jurnal tolak peluru gaya samping …simki.unpkediri.ac.id/mahasiswa/file_artikel/2018/a1c756...tolak...

8
Artikel Skripsi Universitas Nusantara PGRI Kediri KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP – PENJASKESREK simki.unpkediri.ac.id || 0|| JURNAL MODIFIKASI BOLA PLASTIK TERHADAP HASIL BELAJAR TOLAK PELURU GAYA SAMPING SISWA KELAS XI TKJ 1 SMK PGRI 4 KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2016/2017 MODIFICATION OF PLASTIC BALLS ON LEARNING OUTCOMES SHOT PUT AN ORTHODOX STYLE CLASS XI TKJ 1 SMK PGRI KEDIRI THE ACADEMIK YEAR 2016/2017 OLEH: KASIYANTO NPM: 12.1.01.09.0243 Dibimbing oleh : 1. BUDIMAN AGUNG P., M.Pd. 2. M. YANUAR RIZKY, M.Pd. PROGRAM STUDI PENJASKESREK FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP) UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI UN PGRI KEDIRI 2017 Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011

Upload: donga

Post on 27-Apr-2019

236 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP – PENJASKESREK

simki.unpkediri.ac.id || 0||

JURNAL

MODIFIKASI BOLA PLASTIK TERHADAP HASIL BELAJAR TOLAK PELURU GAYA SAMPING SISWA KELAS XI TKJ 1

SMK PGRI 4 KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2016/2017

MODIFICATION OF PLASTIC BALLS ON LEARNING OUTCOMES SHOT PUT AN ORTHODOX STYLE CLASS XI TKJ 1 SMK PGRI KEDIRI

THE ACADEMIK YEAR 2016/2017

OLEH:

KASIYANTO NPM: 12.1.01.09.0243

Dibimbing oleh :

1. BUDIMAN AGUNG P., M.Pd. 2. M. YANUAR RIZKY, M.Pd.

PROGRAM STUDI PENJASKESREK FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP)

UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI UN PGRI KEDIRI

2017

Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP – PENJASKESREK

simki.unpkediri.ac.id || 1||

SURAT PERNYATAAN

ARTIKEL SKRIPSI TAHUN 2017

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama Lengkap : KASIYANTO

NPM : 12.1.01.09.0243

Telepun/HP : 082199163819

Alamat Surel (Email) : [email protected]

Judul Artikel : Modifikasi Bola Plastik Terhadap Hasil Belajar

Tolak Peluru Gaya Samping Siswa Kelas XI TKJ 1 SMK

PGRI 4 Kediri Tahun Pelajaran 2016/2017

Fakultas – Program Studi : FKIP - Penjaskesrek

Nama Perguruan Tinggi : Universitas Nusantara PGRI Kedrir

Alamat Perguruan Tinggi : Jalan K.H. Achmad Dahlan No. 76 Kediri

Dengan ini menyatakan bahwa :

a. artikel yang saya tulis merupakan karya saya pribadi (bersama tim penulis) dan bebas

plagiarisme;

b. artikel telah diteliti dan disetujui untuk diterbitkan oleh Dosen Pembimbing I dan II.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya. Apabila di kemudian hari

ditemukan ketidaksesuaian data dengan pernyataan ini dan atau ada tuntutan dari pihak lain, saya

bersedia bertanggungjawab dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Mengetahui, Kediri, 20 Januari 2017

Pembimbing I

BUDIMAN AGUNG P., M.Pd.

NIDN.0706078801

Pembimbing II

M. YANUAR RIZKY, M.Pd.

NIDN. 0718019003

Penulis,

KASIYANTO

NPM: 12.1.01.09.0243

Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP – PENJASKESREK

simki.unpkediri.ac.id || 2||

MODIFIKASI BOLA PLASTIK TERHADAP HASIL BELAJAR

TOLAK PELURU GAYA SAMPING SISWA KELAS XI TKJ 1

SMK PGRI 4 KEDIRI TAHUN PELAJARAN 2016/2017

KASIYANTO

12.1.01.09.0243

FKIP–Penjaskesrek

[email protected]

Budiman Agung P., M.Pd. dan M. Yanuar Rizky, M.Pd.

