pengaruh pembelajaran ekonomi islam...

93
PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM TERHADAP MINAT MAHASISWA MENABUNG DI BANK SYARIAH (Studi pada Mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta) Disusun oleh : Siti Umaryati NIM 1112015000099 JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2017

Upload: truongdung

Post on 25-Aug-2018

227 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

1

PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM

TERHADAP MINAT MAHASISWA MENABUNG DI

BANK SYARIAH

(Studi pada Mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)

Disusun oleh :

Siti Umaryati

NIM 1112015000099

JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

UIN SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

2017

Page 2: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

2

Page 3: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

3

Page 4: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

4

Page 5: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

5

ABSTRAK

Siti Umaryati (1112015000099). Pengaruh Pembelajaran Ekonomi Islam

terhadap Minat Mahasiswa Menabung di Bank Syariah (Studi pada

Mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta).

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran Ekonomi

Islam terhadap minat mahasiswa menabung di bank syariah khususnya pada

mahasiswa IPS. Penelitian ini dilaksanakan di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif. Analisis yang

digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier sederhana. Sumber

data penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Teknik

pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple random

sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran Ekonomi Islam

terhadap minat mahasiswa menabung di bank syariah khususnya pada mahasiswa

IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta memiliki pengaruh yang positif, berdasarkan

tabel anova, diperoleh nilai Sig. = 0,027 yang berarti < taraf signifikansi (0,05)

atau Ho ditolak, di mana persamaan regresinya Y = 14,186 + 0,289X adalah

signifikannya dan berpola linear yang berarti jika pemahaman tentang bank

syariah dalam pembelajaran Ekonomi Islam bertambah satu satuan maka minat

menabung di bank syariah meningkat senilai 28,9%. Adanya pengaruh

pembelajaran Ekonomi Islam terhadap minat menabung di bank syariah

mengandung pengertian bahwa semakin besar pemahaman tentang bank syariah

dalam pembelajaran Ekonomi Islam, maka akan semakin besar minat mahasiswa

menabung di bank syariah.

Kata kunci: Pembelajaran Ekonomi Islam, Minat Menabung, Bank Syariah

iv

Page 6: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

6

ABSTRACT

Siti Umaryati (1112015000099). The influence of Islamic Economic Studies on

Student Interest Savings Bank Syariah (Studies in Social Science Student UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta).

This study aims to investigate the influence of Islamic Economics study on

student interest savings in Islamic banks, especially in the IPS students. The

research was conducted at UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. The method used is

quantitative method. The analysis used in this study is a simple linear regression

analysis. The data source of this research using primary data and secondary data.

The sampling technique in this research is done by simple random sampling.

These results indicate that the learning of Islamic Economics on student interest

savings in Islamic banks, especially in the IPS student UIN Syarif Hidayatullah

Jakarta has a positive influence, by ANOVA tables, obtained by the Sig. = 0.027

which means < significance level (0.05) or Ho rejected, in which the regression

equation Y = 14.186 + 0,289X is significant and linear pattern which means that

if an understanding of Islamic banks in the learning of Islamic Economics

increased by one unit then the interest savings in banks sharia increase worth

28.9%. The influence of Islamic Economics study on the interest savings in

Islamic banks implies that the greater understanding of the Islamic bank in the

learning of Islamic Economics, the greater the savings in student interest in

Islamic banks.

Keywords: Islamic Economic Studies, Interest Savings, Bank Syariah

v

Page 7: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

7

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala limpahan rahmat dan hidayah-

Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Pengaruh

Pembelajaran Ekonomi Islam terhadap Minat Mahasiswa Menabung di

Bank Syariah (Studi pada Mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah

Jakarta)” dengan baik.

Skripsi ini disusun dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk

menyelesaikan program Sarjana (S1) pada Program Sarjana Fakultas Ilmu

Tarbiyah dan Keguruan. Selama proses penyusunan skripsi ini penulis

mendapatkan bimbingan, arahan, bantuan, dan dukungan dari berbagai pihak.

Oleh karena itu, dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada:

1. Prof. Dr. Ahmad Thib Raya, MA selaku Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah

dan Keguruan Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta

2. Dr. Iwan Purwanto, M.Pd selaku Ketua Jurusan Pendidikan Ilmu

Pengetahuan Sosial Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

3. Bapak Syaripulloh, M.Si selaku sekretaris Jurusan Pendidikan Ilmu

Pengetahuan Sosial Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

4. Bapak Dr. H. Nurochim, MM selaku dosen pembimbing I yang telah

meluangkan waktu dan dengan penuh kesabaran memberikan bimbingan

dan arahan yang sangat bermanfaat sehingga skripsi ini dapat terselesaikan

dengan baik.

5. Ibu Neng Sri Nuraeni, M.Pd selaku dosen pembimbing II yang telah

meluangkan waktu dan dengan penuh kesabaran memberikan bimbingan

dan arahan yang sangat bermanfaat sehingga skripsi ini dapat terselesaikan

dengan baik.

6. Ibu Jakiatin Nisa, M.Pd selaku Dosen Pembimbing Akademik yang

senantiasa membimbing dan memberikan motivasi kepada penulis.

7. Seluruh Dosen, Staf, dan Karyawan FITK UIN Sayrif Hidayatullah Jakarta

yang telah memberikan pengetahuan, pemahaman, dan pelayananan

vi

Page 8: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

8

salama melaksanakan studi.

8. Kedua orang tua saya yang telah membesarkan saya dengan penuh kasih

sayang dan mendoakan saya tiada henti serta memberikan dukungan yang

sangat besar.

9. Untuk adik tercinta yang selalu memberikan kasih sayang dan

dukungannya dan membantu saya dalam proses penyusunan skripsi ini.

10. Miftakhur Rohmah, Dwi Ratna Sari, Lilik Nurkholidah, Nurul Febriana,

Fauzziyah Nurrahmah, Wulan Permatasari, Hanni Khairunnisa, dan

Nuning Yulistika yang telah membantu, memberikan doa, dan semangat

serta motivasi dalam proses penyusunan skripsi ini.

11. Teman-teman Pendidikan IPS angkatan 2012 yang telah memberikan

pengalaman dan warna selama menjalani perkuliahan.

12. Serta semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu penulis

ucapkan terima kasih banyak atas dukungan dan bantuannya.

Akhirnya tiada kata lain yang lebih berarti selain harapan semoga skripsi ini

dapat bermanfaat bagi penulis dan bagi para pembaca.

Jakarta, 30 Desember 2016

Penulis

vii

Page 9: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

9

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ...................................................................................i

LEMBAR PENGESAHAN PEMBIMBING SKRIPSI .................................... ii

LEMBAR PERNYATAAN KARYA ILMIAH .................................................. iii

ABSTRAK ............................................................................................................iv

ABSTRACT ........................................................................................................... v

KATA PENGANTAR ...........................................................................................vi

DAFTAR ISI ...................................................................................................... viii

DAFTAR TABEL .................................................................................................xi

DAFTAR GAMBAR .......................................................................................... xii

DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................... xii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ........................................................................... 1

B. Identifikasi Masalah ................................................................................. 6

C. Pembatasan Masalah ................................................................................ 6

D. Perumusan Masalah ................................................................................. 6

E. Tujuan Penelitian...................................................................................... 6

F. Manfaat Penelitian ................................................................................... 7

BAB II KAJIAN TEORI DAN PENGAJUAN HIPOTESIS

A. Kajian tentang Pembelajaran Ekonomi Islam

1. Pengertian Pembelajaran .................................................................... 8

2. Ciri-ciri Pembelajaran ........................................................................ 9

3. Pengertian Ekonomi Islam ............................................................... 10

4. Ciri-ciri Ekonomi Islam ................................................................... 11

B. Kajian tentang Minat Menabung

1. Pengertian Minat Menabung ............................................................ 14

2. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Minat ........................................ 16

C. Kajian tentang Bank Syariah

1. Pengertian Bank Syariah .................................................................. 17

2. Karakteristik Bank Syariah .............................................................. 18

3. Prinsip-prinsip Bank Syariah ........................................................... 19

viii

Page 10: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

10

4. Sumber Dana Bank Syariah ............................................................. 20

5. Produk-produk Bank Syariah ........................................................... 22

D. Hasil Penelitian yang Relevam ............................................................... 24

E. Kerangka Berpikir .................................................................................. 26

F. Hipotesis Penelitian ................................................................................ 30

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian ................................................................. 31

B. Metode Penelitian................................................................................... 32

C. Populasi dan Sampel .............................................................................. 32

D. Teknik Pengumpulan Data ..................................................................... 33

E. Uji Instrumen Penelitian……………………………………………………....37

F. Teknik Analisis Data .............................................................................. 38

G. Uji Hipotesis........................................................................................... 40

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data

1. Gambaran Umum Objek Penelitian ................................................. 42

2. Statistik Deskripsi Responden.......................................................... 45

B. Pengujian Persyaratan Analisis dan Pengujian Hipotesis

1. Uji Validitas ...................................................................................... 46

2. Uji Reliabilitas ................................................................................. 48

3. Uji Normalitas .................................................................................. 50

4. Uji Linieritas .................................................................................... 50

5. Uji Analisis Regresi Linier Sederhana…………….……………………...51

C. Pembahasan Hasil Penelitian ................................................................... 53

D. Keterbatasan Penelitian ........................................................................... 55

BAB V KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

A. Kesimpulan ............................................................................................ 56

B. Implikasi ................................................................................................. 56

C. Saran ....................................................................................................... 57

DAFTAR PUSTAKA........................................................................................... 58

ix

Page 11: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

11

LAMPIRAN ......................................................................................................... 62

x

Page 12: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

12

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Rencana Kegiatan Penelitian ................................................................. 31

Tabel 3.2 Kisi-kisi Instrumen Pembelajaran Ekonomi Islam ................................ 35

Tabel 3.3 Kisi-kisi Instrumen Minat Menabung di Bank Syariah ........................ 36

Tabel 3.4 Interval Nilai Koefisien Korelasi dan Kekuatan Hubungan .................. 41

Tabel 4.1 Distribusi Responden berdasarkan Jenis Kelamin ................................ 45

Tabel 4.3 Uji Validitas Pembelajaran Ekonomi Islam........................................... 46

Tabel 4.4 Uji Validitas Minat Menabung di Bank Syariah ................................... 48

Tabel 4.5 Klasifikasi Guilford untuk Derajat Reliabilitas dan Korelasi ............... 49

Tabel 4.6 Uji Reliabilitas ....................................................................................... 49

Tabel 4.7 Uji Normalitas ....................................................................................... 50

Tabel 4.8 Uji Linieritas ......................................................................................... 51

Tabel 4.9 Signifikansi Koefisien Korelasi ............................................................ 52

Tabel 4.10 Persamaan Regresi Linear ................................................................... 52

Tabel 4.11 Signifikansi Persamaan Regresi .......................................................... 53

xi

Page 13: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

13

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Kerangka Berpikir ............................................................................. 29

Gambar 4.2 Distribusi Responden berdasarkan Jenis Kelamin ............................ 45

xii

Page 14: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

14

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Pedoman Wawancara…………………………………………… 62

Lampiran 2 Angket Penelitian……………………………………………...... 63

Lampiran 3 Data Mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta……….... 69

Lampiran 4 Tabulasi Angket Uji Validitas dan Reliabilitas………………..... 72

Lampiran 5 Harga Titik Korelasi Product Moment Pearson…………….….. 74

Lampiran 6 Hasil Uji Validitas dan Reliabilitas………………………….….. 76

Lampiran 7 Tabulasi Angket Penelitian………………………………………80

Lampiran 8 Output SPSS Uji Normalitas……………………………………. 82

Lampiran 9 Output SPSS Uji Linieritas……………………………………... 84

Lampiran 10 Output SPSS Uji Regresi Linear Sederhana…………………..…86

xiii

Page 15: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

15

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Seiring perkembangan ekonomi global, masyarakat Indonesia terutama

masyarakat muslim dihadapkan pada berbagai permasalahan ekonomi. Saat ini

masyarakat sudah mulai sadar bahwa sistem perekonomian konvensional yang

ada tidak dapat mengatasi permasalahan ekonomi yang dihadapi oleh umat

muslim. Oleh karenanya, masyarakat muslim membutuhkan suatu sistem

perbankan alternatif yang menyediakan jasa perbankan sesuai dengan prinsip-

prinsip syariah, seperti bank syariah.

Di Indonesia, bank syariah pertama kali didirikan pada tahun 1992 yang

ditandai dengan beroperasinya Bank Muamalat Indonesia (BMI). Pada tahun

1992-1998 bank syariah di Indonesia hanya berjumlah satu unit, kemudian

pada tahun 1999 jumlahnya bertambah menjadi tiga unit. Di samping itu,

terdapat 86 unit BPRS (Bank Perkreditan Rakyat Syariah). Jumlah bank

syariah ini akan terus mengalami peningkatan seiring dengan masuknya

pemain-pemain baru dan bertambahnya jumlah kantor cabang bank syariah.1

Hal tersebut menunjukkan bahwa perkembangan bank syariah terjadi begitu

pesat.

Dilihat dari aspek hukumnya, dasar adanya perkembangan bank syariah

adalah UU No. 7 Tahun 1992 yang kemudian diperbaharui menjadi UU No.

10 Tahun 1998. Perubahan landasan hukum tersebut dimaksudkan untuk

mengantisipasi tantangan sistem keuangan yang semakin maju dan kompleks

dan infrastruktur memasuki era globalisasi. Dengan demikian, adopsi

perbankan syariah dalam sistem perbankan nasional bukan hanya

mengakomodasi kepentingan masyarakat Indonesia, melainkan disebabkan

pula perbankan syariah memiliki manfaat dan keunggulan dalam

1Adiwarman Karim, Bank Islam: Analisis Fiqih dan Keuangan, (Jakarta: PT Raja Grafindo

Persada, 2004), Cet. 2, h. 24-25.

1

Page 16: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

16

menjembatani perkonomian.2 Keunggulan yang dimiliki bank syariah

dikarenakan transaksi yang dilakukan tidak hanya bersandarkan pada prinsip

syariah, tetapi sifatnya yang terbuka bagi nasabah muslim ataupun

nonmuslim.

Dengan lahirnya UU Perbankan Syariah, perkembangan bank syariah ke

depan akan memberikan peluang aktivitas usaha yang lebih banyak dan

beragam dibanding dengan bank konvensional bagi Indonesia.3 Dengan

demikian, bank syariah diharapkan mampu membawa perekonomian

Indonesia ke arah yang lebih baik.

Bank syariah merupakan bank yang dalam kegiatannya tidak memberikan

layanan bebas bunga kepada nasabah. Imbalan yang diterima oleh bank

ataupun yang dibayarkan kepada nasabah tergantung dari akad dan perjanjian

antara nasabah dan bank yang harus berdasarkan pada aturan hukum Islam.4

Hal tersebut berarti pula bahwa bank syariah merupakan bank yang dalam

aktivitasnya berpedoman pada Al-Quran dan Hadits.

Menurut Undang-Undang No. 21 Tahun 2008, “Bank Syariah adalah bank

yang menjalankan kegiatan usahanya berdasarkan prinsip syariah dan menurut

jenisnya terdiri atas Bank Umum Syariah dan Bank Pembiayaan Rakyat

Syariah”.5 Dengan kata lain, bank syariah merupakan bank yang beroperasi

sesuai dengan ajaran Islam.

