marsha chikita fawzi

7
Marsha Chikita Fawzi Animator Asli Indonesia

Upload: mukmininnashrul

Post on 08-Jan-2017

68 views

Category:

Education


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Marsha Chikita Fawzi

Marsha Chikita FawziAnimator Asli

Indonesia

Page 2: Marsha Chikita Fawzi

Marsha Chikita Fawzi atau dikenal sebagai Chiki Fawzi merupakan seorang animator berkebangsaan Indonesia. Ia merupakan putri dari pasangan artis Ikang Fawzi dan Marissa Haque.

lahir di Jakarta, DKI Jakarta, 28 Januari 1989. Selain sebagai animator, belakangan ia juga mengikuti jejak sang ayah dengan merambah menjadi seorang penyanyi. Selain itu di media sosial ia giat mendorong gerakan “Damai Yuk” sebagai bentuk kampanye perdamaian antara Indonesia dan Malaysia.

Page 3: Marsha Chikita Fawzi

Sejak pertengahan 2000-an, Chiki menuntut ilmu di Multi Media University di Selangor, Malaysia. Selepas itu, ia magang di Las Copac dan terlibat dalam pembuatan animasi Upin & Ipin. Setelah magang dalam waktu yang cukup lama, akhirnya pada tahun 2010, ia ditawari bekerja tetap oleh Las Copac. Chiki pun resmi masuk sebagai pekerja tetap di Las Copac. Sempat mengerjakan beberapa hal, Chiki pun dipercaya memegang posisi tetap sebagai komposter yang menangani efek visual.

Keberadaan tokoh Santi yang berasal dari Indonesia dalam serial animasi tersebut juga tak lepas dari campur tangan Chiki. Sebagai orang Indonesia asli, Chiki sukses membuat tokoh Santi menjadi tampil “sangat Indonesia” dalam serial tersebut.

Page 4: Marsha Chikita Fawzi

Setelah bekerja 3 tahun lebih di Las Copac wanita yang pernah bercita-cita menjadi pelukis dan pemahat ini memutuskan untuk kembali ke Indonesia di tahun 2012. Dirinya tidak lantas kembali dengan tangan kosong, namun membawa berbagai macam ide segar untuk kemajuan animasi Indonesia dengan membentuk Monso House, perusahaan animasi independen yang dibuat bersama lima orang rekannya.

Page 5: Marsha Chikita Fawzi

Perusahaan kecil yang sudah berdiri sejak dua tahun lalu ini cukup aktif dalam berkarya. Salah satu proyek besar yang akan digarap dalam waktu dekat ini adalah film animasi yang berjudul Goceks.

mengisahkan anak-anak kecil yang bermain bola di jalanan. Meski baru sampai pada tahap pra produksi, namun segala persiapan sudah mulai dilakukan termasuk bekerjasama dengan penerbit buku ternama.

Page 6: Marsha Chikita Fawzi

"Jujur aja menurut aku industri animasi Indonesia ini kurang banget eksistensinya. Jadi aku dan teman-teman yang lain berharap kita bisa membangkitkan kembali dunia animasi Indonesia melalui film yang kita buat dan menyampaikan pesan-pesan moral pada anak kecil," paparnya.

Page 7: Marsha Chikita Fawzi

Jadi ,, tunggu apa lagi.?

Mari tingkatkan Eksistensi dan cintai animasi

indonesia.Sekian dan

Terimakasih.