UNIVERSITAS NUSANTARA PGRI KEDIRI

Abstrak

Kasiyanto:12.1.01.09.0243, Modifikasi Bola Plastik Terhadap Hasil Belajar Tolak Peluru Gaya

Samping Siswa XI TKJ 1 Di SMK PGRI 4 KEDIRI Tahun Pelajaran 2016/2017, Skripsi,

Penjaskesrek, FKIP, UN PGRI Kediri, 2017

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil observasi peneliti, bahwa di kelasXI TKR 1 bahwa hasil

belajar tolak peluru rendah dikarenakan kurangnya media pembelajaran dan metode

pembelajaran yang masih konvensional. Akhibatnya siswa menjadi pasif, tidakkreatif, dan hasil

belajar menurun.

Permasalahan penelitian ini adalah (1) adakah modifikasi bola plastik dapat meningkatkan

hasil belajar siswa di kelas XI TKR 1 SMK PGRI 4 Kediri ? (2) Seberapa besar pengaruh

modifikasi bola plastic dapat meningkatkan hasil belajar siswa di kelas XI TKR 1SMK PGRI 4

Kediri ?.

Prosedur penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan

menggunakan design penelitian John Elliot yakni menggunkan dua siklus yaitu siklus I dan

siklus II. Pada siklus I penelitian dengan memodifikasi alat tolak peluru dengan bola plastik. Dan

siklus II penelitian dilakukan dengan memodifikasi alat tolak peluru dengan bola plastic berisi

pasir.

Kesimpulan hasil penelitian iniadalah (1) modifikasi alat tolak peluru dengan menggunakan

bola plastic biasa dapat meningkatkan hasil belajar siswa dari kondisi prasiklus ketuntasan hasil

belajar hanya sebesar 28,57 % meningkat menjadi 65,71% pada siklus I. (2) modifikasi alat tolak

peluru dengan menggunakan bola plastic berisi pasir meningkatkan hasil belajar siswa

darikondisisiklus I ketuntasan hasil belajar siswa sebesar 65,71% meningkat menjadi 100% pada

siklus II.

Kata kunci : modifikasi bola plastik, tolak peluru, gaya menyamping

Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP–PENJASKESREK

simki.unpkediri.ac.id || 3||

I. LATAR BELAKANG

Pendidikan jasmani adalah panggung

tempat proses pembelajaran gerak dan atau

belajar melalui gerak (Kroll, 1982 dalam

Iksan 2012). Pendidikan jasmani

merupakan salah satu dimensi tingkah laku

yang sangat penting, sebab berurusan

dengan kebutuhan primer manusia

(kebutuhan bergerak), bersifat alamiah,

nyata dan juga logis serta mencakup tidak

hanya peristiwa jasmaniah, namun juga

proses mental-intelektual, dan sosial, dan

karena itu, cakupan kegiatan-nya dapat

berupa olahraga (sport), permainan

(game), senam (gymnastic), tari (dance),

dan latihan atau exercise. (Verdien &

Nixon, dalam Iksan 2012).Karena itu pula

tujuannya diarahkan pada pencapaian

perkembangan yang menyeluruh, tidak

hanya pada aspek psikomotorik, tetapi juga

perkembangan pengetahuan dan penalaran

(kognitif), perkembangan watak dan sifat-

sifat kepribadiannya (afektif).

Dalam proses pembelajaran

pendidikan jasmani guru harus dapat

mengajarkan berbagai keterampilan gerak

dasar, teknik dan strategi permainan /

olahraga, internalisasi nilai-nilai

(sportifitas, jujur kerjasama, dan lain-lain)

dari pembiasaan pola hidup sehat.

Pelaksanaannya bukan melalui pengajaran

konvensional di dalam kelas yang bersifat

kajian teoritis, namun melibatkan unsur

fisik mental, intelektual, emosional dan

sosial.Aktivitas yang diberikan dalam

pengajaran harus mendapatkan sentuhan

metodik, sehingga aktivitas yang dilakukan

dapat mencapai tujuan pengajaran.Melalui

pendidikan jasmani diharapkan siswa dapat

memperoleh berbagai pengalaman untuk

mengungkapkan kesan pribadi yang

menyenangkan, kreatif, inovatif, terampil,

meningkatkan dan memeliharan kesegaran

jasmani serta pemahaman terhadap gerak

manusia.