Dengan demikian, bank syariah adalah lembaga keuangan atau perbankan

yang kegiatannya baik dalam menghimpun dana masyarakat maupun

menyalurkan dana kembali kepada masyarakat berlandaskan pada prinsip-

prinsip Islam sehingga bebas dari unsur riba (bunga).

Bank syariah ini sebagai salah satu alternatif bank yang oleh masyarakat

dianggap aman untuk menyimpan dana. Berdasarkan hasil survei Bank

Indonesia, di daerah-daerah menggambarkan 1/3 dari 180 juta umat Islam

2Amir Machmud dan Rukmana, Bank Syariah: Teori Kebijakan dan Studi Empiris di

Indonesia, (Jakarta: Erlangga, 2010), h. 6. 3Ibid., h. 75.

4Ismail, Perbankan Syariah, (Jakarta: Kencana, 2011), Cet. 1, h. 32-33.

5Undang-Undang No. 21 Tahun 2008 pasal 1 ayat 7.

2

Page 17: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

17

tidak mau menabung di bank konvensional. Dengan perincian sebanyak 60

juta orang tidak mempermasalahkan, 60 juta orang ragu-ragu, dan 60 juta

orang tidak mau sama sekali.6 Hal ini dapat menjadi ruang gerak yang lebih

luas bagi bank syariah untuk mengembangkan perbankan syariah di Indonesia.

Perkembangan bank syariah ini tentunya harus didukung dengan sumber

daya insani yang baik kualitas dan kuantitasnya. Oleh karena itu, diperlukan

suatu sistem yang dapat dilakukan oleh lembaga-lembaga pendidikan atau

perguruan tinggi, mengingat hanya lembaga pendidikan seperti itulah yang

menyediakan SDI (Sumber Daya Insani) dalam jumlah besar.

Perguruan Tinggi seperti UIN Syarif Hidayatullah Jakarta khususnya

Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) merupakan lembaga pendidikan

yang di dalamnya memberikan pengetahuan dan pemahaman mengenai bank

syariah dalam pembelajaran Ekonomi Islam. Dari sanalah akan melahirkan

sumber daya insani yang dapat memberikan kontribusi besar dalam dunia

perbankan.

Namun, berdasarkan hasil wawancara dari beberapa mahasiswa FITK UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta masih terdapat mahasiswa yang menabung di bank

konvensional. Alasan mereka menabung di bank konvensional, pertama

adalah bank konvensional sama dengan bank syariah. Kedua, karena malas

untuk mengurus jika pindah ke bank lain. Ketiga, kurangnya minat menabung

di bank sehingga tidak mempermasalahkan jenis banknya.7 Hal tersebut jelas

terlihat bahwa kurangnya minat mahasiswa dalam menggunakan jasa

perbankan syariah.

Minat (interest) menurut psikologi adalah kecenderungan untuk

memperhatikan dan mengingat sesuatu secara terus menerus dengan diikuti

rasa senang.8 Minat seseorang dipengaruhi oleh berbagai faktor di antaranya:

faktor internal dan faktor eksternal.9 Faktor lainnya adalah pemahaman yang

6Dita Pertiwi dan Haroni Doli H. Ritonga, Analisis Minat Menabung Masyarakat Pada Bank

Muamalati di Kota Kisaran, Jurnal Ekonomi dan Keuangan, Vol.1, 2012, No.1, h. 62. 7Wawancara mahasiswa FITK.

8Alisuf Sabri, Psikologi Pendidikan, (Jakarta: Pedoman Ilmu Jaya, 2007), Cet. 3, h. 84.

9Beni S Ambarjaya, Psikologi Pendidikan dan Pengajaran, (Yogyakarta: CAPS, 2012), Cet.

1, h. 17.

3

Page 18: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

18

dimiliki seseorang khususnya tentang bank syariah dalam pembelajaran

Ekonomi Islam, sebagai salah satu penentu bagi minat seseorang dalam

mengambil keputusan untuk menabung di bank syariah.

Pemahaman yang baik yang dimiliki mahasiswa FITK mengenai bank

syariah melalui pembelajaran Ekonomi Islam akan dapat mengubah pola pikir

mahasiswa sehingga diterapkannya pembelajaran Ekonomi Islam dalam

menjalankan aktivitas kehidupan ekonominya, sedangkan kurangnya

pemahaman mahasiswa tentang bank syariah akan berdampak pada kurangnya

minat menabung di bank syariah sehingga menyebabkan kecilnya kontribusi

perbankan syariah terhadap perekonomian Indonesia.

Sementara itu, pengabaian penerapan Ekonomi Islam mengakibatkan

adanya pengaruh-pengaruh negatif dalam kehidupan kaum muslim antara lain:

(1) meluasnya praktek riba, (2) meluasnya praktek transaksi terlarang,

misalnya adanya asuransi yang dilarang, (3) menipisnya pemahaman agama

atau bahkan alergi dengan Ekonomi Islam, dan (4) tidak ada inovasi dalam

bidang Ekonomi Islam untuk memecahkan persoalan ekonomi kontemporer.10

Oleh karena itu, penerapan Ekonomi Islam sangat penting dalam rangka

meningkatkan eksistensi perbankan syariah untuk kemajuan perekonomian

Indonesia.

Dalam upaya mendorong pertumbuhan dan perkembangan bank syariah,

diharapkan perguruan tinggi lebih meningkatkan sumber daya insani dengan

memberikan pemahaman tentang bank syariah melalui pembelajaran Ekonomi

Islam sehingga mahasiswa yang tadinya tidak memiliki minat terhadap bank

syariah kemudian mulai tertarik.

Dalam penelitian ini, penulis ingin mengetahui bagaimana pengaruh

pembelajaran Ekonomi Islam terhadap minat mahasiswa menabung di bank

syariah, khususnya pada mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Variabel independen dalam penelitian ini adalah pembelajaran Ekonomi

Islam, tentu saja berbeda dengan penelitian sebelumnya.

10

Abdullah Abdul Husain at-Tariqi, Ekonomi Islam, Prinsip, Dasar, dan Tujuan, (Yogyakarta:

Magistra Insania Press, 2004), h. 32.

4

Page 19: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

19

Penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh mahasiswa Universitas Islam

Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, yaitu Maya Gusti Indaris berjudul

“Pengaruh Tingkat Pendapatan Nasabah terhadap Minat Nasabah Menabung

di Tabungan Investa Cendekia di Bank Syariah Mandiri KCP Sibuhuan”.

Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif antara

tingkat pendapatan nasabah terhadap minat nasabah yang ingin menabung di

tabungan investasi cendekia.11

Selain itu, penelitian serupa pernah dilakukan

oleh Mahasiswa Universitas Kristen Petra, yaitu Yohana Neysa Setyawan dan

Edwin Japarianto, S.E., M.M, yang berjudul “Analisa Pengaruh Kepercayaan,

Jaminan Rasa Aman, dan Aksesbilitas terhadap Minat Menabung Nasabah

Bank Danamon di Surabaya”. Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa

kepercayaan, jaminan rasa aman, dan aksesbilitas berpengaruh terhadap minat

menabung di Bank Danamon.12

Berdasarkan pemaparan yang telah diuraian di atas, penulis tertarik untuk

melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Pembelajaran Ekonomi Islam

terhadap Minat Mahasiswa Menabung di Bank Syariah (Studi pada

Mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta).

11

Maya Gusti Indaris, “Pengaruh Tingkat Pendapatan Nasabah terhadap Minat Nasabah

Menabung di Tabungan Investa Cendekia di Bank Syariah Mandiri KCP Sibuhuan,” Skripsi pada

Sekolah Sarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jakarta, 2013, tidak dipublikasikan. 12

Yohana Neysa Setyawan dan Edwin Japarianto, “Analisa Pengaruh Kepercayaan, Jaminan

Rasa Aman, dan Aksesbilitas terhadap Minat Menabung Nasabah Bank Danamon di Surabaya”,

Jurnal Manajemen Pemasaran Petra, Vol. 2, 2014, No. 1.

5

Page 20: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

20

B. Identifikasi Masalah

Berdasakan latar belakang masalah yang telah dipaparkan di atas, maka

masalah yang dapat diidentifikasi sebagai berikut:

1. Kurangnya pengetahuan tentang bank syariah.

2. Kurangnya pemahaman tentang bank syariah dalam pembelajaran

Ekonomi Islam.

3. Kurangnya minat menabung di bank syariah.

C. Pembatasan Masalah

Agar permasalahan penelitian menjadi lebih spesifik dan tidak meluas di

luar pembahasan, maka perlu dilakukan pembatasan masalah. Masalah yang

akan diteliti tentang pengaruh pembelajaran Ekonomi Islam terhadap minat

mahasiswa menabung di bank syariah.

D. Perumusan Masalah

Berdasarkan pembatasan masalah di atas, maka rumusan masalah dalam

penelitian ini adalah adakah pengaruh pembelajaran Ekonomi Islam terhadap

minat mahasiswa menabung di bank syariah (studi pada mahasiswa IPS UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta)?

E. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan rumusan masalah di atas, maka tujuan dari penelitian ini

adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajaran Ekonomi Islam terhadap

minat mahasiswa menabung di bank syariah (studi pada mahasiswa IPS UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta).

6

Page 21: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

21

F. Manfaat Penelitian

1. Teoritis

Secara teoritis, hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah dan

memperkaya khasanah ilmu pengetahuan, khususnya di bidang Ekonomi

Islam.

2. Praktis

a. Bagi Mahasiswa

Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan

informasi khususnya dalam bidang Ekonomi Islam sehingga dapat

dijadikan referensi untuk penelitian selanjutnya.

b. Bagi Peneliti

Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai sarana untuk dijadikan

acuan dalam penelitian berikutnya.

c. Bagi Dosen

Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan evaluasi

khususnya dalam pembelajaran Ekonomi Islam agar mahasiswa dapat

memahami materi Ekonomi Islam secara optimal sehingga dapat

memberikan kontribusi besar dalam dunia perbankan syariah.

d. Bagi Jurusan

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk

pengembangan ilmu pengetahuan khususnya dalam bidang Ekonomi

Islam.

e. Bagi Bank Syariah

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi wawasan pengetahuan

terkait minat mahasiswa menabung di bank syariah.

7

Page 22: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

8

BAB II

KAJIAN TEORI DAN PENGAJUAN HIPOTESIS

A. Deskripsi Teoretik

1. Kajian tentang Pembelajaran Ekonomi Islam

a. Pengertian Pembelajaran

Pembelajaran merupakan suatu sistem yang saling berhubungan antara

komponen satu dengan yang lain. Komponen pembelajaran terdiri atas

tujuan pembelajaran, materi pembelajaran, strategi dan metode

pembelajaran, media pembelajaran atau alat peraga, pengorganisasian

kelas, evaluasi pembelajaran, dan tindak lanjut pembelajaran (remedial

dan pengayaan). Selain itu, pembelajaran juga dapat didefinisikan sebagai

suatu proses. Proses tersebut terdiri atas:

1) Persiapan pembelajaran, meliputi kegiatan merencanakan program

tahunan, semester, dan penyusunan persiapan mengajar (lesson

plan), penyiapan perangkat kelengkapan mengajar seperti alat

peraga dan alat-alat evaluasi.

2) Melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan mengacu pada

persiapan pembelajaran.

3) Menindaklanjuti pembelajaran yang telah dikelola.

Proses pembelajaran tersebut merupakan upaya sistematis guru untuk

membuat siswa belajar.1 Dengan adanya kegiatan pembelajaran yang

sistematis dan terencana tersebut, diharapkan peserta didik dapat mencapai

tujuan pembelajaran.

Menurut UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sisdiknas, “Pembelajaran

adalah proses interaksi peserta didik dengan pendidik dan sumber belajar

pada suatu lingkungan belajar”.2 Proses interaksi tersebut dapat terjadi

1Kokom Komalasari, Pembelajaran Kontekstual: Konsep dan Aplikasi, (Bandung: PT Refika

Aditama, 2013), Cet. 3, h. 3-4. 2Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 pasal 1ayat 20.

8

Page 23: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

9

dengan adanya komukasi antara pendidik dan peserta didik untuk saling

memberi dan menerima pengetahuan di dalam kegiatan pembelajaran.

Pengertian lain pembelajaran adalah suatu proses yang sistematis dan

sistemik melalui proses interaksi antara pendidik dengan peserta didik,

sumber belajar, dan lingkungan belajar untuk menciptakan adanya

kegiatan pembelajaran baik di kelas maupun di luar kelas dalam rangka

mencapai kompetensi yang telah ditetapkan.3 Kegiatan pembelajaran yang

dimaksud seperti pemberian tugas, mengadakan diskusi, tanya jawab atau

melakukan evaluasi pembelajaran.

Berdasarkan beberapa definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa

pembelajaran adalah suatu usaha yang direncanakan, dilaksanakan, dan

dievaluasi oleh pendidik melalui proses interaksi untuk menciptakan

situasi belajar agar mental-intelektual siswa terdorong melakukan aktivitas

belajar sehingga siswa dapat memperoleh atau meningkatkan

kemampuannya untuk mencapai tujuan pembelajaran. Dengan kata lain,

seorang pendidik tidak hanya menyampaikan pengetahuan yang

dimilikinya, tetapi pendidik harus mampu membuat aktivitas belajar

peserta didik efektif dan efisien sehingga peserta didik dapat memperoleh

atau menambah pengetahuan dan pengalaman dengan optimal.

b. Ciri-ciri Pembelajaran

Ciri-ciri pembelajaran pada dasarnya terdiri atas: (1) merupakan proses

kombinatif yang interaktif dari berbagai komponen yang terlibat dalam

pembelajaran, (2) diarahkan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang

telah ditetapkan, (3) subjek belajar adalah peserta didik, (4) merupakan

usaha atau kegiatan sadar yang terprogram, sistematik, dan sengaja, (5)

membuat peserta didik belajar secara aktif, (6) tersedianya sumber

belajar bagi peserta didik, (7) merupakan interaksi edukatif antara

pendidik dan peserta didik serta sumber belajar, (8) merupakan subset

khusus dari pendidikan, (9) adanya penetapan tujuan terlebih dahulu

3Zainal Arifin, Evaluasi Pembelajaran: Prinsip, Teknik, Prosedur, (Bandung: PT Remaja

Rosdakarya, 2013), Cet. 5, h. 10.

Page 24: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

10

sebelum proses dilaksanakan, (10) pelaksanaannya terkendali, baik

isinya, waktu, proses, maupun hasil.4

Pembelajaran terdiri atas sejumlah komponen yang saling terorganisasi

antara lain tujuan pembelajaran, materi pembelajaran, strategi dan metode

pembelajaran, media pembelajaran atau alat peraga, pengorganisasian

kelas, evaluasi pembelajaran, dan tindak lanjut pembelajaran (remedial

dan pengayaan).5

Dari uraian di atas, tampaklah bahwa dalam pembelajaran peserta

didik dituntut untuk terlibat aktif mengalami proses belajar. Peserta didik

diharapkan mengalami perubahan tingkah laku setelah mengikuti kegiatan

pembelajaran. Oleh karena itu, pendidik harus mampu menguasai berbagai

strategi dan metode yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran baik

dalam hal cara menyampaikan materi pelajaran kepada peserta didik

maupun cara mengelola pembelajaran sehingga pembelajaran dapat

berjalan dengan baik.

c. Pengertian Ekonomi Islam

Ekonomi Islam adalah pengetahuan bagaimana menggali dan

mengimplementasi sumber daya material yang harus sesuai syari’at Islam

dalam rangka memenuhi kebutuhan dan kesejahteraan manusia.6 Sumber

daya tersebut harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh manusia

dalam hal mengatur harta yang diberikan oleh Allah SWT.

