pembahasan akg (recommended dietary allowance)

7
AKG (Recommended Dietary Allowance) Angka Kecukupan Gizi (Kecukupan rata- rata zat gizi sehari bagi hampir semua umur, jenis kelamin dan ukuran tubuh serta aktivitas orang sehat (97,5%)

Upload: kikyo-kagome

Post on 31-Jul-2015

378 views

Category:

Documents


6 download

TRANSCRIPT

Page 1: PEMBAHASAN AKG (Recommended Dietary Allowance)

AKG (Recommended Dietary Allowance)

Angka Kecukupan Gizi (Kecukupan rata-rata zat gizi sehari bagi hampir semua umur, jenis

kelamin dan ukuran tubuh serta aktivitas orang sehat (97,5%)

Page 2: PEMBAHASAN AKG (Recommended Dietary Allowance)

Dietary Reference Intakes’ (DRIs)Standar Kecukupan Gizi untuk

rujukan dalam perencanaan dan penilaian gizi pada masyarakat yang

sehat

Page 3: PEMBAHASAN AKG (Recommended Dietary Allowance)

DRI terdiri dariEstimated Average Requirement‘

(EAR), Recommended Dietary Allowance (RDA), Adequate

Intake (AI) dan Tolerable Upper Intake Level’ (UL).

Page 4: PEMBAHASAN AKG (Recommended Dietary Allowance)

Estimated Average Requirement‘ (EAR)

EAR adalah nilai asupan gizi yangmencakup kebutuhan 50% orang sehat.

Pada tingkat EAR, 50% lainnya tidak dapat memenuhi kebutuhannya

Page 5: PEMBAHASAN AKG (Recommended Dietary Allowance)

Recommended Dietary Allowance (RDA)

RDA adalah tingkat asupan gizi sehari-hari dari hampir seluruh orang sehat(97.5%). Pada tingkat RDA, 97% orang

dapat terpenuhi kebutuhannya atau proporsi yangberisiko kekurangan hanya sekitar 3%. RDA ditetapkan

pada 2 standar deviasi (2 SD) diatas EAR (RDA = EAR + 2 SD) atau 10% koefisien variasi yang setara dengan 1 SD (RDA =

1.2 EAR).

Page 6: PEMBAHASAN AKG (Recommended Dietary Allowance)

Adequate Intake (AI)AI adalah nilai yang didasarkan pada pengamatan terhadap

perkiraan rata-rata asupan zat gizi orang yang sehat. AI digunakan sebagai nilai rujukan jika tidak cukup tersedia datauntuk memperkirakan rata-rata kebutuhan (EAR). Contohnya: AI untuk bayi 0 – 6 bulan, dimana ASI merupakan satu-satunya

sumber asupan zat gizi, didasarkan pada perkiraan rata-rataasupan sehari dari ASI untuk bayi sehat, lahir cukup bulan dan

ASI eksklusif. AI tidak mempunyai hubungan yang konsisten dengan EAR maupun RDA karena ditetapkan tanpa

dapat memperkirakan kebutuhan rata-ratanya.

Page 7: PEMBAHASAN AKG (Recommended Dietary Allowance)

Tolerable Upper Intake Level’ (UL)

UL adalah tingkat asupan zat gizi tertinggi yang tidak berisiko pada gangguan kesehatan bagi 97% penduduk. Asupan diatas UL

meningkatkan risiko gangguan kesehatan (IOM 2000, 2001). Hanya mineral selenium yang dibahas dalam IOM 2000.

Sedangkan dalam IOM 2001 ada 12 mineral yang dibahas baru 7 mineral yaitu chromium, tembaga, iodium, besi, mangan, molybdenum dan seng yang telah ditetapkan RDA/AInya.

Sebanyak 5 mineral yaitu arsen, boron, nikel, silicon dan vanadium belum ditetapkan RDA/AInya karena informasi yang diperlukan

belum cukup.