Sarana prasarana merupakan salah

satu bagian yang strategis dalam

pencapaian tujuan pembelajaran. Dengan

kata lain, lengkap dan tidaknya sarana

prasarana pembelajaran turut

mempengaruhi maksimal dan tidaknya

ketercapaian tujuan pembelajaran. Sarana

yang lengkap bisa memudahkan guru

untuk mengejar target-target tertentu yang

menjadi tujuan pembelajaranya. Begitu

sebaliknya, sarana yang tidak lengkap akan

menyulitkan bagi guru dalam mencapai

target-target tujuan pembelajaranya.

Tidak dapat kita pungkiri di SMK

PGRI 4 Kediri, sekarang ini sarana

prasarana yang menunjang terhadap

kegiatan pembelajaran terutama pada mata

pelajaran Pendidikan Jasmani , Olah raga,

dan Kesehatan masih jauh dari yang

diharapkan terutama sarana dan prasarana

pada materi tolak peluru . Karena media

peluru hanya tersedia di sekolah kurang

dari cukup, sedangkan saat ini di SMK

Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP–PENJASKESREK

simki.unpkediri.ac.id || 4||

PGRI 4 Kediri memiliki jumlah murid

yang relative banyak, sehingga proses

pembelajaran materi tolak peluru menjadi

tidak efektif, akibatnya target kurikulum

yang diharapkan menjadi sangat rendah.

Situasi dan kondisi ini sudah berjalan

cukup lama dan sekolah sampai saat ini

belum bisa memenuhi sarana peluru

tersebut sampai batas yang cukup memadai

atau kondisi ideal, misalnya dengan

perbandingan 1 : 2 atau 1 peluru untuk 2

orang . Hal ini bisa dimengerti, karena

sekolah mempunyai kebutuhan yang

sangat banyak dan hampir semuanya

mempunyai tingkat urgensitas yang tinggi

untuk dipenuhi oleh sekolah.Sehingga

menuntut sekolah untuk menyediakan

peluru sesuai dengan kondisi ideal,

merupakan suatu yang tidak realistis dan

bisa menimbulkan gejolak dan iklim yang

tidak kondusif di sekolah.

Oleh karena itu perlu sebuah

pemecahan masalah yang sederhana

dan bisa dilakukan oleh guru. Melihat

permasalahan di atas, maka satu pemikiran

yang muncul adalah bahwa perlu adanya

sebuah media alternatif modifikatif untuk

mengganti peluru yang memang cukup

mahal. Media alternatif modifikatif

tersebut harus bersifat bisa mewakili

karakteristik peluru, murah, banyak

tersedia atau mudah di dapat.

Dari beberapa kriteria media

alternatif modifikatif untuk mengganti

peluru tersebut nampaknya bola plastik

bisa dijadikan media alternatif modifikatif

untuk mengganti peluru. Dari segi bentuk,

jelas ada kemiripan dengan bentuk peluru,

dari segi ketersediaan dan harga, maka

bola plastik sangat mudah sekali

dibeli baik di toko-toko, maupun di

pasar tradisional dengan harga sangat

murah.

II. METODE

Penelitian ini tergolong Penelitian

Tindakan Kelas (Classroom Action

Reserch). Menurut Arikunto (2006: 3)

menyatakan bahwa PTK adalah :

“Suatu pencermatan terhadap belajar

berupa sebuah tindakan yang sengaja

dimunculkan dan terjadi dalam kelas dan

tindakan tersebut diberikan dan diarahkan

oleh guru yang dilakukan oleh siswa”.

Untuk model penelitian PTK itu sendiri

peneliti mengunakan PTK model John

Elliot. Tujuan penggunaan model ini

dikarenakan pelaksaaansiklussecara

terperinci supaya terdapat kelancaran yang

lebih tinggi antara taraf-taraf didalam

pelaksanan proses belajar-mengajar.