Istilah Ekonomi Islam menurut Dawam Raharjo terbagi ke dalam tiga

kemungkinan pemaknaan antara lain: (1) Ekonomi Islam adalah ilmu

ekonomi yang berdasarkan nilai atau ajaran Islam. (2) Ekonomi Islam

adalah sebagai suatu sistem. Sistem menyangkut pengaturan, yaitu

pengaturan kegiatan ekonomi dalam suatu masyarakat atau negara

berdasarkan suatu cara atau metode tertentu. (3) Ekonomi Islam dalam

pengertian perekonomian umat Islam.7

4Dirman dan Cicih Juarsih, Teori Belajar dan Prinsip-prinsip Pembelajaran yang Mendidik,

(Jakarta: PT Rineka Cipta, 2014), Cet. 1, h. 42-43. 5 Ibid, h. 3

6Abdul Aziz, Ekonomi Islam Analisis Mikro dan Makro, (Yogyakarta: Graha Ilmu, 2008),

Cet. 1, h. 3. 7M. Nur Rianto Al-Arif, Dasar-dasar Ekonomi Islam, (Solo: PT Era Adicitra Intermedia,

2011), Cet. 1, h. 7.

Page 25: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

11

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa Ekonomi Islam adalah

ilmu yang mempelajari kehidupan ekonomi masyarakat atau negara dalam

hal mengatur kegiatan perekonomian dan menyelesaikan permasalahan

ekonomi yang dihadapi dengan berlandaskan pada Al-Qur’an dan Hadits.

d. Ciri-ciri Ekonomi Islam

Dalam Al-Mawsu’ah Al-ilmiyah wa al-amaliyah al-islamiyah terdapat

beberapa karakteristik Ekonomi Islam sebagai berikut:

1) Harta kepunyaan Allah dan manusia merupakan khalifah atas harta

Dalam Islam, semua harta benda ataupun alat produksi pada

hakikatnya merupakan kepunyaan Allah karena Dialah yang

menciptakannya. Oleh karena itu, manusia harus memanfaatkannya

dengan sebaik-baiknya, tidak boleh bertentangan dengan kepentingan

orang lain dan tentu saja harus sesuai dengan ajaran Islam.

2) Ekonomi terikat dengan akidah, syariah (hukum), dan moral

Hubungan Ekonomi Islam dengan akidah dan syariah Islam terlihat

dari pandangan Islam terhadap alam semesta yang diperuntukkan

untuk kepentingan manusia. Hubungan tersebut memungkinkan terjadi

aktivitas ekonomi dalam Islam yang menjadi ibadah. Menurut Yafie

terdapat bukti hubungan ekonomi dan moral dalam Islam antara lain:

(1) Larangan terhadap pemilik dalam penggunaan hartanya yang

menimbulkan kerugian untuk orang lain atau kepentingan masyarakat.

(2) Larangan melakukan penipuan di dalam transaksi. (3) Larangan

menimbun (menyimpan) emas dan perak atau sarana-sarana moneter

lainnya yang mencegah peredaran uang dalam masyarakat.

3) Keseimbangan antara kerohanian dan kebendaan

Pada dasarnya, Islam menghendaki adanya keseimbangan antara

dunia dan akhirat. Setiap aktivitas manusia di dunia akan memberikan

dampak pada kehidupannya di akhirat kelak. Dengan demikian,

Page 26: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

12

aktivitas ekonomi yang kita lakukan bukan hanya untuk kehidupan

dunia saja, melainkan untuk mencapai tujuan akhirat.

4) Ekonomi Islam menciptakan keseimbangan antara kepentingan

individu dengan kepentingan umum

Keseimbangan dalam sistem sosial Islam berarti bahwa Islam

mengakui hak mutlak dan kebebasan mutlak serta memiliki batasan-

batasan tertentu. Hanya keadilan yang mampu melindungi

keseimbangan antara batasan-batasan dalam sistem Islam untuk

kepentingan individu dan umum. Kegiatan ekonomi yang dilakukan

oleh setiap individu untuk mensejahterakan dirinya, tidak boleh

mengorbankan kepentingan orang banyak.

5) Kebebasan individu dijamin dalam Islam

Individu-individu dalam perekonomian Islam diberikan kebebasan

untuk melakukan aktivitas baik secara perorangan maupun kolektif

untuk mencapai tujuan. Namun, kebebasan tersebut harus sesuai

dengan aturan-aturan dalam Al-Qur’an dan Hadits.

6) Negara diberi wewenang turut campur dalam perekonomian

Islam memperbolehkan negara untuk mengatur masalah

perekonomian agar kebutuhan masyarakat terpenuhi secara

proporsional. Dalam Islam, negara memiliki kewajiban untuk

melindungi kepentingan masyarakat dari ketidakadilan yang dilakukan

oleh seseorang atau sekelompok orang, ataupun dari negara lain. Selain

itu, negara memiliki kewajiban memberikan jaminan sosial agar

seluruh masyarakat dapat hidup dengan layak.

Page 27: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

13

7) Petunjuk investasi

Al-Mawsu’ah Al-ilmiyah wa al-amaliyah al-islamiyah memandang

bahwa terdapat lima kriteria yang sesuai dengan Islam untuk dijadikan

pedoman dalam menilai proyek investasi yaitu: (1) proyek yang baik

menurut Islam, (2) memberikan rezeki seluas mungkin kepada anggota

masyarakat, (3) memberantas kekafiran, memperbaiki pendapatan, dan

kekayaan, (4) memelihara dan menumbuhkembangkan harta, (5) dan

melindungi kepentingan anggota masyarakat.

8) Zakat

Dalam sistem perekonomian Islam, mengenal adanya tuntutan

Allah kepada pemilik harta agar menyisihkan sebagian hartanya

sebagai pembersih jiwa dari sifat kikir, dengki, dan dendam.8 Menurut

Undang-Undang No. 38 Tahun 1999, “Zakat adalah harta yang wajib

disisihkan oleh seorang muslim atau badan yang dimiliki oleh orang

muslim sesuai dengan ketentuan agama untuk diberikan kepada yang

berhak menerimanya”.9 Jika zakat tersebut dapat dikelola dengan baik

dan optimal, maka akan mampu memberikan dampak positif bagi

perekonomian negara sehingga tercipta kesejahteraan dan keadilan

sosial bagi masyarakat.

9) Larangan riba

Islam sangat menekankan pentingnya penggunaan uang pada

bidang-bidangnya yang normal, seperti uang sebagai alat transaksi dan

alat penilaian barang. Sementara, faktor penyelewengan uang dari

bidangnya yang normal adalah bunga atau riba.10

Larangan riba

tersebut tertulis dalam firman Allah SWT sebagai berikut:

8Mustafa Edwin Nasution, Pengenalan Eksklusif: Ekonomi Islam, (Jakarta: Kencana, 2010),

Cet. 3, h. 18-29. 9Undang-Undang Nomor 38 tahun 1999 Pasal 1.

10Edwin Nasution, loc. cit., h. 29.

Page 28: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

14

“Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu saling memakan

harta sesamamu dengan jalan yang batil, kecuali dengan jalan

perniagaan yang berlaku dengan suka sama suka di antara kamu,

dan janganlah membunuh dirimu; Sesungguhnya Allah adalah

Maha Penyayang kepadamu.” (Q.S. An-Nisa’ [4]: 29)

Berdasarkan beberapa penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa

pembelajaran Ekonomi Islam adalah proses interaksi pendidik dengan

peserta didik dalam mempelajari kehidupan ekonomi masyarakat atau

negara dalam hal mengatur kegiatan perekonomian dan menyelesaikan

permasalahan ekonomi yang dihadapi dengan berlandaskan pada Al-

Qur’an dan Al-Hadits, pada suatu lingkungan belajar yang diciptakan

pendidik secara terprogram agar peserta didik dapat melakukan kegiatan

belajar secara efektif dan efisien serta dengan hasil yang optimal dalam

rangka pencapaian tujuan materi pembelajaran Ekonomi Islam.

2. Kajian tentang Minat Menabung

a. Pengertian Minat Menabung

Minat (interest) menurut psikologi adalah kecenderungan untuk

memperhatikan dan mengingat sesuatu secara terus menerus dengan

diikuti rasa senang.11

Pengertian yang tak jauh berbeda dari itu juga

disampaikan oleh Slameto bahwa minat adalah suatu kecenderungan untuk

mengenang beberapa kegiatan yang diperhatikan secara terus menerus

11

Alisuf Sabri, Psikologi Pendidikan, (Jakarta: Pedoman Ilmu Jaya, 2007), Cet. 3, h. 84.

Page 29: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

15

disertai perasaan senang dan kemudian menimbulkan kepuasan.12

Hal

tersebut berarti bahwa minat terjadi tanpa adanya paksaan untuk

melakukan aktivitas atau kegiatan tertentu.

Menurut Yudrik Jahja minat adalah adanya dorongan yang

menimbulkan adanya perhatian individu pada objek tertentu yang

menguntungkan dan dapat memberikan kepuasan bagi dirinya.13

Demikian

pula, pendapat yang dikemukakan oleh Muhibbin Syah bahwa minat

(interest) adalah “kecenderungan dan kegairahan yang tinggi atau

keinginan yang besar terhadap sesuatu”.14

Pada dasarnya minat berasal

dari adanya daya tarik yang besar dalam diri individu untuk melakukan

apa yang diinginkan.

Dari beberapa definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa minat adalah

adanya ketertarikan yang mendorong individu untuk melakukan kegiatan

atau aktivitas tertentu dengan diikuti perasaan senang. Dengan kata lain,

minat dapat menjadi penyebab seseorang berpartisipasi mengikuti suatu

kegiatan.

Menabung merupakan tindakan yang dianjurkan dalam Islam untuk

mempersiapkan diri melaksanakan perencanaan di masa yang akan datang

ataupun menghadapi hal-hal yang tidak diinginkan.15

Hal tersebut berarti

bahwa Islam memerintahkan kaum muslimin untuk mempersiapkan

dengan sebaik-baiknya bekal di masa depan demi menjaga kelangsungan

kehidupan ekonominya.

Jadi, minat menabung adalah adanya ketertarikan yang mendorong

individu dengan diikuti perasaan senang dalam melakukan kegiatan atau

aktivitas terkait persiapan perencanaan keuangannya di masa yang akan

datang.

12

Slameto, Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya, (Jakarta: Rieka Cipta, 2010),

Cet. 5, h. 57. 13

Yudrik Jahja, Psikologi Perkembangan, (Jakarta: Kencana, 2013), Cet. 3, h. 63. 14

Muhibbin Syah, Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru, (Bandung: Remaja

Rosdakarya, 2010), Cet. 15, h. 133. 15

Muhammad Syafi’I Antonio, Bank Syariah: Dari Teori ke Praktek, (Jakarta: Gema Insani,

2009), Cet. 15, h. 153.

Page 30: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

16

b. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Minat

Minat seseorang tidak akan timbul secara tiba-tiba. Minat terjadi

karena adanya pengaruh dari berbagai faktor, yaitu faktor internal dan

eksternal.

1) Faktor Internal

Faktor internal adalah sesuatu yang membuat siswa berminat yang

berasal dari dalam diri. Faktor internal, seperti pemusatan

perhatian, keingintahuan, motivasi, dan kebutuhan.

2) Faktor Eksternal

Faktor eksternal adalah sesuatu yang membuat siswa berminat

yang berasal dari luar diri individu. Faktor eksternal, seperti

dorongan dari orang tua, dorongan dari guru, tersedianya prasarana

dan sarana atau fasilitas, dan keadaan lingkungan.16

Setiap orang memiliki perbedaaan terutama dalam hal minatnya. Minat

seseorang akan terlihat melalui beberapa indikator sebagai berikut:

1) Perasaan Senang

Apabila seorang siswa memiliki perasaan senang terhadap

pelajaran tertentu maka tidak akan ada rasa terpaksa untuk belajar.

2) Perhatian

Siswa yang memiliki minat pada obyek tertentu, maka dengan

sendirinya akan memperhatikan obyek tersebut.

3) Perasaan Tertarik

Berhubungan dengan daya dorong siswa terhadap ketertarikan pada

sesuatu benda, orang, kegiatan atau bias berupa pengalaman afektif

yang dirangsang oleh kegiatan itu sendiri.17

Dengan demikian, minat besar pengaruhnya terhadap kualitas

pencapaian keberhasilan seseorang. Misalnya, seseorang yang memiliki

minat besar terhadap suatu pelajaran, pekerjaan atau aktivitas tertentu akan

16

Beni S Ambarjaya, Psikologi Pendidikan dan Pengajaran, (Yogyakarta: CAPS, 2012), Cet.

1, h. 17. 17

Slameto, Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya, (Jakarta: Rieka Cipta, 2010),

h. 180.

Page 31: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

17

memusatkan perhatiannya lebih mendalam untuk berusaha sebaik-baiknya

dalam mencapai hasil yang terbaik. Seseorang yang memiliki minat besar

terhadap sesuatu tertentu akan merasa senang terlibat dalam aktivitas atau

kegiatan yang dilakukan sehingga menimbulkan kepuasaan dalam dirinya.

3. Kajian Tentang Bank Syariah

a. Pengertian Bank Syariah

Bank syariah merupakan bank yang dalam kegiatannya tidak

memberikan layanan bebas bunga kepada nasabah. Imbalan yang diterima

oleh bank ataupun yang dibayarkan kepada nasabah tergantung dari akad

dan perjanjian antara nasabah dan bank yang harus berdasarkan pada

aturan hukum Islam.18

Hal tersebut berarti pula bahwa bank syariah

merupakan bank yang dalam aktivitasnya berpedoman pada Al-Quran dan

Hadits.

Menurut Undang-Undang No. 21 Tahun 2008, “Bank syariah adalah

bank yang menjalankan kegiatan usahanya berdasarkan prinsip syariah dan

menurut jenisnya terdiri atas Bank Umum Syariah dan Bank Pembiayaan

Rakyat Syariah”.19

Bank syariah juga dapat didefinisikan sebagai lembaga

keuangan yang operasionalnya menggunakan prinsip-prinsip syariah atau

tidak mengenal adanya sistem bunga.20

Dengan kata lain, bank syariah

merupakan bank yang beroperasasi sesuai dengan ajaran Islam.

Dengan demikian, bank syariah adalah lembaga keuangan atau

perbankan yang kegiatannya baik dalam menghimpun dana masyarakat

maupun menyalurkan dana kembali kepada masyarakat berlandaskan pada

prinsip-prinsip Islam sehingga bebas dari unsur riba (bunga).

