laporan kk dharma kkn

16
BAB I GAMBARAN UMUM KELUARGA DAMPINGAN 1.1 Profil Keluarga Program Pendampingan Keluarga (PPK) adalah program unggulan yang dikembangkan sebagai muatan lokal dalam pelaksanaan program KKN PPM di Universitas Udayana. Keluarga dampingan adalah salah satu program pokok non tema yang wajib dilaksanakan oleh tiap peserta. Bagi masyarakat di Desa Catur yang sudah lima kali menjadi tempat pelaksanaan KKN, kegiatan keluarga dampingan ini sangat identik dengan KKN itu sendiri. Penulis sendiri diberikan kesempatan untuk mendampingi sebuah keluarga kecil yang bertempat tinggal di Dusun Mungsengan, Desa Catur, Kecamatan Kintamani Barat. Kepala keluarga dampingan penulis adalah Gede Dharma. Bapak Gede Dharma beristrikan Made Srimpen. Untuk lebih jelasnya profil keluarga akan dijelaskan pada tabel. Nama Keluarga Status Umur Pendidikan Pekerjaan Ket. Gede Dharma Kepala Keluarga 45 tahun SD Petani & Buruh Tani Made Srimpen Istri 46 tahun SD Petani & Buruh Tani Ni Luh Krisma Anak 15 tahun SMP Pelajar SMP Keluarga Bapak Gede Dharma merupakan keluarga yang sudah dikaruniai 1 orang anak putri. Bapak Gede Dharma beristrikan Made Srimpen. Pasangan suami istri ini menikah tahun 1996, dan 1

Upload: ida-bagus-dharma-putra

Post on 26-Jul-2015

28 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan Kk Dharma KKN

BAB I

GAMBARAN UMUM KELUARGA DAMPINGAN

1.1 Profil Keluarga

Program Pendampingan Keluarga (PPK) adalah program unggulan yang dikembangkan

sebagai muatan lokal dalam pelaksanaan program KKN PPM di Universitas Udayana.

Keluarga dampingan adalah salah satu program pokok non tema yang wajib dilaksanakan

oleh tiap peserta. Bagi masyarakat di Desa Catur yang sudah lima kali menjadi tempat

pelaksanaan KKN, kegiatan keluarga dampingan ini sangat identik dengan KKN itu sendiri.

Penulis sendiri diberikan kesempatan untuk mendampingi sebuah keluarga kecil yang

bertempat tinggal di Dusun Mungsengan, Desa Catur, Kecamatan Kintamani Barat. Kepala

keluarga dampingan penulis adalah Gede Dharma. Bapak Gede Dharma beristrikan Made

Srimpen. Untuk lebih jelasnya profil keluarga akan dijelaskan pada tabel.

Nama

Keluarga

Status Umur Pendidikan Pekerjaan Ket.

Gede Dharma Kepala

Keluarga

45 tahun SD Petani & Buruh

Tani

Made Srimpen Istri 46 tahun SD Petani & Buruh

Tani

Ni Luh Krisma Anak 15 tahun SMP Pelajar SMP

Keluarga Bapak Gede Dharma merupakan keluarga yang sudah dikaruniai 1 orang anak

putri. Bapak Gede Dharma beristrikan Made Srimpen. Pasangan suami istri ini menikah

tahun 1996, dan satu tahun kemudian dikaruniai anak pertamanya, yaitu Ni Luh Krisma. Ni

Luh Krisma saat ini bersekolah di SMP 2 Kintamani yang terletak di Desa Belantih.

Rumah keluarga ini terdiri dari satu pekarangan yang terdiri dari satu bangunan. Satu

bangunan berupa gubug beratap genteng, bertembok kayu, dan berlantai kayu dengan luas

sekitar 4x5 m dengan 1 dapur dan satu kamar utama yang tergabung menjadi satu. Bangunan

ini merupakan tempat bercengkerama keluarga sehari – hari, utamanya setelah pasangan

suami istri ini selesai bekerja. Kamar tidurnya ditempati oleh sang ayah, ibu dan anaknya,

Luas total pekarangan keluarga ini adalah 1 are. Sisa tanah selain kedua bangunan adalah

berupa tanah kosong yang beriskan pelinggih yang dipakai untuk sembahyang sehari-hari.

