungan dengan bidang keilmuan yang diambilnya.

Skripsi merupakan persyaratan untuk mendapatkan status sarjana (S1) disetiap

Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang ada di

Indonesia. Menurut kamus besar bahasa Indonesia, skripsi diartikan sebagai suatu

karangan ilmiah yang diwajibkan sebagai bagian dari persyaratan pendidikan akademis.

Didalam dunia pendidikan selalu ada tugas yang diberikan untuk membantu pelajar

mengingat pelajaran dan juga tugas akhir yang sering diidentikan dengan gambaran

besar atas keberhasilan atau tidaknya seorang pelajar menempuh bangku pendidikan.

Ujian Nasional yang harus dihadapi dan dilalui terlebih dahulu oleh pelajar SD, SMP

dan SMA. Sama halnya seperti mahasiswa yang harus melewati tahap terakhir

menempuh peguruan tinggi Skripsi merupakan karya tulis ilmiah hasil penelitian yang

dilakukan oleh mahasiswa berkualifikasi sarjana. Skripsi merupakan salah satu syarat

seorang mahasiswa dapat menyelesaikan pendidikannya di perguruan tinggi dan

memperoleh gelar sarjana.

Permasalahan mulai muncul dimana saat mahasiswa merasa tidak cukup mampu

untuk menyelesaikan tugas penulisan skripsi. inilah yang membuat beberapa pihak

memanfaatkan kesempatan untuk sekedar membuka jasa pengetikan ataupun melayani

pengolahan data. Maraknya jasa pembuatan skripsi dibeberapa kota merupakan

tantangan serius bagi perguruan-perguruan tinggi yang ada. Pasalnya, jasa pembuatan

skripsi telah menjadi “alternatif" bagi mahasiswa akhir yang ingin menuntaskan skripsi.

Menurut Ketua Program Ekstensi Komunikasi FISIP UI, Dra Askariani Hidayat,

M.Si joki skripsi sudah lama ada di dalam dunia perkuliahan, sejak tahun 1990, mulai

Page 19: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

dari harga ratusan ribu hingga sekarang yang dapat menyentuh angka jutaan. Beliau

juga menjelaskan fenomena joki skripsi terjadi akibat kombinasi antara kultur

pendidikan di Indonesia yang berorientasi pada nilai akhir dan mental dari mahasiswa

sendiri, ditambah tidak adanya peraturan tegas untuk menghukum para joki skripsi di

negara ini (Kompasiana.com : 2011).

Jasa pembuatan skripsi begitu mudah ditemukan melalui jaringan teman, iklan

promosi yang dipasang di jalan-jalan, atau lewat jasa iklan media massa. Masalah

tersebut tidak seharusnya diabaikan perguruan tinggi. Sebenarnya tindakan dalam hal

perjokian ataupun pelaku penipuan karya ilmiah sudah ada hukumnya. Apalagi di

Indonesia telah berlaku Undang-undang yang menerangkan sanksi-sanksi pelaku plagiat

terdapat pada UU RI No. 20 Tahun 2003, Pasal 25 ayat 2 yang berbunyi :

“Lulusan perguruan tinggi yang karya ilmiahnya digunakan untuk memperoleh gelar akademik, profesi, atau vokasi terbukti

merupakan jiplakan dicabut gelarnya”.

Pasal 25 ayat 3 yang berbunyi:

“Ketentuan mengenai persyaratan kelulusan dan pencabutan gelar

akademik, profesi, atau vokasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dan (2) diatur lebih lanjut dengan peraturan pemerintah”.