18

Ismail, Perbankan Syariah, (Jakarta: Kencana, 2011), Cet. 1, h. 32-33. 19

Undang-Undang No. 21 Tahun 2008 pasal 1 ayat 7. 20

Muhammad Sholahuddin dan Lukman Hakim, Lembaga Ekonomi dan Keuangan,

(Surakarta: Muhammadiyah University Press, 2008), Cet. 1, h. 75.

Page 32: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

18

b. Karakteristik Bank Syariah

Lembaga keuangan syari’at memiliki karakteristik yang

membedakannya dengan bank ribawi di antaranya:

1) Lembaga keuangan syariat harus bersih dari semua bentuk riba dan

mu’amalah yang dilarang syari’at.

2) Mengarahkan segala kemampuan pada pertambahan (at-Tanmiyah)

dengan jalan its-titsmar (pengembangan modal) tidak dengan jalan

hutang (al-Qardh) yang memberi keuntungan.

3) Mengikat pengembangan ekonomi dengan pertumbuhan sosial.

4) Mengumpulkan harta yang menganggur dan menyerahkannya

kepada aktivitas its-titsmar dan pengelolaan dengan target

pembiayaan (tamwiel) proyek-proyek perdagangan, industri, dan

pertanian.

5) Memudahkan sarana pembayaran dan memperlancar gerakan

pertukaran perdagangan langsung (Harakah at-Tabaadul at-Tijaari

al-Mubasyir) sedunia Islam dan bekerja sama dalam bidang

tersebut dengan seluruh lembaga keuangan syariat dunia.

6) Menghidupkan tatanan zakat.

7) Membangun baitul mal kaum muslimin dan mendirikan lembaga

untuk dikelola langsung.

8) Menanamkan kaedah adil dan kesamaan dalam keberuntungan dan

kerugian dan menjauhkan unsur ihtikaar (penimbunan barang agar

menaikkan barang) dan meratakan kemaslahatan.21

Menurut Andri Soemitra dalam M. Nur Rianto Al-Arif mengemukakan

bahwa secara fundamental terdapat beberapa karakteristik bank syariah

antara lain: (1) Penghapusan riba. (2) Pelayanan kepada kepentingan

publik dan merealisasikan sasaran sosio-ekonomi Islam. (3) Bank

syariah bersifat universal yang merupakan gabungan dari bank

komersial dan bank investasi. (4) Bank syariah akan melakukan

evaluasi yang lebih berhati-hati terhadap permohonan pembiayaan

yang berorientasi kepada penyertaan modal karena bank komersial

syariah menerapkan profit-loss sharing dalam kosinyasi, vantura,

21

Nurul Ichsan Hasan, Perbankan Syariah: Sebuah Pengantar, (Ciputat: GP Press Grup,

2014), Cet. 1, h. 156-159.

Page 33: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

19

bisnis, atau industri. (5) Bagi hasil cenderung mempererat hubungan

antara bank syariah dan pengusaha. (6) Kerangka yang dibangun

dalam membantu bank mengatasi likuiditasnya dengan memanfaatkan

instrumen pasar uang antarbank syariah dan instumen bank sentral

berbasis syariah.22

Beberapa ciri di atas merupakan pembeda utama antara bank syariah

dengan bank konvensional. Perbedaan paling mendasar jelas terlihat

bahwa pada bank syariah sistem transaksi didasari pada perspektif hukum

Islam sesuai dengan Al-Quran dan Hadits. Dalam hal pembagian

keuntungan, bank syariah berasaskan pada prinsip bagi hasil yang

bertujuan bukan hanya mencari keuntungan semata, melainkan untuk

mencapai kemaslahatan bersama. Sementara itu, bank konvensional

memiliki sistem yang dilandasi hukum positif yang berlaku di Indonesia

dan menggunakan sistem bunga dalam menjalankan transaksinya.

c. Prinsip-Prinsip Bank Syariah

Menurut pasal 2 UU No. 21 Tahun 2008, “perbankan syariah dalam

melakukan kegiatan usahanya berasaskan prinsip syariah, demokrasi

ekonomi, dan prinsip kehati-hatian”.23

Berikut penjelasan mengenai

prinsip bank syariah:

1. Prinsip syariah, yaitu kegiatan usaha yang tidak mengandung

unsur:

1) Riba, yaitu pendapatan ditambah secara tidak sah (batil) dalam

transaksi pertukaran barang sejenis yang tidak sama kualitas,

kuantitas, dan waktu penyerahan (fadhl), atau dalam transaksi

pinjam-meninjam yang mempersyaratkan nasabah penerima

fasilitas mengembalikan dana yang diterima melebihi pokok

pinjaman karena berjalannya waktu (nasi’ah).

2) Maisir, yaitu transaksi yang digantungkan kepada suatu keadaan

yang digantungkan kepada suatu keadaan yang tidak pasti dan

bersifat untung-untungan.

3) Gharar, yaitu transaksi yang objeknya tidak jelas, tidak dimiliki,

tidak diketahui keberadaanya, atau tidak dapat diserahkan pada saat

transaksi dilakukan, kecuali diatur lain dalam syariah.

4) Haram, yaitu transaksi yang objeknya dilarang dalam syariah.

22

M. Nur Rianto Al-Arif, Dasar-dasar Ekonomi Islam, (Solo: PT Era Adicitra Intermedia,

2011), Cet. 1, h. 297. 23

Undang-Undang No. 21 tahun 2008 pasal 2.

Page 34: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

20

5) Zalim, yaitu transaksi yang menimbulkan ketidakadilan bagi pihak

lainnya.

2. Demokrasi ekonomi adalah kegiatan ekonomi syariah yang

mengandung nilai keadilan, kebersamaan, pemerataan, dan

kemanfaatan.

3. Prinsip kehati-hatian adalah pedoman pengelolaan bank yang wajib

dianut guna mewujudkan perbankan yang sehat, kuat, dan efisien,

sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.24

Dengan demikian, bank syariah dalam melakukan kegiatan usahanya

harus berdasarkan pada prinsip syariah, demokrasi ekonomi, dan prinsip

kehati-hatian. Prinsip-prinsip bank syariah tersebut sebagai landasan bagi

bank syariah untuk memahami berbagai transaksi yang dilarang dalam

Islam.

c. Sumber Dana Bank Syariah

Sumber-sumber dana bank adalah usaha bank dalam memperoleh dana

yang digunakan untuk membiayai kegiatan operasinya. Untuk menopang

kegiatan bank sebagai penjual uang (memberikan pinjaman), bank terlebih

dahulu harus membeli uang (menghimpun dana) sehingga dari selisih

bunga tersebut bank memperoleh keuntungan.25

Pertumbuhan setiap bank

sangat dipengaruhi oleh perkembangan kemampuannya dalam

menghimpun dana masyarakat baik dalam skala kecil maupun besar.

Sumber dalam penghimpunan dana tersebut berasal dari:

1) Modal Inti

Modal inti adalah dana modal sendiri, yaitu dana yang berasal dari

pemegang saham. Pada umumnya dana modal inti terdiri atas modal

yang disetor oleh para pemegang saham, cadangan, dan laba ditahan.

Modal yang disetor oleh para pemegang saham hanya akan timbul

apabila pemilik menyertakan dananya pada bank melalui pembelian

saham, dan untuk penambahan dana berikutnya dapat dilakukan oleh

bank dengan mengeluarkan dan menjual tambahan saham baru.

24

Andrian Sutedi, Perbankan Syariah: Tinjauan dan Beberapa Segi Hukum, (Jakarta: Penerbit

Ghalia Indonesia, 2009), Cet. 1, h. 61-62. 25

Kasmir, Dasar-dasar Perbankan, (Jakarta: Rajawali Press, 2012), Ed. Revisi 10, h. 68.

Page 35: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

21

Cadangan adalah sebagian laba bank yang tidak dibagi, yang

disisihkan untuk menutup timbulnya risiko kerugian di kemudian hari.

Sementara itu, laba ditahan adalah sebagian laba yang seharusnya

dibagikan kepada para pemegang saham, tetapi oleh para pemegang

saham sendiri (melalui Rapat Umum Pemegang Saham) diputuskan

untuk ditanam kembali dalam bank.

2) Kuasi Ekuitas (Mudharabah Account)

Bank menghimpun dana bagi hasil atas dasar prinsip mudharabah,

yaitu akad kerja sama antara pemiliki dana (shahibul maal) dengan

pengusaha (mudharib) untuk melakukan suatu usaha bersama, dan

pemilik dana tidak boleh mencampuri pengelolaan bisnis sehari-hari.

Keuntungan yang diperoleh antara keduanya dengan perbandingan

(nisbah) yang telah disepakati sebelumnya. Kerugian finansial menjadi

beban pemilik dana, sedangkan pengelola tidak memperoleh imbalan

atas usaha yang dilakukan.

3) Dana Titipan (Wadi’ah/Non Remunerated Deposit)

Dana titipan adalah dana pihak ketiga yang dititipkan pada bank,

yang umumnya berupa giro atau tabungan. Pada umumnya, motivasi

utama orang menitipkan dana pada bank adalah untuk keamanan dana

mereka dan memperoleh keleluasaan untuk menarik kembali dananya

sewaktu-waktu.26

Pada dasarnya, bank syariah dalam menjalankan fungsinya dalam

menghimpun dana masyarakat harus memiliki sumber penghimpunan dana

sebelum dana tersebut disalurkan kembali kepada masyarakat. Sumber

penghimpun dana tersebut seperti disebutkan di atas, yaitu yang berasal

dari modal inti, kuasi ekuitas (mudharabah account), dan dana titipan

(wadi’ah/non remunerated deposit).

26

Zainul Arifin, Dasar-dasar Manajemen Bank Syariah, (Jakarta: Pustaka Alvabet, 2006),

Cet. 4, h. 47-50.

Page 36: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

22

d. Produk-Produk Bank Syariah

Secara garis besar produk yang ditawarkan oleh perbankan syariah

terbagi menjadi tiga bagian sebagai berikut:

1) Produk pendanaan

Produk pendanaan pada bank syariah bertujuan untuk mobilisasi

dana dan investasi tabungan dalam pembangunan perekonomian

dengan cara yang adil. Produk pendanaan bank syariah terdiri atas

giro, tabungan, dan deposito.27

Produk pendanaan tersebut tentunya

dilakukan bank syariah tidak dengan prinsip bunga (riba), melainkan

dengan prinsip hukum Islam.

Menurut Fatwa Dewan Syariah Nasional No: 01/DSN-

MUI/IV/2000, giro yang dibenarkan secara syariah yaitu giro yang

berdasarkan pada prinsip mudharabah dan wadiah. Giro wadiah

adalah simpanan dana yang bersifat titipan yang penarikannya dapat

dilakukan setiap saat dengan penggunaan cek, bilyet giro, sarana

perintah pembayaran lainnya, atau dengan pemindahbukuan dan

terhadap titipan tersebut tidak dipersyaratkan imbalan, kecuali dalam

bentuk pemberian sukarela (‘athaya). Sementara itu, giro mudharabah

adalah simpanan dana yang bersifat investasi yang penarikannya dapat

dilakukan berdasarkan kesepakatan dengan penggunaan cek, bilyet

giro, sarana perintah lainnya, atau dengan pemindahbukuan dan

terhadap investasi tersebut diberikan bagi hasil sesuai nisbah yang

telah disepakati di muka.

Menurut Fatwa DSN-MUI No: 02/DSN/1V/2000, tabungan yang

dibenarkan menurut prinsip syariah adalah tabungan wadiah dan

mudharabah. Tabungan wadiah adalah simpanan dana nasabah pada

bank, yang bersifat titipan dan penarikannya dapat dilakukan setiap

saat dan terhadap titipan tersebut bank tidak dipersyaratkan untuk

memberikan imbalan, kecuali dalam bentuk pemberian bonus secara

27

Rinda Hesti K, Sistem Informasi Perbankan Syariah, (Jakarta: UIN Jakarta Press, 2013),

Cet. 1, h. 88-89.

Page 37: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

23

sukarela. Sementara itu, tabungan mudharabah adalah simpanan dana

nasabah pada bank yang bersifat investasi dan penarikannya tidak

dapat dilakukan setiap saat dan terhadap investasi tersebut diberikan

bagi hasil sesuai dengan nisbah yang telah disepakati di muka.

Menurut Fatwa Dewan Syariah Nasional No: 03/DSN-

MUI/IV/2000, menetapkan bahwa deposito yang dibenarkan secara

syariah, yaitu deposito yang berdasarkan prinsip mudharabah.

Deposito adalah simpanan yang penarikannya hanya dapat dilakukan

pada waktu tertentu berdasarkan perjanjian antara nasabah penyimpan

dengan bank.

b. Produk penyaluran dana (financing)

Bank sebagai lembaga intermediasi keuangan (financial

intermediary institusion) ditujukan untuk melakukan penghimpunan

dana dan menyalurkan kembali kepada masyarakat melalui

pembiayaan. Produk pembiayaan kepada nasabah menggunakan

prinsip jual beli, prinsip sewa, prinsip bagi hasil, dan dengan akad

pelengkap.28

Selanjutnya penjelasan mengenai prinsip produk

pembiayaan ini dijelaskan sebagai berikut:

(1) Pembiayaan dengan prinsip jual beli, bertujuan untuk memiliki

barang, di mana keuntungan bank telah ditentukan di depan dan

menjadi bagian harga atas barang atau jasa yang dijual. Barang yang

diperjualbelikan dapat berupa barang konsumtif maupun barang

produktif. (2) Pembiayaan dengan prinsip sewa, bertujuan untuk

mendapatkan jasa, di mana keuntungan bank ditentukan di depan dan

menjadi bagian harga atas barang yang disewakan. (3) Pembiayaan

dengan prinsip bagi hasil, digunakan untuk usaha kerja sama yang

ditujukan untuk mendapatkan barang dan jasa sekaligus, di mana

tingkat keuntungan bank ditentukan dari besarnya keuntungan usaha

28

Burhanuddin S, Aspek Hukum Lembaga Keuangan Syariah, (Yogyakarta: Graha Ilmu,

2010), Cet. 1, h. 58-63.

Page 38: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

24

sesuai dengan prinsip bagi hasil, yakni dengan akad musyarakah dan

mudharabah. Pada produk bagi hasil keuntungan ditentukan oleh

nisbah bagi hasil yang disepakati di muka. (4) Pembiayaan dengan

akad pelengkap, ditujukan untuk memperlancar pembiayaan dengan

menggunakan prinsip hawalah (alih utang-piutang), rahn (gadai),

qardh (pinjaman uang), wakalah (perwakilan), dan kafalah (garansi

bank).29

c. Produk jasa (service).

Selain menjalankan fungsinya sebagai intermediaries

(penghubung) antara pihak yang kelebihan dana (deficit of fund), bank

syariah juga melakukan berbagai pelayanan jasa perbankan kepada

nasabah dalam melakukan transaksi dengan mendapat imbalan berupa

sewa atau keuntungan. Jasa perbankan berupa sharf (jual beli valuta

asing), dan wadi’ah (titipan).30

Berdasarkan penjelasan di atas, terlihat bahwa produk yang ditawarkan

bank syariah kepada masyarakat berlandaskan pada prinsip hukum Islam.