1

Page 2: Laporan Kk Dharma KKN

1.2 Ekonomi Keluarga Dampingan

1.2.1 Pendapatan Keluarga

a Sumber Pendapatan

Sumber pendapatan keluarga Bapak Gede Dharma berasal dari pekerjaan

utamanya sebagai buruh tani. Upah yang diterima Bapak Gede Dharma dan

istrinya sebagai buruh tani setiap harinya tidak menentu dan terkadang upah

dibayarkan setiap dua hari sekali. Jumlah upah yang diperoleh dari bekerja

sebagai buruh berkisar antara Rp 15.000 – Rp 20.000 per hari untuk masing-

masing orang. Jadi dalam waktu satu bulan, pendapatan yang mereka

kumpulkan rata-rata Rp 700.000

1.2.2 Pengeluaran Keluarga

a. Kebutuhan Sehari-hari

Untuk biaya kebutuhan sehari-hari keluarga Bapak Gede Dharma bisa

menghabiskan uang sebanyak Rp 20.000 sehari atau Rp 600.000 sebulan.

Pengeluaran ini digunakan untuk membeli kebutuhan makan sehari-hari

seperti beras, lauk, dan kopi. Untuk keperluan sembahyang sehari-hari

keluarga Bapak Gede Dharma biasanya menyediakan sendiri perlengkapan

persembahyangannya sehingga tidak ada biaya yang dikeluarkan untuk

persembahyang.

b. Pendidikan

Untuk biaya SPP pendidikan anak pertama sampai anak ketiga dapat

dikatakan hampir tidak ada karena biaya sekolah ditanggung oleh BOS.

Pengeluaran yang ada biasanya untuk alat tulis dan seragam, selain itu

terdapat bekal sebesar dua ribu sampai tiga ribu rupiah per hari.

c. Kesehatan

Untuk biaya kesehatan biasanya sedikit yang dikeluarkan keluarga Bapak

Gede Dharma dalam sebulan. Biaya kesehatan yang dikeluarkan biasanya

hanya untuk membeli obat tradisional seperti jamu. Apabila berobat ke

puskesmas keluarga bapak Gede Dharma tidak dipungut biaya karena sudah

menggunakan JKBM.

d. Sosial

Untuk biaya sosial, keluarga Bapak Gede Dharma tidak dipungut iuran

berupa uang. Biasanya apabila terdapat upacara kematian, keluarga Gede

2

Page 3: Laporan Kk Dharma KKN

Dharma ikut memberi sumbangan secara sukarela berupa pemberian beras

atau kopi.

e. Lain-lain

Biaya lain-lain yang dikeluarkan keluarga Gede Dharma adalah biaya listrik

yang dipergunakan sebagai penerangan di rumahnya. Besarnya biaya listrik

yang dikeluarkan dalam sebulan sebesar Rp 40.000

1.3 Tujuan dan Manfaat

a Tujuan

Tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk membantu keluarga mencari cara

pemecahan permasalahan yang dihadapi, dan membantu pemecahan masalah secara

langsung dengan cara ikut serta secara langsung dalam penyelesaian permasalahan

yang telah diuraikan di atas. Penulis bertindak sebagai pemberi cara atau metode

pemecahan masalah dan sekaligus bertindak langsung dalam pelaksanaannya.

Sehingga apa yang telah direncanakan akan berjalan dengan baik dan permasalahan

tersebut dapat terselesaikan.

b Manfaat

Manfaat yang dapat penulis sampaikan dengan terlaksananya kegiatan ini dengan

baik adalah sebagai berikut :

1. Terselesaikann ya permasalahan yang dihadapi keluarga dampingan dengan baik.

2. Meningkatnya taraf hidup keluarga dampingan.

3. Meningkatnya pemikiran keluarga dampingan dalam mencari penyelesaian per-

masalahan yang mungkin dihadapi berikutnya.