Berdasarkan keterangan pada UU RI No. 20 Tahun 2003 Pasal 25 ayat 2 dan 3, dapat

dilihat bahwa sudah ada undang undang yang mengatur tindakan plagiat juga penipuan

dalam karya ilmiah yang sering dilakukan oleh mahasiswa dalam menyelesaikan tugas

yang diberikan dosen. Plagiat bisa dilakukan sendiri ataupun melalui biro jasa joki

skripsi yang marak terjadi dikalangan mahasiswa dan seolah menjadi alternatif jitu

dalam mengerjakan tugas kuliah. Fenomena joki skripsi hadir karena adanya permintaan

dan penawaran. Sistem yang dibangun dunia pendidikan ternyata memuat kekuatan-

kekuatan pasar yang terbilang anomin (Wahyono, 2001:4-9).

Dalam hal ini juga terdapat penelitian yang juga membahas tentang penggunaan

jasa pembuatan skripsi atau yang biasa kita kenal dengan joki skripsi yaitu penelitian

yang dilakukan Cindiana (2015) dengan judul penelitian “Perjokian Skripsi Dikalangan

Mahasiswa Di Pacitan”. Berdasarkan Penelitian yang dilakukan di Pacitan. Peneliti

ingin mengungkap tentang perjokian skripsi antara mahasiswa dengan joki skripsi.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan diketahui dengan melakukan perjokian

skripsi, mahasiswa dapat menyelesaikan skripsi dengan efektif dan efisien. Sedangkan

Page 20: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

joki skripsi melakukan perjokian skripsi berawal dari permintaan temannya untuk

membantu mengerjakan skripsi. Tujuan awalnya memang karena merasa kasihan akan

tetapi karena dirasa mendatangkan keuntungan financial dan keuntungn pengembangan

ilmu pengetahuan maka dilakukan beberapa kali oleh joki skripsi. Perjokian skripsi

yang dilakukan oleh mahasiswa dan joki tersebut melihat sumber daya yang dimilikinya

dan memanfaatkan seperti waktu, informasi, kondisi dan prestise.

Selain penelitian yang dilakukan Cindinia juga ada peneliti yang berkaitan

dengan tindakan plagiat dan pembuatan skripsi dengan menggunakan jasa joki skripsi,

yaitu penelitian yang dilakukan Sitepu (2017) yang berjudul “Perlindungan Hukum

Atas Karya Ilmiah dari Tindakan Plagiat Menurut Peraturan Perundang-Undangan

Yang Berlaku”. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa apabila telah terjadi

tindakan plagiat dan sudah memenuhi kriteria tindakan plagiat maka akan menyebabkan

adanya akibat hukum terhadap pelaku tindakan plagiat, apabila orang yang dengan

tanpa hak melakukan perbuatan untuk penggunaan secara komersial, dipidana dengan

pidana penjara paling lama 2 (dua) tahun dan/atau pidana denda paling banyak Rp.

300.000.000,- (tiga ratus juta rupiah). Selain akibat hukum tindakan plagiat atas karya

ilmiah yang terjadi di perguruan tinggi dijatuhi hukuman pidana, baik berupa pidana

penjara, ataupun denda, terhadap pelaku tindakan plagiat yang dilakukan oleh

mahasiswa akan dikenakan sanksi pencabutan gelar atau pembatalan ijazah terhadap

mahasiswa yang terbukti melakukan tindakan plagiat.

Academics Underground menjelaskan dengan gamblang dan membeberkan data

sedemikian banyaknya mahasiswa menggunakan BBS (Biro Bimbingan Skripsi) dalam

proses pembuatan skripsi (dalam Suara Karta : 2012). Jasa pembuatan skripsi bagi

mahasiswa atau biasa yang sering kita sebut sebagai joki skripsi sudah banyak dikenal

oleh masyarakat dan mahasiswa khususnya. Jasa yang dianggap dapat mempermudah

mahasiswa untuk menyelesaikan tahap terakhir di bangku perkuliahan. Jasa pembuat

skripsi atau joki skripsi sudah mulai menyebar dan dapat ditemui. Informasi jasa yang

awalnya hanya didapat dari mulut ke mulut mahasiswa yang pernah menggunakan

sampai joki yang sudah berani terang-terangan mengumumkan dan bahkan

mengiklankan jasanya untuk membuat karya ilmiah seperti skripsi maupun tesis.