B. Hasil Penelitian yang Relevan

Penelitian yang relevan dengan penelitian ini adalah penelitian yang

dilakukan oleh:

1. Skripsi dari Maya Gusti Indaris, Mahasiswa Universitas Islam Negeri

Syarif Hidayatullah Jakarta, yang berjudul “Pengaruh Tingkat Pendapatan

Nasabah terhadap Minat Nasabah Menabung di Tabungan Investa

Cendekia di Bank Syariah Mandiri KCP Sibuhuan.” Berdasarkan tingkat

pendapatan nasabah terhadap minat nasabah yang menabung di tabungan

investa cendekia, telah didapat bahwa terdapat pengaruh positif antara

tingkat pendapatan nasabah terhadap minat nasabah yang ingin menabung

di tabungan investasi cendekia. Di mana nilai thitung > ttabel (10,296 > 2,04)

29

M. Nur Rianto Al-Arif, op.cit., h. 337-346. 30

Ibid, h. 351-352.

Page 39: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

25

maka H0 ditolak, artinya bahwa ada pengaruh secara signifikan antara

pendapatan nasabah dengan minat nasabah yang menabung di tabungan

TIC. Semakin tinggi pendapatan nasabah maka semakin banyak nasabah

BSM yang berminat menabung di tabungan Investa Cendekia.31

2. Skripsi dari Ohan Indaya, Mahasiswa Universitas Islam Negeri Syarif

Hidayatullah Jakarta, yang berjudul “Pengaruh Promosi dan Produk

terhadap Minat Pedagang Non Muslim untuk Menabung di Bank BRI

Syariah Kantor Cabang ITC Mangga Dua.” Berdasarkan hasil olahan data

menunjukan bahwa nilai F (0,000) lebih kecil dari alpha (0,05), maka

diperoleh kesimpulan H0 ditolak dan H1 diterima, berarti produk dan

promosi berpengaruh terhadap minat pedagang non muslim. Secara

simultan terdapat pengaruh nyata variabel promosi dan produk terhadap

minat pedagang non muslim untuk menabung di Bank BRI Syariah KCP

ITC Mangga Dua sebesar 49,6%. Sedangkan secara parsial terdapat kedua

variabel yang mempengaruhi secara nyata yaitu variabel promosi dan

produk dengan nilai koefisien regresi sebesar 0,480 dan 0,156.32

3. Skripsi dari Sata Sutrianto, Mahasiswa Universitas Islam Negeri Syarif

Hidayatullah Jakarta, yang berjudul “Pengaruh Kualitas Produk terhadap

Minat Nasabah pada Produk Bank Syari’ah Mandiri.” Hasil penelitian

yang dilakukan menunjukkan bahwa kualitas produk terhadap minat

nasabah yang diberikan BSM Cabang tangerang memiliki pengaruh yang

positif, berdasarkan tabel Anova, diperoleh nilai Sig. = 0,000 yang berarti

< kriteria signifikan (0,05) di mana persamaan regresinya Y = 53, 925 +

0,046X adalah signifikannya dan berpola linear dalam arti jika kualitas

31

Maya Gusti Indaris, “Pengaruh Tingkat Pendapatan Nasabah terhadap Minat Nasabah

Menabung di Tabungan Investa Cendekia di Bank Syariah Mandiri KCP Sibuhuan,” Skripsi pada

Sekolah Sarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jakarta, 2013, tidak dipublikasikan. 32

Ohan Indaya, “Pengaruh Promosi dan Produk terhadap Minat Pedagang Non Muslim untuk

Menabung di Bank BRI Syariah Kantor Cabang ITC Mangga Dua,” Skripsi pada Sekolah Sarjana

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jakarta, 2014, tidak dipublikasikan.

Page 40: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

26

produk bertambah satu satuan, maka minat nasabah meningkat senilai

4,6%.33

4. Jurnal dari Yohana Neysa Setyawan dan Edwin Japarianto, S.E., M.M,

Mahasiswa Universitas Kristen Petra, yang berjudul “Analisa Pengaruh

Kepercayaan, Jaminan Rasa Aman, dan Aksesbilitas terhadap Minat

Menabung Nasabah Bank Danamon di Surabaya.” Nilai F berdasarkan

output regresi adalah sebesar 108,738 dengan tingkat signifikansi sebesar

0,000. Temuan ini menunjukkan bahwa model penelitian yang

menggambarkan bahwa kepercayaan, jaminan rasa aman, dan aksesbilitas

berpengaruh terhadap minat menabung di Bank Danamon didukung oleh

data hasil pengisian kuesioner oleh responden. Untuk itu, model penelitian

adalah diterima.34

C. Kerangka Berpikir

Kerangka penelitian yang akan digunakan untuk menganalisa penelitian

ini, meliputi pemahaman yang dimiliki mahasiswa khususnya tentang bank

syariah dalam pembelajaran Ekonomi Islam, sebagai salah satu penentu bagi

minat mahasiswa dalam mengambil keputusan untuk menabung di bank

syariah.

Pembelajaran adalah suatu usaha yang direncanakan, dilaksanakan, dan

dievaluasi oleh pendidik melalui proses interaksi untuk menciptakan situasi

belajar agar mental-intelektual siswa terdorong melakukan aktivitas belajar

sehingga siswa dapat memperoleh atau meningkatkan kemampuannya untuk

mencapai tujuan pembelajaran. Dengan kata lain, seorang pendidik tidak

hanya menyampaikan pengetahuan yang dimilikinya, tetapi pendidik harus

mampu membuat aktivitas belajar peserta didik efektif dan efisien sehingga

33

Sata Sutrianto, “Pengaruh Kualitas Produk terhadap Minat Nasabah pada Produk Bank

Syari’ah Mandiri,” Skripsi pada Sekolah Sarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jakarta, 2014,

tidak dipublikasikan. 34

Yohana Neysa Setyawan dan Edwin Japarianto, “Analisa Pengaruh Kepercayaan, Jaminan

Rasa Aman, dan Aksesbilitas terhadap Minat Menabung Nasabah Bank Danamon di Surabaya”,

Jurnal Manajemen Pemasaran Petra, Vol. 2, 2014, No. 1.

Page 41: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

27

peserta didik dapat memperoleh atau menambah pengetahuan dan pengalaman

dengan optimal.

Ekonomi Islam adalah ilmu yang mempelajari kehidupan ekonomi

masyarakat atau negara dalam hal mengatur kegiatan perekonomian dan

menyelesaikan permasalahan ekonomi yang dihadapi dengan berlandaskan

pada Al-Qur’an dan Hadits.

Dengan demikian, pembelajaran Ekonomi Islam adalah proses interaksi

pendidik dengan peserta didik dalam mempelajari kehidupan ekonomi

masyarakat atau negara dalam hal mengatur kegiatan perekonomian dan

menyelesaikan permasalahan ekonomi yang dihadapi dengan berlandaskan

pada Al-Qur’an dan Al-Hadits, pada suatu lingkungan belajar yang diciptakan

pendidik secara terprogram agar peserta didik dapat melakukan kegiatan

belajar secara efektif dan efisien serta dengan hasil yang optimal dalam rangka

pencapaian tujuan pendidikan.

Minat adalah adanya ketertarikan yang mendorong individu untuk

melakukan kegiatan atau aktivitas tertentu dengan diikuti perasaan senang.

Dengan kata lain, minat dapat menjadi penyebab seseorang berpartisipasi

mengikuti suatu kegiatan.

Menabung merupakan tindakan yang dianjurkan dalam Islam untuk

mempersiapkan diri melaksanakan perencanaan di masa yang akan datang

ataupun menghadapi hal-hal yang tidak diinginkan.35

Hal tersebut berarti

bahwa Islam memerintahkan kaum muslimin untuk mempersiapkan dengan

sebaik-baiknya bekal di masa depan demi menjaga kelangsungan kehidupan

ekonominya.

Jadi, minat menabung adalah adanya ketertarikan yang mendorong

individu dengan diikuti perasaan senang dalam melakukan kegiatan atau

aktivitas terkait persiapan perencanaan keuangannya di masa yang akan

datang.

35

Muhammad Syafi’I Antonio, Bank Syariah: Dari Teori ke Praktek, (Jakarta: Gema Insani,

2009), Cet. 15, h. 153.

Page 42: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

28

Minat mahasiswa dalam mengambil keputusan untuk menabung di Bank

Syariah dipengaruhi oleh berbagai faktor. Di sini, penulis mencoba

mengklasifikasikan minat mahasiswa dalam mengambil keputusan untuk

menabung di Bank Syariah yang merujuk pada faktor-faktor yang

mempengaruhi minat.

Minat seseorang dipengaruhi oleh berbagai faktor di antaranya: faktor

internal dan faktor eksternal.36

Dalam penelitian ini, penulis ingin mengetahui

faktor yang mempengaruhi mahasiswa dalam mengambil keputusan untuk

menabung di bank syariah.

Dengan sejumlah masalah dan tujuan yang dirumuskan dalam penelitian

ini, secara garis besar tahapan-tahapan dalam penelitian ini dapat dilihat pada

gambar 2.1. Dalam menjawab permasalahan dan tujuan yang dirumuskan,

maka sebagai langkah awal perlu dilakukan studi literatur dari berbagai

sumber yang membahas teori-teori pembelajaran Ekonomi Islam dan faktor-

faktor yang mempengaruhi seseorang menabung di bank syariah serta

penelitian sebelumnya terkait minat seseorang menabung di bank syariah.

36

Beni S Ambarjaya, Psikologi Pendidikan dan Pengajaran, (Yogyakarta: CAPS, 2012), Cet.

1, h. 17.

Page 43: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

29

Gambar 2.1

Kerangka Berpikir

Pembelajaran

1. Tujuan

2. Materi

3. Metode

4. Subjek belajar adalah

peserta didik.

5. Sumber belajar bagi

peserta didik.

Ekonomi Islam

1. Harta kepunyaan Allah dan manusia

merupakan khalifah atas harta.

2. Ekonomi terikat dengan akidah (hukum),

dan moral.

3. Keseimbangan antara kerohanian dan

kebendaan.

4. Menciptakan keseimbangan antara

kepentingan individu dengan kepentingan

umum.

5. Kebebasan individu dijamin oleh Islam.

6. Negara diberi wewenang turut campur

dalam perekonomian

7. Petunjuk investasi.

8. Zakat.

9. Larangan riba.

Pembelajaran Ekonomi Islam

Minat menabung di Bank Syariah

Minat

1. Perasaan senang

2. Perhatian

3. Perasaaan tertarik

Bank Syariah

1. Penghapusan riba.

2. Pelayanan kepada

kepentingan publik dan

merealisasikan sasaran

sosio-ekonomi Islam.

3. Bagi hasil cenderung

mempererat hubungan

antara bank syariah

dengan pengusaha.

Page 44: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

30

D. Hipotesis Penelitian

Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah

penelitian.37

Dari uraian di atas, maka penulis menyusun hipotesis sebagai berikut:

Ha : Terdapat pengaruh secara positif dan signifikan antara pembelajaran

Ekonomi Islam terhadap minat mahasiswa menabung di Bank Syariah.

Ho : Tidak terdapat pengaruh secara positif dan signifikan antara

pembelajaran Ekonomi Islam terhadap minat mahasiswa menabung di

Bank Syariah.

37

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D, (Bandung: Alfabeta, CV,

2011), Cet. 14, h. 64.

Page 45: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

31

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

1) Tempat penelitian

Penelitian ini dilakukan di Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif

Hidayatullah Jakarta. Lembaga pendidikan ini bertempat di jalan Ir. Haji

Juanda No. 95, Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten.

2) Waktu Penelitian

Waktu yang direncanakan dalam melakukan penelitian ini adalah dari

bulan Agustus sampai dengan bulan Desember 2016. Adapun rincian kegiatan

penelitian ini dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 3.1

Rencana Kegiatan Penelitian

No. Kegiatan Aug Sep Okt Nov Des

1. Penyusunan BAB I

2. Penyusunan BAB II

3. Penyusunan BAB III dan

Pembuatan Instrumen

4. Uji Validitas Instrumen

5. Pengumpulan

dan Pengolahan Data

6. Penyusunan BAB IV dan V

31

Page 46: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

32

B. Metode Penelitian

Metode penelitian merupakan cara ilmiah untuk memperoleh data dengan

tujuan dan kegunaan tertentu. Berdasarkan hal tersebut, ada beberapa kata kunci

yang perlu diperhatikan, yaitu cara ilmiah, data, tujuan, dan kegunaan. Cara

ilmiah artinya kegiatan penelitian itu harus didasarkan pada ciri-ciri keilmuan,

yakni rasional, empiris, dan sistematis. Kemudian, data yang diperoleh adalah

data empiris yang mempunyai kriteria tertentu yaitu valid.1 Metode kuantitatif

adalah metode yang data penelitiannya berupa angka-angka dan analisis

menggunakan statistik.2 Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah

metode kuantitatif.

C. Populasi dan Sampel

“Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: objek/subjek yang

mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti

untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya”.3 Populasi dalam

penelitian ini adalah mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta angkatan

2012 yang berjumlah 111 mahasiswa.

“Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh

populasi tersebut”.4 Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa IPS UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta yang berjumlah 33 orang.

Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

random sampling. “Dikatakan simple (sederhana) karena pengambilan anggota

sampel dari populasi dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang

ada dalam populasi itu”.5 Untuk sekadar ancer-ancer maka apabila subjeknya

kurang dari 100, lebih baik diambil semua sehingga penelitiannya merupakan

penelitian populasi. Selanjutnya, jika jumlah subjeknya besar dapat diambil

1Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, R & D, (Bandung: Alfabeta, CV, 2011),

Cet. 14, h. 2 2 Ibid, h. 7.

3Ibid, h. 80

4Ibid, h. 81.

5Ibid, h. 82.

Page 47: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

33

antara 10-15% atau 20-15% atau 20-25% atau lebih.6 Berdasarkan teori tersebut,

diperoleh perhitungan sampel yaitu 30% x 111 = 33.

Dari hasil perhitungan di atas, didapatkan bahwa jumlah responden

mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta angkatan 2012 adalah 33

responden.

D. Teknik Pengumpulan Data

Dalam proses pengumpulan data, peneliti perlu menggunakan metode dan

instrumen pengumpulan data. “Metode pengumpulan data adalah cara-cara yang

digunakan oleh peneliti untuk mengumpulkan data”.7 Metode pengumpulan data

dalam penelitian ini menggunakan angket dan dokumentasi.

1. Angket

“Angket ialah daftar pernyataan atau pertanyaan yang dikirimkan kepada

responden baik secara langsung atau tidak langsung (melalui pos atau

perantara)”.8 Perolehan data dengan teknik angket tersebut merupakan jenis

data primer. Angket tersebut diberikan kepada mahasiswa IPS UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta angkatan 2012. Angket dalam penelitian ini sebagai

instrumen pengumpulan data.

“Instumen pengumpulan data adalah alat bantu yang dipilih dan digunakan

oleh peneliti dalam kegiatannya mengumpulkan agar kegiatan tersebut

menjadi sistematis dan dipermudah olehnya”.9 “Pertama-tama yang harus

dilakukan oleh penyusun instrumen pengumpul data adalah mencermati apa

yang menjadi variabel penelitian. Variabel itulah yang menjadi sasaran atau

objek yang menjadi fokus perhatian peneliti”.10

Dalam penelitian ini, terdapat

dua variabel penelitian yaitu variabel independen (bebas) dan variabel

dependen (terikat). Variabel independen adalah variabel yang dapat

6Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik, (Jakarta: PT Asdi

Mahasatya, 2002), Cet. 12, h. 112. 7Suharsimi Arikunto, Manajemen Penelitian, (Jakarta: PR Rineka Cipta, 2005), Cet. 7, h. 100.