Selanjutnya, dijelaskan pula pada model

ini bahwa setiap siklus atau tindakan

dilakukan dalam beberapa langkah, oleh

karena suatu pelajaran terdiri dari beberapa

subpokok bahasan atau materi pelajaran.

Berikut siklus penelitian model John

Elliot:

Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP–PENJASKESREK

simki.unpkediri.ac.id || 5||

Menurut Supardi (2008 : 104)

penelitian tindakan kelas memiliki

beberapa tahap, diantaranya :

a. diawali dengan perencanaan

(planning),

b. Penerapan tindakan (action),

c. mengobservasi dan

mengevaluasi tindakan

(observation dan evaluation),

d. melakukan refleksi (reflecting),

dan seterusnya sampai

perbaikan atau peningkatan

yang diharapkan tercapai

(kriteria keberhasilan).

Untuk mengetahui ketuntasan

dalam setiap aspek penilaian dan

secara klasikal selama mengikuti

pembelajaran tiap siklus. Maka hasil

observasi dapat dianalisis dengan :

P =

x 100 %

(Suharsimi Arikunto, 2002 : 164)

Keterangan rumus:

P : Persentase keberhasilan

: Jumlah siswayang berhasil

: Jumlah keseluruhansiswa yang

melakukan tes

III. HASIL DAN KESIMPULAN

Berdasarkan hasil observasi nilai

unjuk kerja(praktikum) kegiatan

tolak peluru pada siswa kelas XI TKJ

1 diperoleh hasil ketuntasan belajar

hanya sebesar 28,57% pada 10 siswa

sedangkan 25 siswa lain dengan

prosentase sebesar 71,43 % belum

mencapai ketuntasan belajar yang

sesuai standar KKM.Standar KKM

di SMK PGRI 4 Kediri adalah 75,

artinya sebanyak 71,43 % siswa

belum mencapai standar KKM.

Setelah mengobservasi segala

kekurangan yang mengakibatkan

hasil belajar siswa rendah, diadakan

penelitian tidakan kelas dengan

menggunakan dua siklus. Penelitian

tindakan kelas ini diadakan dengan

memodifikasi alat tolak peluru. Hasil

pembelajaran pada siklus I dengan

memodifikasi media pembelajaran

dari bola peluru asli dengan bola

PERENCANAA

N

PENGAMAT

AN

REFLEKS

I

PELAKSANAA

N

REFLEK

SI

SIKLUS 1

PELAKSANAA

N

PERENCANAA

N

PENGAMAT

AN

SIKLUS 2

Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP–PENJASKESREK

simki.unpkediri.ac.id || 6||

plastik biasa diperoleh hasil unjuk

kerja bahwa sekitar 23 siswa dengan

prosentase sebesar 65,71 %siswa

yang mampu menyelasaikan unjuk

kerja tolak peluru dengan baik. Dan

sisanya sebanyak 12 siswa dengan

prosentase sebesar 34,29 % belum

dinyatakan tuntas dalam unjuk kerja

tolak peluru. Sedangankan nilai rata-

rata yang diperoleh siswa kelas XI

TKJ 1 adalah 77,64. Hal ini

menunjukkan dengan adanya

modifikasi media pembelajaran dapat

meningkatkan hasil belajar siswa.

Bila dibandingan dengan hasil

belajar pada pra siklus nilai rata-rata

siswa hanya mencapai 70,49 dan

menunjukkan peningkatan pada

siklus I dengan nilai rata-rata 77,64

dengan siswa yang mampu mencapai

ketuntasan belajar pada siswa pada

pra siklus hanya 10 siswa dan

meningkat pada siklus I sebanyak 23

siswa yang mampu menuntaskan

unjuk kerja tolak peluru.

Berikut grafik perbandingannya:

Di siklus II ini menggunakan

bola plastik berisi pasir sebagai

media pembelajaran. Hasil dari unjuk

kerja siswa menunjukkan hasil yang

maksimal, yaitu sebanyak 35 siswa

atau sebesar 100 % siswa mampu

menuntaskan unjuk kerja tolak

peluru dengan sangat baik. Hal ini

dapat dilihat dari nilai rata-rata yang

diperoleh siswa kelas XI TKJ 1

adalah 82,40 dan telah sesuai dengan

standar KKM yang ditentukan di

SMK PGRI 4 Kediri.