Fenomena jasa pembuatan skripsi atau joki skripsi ini juga sudah menyebar di

kalangan mahasiswa/i di Kota Jambi, yang mahasiswanya banyak menggunakan jasa

Page 21: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

pembuatan skripsi atau joki skripsi. Melalui observasi awal yang dilakukan peneliti,

peneliti mendapatkan hasil bahwa ada beberapa joki yang sudah melakukan profesinya

selama empat tahun lebih informasi awal yang didapat ada empat joki skripsi. Keempat

joki tersebut juga memiliki pekerjaan lain yang berbeda setiap jokinya, mulai dari

pegawai negri sipil (PNS), ibu rumah tangga (IRT) dan juga Dosen disalah satu

perguruan tinggi swasta, yang semuanya merupakan lulusan dibidang yang sama yakni

kesehatan. Selain mengetahui informasi joki yang ada dari observasi awal juga

diketahui berapa banyak mahasiswa yang menggunakan jasa joki skripsi. Mahasiswa

yang berasal dari berberapa perguruan tinggi swasta ini memilih untuk mengguna kan

jasa joki skripsi.

Tabel 1.1. Penyedia Jasa Joki Skripsi dan Mahasiswa Pengguna Jasa ]oki Skripsi

No. Kategori Pekerjaan Jumlah

1. Penyedia Jasa Joki Skripsi Pegawai Negri Sipil 2 Dosen 2

Wirausaha 2

2. Pengguna Jasa Joki Skripsi Mahasiswa 169

Sumber Data : Observasi Awal Peneliti 2019

Banyaknya mahasiswa/i yang menggunakan jasa joki skripsi semakin

memperjelas bahwa gelar atau kelulusan dalam dunia pendidikan di kampus semakin

mudah diraih dengan menggunakan jasa joki skripsi yang sudah marak ditemukan dan

digunakan oleh mahasiswa yang ingin lulus dan mendapatkan gelar tanpa perlu

bersusah payah mengerjakan tugas akhirnya atau yang biasa disebut dengan skripsi.

Pembuatan skripsi sudah dianggap sebagai profesi yang mengguntungkan bagi beberapa

pihak. Meski tidak mudah, tapi tidak bisa dipungkuri bagi penyedia jasa joki skripsi

bahwa bisnis ini merupakan salah satu bisnis yang menjanjikan karena dapat

menghasilkan uang dengan jumlah yang besar dalam sekali mengerjakan skripsi. Bisnis

seperti ini seolah-olah merupakan bisnis yang biasa-biasa saja. Padahal dengan hadirnya

bisnis tersebut merupakan sebuah kejahatan akademik karena telah melanggar nilai-nilai

etika dalam institusi perguruan tinggi.

Pembuatan skripsi di tengah dinamika pendidikan tak dapat dipandang sebagai

fenomena biasa. Apalagi, kita tahu jasa pembuatan skripsi begitu mudah ditemukan

melalui jaringan teman, atau lewat jasa iklan media massa serta melalui media internet.

Maraknya penyedia jasa joki skripsi sendiri tentu membawa dampak tersendiri bagi

Page 22: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

mahasiswa maupun joki skripsi, latarbelakang seperti apa yang membuat mahasiswa

maupun penyedia jasa tertarik melakukan kegiatan yang melanggar aturan yang sudah

ada. alasan yang seperti apa yang melatarbelakangi seseorang memilih untuk

menjalankan profesi ini atau mengambil perkerjaan menjadi joki skripsi.