8Husaini Usman dan Purnomo Setiady, Metodologi Penelitian Sosial, (Jakarta: PT Bumi

Aksara, 2008), Cet. 1, h. 60. 9Suharsimi Arikunto, op. cit., h. 101.

10Ibid, h. 135.

Page 48: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

34

memberikan pengaruh kepada variabel independen, sedangkan variabel

dependen adalah variabel yang mendapat pengaruh atau yang menjadi akibat

dari adanya variabel independen. Berikut indikator variabel penelitian, kisi-

kisi instrumen penelitian serta skala pengukuran instrumen penelitian:

4. Definisi Konseptual Variabel

a. Variabel Pembelajaran Ekonomi Islam (X)

Pembelajaran ekonomi Islam adalah proses interaksi pendidik dengan

peserta didik dalam mempelajari kehidupan ekonomi masyarakat atau

negara dalam hal mengatur kegiatan perekonomian dan menyelesaikan

permasalahan ekonomi yang dihadapi dengan berlandaskan pada Al-

Qur’an dan Al-Hadits, pada suatu lingkungan belajar yang diciptakan

pendidik secara terprogram agar peserta didik dapat melakukan kegiatan

belajar secara efektif dan efisien serta dengan hasil yang optimal dalam

rangka pencapaian tujuan pendidikan.

b. Variabel Minat Menabung di Bank Syariah (Y)

Minat menabung adalah adanya ketertarikan yang mendorong individu

dengan diikuti perasaan senang dalam melakukan kegiatan atau aktivitas

terkait persiapan perencanaan keuangannya di masa yang akan datang.

5. Definisi Operasional Variabel

a. Variabel Pembelajaran Ekonomi Islam (X)

Pembelajaran Ekonomi Islam dapat diukur melalui penetapan tujuan

pembelajaran Ekonomi Islam, materi pembelajaran Ekonomi Islam,

metode pembelajaran Ekonomi Islam, subjek belajar adalah peserta didik,

dan sumber belajar bagi peserta didik, dan evaluasi pembelajaran.

b. Variabel Minat Menabung di Bank Syariah (Y)

Minat menabung di bank syariah dapat diukur melalui perasaan

senang, perhatian, dan perasaan tertarik.

Page 49: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

35

6. Kisi-kisi Instrumen Penelitian

“Sebelum mulai merumuskan butir-butir pertanyaan atau butir-butir soal,

terlebih dahulu peneliti membuat kisi-kisi final, yaitu kisi-kisi yang lengkap

dan sudah mengandung informasi mengenai jumlah dan nomor-nomor

pertanyaan atau pernyataan”.11

Kisi-kisi instrumen dalam penelitian ini

sebagai berikut:

a. Variabel Pembelajaran Ekonomi Islam (X)

Kisi-kisi instrumen variabel pembelajaran Ekonomi Islam dapat

terlihat pada tabel 3.2 berikut:

Tabel 3.2

Kisi-kisi Instrumen Pembelajaran Ekonomi Islam

Variabel

Penelitian

Indikator No. Item

Pembelajaran

Ekonomi Islam

(X)

Penetapan tujuan pembelajaran

Ekonomi Islam.

1, 2, 3

Materi pembelajaran Ekonomi

Islam

4, 5, 6, 7,

14, 15, 16,

17, 18

Metode Pembelajaran Ekonomi

Islam

8, 9, 10, 11

Subjek belajar adalah peserta

didik.

21, 22, 23,

24, 25

Sumber belajar bagi peserta didik. 12, 13

Evaluasi pembelajaran 19, 20

11

Ibid, h. 144.

Page 50: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

36

b. Variabel Minat Menabung di Bank Syariah (Y)

Kisi-kisi variabel minat menabung di bank syariah dapat terlihat pada

tabel 3.3 berikut:

Tabel 3.3

Kisi-kisi Instrumen Minat Menabung di Bank Syariah

Variabel

Penelitian

Indikator No. Item

Minat

Menabung (Y)

Perasaan senang 1, 2, 9

Perhatian 3, 4, 11, 12

Perasaan tertarik 5, 6, 7, 8, 10

7. Skala Pengukuran Instrumen

Skala pengukuran dalam penelitian ini menggunakan skala likert. Skala

likert ini merupakan suatu series butir (butir soal) yang dimaksudkan untuk

mengukur sikap individu dalam dimensi yang sama dan individu

menempatkan dirinya ke arah satu kontinuitas dari butir soal.12

Skala likert

dalam penelitian ini menggunakan empat tingkatan yang diberi skor atau

bobot pada tiap tingkatannya, yakni Sangat Setuju (SS) = 4, Setuju (3), Sangat

Tidak Setuju (STS) = 2, dan Tidak Setuju (TS) = 1.

2. Dokumentasi

Teknik pengumpulan dengan dokumentasi ialah pengambilan data

yang diperoleh melalui dokumen-dokumen.13

Data yang dikumpulkan melalui

dokumen-dokumen tersebut merupakan data sekunder. Dokumen-dokumen

dalam penelitian ini, berupa ATM dan tabungan mahasiswa IPS UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta angkatan 2012 serta foto-foto penelitian.

12

Muri Yusuf, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan Penelitian Gabungan, (Jakarta:

Kencana, 2015), Cet. 2, h. 222. 13

Ibid, h. 73.

Page 51: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

37

E. Uji Instrumen Penelitian

1. Uji Validitas

“Uji validitas digunakan untuk mengukur sah atau valid tidaknya suatu

kuesioner”.14

Suatu instumen dikatakan valid bila:

a. Menurut Azwar dan Soegiono dalam Syofian Siregar mengatakan

bahwa instrumen dikatakan valid apabila koefisien kolerasi product

moment melebihi 0,3.

b. Koefisien korelasi product moment > r-tabel (α ; n – 2) n = jumlah

sampel.

c. Nilai sig ≤ α.15

Tipe validitas yang digunakan adalah validitas konstruk (validity

construct) yang menentukan validitas dengan cara mengkorelasikan antar skor

yang diperoleh masing-masing item yang berupa pertanyaan maupun

pertanyaan dengan skor totalnya. Rumus korelasi yang digunakan untuk uji

validitas konstruk korelasi product moment sebagai berikut:

∑ ∑ ∑

√[ ∑ ∑ ][ ∑ ∑ ]

Keterangan:

rb = Koefisien korelasi Pearson antar item instrumen

yang akan digunakan dengan variabel yang bersangkutan

x = Skor item instrumen yang akan digunakan

y = Skor semua item instrumen dalam variabel tersebut

n = Jumlah responden dalam uji coba instrumen16

2. Uji Reliabilitas

Reliabilitas adalah suatu instrumen yang cukup dapat dipercaya untuk

digunakan sebagai alat pengumpul data. Instrumen yang sudah dapat

dipercaya, yang reliabel akan menghasilkan data yang dapat dipercaya juga.

14

Imam Ghozali, Aplikasi Multivariate dengan Program IBM SPSS 21, (Semarang: Badan

Penerbit Universitas Diponegoro, 2016), Cet. 8, h. 52. 15

Syofian Siregar, Statistik Parametik untuk Penelitian Kuantitatif: Dilengkapi dengan

Perhitungan Manual dan Aplikasi SPSS Versi 17, (Jakarta: Bumi Aksara, 2013), Cet. 1, h. 77. 16

Supranto, Petunjuk Praktis Penelitian Ilmiah untuk Menyusun Skripsi, Tesis, dan Disertasi,

(Jakarta; Mitra Wacana Media, 2013), Ed. 3, h. 97.

Page 52: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

38

Perlu ditekankan bahwa yang diusahakan dapat dipercaya adalah datanya,

bukan semata-mata instrumennya.17

”Salah satu metode pengujian reabilitas

adalah dengan menggunakan Alpha Conbach yang digunakan dalam

menentukan reliable. Tingkat reabilitas dengan metode alpha conbach diukur

berdasarkan skala 0 sampai 100, jika nilai alpha conbach di atas 70% maka

dikatakan reliabel”.18

Untuk menghitung koefisien r pada uji reliable

menggunakan rumus berikut:

r = [

] - [

]

Keterangan:

r1 = Reliabilitas Instrumen

k = Banyaknya bulir soal

∑ = Jumlah varian bulir

= Varian total

F. Teknik Analisis Data

Analisis yang digunakan untuk pengujian hipotesis dalam penelitian ini adalah

analisis regresi sederhana. Sebelum dilakukan analisis regresi, perlu dilakukan

pengujian prasyarat berupa uji normalitas dan uji linieritas.19

Berikut penjelasan

uji normalitas dan uji linieritas:

1. Uji Normalitas

“Tujuan dilakukannya uji normalitas terhadap serangkaian data adalah

untuk mengetahui apakah populasi data berdistribusi normal atau tidak”.20

Berikut kriteria pengujian yang diambil berdasarkan nilai probabilitas:

Jika probabilitas (sig) > 0,05, maka Ho diterima.

Jika probabilitas (sig) < 0,05, maka Ho ditolak.21

17

Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik, (Jakarta: Rineka Cipta,

2013), Cet. 15, h. 221-222. 18

Edy Supriyadi, SPSS + Amos, (Jakarta: Penerbit In Media, 2014), h. 29. 19

Riduwan, Belajar Mudah Penelitian untuk Guru-Karyawan, dan Peneliti Pemula,

(Bandung: Alfabeta cv, 2015), Cet. 10, h. 119. 20

Syofian Siregar, Ibid., h. 153.

Page 53: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

39

Di bawah ini terdapat rumus yang digunakan dalam menghitung uji

normalitas data:

G = bn + cn + In (

)

Keterangan:

G = Identik dengan nilai Z distribusi normal

Bn, cn, dn = Konversi statistik shapiro-wilk pendekatan

distribusi normal

2. Uji Linieritas

“Tujuan dilakukan uji linieritas adalah untuk mengetahui apakah antara

variabel tak bebas (Y) dan variabel bebas (X) mempunyai hubungan linier.

Berikut kriteria pengujian signifikansi uji linieritas:

Jika: F hitung ≤ F tabel, maka Ho diterima

Jika: F hitung > F tabel, maka Ho ditolak”.22

Di bawah ini rumus untuk menghitung uji linieritas:

F hitung =

F tabel = F {(1-α)(dk Reg [b/a], (dk Res)}

Keterangan:

RJK reg(b/a) = Rata-rata jumlah kuadrat regresi

RJK res = Rata-rata jumlah kuadrat residu

21

Ibid, h. 167. 22

Ibid, h. 178-179.

Page 54: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

40

G. Uji Hipotesis

Hipotesis statistik adalah hipotesis yang dibuat atau digunakan untuk menguji

hipotesis penelitian.23

Uji statistik dalam analisis hubungan dimaksudkan untuk

mengetahui signifikan atau tidaknya hubungan antarvariabel.24

Teknik statistik

yang digunakan dalam analisis hubungan yang hanya melibatkan dua variabel

adalah koefisien korelasi sederhana, koefisien penentu atau koefisien determinasi,

dan analisis regresi linier sederhana.25

Berikut penjelasannya:

1. Uji Statistik Koefisien Korelasi Pearson (r)

Uji statistik koefisien korelasi Pearson (r), digunakan untuk menguji

signifikan atau tidaknya hubungan antara variabel interval/rasio dengan

variabel interval/rasio. Berikut rumus koefisien korelasi Pearson dan uji

statistiknya menggunakan Uji t:26

t = r √

dengan db = n - 2

∑ ∑ ∑

√[ ∑ ∑ ][ ∑ ∑ ]

Keterangan:

r = Koefisien korelasi Pearson antar item instrumen

yang akan digunakan dengan variabel yang bersangkutan

x = Skor item instrumen yang akan digunakan

y = Skor semua item instrumen dalam variabel tersebut

n = Jumlah responden dalam uji coba instrumen

23

Iqbal Hasan, Analisis Data Penelitian dengan Statistik, (Jakarta: PT Bumi Aksara, 2009),

Cet. 4, h. 34. 24

Ibid, h. 79. 25

Ibid, h. 45. 26

Ibid, h. 96.

Page 55: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

41

Tabel 3.4

Interval Nilai Koefisien Korelasi dan Kekuatan Hubungan

No. Interval Nilai Kekuatan Hubungan

1. KK = 0,00 Tidak ada

2. 0,00 < KK ≤ 0,20 Sangat rendah atau lemah sekali

3. 0,20 < KK ≤ 0,40 Rendah atau lemah tapi pasti

4. 0,40 < KK≤0,70 Cukup berarti atau sedang

5. 0,70 < KK ≤ 0,90 Tinggi atau kuat

6. 0,90 < KK < 1,00 Sangat tinggi atau kuat sekali, dapat

diandalkan

7. KK = 1,00 Sempurna

Catatan:

Interval nilai KK dapat bernilai positif atau negatif.

Nilai KK positif berarti kolerasi positif.

Nilai KK negatif berarti korelasi negatif.

2. Koefisien Penentu

Koefisien penentu (KP) atau koefisien determinasi (KD) adalah angka atau

indeks yang digunakan untuk mengetahui besarnya sumbangan sebuah

variabel atau lebih (variabel bebas, X) terhadap variasi (naik/turunnya)

variabel yang lain (variabel terikat, Y).27

KP = (KK2) x 100%

Keterangan:

KK = Koefisien Korelasi

27Ibid, h. 44.

Page 56: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

42

3. Regresi Linier Sederhana

Regresi linier sederhana adalah regresi linier di mana variabel yang terikat

di dalamnya hanya dua, yaitu satu variabel terikat Y, dan satu variabel bebas

X serta berpangkat satu. Bentuk persamaannya adalah:

Y = a + bX

Keterangan:

Y = Variabel terikat (variabel yang diduga)

X = Variabel bebas

a = Intersep

b = Koefisien regresi (slop)28

28

Ibid, h. 64.

Page 57: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

42

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data

1. Gambaran Umum Jurusan IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

a. Profil Jurusan IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Secara historis, eksistensi dan kiprah Universitas Islam Negeri (UIN)

Syarif Hidayatullah Jakarta didasarkan atas gagasan dan keinginan umat

Islam sebagai mayoritas bangsa untuk mengembangkan sumber daya

manusia yang bermutu dan mencetak kader pemimpin Islam yang

diperlukan bagi perjuangan dan pembangunan bangsa Indonesia.

Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) sebagai salah satu

fakultas di lingkungan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sejak awal

pendirian hingga kini telah membuka berbagai jurusan/program studi

(Pendidikan Agama Islam, Bahasa Arab, dan Tadris) yang memberikan

bekal pengetahuan dan keterampilan kepada mahasiswa untuk menjadi

pendidik dan tenaga kependidikan yang profesional baik pada tingkat

pendidikan dasar maupun menengah bahkan beberapa di antaranya mampu

menjadi asisten dan/atau dosen pada beberapa perguruan tinggi.

Salah satu jurusan yang ada di Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta adalah Jurusan Pendidikan Ilmu

Pengetahuan Sosial yang secara historis didirikan pada tahun 1980. Pada

saat itu, jurusan pendidikan IPS masuk dalam kelompok Jurusan Tadris,

yang secara keseluruhan terdiri dari bidang Ilmu Pengetahuan Sosial, Ilmu

Pengetahuan Alam, Matematika, Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia.