4. Meningkatnya kesejahteraan keluarga dampingan.

3

Page 4: Laporan Kk Dharma KKN

BAB II

IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

2.1 Permasalahan Keluarga

a Ekonomi

Permasalahan ekonomi merupakan permasalahan mendasar yang dimiliki oleh

keluarga Gede Dharma yang tergolong keluarga miskin/pra sejahtera. Hal ini

dikarenakan pendapatan yang diperoleh keluarga Gede Dharma sebagai petani

tidaklah seberapa. Belum lagi, pekerjaan istrinya sebagai buruh tani memperoleh upah

yang dibayarkan secara tidak menentu. Upah yang diperolehnya hanya cukup untuk

membeli kebutuhan hidup mereka sehari-hari sehingga sulit untuk menyisihkan

sebagian kecil pendapatannya.

b Kesehatan

Permasalahan kesehatan juga menjadi permasalahan yang dihadapi oleh keluarga

Gede Dharma. Penyakit yang sering diderita adalah demam dan pegal-pegal pada

pundak. Hal ini dikarenakan Bapak Gede Dharma dan istrinya yang bekerja terlalu

keras dimana di pagi hari sampai sore hari mereka harus bekerja untuk berburuh di

ladang orang lain. Anak bapak Gede Dharma sering menderita diare. Ini dikarenakan

di rumah keluarga bapak Gede Dharma tidak biasa untuk mencuci tangan dengan

sabun setelah bekerja atau sebelum makan. Selain itu keluarga ini tidak memiliki

kamar mandi permanen dan juga jamban.

c Pendidikan

Permasalahan pendidikan dalam hal ini adalah anak dari Bapak Gede Dharma yang

masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) kelas 1 karena tinggal

kelas.

2.2 Masalah Prioritas

Masalah prioritas yang mampu diselesaikan oleh penulis adalah masalah kesehatan.

Penulis memberikan gambaran perilaku hidup bersih dan sehat. Masalah kesehatan

menjadi prioritas karena penyakit diare ini diderita sering sebulan mencapai 3 kali dan

yang terkena adalah seluruh anggota keluarga. Ini dapat mengakibatkan terjadinya

penurunan kinerja dari bapak Gede Dharma dan Istrinya, untuk anaknya sendiri akan

berefek pada proses pendidikan yang terganggu karena penyakit diare tersebut.

4

Page 5: Laporan Kk Dharma KKN

BAB III

USULAN DAN PENSOLUSIAN MASALAH

3.1 Program

Dalam memberikan usulan dan solusi masalah, penulis memiliki beberapa program

untuk dapat diikuti oleh keluarga dampingan ini. Walaupun hanya sebatas memberikan

solusi, namun keluarga ini sangat antusias mendengarkan dan . Program dari penulis

yang diberikan kepada keluarga Bapak Gede Dharma adalah :

1. Memberikan solusi untuk peningkatan pendapatan dari keluarga bapak Gede

Dharma.

2. Memeberikan Pengetahuan mengenai perilaku hidup besih dan sehat serta

memberikan bantuan obat-obatan.

3. Memberikan motivasi agar anak bapak Gede Dharma bersemangat untuk

bersekolah dan tidak tinggal kelas.

3.2 Jadwal Kegiatan

Jadwal kegiatan akan dijelaskan di halaman berikutnya.

5

Page 6: Laporan Kk Dharma KKN

Jadwal Kegiatan

No Kegiatan Waktu Durasi Peserta Keterangan Total

Durasi

TTD

1. Survei lokasi keluarga

dampingan di Dusun

Mungsengan didampingi

Kepala Dusun

20 Juli 2012 60 menit 7 Pada saat survey ini bertemu

dengan seluruh keluarga lengkap

sedang bercengkerama di dapur

7 jam

2. Sosialisasi mengenai

program KKN Keluarga

Dampingan kepada keluarga

Bapak Gede Dharma

21 Juli 2012 4 jam 3 Penulis memperkenalkan diri di

keluarga dampingannya dan

mensosialisasikan program

keluarga dampingan.