Untuk itu Wahono (dalam Hujair, 2012 : 7) mengatakan, bahwa sistem yang

dibangun dunia pendidikan ternyata memuat kekuatan-kekuatan pasar yang terbilang

anonim. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa fenomena ini menandakan

pendidikan telah dianggap sebagai sebuah komoditas yang punya harga dan bisa

diperdagangkan, artinya bahwa pendidikan telah dijadikan sebuah arena dalam kegiatan

ekonomi. Menjamurnya bisnis ini di Kota Jambi menjadi sangat menarik perhatian dan

tentu saja mengundang bebagai macam reaksi, baik yang mendukung maupun yang

menolak. Menurut Hujair munculnya praktek jasa pembuatan skripsi diluar kampus

sama dengan konsep budaya tanding (counter culture) yang di cetuskan oleh (Hujair

dalam Soekanto 1995 : 190-191).

Mahasiwa yang menggunakan jasa joki skripsi memiliki sumber daya berupa

uang dan kemampuan ekonomi secara financial. Namun kemampuan dalam financial

hanya salah satu alasan yang membuat mahasiswa tertarik menggunakan jasa

pembuatan skripsi. Praktis dan cukup efisien yang membuat mahasiswa lebih tertarik

menggunakannya, tidak bisa dikatakan bahwa semua mahasiswa yang menggunakan

jasa pembuatan skripsi memiliki kemampuan yang rendah dalam pendidikan dan

Dengan begitu menjamurnya jasa pembuatan skripsi diluar kampus merupakan

budaya tanding terhadap kultur akademik di perguruan tinggi, yang muncul dalam

bentuk penyelewengan atau penyimpangan. Tanpa kita sadari semakin banyak juga

peminat jasa ini yang dengan mudahnya menggeluarkan uang dalam jumlah besar untuk

mempermudahnya dalam mengerjakan tugas akhir. Masalah yang ada dalam penelitian

ini adalah apa yang mendasari mahasiswa untuk menggunakan jasa joki skripsi dengan

kesadaran yang dimiliki bahwa joki skripsi bukanlah pilihan yang harus diambil dalam

mengerjakan tugas akhir, yang secara rasional merupakan tindakan menyimpang dan

dampak buruk dari perilaku ketidak jujuran yang ada pada mahasiswa.

Kecenderungan apa yang membuat mahasiswa menggunakan jasa joki skripsi

dan penyebaran bisnis atau jasa joki skripsi yang dengan cepat menjadi profesi yang

membentuk pekerja, tanpa merasa baik atau tidaknya penggunaan jasa joki skripsi ini

Page 23: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

bagi kehidupan kedepannya dan alasan apa yang melatarbelakangi penyedia jasa

pembuatan skripsi atau joki skripsi lebih memilih untuk melakukan pekerjaan ini dan

mengambil profesi sebagai joki skripsi yang sudah pasti memiliki resiko yang sangat

berbahaya karena melanggar peraturan undang-undang yang berlaku. Berdasarkan latar

belakang masalah yang telah diuraikan penulis tertarik untuk menyusun skripsi berjudul

“Fenomena Jasa Joki Skripsi Di Kalangan Mahasiswa”.

1.2. Rumusan Masalah

Sebagaimana uraian pada latar belakang, permasalahan fenomen joki skripsi

yang marak digunakan mahasiswa banyak menimbulkan pro dan kontra dikalangan

mahasiwa lain maupun masyarakat umum. Jika diuraikan lebih lanjut maka secara garis

besar, fokus penelitian yang akan coba dikaji dalam penelitian ini yaitu, Bagaimana

fenomena jasa joki skripsi pada kalangan mahasiswa di Kota Jambi. Dari rumusan

masalah utama terdapat beberapa pertanyaan penelitian sebagai berikut:

1.2.1. Apa penyebab mahasiswa tertarik menggunakan jasa joki skripsi?

1.2.2. Bagaimana mekanisme jasa joki skripsi pada kalangan mahasiswa di

Kota Jambi?