Jurusan Tadris Bidang Ilmu Pengetahuan Sosial ini pernah mengalami

stagnasi penerimaan mahasiswa, sampai kemudian diaktifkan kembali

pada tahun 2001 berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal

Pembinaan Kelembagaan Agama Islam, Departemen Agama RI, Nomor

E/47A/2001 tentang Penyelenggaraan Program Studi pada Institut Agama

42

Page 58: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

43

Islam Negeri (IAIN) Syarif Hidayatullah Jakarta dengan nama Program

Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial.

Aktivasi Program Studi Pendidikan IPS ini didasari atas pemikiran dan

fakta tentang terjadinya kekurangan guru IPS di Madrasah Tsanawiyah

(MTs) dan Madrasah Aliyah (MA).Akibat kekurangan guru IPS pada

lembaga pendidikan tersebut, maka bidang Ilmu Pengetahuan Sosial

diajarkan oleh guru yang bukan lulusan pendidikan bidang Ilmu

Pengetahuan Sosial tersebut (mismatch).

Sesuai Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003

pasal 42 ayat (1) bahwa pendidik (guru) harus memiliki kualifikasi

minimum yaitu S1 (D4) dan sertifikasi sesuai jenjang kewenangan

mengajar yakni mengajar bidang ilmu sesuai dengan latar belakang

pendidikannya. Tuntutan Undang-Undang tersebut dijelaskan lebih lanjut

pada Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar

Nasional Pendidikan dan Undang-Undang RI Nomor 14 Tahun 2005

tentang Guru dan Dosen.

Untuk mengatasi mismatch dan memenuhi kekurangan guru

Pendidikan Kewarganegaraan, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Geografi,

Pendidikan Ekonomi dan Pendidikan Sosiologi/Antropologi pada MTs dan

MA, maka Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial pada Fakultas Ilmu Tarbiyah

dan Keguruan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menerima mahasiswa

kembali berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pembinaan

Kelembagaan Agama Islam, Departemen Agama RI, Nomor E/47A/2001

tentang Penyelenggaraan Program Studi Pada Institut Agama Islam Negeri

(IAIN) Syarif Hidayatullah Jakarta.

Pada tanggal 12 sampai dengan 14 Maret 2008 Program Studi

Penddikan IPS Jurusan Pendidikan IPS Fakultas Ilmu Tarbiyah dan

Keguruan (FITK) Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah

Jakarta diakreditasi. Hasil akreditasi Program Studi Pendidikan IPS

Jurusan Pendidikan IPS Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK)

Universitas Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta sesuai Keputusan

Page 59: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

44

Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor : 001/BAN-PT/Ak-

XI/SI/IV/2008 tentang Status, Peringkat dan Hasil Akreditasi Program

Sarjana di Perguruan Tinggi memperoleh Hasil Nilai 336 (Peringkat B)

dan tepat pada tanggal 19 Juli 2014 sesuaidengan surat keputusan Badan

Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor: 211/SK/BAN-

PT/Akred/S/VII/2014 Jurusan Pendidikan IPS Fakultas Ilmu Tarbiyah dan

Keguruan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta memperoleh hasil nilai 367

(Peringkat A).1

b. Visi Jurusan IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Visi Jurusan Pendidikan IPS Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

(FITK) Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta adalah:

“Menjadi Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial yang unggul,

kompetitif, profesional, serta berwawasan keIslaman, kemanusiaan, dan

keIndonesiaan”.2

c. Misi Jurusan IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Berdasarkan visi di atas, maka misi Program Studi Pendidikan IPS Jurusan

Pendidikan IPS Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Universitas

Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta sebagai berikut:

1) Menyelenggarakan pendidikan jenjang S1 dalam kerangka

mewujudkan guru IPS yang memiliki kompetensi pedagogik,

profesional, kepribadian, dan sosial, serta berwawasan keIslaman,

kemanusiaan, dan keIndonesiaan.

2) Menyelenggarakan penelitian dan pengembangan ilmu-ilmu sosial dan

Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial.

3) Menyelenggarakan pengabdian masyarakat dalam rangka penyebaran

hasil kajian keilmuan dan inovasi bidang ilmu sosial dan pendidikan

1http://pips.fitk.uinjkt.ac.id/profil-jurusan-pendidikan-ips/, diakses pada tanggal 10 Desember

2016 pukul 21.00. 2http://pips.fitk.uinjkt.ac.id/visi-misi-jurusan-pendidikan-ips/, diakses pada tangggal 10

Desember 2016 pukul 21.15.

Page 60: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

45

ilmu pengetahuan sosial melalui seminar, workshop, dan program

lainnya sebagai wujud tanggung jawab sosial akademik kelembagaan.3

2. Statistik Deskripsi Responden

Dalam penelitian ini, data diperoleh dari hasil penelitian di lapangan

melalui penyebaran angket. Angket tersebut diisi oleh mahasiswa IPS UIN

Syarif Hidayatullah Jakartayang berjumlah 33 responden. Berikut data

responden yang menggambarkan perbandingan banyaknya jumlah responden

laki-laki dan perempuan:

Tabel 4.1

Distribusi Responden berdasarkan Jenis Kelamin

No. Jenis Kelamin Frekuensi Persentase

1. Laki-laki 8 24%

2. Perempuan 25 76%

Total 33 100%

(Sumber: data penelitian 2016)

Gambar 4.2

Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

3http://pips.fitk.uinjkt.ac.id/visi-misi-jurusan-pendidikan-ips/, diakses pada tangggal 10

Desember 2016 pukul 21.15.

76%

24%

Jenis Kelamin

Perempuan

Laki-laki

Page 61: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

46

Pada Gambar 4.2, diketahui bahwa jumlah responden berdasarkan jenis

kelamin perempuan adalah 25 orang dan jumlah responden berdasarkan jenis

kelamin laki-laki 8 orang yang masing-masing mempunyai presentase, yaitu

presetase pada perempuan sebesar 76% dan pada laki-laki sebesar 24%.

Dengan demikian, responden perempuan lebih banyak dibanding dengan

responden laki-laki.

B. Pengujian Persyaratan Analisis dan Pengujian Hipotesis

1. Uji Coba Instrumen Penelitian

a. Uji Validitas

Uji validitas dalam penelitian ini dilakukan dengan penyebaran angket

kepada 30 responden.Data yang diperoleh dianalisis menggunakan SPSS

23, yaitu dengan memperhatikan angka pada Correctd Item-Total, yang

merupakan korelasi antara skor item dengan skor total item. Sebuah item

dikatakan valid apabila nilai r-hitung > r-tabel.r-tabel untuk jumlah

responden 30 adalah 0,361.

Berdasarkan hasil uji validitas yang telah dianalisis, dapat diketahui

bahwa dari 38 pernyataan yang diujicobakan terdapat 1 pernyataan yang

tidak valid, yaitu nomor 12 karena memiliki nilai r-hitung < r-tabeluntuk

taraf signifikan 5%.Sementara itu, 37 pernyataan lainnya dikatakan valid,

yaitu terlihat pada tabel 4.3 nomor 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 11, 13, 14,

15, 16, 17, 18, 19, 20, 21, 22, 23, 24, 25, 26, dan pada tebel 4.4 nomor 1,

2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, 11, 12. Berikut hasil uji validitas instrumen:

Tabel 4.3

Uji Validitas Pembelajaran Ekonomi Islam

Item

No.

r hitung r tabel Kesimpulan

1 0,588 0,361 Valid

Page 62: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

47

2 0,372 0,361 Valid

3 0,500 0,361 Valid

4 0,662 0,361 Valid

5 0,543 0,361 Valid

6 0,413 0,361 Valid

7 0,400 0,361 Valid

8 0,490 0,361 Valid

9 0,514 0,361 Valid

10 0,423 0,361 Valid

11 0,620 0,361 Valid

12 0,182 0,361 Tidak Valid

13 0,640 0,361 Valid

14 0,550 0,361 Valid

15 0,611 0,361 Valid

16 0,437 0,361 Valid

17 0,672 0,361 Valid

18 0,707 0,361 Valid

19 0,698 0,361 Valid

20 0,609 0,361 Valid

21 0,827 0,361 Valid

22 0,617 0,361 Valid

23 0,760 0,361 Valid

24 0,686 0,361 Valid

25 0,706 0,361 Valid

26 0,415 0,361 Valid

(Sumber: data primer yang telah diolah)

Page 63: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

48

Tabel 4.4

Uji Validitas Minat Menabung di Bank Syariah

Item

No.

r hitung r tabel Kesimpulan

1 0,762 0,361 Valid

2 0,743 0,361 Valid

3 0,740 0,361 Valid

4 0,742 0,361 Valid

5 0,748 0,361 Valid

6 0,752 0,361 Valid

7 0,746 0,361 Valid

8 0,750 0,361 Valid

9 0,750 0,361 Valid

10 0,753 0,361 Valid

11 0,743 0,361 Valid

12 0,735 0,361 Valid

(Sumber: data primer yang telah diolah)

b. Uji Reliabilitas

Jika alat ukur dinyatakan benar, selanjutnya reliabilitas alat tersebut

diuji. ”Salah satu metode pengujian reabilitas adalah dengan menggunakan

Alpha Conbach yang digunakan dalam menentukan reliable. Tingkat

reabilitas dengan metode alpha conbach diukur berdasarkan skala 0 sampai

100, jika nilai alpha conbach di atas 70% maka dikatakan reliabel”.4

Menurut Guilford dalam Mahmud mengemukakan klasifikasi untuk

derajat reliabilitas dan korelasi. Berikut tabel klasifikasi Guilford:5

4Edy Supriyadi, SPSS + Amos, (Jakarta: Penerbit In Media, 2014), h. 29.

5Mahmud, Metode Penelitian Pendidikan, (Bandung: Pustaka Setia, 2011), h. 196.

Page 64: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

49

Tabel 4.5

Klasifikasi Guilford untuk Derajat Reliabilitas dan Korelasi

Nilai Koefisien Keterangan

< 0,20 Derajat reliabilitas hampir ada, hubungan lemah sekali

0,21 – 0,40 Derajat reliabilitas rendah, hubungan cukup berarti

0,41 – 0,70 Derajat reliabilitas sedang, hubungan cukup berarti

0,71 – 0,90 Derajat reliabilitas tinggi, hubungan tinggi

0,91 – 1,00 Derajat reliabilitas tinggi sekali, hubungan tinggi sekali

1,00 Derajat reliabilitas dan hubungan sempurna

Berdasarkan hasil perhitungan dengan menggunakan SPSS

23diperoleh nilai Cronbach Alpha untuk angket pembelajaran Ekonomi

Islam sebesar 0,747, sedangkan untuk angket minat menabung di bank

syariah sebesar 0,765. Nilai Cronbach Alpha dari kedua variabel penelitian

ini lebih besar dari 0,7 sehingga dapat dikatakan reliabel dan memiliki

derajat reliabilitas tinggi serta memiliki hubungan yang tinggi.

Tabel 4.6

Uji Reliabilitas

Variabel Cronbach’s

Alpha

N of Item

Pembelajaran Ekonomi Islam 0,747 27

Minat Menabung 0,765 13

(Sumber: data primer yang telah diolah)

2. Pengujian Prasyarat Analisis

Analisis yang digunakan untuk pengujian hipotesis dalam penelitian ini

adalah analisis regresi sederhana.Sebelum dilakukan analisis regresi, perlu

Page 65: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

50

dilakukan pengujian prasyarat berupa uji normalitas dan uji linieritas.6 Berikut

pengujian prasyarat yang dilakukan menggunakan SPSS 23:

a. Uji Normalitas

Uji normalitas data dalam penelitian ini menggunakan metode

Shapiro-Wilk dengan bantuan SPSS 23. Kriteria pengujian uji normalitas

adalah “jika probabilitas (sig) > 0,05, maka Ho diterima dan jika

probabilitas (sig) < 0,05, maka Ho ditolak”.7

Tabel 4.7

Uji Normalitas

Dari output di atas,diperoleh harga statistik untuk Shapiro-Wilk

sebesar 0,949 dan p-value = 0,121 > 0,05 maka Ho diterima. Hal ini

berarti bahwa data sampel berasal dari populasi yang berdistribusi normal.

b. Uji Linieritas

Uji linieritas data dalam penelitian ini menggunakan analisis varians atau uji F

dengan perhitungan SPSS 23. Kriteria pengujian linieritas adalah “jika F hitung

≤ F tabel, maka Ho diterima dan jika: F hitung > F tabel, maka Ho ditolak”.8

6Riduwan, Belajar Mudah Penelitian untuk Guru-Karyawan dan Peneliti Pemula, (Bandung:

Alfabeta cv, 2013), h. 119. 7 Ibid, h. 167.

8Ibid, h. 178-179.

Page 66: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

51

Tabel 4.8

Uji Linieritas

Hipotesis statistik:

Ho : Y = α + βX (regresi linear)

Ha : Y ≠ α + βX (regresi tak linear)

Uji linieritas persamaan garis regresi diperoleh dari Derivation from

Linearity, yaitu F hitung (Tc) = 0,642 dengan p-value = 0,806 > 0,05. Hal ini

berarti Ho diterima atau persamaan regresi Y atas X adalah linear atau

berupa garis linear.

3. Pengujian Hipotesis

Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi

linier sederhana karena data yang diperoleh telah memenuhi uji prasyarat

analisis yaitu berdistribusi normal dan berbentuk linier.

Sebelum dilakukan uji pengaruh terlebih dahulu dilakukan perhitungan uji

korelasi antara variabel pembelajaran Ekonomi Islam (X) dan variabel minat

menabung di bank syariah (Y). Hasil perhitungan korelasi dapat dilihat pada

tabel 4.9 dan 4.10. Selanjutnya setelah uji korelasi, dilakukan perhitungan

pengujian hipotesis. Pada penelitian ini data dihitung menggunakan SPSS 23.

Berikut perhitungan data penelitian ini:

Page 67: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

52

Tabel 4.9

Signifikansi Koefisien Korelasi

Hipotesis statistik:

Ho : ρ = 0

Ha : ρ ≠ 0

Uji signifikan koefisien korelasi diperoleh dari tabel Model Summary,

terlihat bahwa koefisien korelasi (rxy) = 0,384 dan F hitung (Fchange) = 5,378

dengan p-value = 0,027 < 0,05. Hal ini berarti Ho ditolak. Dengan demikian,

koefisien korelasi X dan Y adalah berarti atau signifikan. Sementara koefisien

determinasi antara X dan Y diperoleh dengan menggunakan rumus KP =

(KK2) x 100% = (r

2xyx 100%) = 0,384

2 x 100% = 14,8 % yang mengandung

makna bahwa 14,8% variasi variabel minat menabung di bank syariah dapat

dipengaruhi oleh variabel pembelajaran Ekonomi Islam.

Tabel 4.10

Persamaan Regresi Linear

Tabel coefficients menginformasikan model persamaan regresi

yang diperoleh dengan koefisien konstanta dan koefisien variabel yang ada

di kolom Unstandardized Coefficients B dengan menggunakan rumus Y =

a + bX = 14,186 + 0,289X. Dari hasil analisis, diperoleh t hitung = 2,319 dan

Page 68: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

53

p-value = 0,027/2 = 0,0135< 0,05 atau Ho ditolak.Dengan demikian,

pembelajaran Ekonomi Islam berpengaruh positif terhadap minat

menabung di bank syariah.