Berkut grafik perbandingannya:

IV. DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur

Penelitian. Jakarta: PT.

RinakaCipta.

Aristo Rahadi. 2004. Media

Pembelajaran. Semarang:

Depdiknas.

Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011

Artikel Skripsi

Universitas Nusantara PGRI Kediri

KASIYANTO | 12.1.01.09.0243 FKIP–PENJASKESREK

simki.unpkediri.ac.id || 7||

Ariyanto, Eko. 2013. Upaya

Meningkatkan Minat, Motivasi

Dan Hasil Belajar Lompat Jauh

Gaya Hang Style Dengan Media

Bola Gantung Bagi Siswa Kelas

VIII A SMPN 1 Randublatung

Kabupaten Blora. Skripsi: Unnes

Bahagia, Yoyo. 2000. Pembelajaan

Atletik. Jakarta : Direktorat

Pendidikan Luar Biasa. Tersedia

(Online):

https://www.google.com/url?sa=

t&rct=j&q=&esrc=s&source=w

eb&cd=&cad=rja&uact=8&ved

=0ahUKEwiDv_mT7d_RAhUF

uRoKHc7xAW8QFggkMAE&u

rl=http%3A%2F%2Ffile.upi.ed

u%2FDirektori%2FFPOK%2F

JUR._PEND._OLAHRAGA%2

F194903161972111-

YOYO_BAHAGIA%2FPEMB

ELAJARAN_ATLETIK_(BUK

U).pdf&usg=AFQjCNGsFvGTi-

VLj9MYBIXQwuQGuwwWjA

(diakses pada 13 Oktober 2016

pukul 18.00 WIB)

BimoWalgito. 2004. Pengantar

Psikologi Umum. Yogyakarta:

Andi Yogyakarta.

Catharina Tri Anni. 2007. Psikologi

Belajar. Semarang: UPT MKK

UNNES.

Djumidar.2008 Dasar-Dasar Atletik.

(10 th ED) Jakarta: Universitas

Terbuka.

Hartono, Juni. 2013. Tolak Peluru

(Gaya-gaya, Lapangan dan Alat

Olahraga Tolak Peluru, Teknik

Dasar Tolak Peluru). Tersedia

(online):http://quibie.blogspot.co.i

d/2013/archive.html (diakses pada

24 Oktober 2016 pukul 20.00

WIB)

Iksan. 2012. Pembelajaran gerak dalam

pendidikan jasmani. Tersedia

(Onlie):http://mriksan.blogspot.co

.id/2012_12_01_archive.html

(diakses pada 13 Oktober 2016

pukul 18.00 WIB)

Kristanto, Agus. 2010. Penelitian

Tindakan Kelas (PTK) Dalam

Pendidikan Jasmani &

Kepelatihan Olahraga. Surakarta:

UNS Press.

Nurhidayat, Yulida. 2014. Upaya

Peningkatan Gerak Dasar Tolak

Peluru Melalui Pemberian Model

Bermain Peluru Ceria SiswaKelas

V SD Negeri I Banaran.Skripsi.

FIP: UniversitasNegeri Semarang.

Supardi. 2008. Penelitian Tindaka

Kelas. Surakarta: UNS Press.

Suwartinah, Sri. 2012. Upaya

Peningkatan Hasil Belajar Tolak

Peluru Gaya Ortodoks Melalui

Penggunaan Alat Pembelajaran

Modifikasi Bola Plastik Pada

Siswa Kelas VI SD Negeri

Dawung 2 Sambirejo Sragen.

Skripsi. Surakarta: Universitas

Sebelas Maret

Sudrajat, Akhmad. (2007, 14

Maret).Belajar dan Pembelajran.

(Online),tersedia https://akhmadsu

drajat.wordpress.com/2007/03/14/

belajar.dan.pembelajaran/.Diakses

pada Diakses 14.00 WIB

20/11/2016

Simki-Techsain Vol. 02 No. 03 Tahun 2018 ISSN : 2599-3011