1.3. Tujuan

Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah menjawab apa yang menjadi

permasalahan penelitian. Tujuan penelitian ini adalah mendapatkan pemahaman atas

fenomena jasa joki skripsi dikalangan mahasiswa. Selain itu yang menjadi tujuan dari

penelitian ini di dapat dua tujuan yakni tujuan umum dan khusus

1.3.1. Tujuan Umum

Untuk memahami fenomena jasa joki skripsi dikalangan mahasiswa kota jambi.

1.3.2. Tujuan Khusus

1.3.2.1.Untuk memahami penyebab mahasiswa tertarik menggunakan jasa joki

skripsi.

1.3.2.2.Untuk memahami mekanisme jasa joki skripsi pada kalangan mahasiswa

di Kota Jambi.

1.4. Manfaat Penelitian

1.4.1. Manfaat Teoritis

1.4.1.1. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan salah satu informasi ilmiah

baik untuk pemgembangan ilmu sosiologi khususnya kajian sosiologi

Page 24: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

pendidikan, sosiologi kriminal, sosiologi ekonomi, sosiologi psikologi dan

yang berkaitan dengan kajian penyebab mahasiswa tertarik menggunakan

jasa joki skripsi sebagai sarana menyelesaikan tugas akhir.

1.4.1.2. Sebagai sarana perbanding bagi dunia ilmu pengetahuan dalam

menambah kajian tentang penyebab mahasiswa tertarik menggunakan jasa

joki skripsi.

1.4.2. Manfaat Praktis

1.4.2.1. Diharapkan penelitian ini dapat dijadikan bahan kajian dan informasi,

bagi mahasiswa dan pemerintah mengenai masalah jasa pembuatan karya

ilmiah online dan plagiat yang kerap dilakukan.

1.4.2.2. Pihak terkait agar dapat memberikan sosialisasi pada pelajar dan

mahasiswa sehingga dapat mengetahui mengenai dampak buruk dari jasa

joki skripsi dan plagiat yang sering dilakukan oleh pelajar maupun

mahasiswa dalam menyelesaikan tugas tugasnya.

1.4.2.3. Sebagai bahan masukan bagi mahasiswa jika suatu saat ada yang

membahas judul dan perkuliahan yang terkait dengan pembahasan judul ini.

Page 25: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

DAFTAR PUSTAKA

Buku :

Bungin, Burhan. 2007. Penelitian Kualitatif: Komunikasi, Ekonomi, Kebijakan

Publik dan Ilmu Sosial Lainnya. Jakarta : Pustaka Pelajar.

Creswell,J. W. 2016. Reaserch Design Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mixed. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Creswell,J. W. 2012. Pendekatan Metode Kualitatif Kuantitatif dan Campuran. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Goerge Ritzer. 2012. Teori Sosiologi Dari Sosiologi Klasik Sampai Perkembangan

Terakhir Post Modern. Yogyakarta : Pusat Pelajar.

George Ritzer. 2007. Sosiologi Ilmu Pengetahuan Berparadigma Ganda. Jakarta: PT.

Raja Grafindo Persada. Hamalik. 1989. Manajemen belajar di perguruan tinggi : Cetakan kedua.Bandung

: Algensindo.

Iskandar. 2009. Metodologi Penelitian Kualitatif. Jakarta: Gaung Persada (GP Press).

Kasmir. 2014. Kewirausahaan. Jakarta: Rajawali Pers.

Keraf, A Sonny. 2014. Filsafat Lingkungan Hidup. Yogyakarta : PT Kanisius.

Koentjaraningrat. 2002. Pengantar Ilmu Antropologi. Jakarta: Rineka Cipta. Moleong, Lexy. 2010. Metodelogi Penelitian Kualitatif. Bandung : Remaja Rosda.

Mudyahardjo, Redja. 2008. Pengantar Pendidikan: Sebuah Studi Awal tentang Dasar

Dasar Pendidikan pada Umumnya dan Pendidikan di Indonesia. Jakarta : Raja Grafindo Persada.