12 jam

3. Penggalian informasi

mengenai sejarah keluarga

dampingan penulis.

24 Juli 2012 2 jam 3 Keluarga ini menceritakan

banyak mengenai sejarah

perjalanan keluarganya dari

menikah sampai saat ini.

6 jam

4. Sharing permasalahan

keluarga dampingan

terhadap penulis

25 Juli 2012 4 jam 3 Keluarga ini menceritakan

seluruh permasalahan yang

dihadapi keluarga ini dari sejak

menikah sampai sekarang.

12 jam

4. Sharing permasalahan

keluarga dampingan

terhadap penulis

26 Juli 2012 2 jam 3 Keluarga ini menceritakan

seluruh permasalahan yang

dihadapi keluarga ini dari sejak

6 jam

6

Page 7: Laporan Kk Dharma KKN

menikah sampai sekarang.

5. Sharing permasalahan

keluarga dampingan

terhadap penulis

27 Juli 2012 1,5 jam 3 Keluarga ini menceritakan

seluruh permasalahan yang

dihadapi keluarga ini dari sejak

menikah sampai sekarang.

4,5 jam

6. Pemberian solusi kepada

keluarga mengenai

peningkatan pendapatan

keluarga.

28 Juli 2012 2 jam 3 Penulis menceritakan bagaimana

cara meningkatkan pendapatan

keluarga

6 jam

7. Berdiskusi dengan Bapak,

Ibu dan Anak mengenai

perilaku hidup bersih dan

sehat

29 Juli 2012 0,5 jam 3 Penulis memberikan

pengetahuan bagaimana

menerapkan perilaku hidup

bersih dan sehat

1,5 jam

8. Berdiskusi dengan Bapak,

Ibu. dan anak mengenai

pengetahuan tentang

penyakit diare berhubungan

dengan perilaku hidup

bersih dan sehat.

30 Juli 2012 6 jam 3 Penulis menerangkan tentang

penyakit diare berhubungan

dengan perilaku hidup bersih

dan sehat.

18 jam

9. Memeberikan bantuan obat-

obatan untuk penyakit diare.

1 Agustus

2012

4 jam 3 Memberiakan bantuan obat-

obatan kepada keluarga.

12 jam

7

Page 8: Laporan Kk Dharma KKN

10. Memberikan motivasi

kepada anak bapak gede

dharma.

2 Agustus

2012

3 jam 1 Memberikan motivasi kepada

anak bapak Gede Dharma.

3 jam

11. Dokumentasi Keluarga

Dampingan oleh penulis

4 Agustus

2012

2 jam 3 Penulis mengabadikan keadaan

keluarga dampingannya untuk

kenang - kenangan

6 jam

TOTAL 94 jam

8

Page 9: Laporan Kk Dharma KKN

BAB IV

PELAKSANAAN PENDAMPINGAN KELUARGA

4.1 Kegiatan Memberikan solusi untuk peningkatan pendapatan dari keluarga

bapak Gede Dharma.

a. Waktu

Kegiatan ini mulai dilaksanakan tanggal 28 Agustus 2012 dimana penulis ke rumah

memberi solusi kepada Keluarga.

b. Lokasi

Di rumah keluarga Bapak Gede Dharma.

c. Pelaksanaan

Kegiatan ini dilaksanakan saat bertemu dengan keluarga

d. Permasalahan

Bapak Gede Dharma ketika ditanya pendapatannya dikatakan tidak menentu setiap

harinya dimana berkisar antara Rp. 15.000,00 sampai Rp 20.000,00 ribu dimana

untuk kebutuhan sehari-hari dari Bapak Gede dharma berkisar antara Rp 20.000,00.

e. Solusi

Penulis menyarankan agar bapak Gede Dharma dapat meningkatkan produktivitas

ladangnya tersebut dengan memanfaatkan lahan tersebut untuk beternak sapi atau

ayam.

f. Dampak

Dengan peningkatan pemanfaatan ladang dengan cara beternak ayam atau sapi

diharapkan sedikit-demi sedikit hasil dari beternak tersebut dapat meningkatkan

penghasilan dari Keluarga Bapak Gede Dharma.