Novia, Windy. 2006. Kamus Lengkap Bahasa Indonesia. Surabaya : Kashiko.

Peraturan Pemerintahan Nomor 60 Tahun 1999 Bab X Pasal 109.

Robert, K. Yin. 2008. Studi Kasus : Desain dan Metode. Jakarta : Rajawali Press.

Salim, Agus. 2007. Teori dan Paradigma Penelitian Sosial: Buku sumber untuk Penelitian Kualitatif. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Scott, John. 2012. Teori Sosial Masalah Pokok dalam Sosiologi. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Soekanto, Soerjono. 2010. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta : Rajawali Pers Yanuar

Ikbar. 2012. Metode Penelitian Sosial Kualitatif. Bandung : PT Refika Aditama.

Page 26: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

Soelistyo, Henry, 2011. Plagiarisme: Pelanggaran Hak Cipta dan Etika. Yogyakarta : Kanisius.

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung : Alfabet.

Tirtarahardja, Umar. (2008). Pengantar Pendidikan. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Yusuf, Syamsu. 2008. Psikologi Perkembangan Anak & Remaja. Bandung: Rosdakarya.

Zubaedi. (2005). Pendidikan Berbasis Masyarakat:Upaya Menawarkan Solusi Terhadap Berbagai Problem Sosial. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.

Jurnal :

Anima, Indonesian Psychological Journal 2008, Vol. 24, No. I.

Cindiana, Makita . 2015. “Perjokian Skripsi Dikalangan Mahasiswa di Pacitan” Dalam

Jurnal Online Sosiologi Fisip Unair KOMUNITAS. Vol. IV, No. 2.

Kridasaksana, Dony. 2012. “Persepsi Dosen Mengenai Pengetahuan, Perlindungan dan Pelanggaran Hak Cipta atas Buku Menurut UU No.19 Tahun 2002 Tentang Hak Cipta Di Lingkungan Universitas Semarang”. Jurnal Dinamika

Sosbud ,Vol.1.

Krstic, Milos S. 2015. Rational Choice Theory And Random Behaviour. EKOHOMHKA 61 (1):1-13. Diperoleh pada tanggal 19 Febuari 2019, dari https://www.researchgate.net/pu blications/274082385.

Laoh, Gloria MS. 2016.“Tindakan Plagiarisme Dalam Lingkup Pendidikan Ditinjau

Dari UndangUndang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta”. Lex Et Societatis. Edisi Khusus, Universitas Sam Ratulangi: Manado, Vol. IV, No.2.

Imroatullayyin, Makhfiyana. 2013. Rasionalitas Plagiarisme di Kalangan Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Surabaya. dalam Jurnal Paradigma,

Volume 01 No.3. Nisfianoor, M & Kartika, Yuni. (2004). Hubungan Antara Regulasi Emosi dan

Penerimaan Kelompok Teman Sebaya Pada Remaja. Jurnal Psikologi 2 (2), 160-178

Sitepu, Runtung Sinaga, dkk. 2017. Perlindungan Hukum Atas Karya Ilmiah Dari

Tindakan Plagiat Menurut Peraturan Perundang-undangan Yang Berlaku. USU

Law Journal, Vol.5.No.3

Page 27: FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI …repository.unsri.ac.id/27579/63/RAMA_69201... · SKRIPSI FENOMENA JASA JOKI SKRIPSI PADA KALANGAN MAHASISWA DI KOTA JAMBI

Tondok,Marselinus. 2008. ProkrastinasiAkademik dan Niat Membeli Skripsi. Anima,

Indonesian Psychological Journal., 24 (1), 76-87.

Yuliati. 2012. “Perlindungan Hukum Bagi Pencipta Berkaitan Plagiarisme Karya Ilmia Di Indonesia”. Jurnal Arena Hukum, Vol. 6, April 2012. Universitas Negeri Yogyakarta: Yogyakarta,.