4.2 Memberi Pengetahuan tentang perilaku hidup bersih dan sehat

a. Waktu

Sosialisasi dan diskusi mengenai perilaku hidup bersih dan sehat dimulai dari

tanggal 29 Juli 2012. Dan pemberian obat-obatan dilaksanakan pada tanggal 1

Agustus 2012.

b. Lokasi

Sosialisasi dilaksanakan di rumah Bapak Gede Dharma.

c. Pelaksanaan

9

Page 10: Laporan Kk Dharma KKN

Sosialisasi dilaksanakan penulis sendiri oleh Bapak Gede Dharma dan Ibu. Pada

sosialisasi ini juga dilakukan diskusi mengenai penyakit diare.

d. Permasalahan

Rumah Bapak Dewa Saren hanya terdiri dari satu bangunan dan sisanya adalah

tanah kosong. Bapak Gede dharma dan keluarga tidak biasa mencuci tangan dengan

sabun setelah datang dari ladang dan sebelm makan. Bapak Gede Dharma tidak

mempunyai kamar mandi permanen serta jamban di rumahnya.

e. Solusi

Penulis berdiskusi mengenai periaku hidup bersih dan sehat kepada keluarga Bapak

Gede Dharma. Penulis memberikan bantuan obat-obatan untuk penyakit diare

tersebut.

f. Dampak

Dengan berdiskusi tentang perilaku hidup bersih dan sehat diharapkan agar perilaku

dari keluarga Bapak Gede Dharma dapat berubah. Pemberian obat-obatan

diharapkan apabila terjadi diare agar mendapat pengobatan secara cepat dengan

sudah tersedianya obat-obatan di dalam rumah.

4.3 Memberi motivasi kepada anak bapak Gede Dharma

a. Waktu

Kegiatan dilaksanakan.pada tanggal 2 Agustus 2012

b. Lokasi

Lokasi pelaksanaan di rumah Bapak Gede Dharma.

c. Pelaksanaan

Motivasi diberikan langsung kepada Ni Luh Krisma di rumah

d. Permasalahan

Ni Luh Krisma yang sekarang berusia 15 tahun tetapi masih duduk di kelas 1 SMP.

Ni Luh Krisma merasa malu kepada teman-teman di sekolahnya yang sudah naik

menjadi kelas 3 SMP sehingga ia malas belajar karena merasa dirinya itu bodoh.

e. Solusi

Dengan memberikan motivasi kepada Ni Luh Krisma mengenai pentingnya

pendidikan.

f. Dampak

Dengan pemberian motivasi ini diharapkan Ni Luh Krisma bersemangat dalam

menjalani pendidikannya di SMP dan tidak malu kepada teman-temannya yang

sudah menjadi kelas 3 SMP.

10

Page 11: Laporan Kk Dharma KKN

BAB V

PENUTUP

5.1 Simpulan

1. Permasalahan di keuangan keluarga Bapak Gede Dharma dapat diselesaikan

dengan peningkatan produktivitas ladang.

2. Permasalahan kesehatan dengan pemberian pengetahuan dan obat-obatan.

3. Permasalahan pendidikan dapat diatasi dengan memberikan motivasi kepada Ni

Luh Krisma anak bapak Gede Dharma.

5.2 Rekomendasi

Saran untuk keluarga Bapak Gede Dharma adalah untuk merealisasikan cara

meningkatkan produktivitas ladang tersebut. Untuk penyakit diare yang diderita

keluarga agar tidak menjadi sebuah pikiran yang dapat menghambat pekerjaan atau

pendidikan. Saran untuk Kepala Desa Catur dan Kepala Dusun Mungsengan untuk

lebih memperhatikan keluarga kurang mampu.

11