Tabel 4.11

Signifikansi Persamaan Regresi

Hipotesis statistik:

Ho : β = 0 (regresi tak berarti)

Ha : β ≠ 0 (regresi berarti)

Uji signifikan persamaan regresi diperoleh dari baris Regressionpada

kolom 5, yaitu F hitung (b/a) = 5,378, dan p-value 0,027 < 0,05 atau Ho

ditolak. Dengan demikian, regresi Y atas X adalah signifikan atau

pembelajaran Ekonomi Islam berpengaruh terhadap minat menabung di

bank syariah.

C. Pembahasan Hasil Penelitian

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran Ekonomi Islam

terhadap minat mahasiswa menabung di bank syariah khususnya pada

mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta memiliki pengaruh yang

positif, berdasarkan tabel anova, diperoleh nilai Sig. = 0,027 yang berarti <

taraf signifikansi (0,05) atau Ho ditolak, di mana persamaan regresinya Y =

14,186 + 0,289X adalah signifikannya dan berpola linear yang berarti jika

pemahaman tentang bank syariah dalam pembelajaran Ekonomi Islam

bertambah satu satuan maka minat menabung di bank syariah meningkat

senilai 28,9%.

Page 69: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

54

Adanya pengaruh pembelajaran Ekonomi Islam terhadap minat menabung

di bank syariah mengandung pengertian bahwa semakin besar pemahaman

tentang bank syariah dalam pembelajaran Ekonomi Islam, maka akan semakin

besar minat mahasiswa menabung di Bank Syariah.

Pembelajaran adalah suatu proses yang sistematis dan sistemik melalui

proses interaksi antara pendidik dengan peserta didik, sumber belajar, dan

lingkungan belajar untuk menciptakan adanya kegiatan pembelajaran baik di

kelas maupun di luar kelas dalam rangka mencapai kompetensi yang telah

ditetapkan.9 Kegiatan pembelajaran yang dimaksud seperti pemberian tugas,

mengadakan diskusi, tanya jawab atau melakukan evaluasi pembelajaran.

Sementara itu, minat (interest) menurut psikologi adalah kecenderungan

untuk memperhatikan dan mengingat sesuatu secara terus menerus dengan

diikuti rasa senang.10

Minat seseorang dipengaruhi oleh berbagai faktor di

antaranya: faktor internal dan faktor eksternal.11

Minat seseorang menabung di

bank syariah juga dipengaruhi oleh berbagai faktor lainnya. Minat menabung

di bank syariah dapat dipengaruhi pula oleh tingkat pendapatan.

Hal tersebut sesuai dengan hipotesis Maya Gusti Indaris, dalam

penelitiannya yang berjudul “Pengaruh Tingkat Pendapatan Nasabah

terhadap Minat Nasabah Menabung di Tabungan Investa Cendekia di Bank

Syariah Mandiri KCP Sibuhuan.”Berdasarkan tingkat pendapatan nasabah

terhadap minat nasabah yang menabung di tabungan investa cendekia, telah

didapat bahwa terdapat pengaruh positif antara tingkat pendapatan nasabah

terhadap minat nasabah yang ingin menabung di tabungan investasi cendekia.

Di mana nilai thitung> ttabel (10,296 > 2,04) maka Ho ditolak, artinya bahwa ada

pengaruh secara signifikan antara pendapatan nasabah dengan minat nasabah

yang menabung di tabungan TIC. Semakin tinggi pendapatan nasabah maka

semakin banyak nasabah BSM yang berminat menabung di tabungan Investa

9Zainal Arifin, Evaluasi Pembelajaran: Prinsip, Teknik, Prosedur, (Bandung: PT Remaja

Rosdakarya, 2013), Cet. 5, h. 10. 10

Alisuf Sabri, Psikologi Pendidikan, (Jakarta: Pedoman Ilmu Jaya, 2007), Cet. 3, h. 84. 11

Beni S Ambarjaya, Psikologi Pendidikan dan Pengajaran, (Yogyakarta: CAPS, 2012), Cet.

1, h. 17.

Page 70: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

55

Cendekia.12

Penelitian lain mengatakan bahwa kualitas produk juga

berpengaruh terhadap minat menabung.

Seperti penelitian yang dilakukan oleh Sata Sutrianto, Mahasiswa

Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, yang berjudul

“Pengaruh Kualitas Produk terhadap Minat Nasabah pada Produk Bank

Syari’ah Mandiri”. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa

kualitas produk terhadap minat nasabah yang diberikan BSM Cabang

tangerang memiliki pengaruh yang positif, berdasarkan tabel Anova,

diperoleh nilai Sig.=0,000 yang berarti < kriteria signifikan (0,05) di mana

persamaan regresinya Y = 53, 925 + 0,046X adalah signifikannya dan berpola

linear dalam arti jika kualitas produk bertambah satu satuan, maka minat

nasabah meninggkat senilai 4,6%.13

D. Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini telah dilakukan sesuai dengan prosedur dan tata cara

penulisan karya ilmiah yang berlaku di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta,

meskipun demikian dalam penelitian ini masih ditemukan berbagai

keterbatasan dalam penyusunannya antara lain:

1. Penelitian ini menunjukkan bahwa selain pembelajaran Ekonomi Islam

terdapat beberapa variabel lain yang dapat memengaruhi minat mahasiswa

menabung di bank syariah. Dengan demikian, akan lebih lengkap jika

diadakan penelitian lagi untuk melakukan uji lebih lanjut mengenai

variabel-variabel lainnya yang diduga dapat memengaruhi minat

mahasiswa menabung di bank syariah yang tidak diteliti dalam penelitian

ini.

12

Maya Gusti Indaris, “Pengaruh Tingkat Pendapatan Nasabah terhadap Minat Nasabah

Menabung di Tabungan Investa Cendekia di Bank Syariah Mandiri KCP Sibuhuan,” Skripsi pada

Sekolah Sarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jakarta, 2013, tidak dipublikasikan. 13

Sata Sutrianto, “Pengaruh Kualitas Produk terhadap Minat Nasabah pada Produk Bank

Syari’ah Mandiri,” Skripsi pada Sekolah Sarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jakarta, 2014,

tidak dipublikasikan.

Page 71: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

56

2. Hasil penelitian ini adalah interpretasi yang dilakukan oleh peneliti setelah

melakukan penelitian di UIN Syarif Hidayatullah dengan objek penelitian

mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sehingga ada

kemungkinan terdapat perbedaan interpretasi dari peneliti sebelumnya atau

bagi penelitian selanjutnya didasarkan pada perbedaan tempat dan objek

penelitian.

Page 72: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

56

BAB V

KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

A. Kesimpulan

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran Ekonomi Islam

terhadap minat mahasiswa menabung di bank syariah khususnya pada

mahasiswa IPS UIN Syarif Hidayatullah Jakarta memiliki pengaruh yang

positif, berdasarkan tabel anova, diperoleh nilai Sig. = 0,027 yang berarti <

taraf signifikansi (0,05) atau Ho ditolak, di mana persamaan regresinya Y =

14,186 + 0,289X adalah signifikannya dan berpola linear yang berarti jika

pemahaman tentang bank syariah dalam pembelajaran Ekonomi Islam

bertambah satu satuan maka minat menabung di bank syariah meningkat

senilai 28,9%. Adanya pengaruh pembelajaran Ekonomi Islam terhadap minat

menabung di bank syariah mengandung pengertian bahwa semakin besar

pemahaman tentang bank syariah dalam pembelajaran Ekonomi Islam, maka

akan semakin besar minat mahasiswa menabung di bank syariah.

B. Implikasi

Adanya pengaruh antara pembelajaran Ekonomi Islam terhadap minat

mahasiswa menabung di bank syariah khususnya mahasiswa IPS UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta, dapat memberikan implikasi bahwa penelitian ini dapat

dijadikan sebagai bahan evaluasi dosen khususnya dalam meningkatkan

pembelajaran Ekonomi Islam dengan lebih memperhatikan berbagai metode,

strategi, atau cara yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran baik dalam

cara menyampaikan materi pelajaran maupun cara mengelola pembelajaran

sehingga mahasiswa dapat lebih optimal menguasi dan memahami materi

pembelajaran Ekonomi Islam dengan baik sesuai dengan kompetensi yang

telah ditetapkan.

56

Page 73: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

57

C. Saran

Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan, maka dapat diajukan

beberapa saran sebagai berikut:

1. Penelitian ini menunjukkan terdapat variabel lain yang dapat memengaruhi

minat menabung di bank syariah. Dengan demikian, akan lebih lengkap

jika diadakan penelitian lagi untuk melakukan uji lebih lanjut mengenai

variabel lain yang mempengaruhi minat menabung di bank syariah.

2. Penelitian selanjutnya sebaiknya ke arah ruang lingkup yang lebih luas

lagi seperti mahasiswa secara umum di seluruh Indonesia.

3. Penelitian selanjutnya dapat mengkombinasikan antara pernyataan yang

bersifat terbuka dan tertutup sehingga peneliti dapat memperoleh

gambaran yang lebih mendalam tentang berbagai hal yang diteliti..

Page 74: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

58

DAFTAR PUSTAKA

Sumber Buku:

Abdul at-Tariqi, Abdullah. 2004. Ekonomi Islam, Prinsip, Dasar, dan Tujuan.

Yogyakarta: Magistra Insania Press.

Ambarjaya, Beni S, Psikologi Pendidikan dan Pengajaran, (Yogyakarta: CAPS,

2012), Cet. 1, h. 17.

Arifin, Zainal. 2013. Evaluasi Pembelajaran: Prinsip, Teknik, Prosedur.

Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Arifin, Zainul. 2006. Dasar-dasar Manajemen Bank Syariah. Jakarta: Pustaka

Alvabet.

Arikunto, Suharsimi 2005. Manajemen Penelitian. Jakarta: PT Rineka Cipta.

____________ 2002. Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT

Asdi Mahasatya.

____________ 2013. Prosedur Penelitian suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:

Rineka Cipta.

Aziz, Abdul. 2008. Ekonomi Islam Analisis Mikro dan Makro. Yogyakarta: Graha

Ilmu.

Burhanuddin, S. 2010. Aspek Hukum Lembaga Keuangan Syariah. Yogyakarta:

Graha Ilmu.

Dirman dan Cicih Juarsih. 2014. Teori Belajar dan Prinsip-prinsip Pembelajaran

yang Mendidik. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Edwin Nasution, Mustafa. 2010. Pengenalan Eksklusif: Ekonomi Islam. Jakarta:

Kencana.

Ghozali, Imam. 2016. Aplikasi Multivariate dengan Program IBM SPSS 21.

Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hasan, Iqbal. 2009. Analisis Data Penelitian dengan Statistik. Jakarta: PT Bumi

Aksara.

Hasan, Nurul Ichsan. 2014. Perbankan Syariah: Sebuah Pengantar. Ciputat: GP

Press Grup.

58

Page 75: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

59

Hesti K, Rinda. 2013. Sistem Informasi Perbankan Syariah. Jakarta: UIN Jakarta

Press.

Ismail, Perbankan Syariah. 2011. Jakarta: Kencana.

Jahja, Yudrik. 2013. Psikologi Perkembangan. Jakarta: Kencana.

Karim, Adiwarman. 2004. Bank Islam: Analisis Fiqih dan Keuangan. Jakarta: PT

Raja Grafindo Persada.

Kasmir. 2012. Dasar-dasar Perbankan. Jakarta: Rajawali Press.

Komalasari, Kokom. 2013. Pembelajaran Kontekstual: Konsep dan Aplikasi.

Bandung: PT Refika Aditama.

Machmud, Amir dan Rukmana. 2010. Bank Syariah: Teori Kebijakan dan Studi

Empiris di Indonesia. Jakarta: Erlangga.

Mahmud. 2011. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Pustaka Setia.

Rianto Al-Arif, M. Nur. 2011. Dasar-dasar Ekonomi Islam. Solo: PT Era Adicitra

Intermedia.

Riduwan, Belajar Mudah Penelitian untuk Guru-Karyawan, dan Peneliti Pemula.

2015. Bandung: Alfabeta cv.

Sabri, Alisuf. 2007. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Pedoman Ilmu Jaya.

Sholahuddin, Muhammad dan Lukman Hakim. 2008. Lembaga Ekonomi dan

Keuangan. Surakarta: Muhammadiyah University Press.

Siregar, Syofian. 2013. Statistik Parametik untuk Penelitian Kuantitatif:

Dilengkapi dengan Perhitungan Manual dan Aplikasi SPSS Versi 17. Jakarta:

Bumi Aksara.

Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rieka

Cipta.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, R & D. Bandung:

Alfabeta, CV.

Supranto dan Nandan Limakrisna. 2013. Petunjuk Praktis Penelitian Ilmiah untuk

Menyusun Skripsi, Tesis, dan Disertasi, Jakarta; Mitra Wacana Media.

Supriyadi, Edy. 2014. SPSS + Amos. Jakarta: Penerbit In Media.

Page 76: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

60

Sutedi, Andrian. 2009. Perbankan Syariah: Tinjauan dan Beberapa Segi Hukum.

Jakarta: Penerbit Ghalia Indonesia.

Syafi’I Antonio, Muhammad. 2009. Bank Syariah: Dari Teori ke Praktek. Jakarta:

Gema Insani.

Syah, Muhibbin. 2010. Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru. Bandung:

Remaja Rosdakarya.

Usman, Husaini dan Purnomo Setiady. 2008. Metodologi Penelitian Sosial.

Jakarta: PT Bumi Aksara.

Yusuf, Muri. 2015. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan Penelitian

Gabungan, Jakarta: Kencana.

Sumber Skripsi:

Eti Kurniati, “Minat Belajar Siswa pada Pembelajaran Sastra dengan Metode

Demostrasi di Kelas X MAN IX Jakarta,” Skripsi Sekolah Sarjana UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta: 2014. tidak dipublikasikan.

Maya Gusti Indaris, “Pengaruh Tingkat Pendapatan Nasabah terhadap Minat

Nasabah Menabung di Tabungan Investa Cendekia di Bank Syariah

Mandiri KCP Sibuhuan,” Skripsi pada Sekolah Sarjana UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta, Jakarta: 2013. tidak dipublikasikan.

Ohan Indaya, “Pengaruh Promosi dan Produk terhadap Minat Pedagang Non

Muslim untuk Menabung di Bank BRI Syariah Kantor Cabang ITC

Mangga Dua,” Skripsi pada Sekolah Sarjana UIN Syarif Hidayatullah

Jakarta, Jakarta: 2014. tidak dipublikasikan.

Sata Sutrianto, “Pengaruh Kualitas Produk terhadap Minat Nasabah pada Produk

Bank Syari’ah Mandiri,” Skripsi pada Sekolah Sarjana UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta, Jakarta: 2014. tidak dipublikasikan

Sumber Jurnal:

Dita Pertiwi dan Haroni Doli H. Ritonga, Analisis Minat Menabung Masyarakat

Pada Bank Muamalati di Kota Kisaran, Jurnal Ekonomi dan Keuangan.

1, 2012.

Yohana Neysa Setyawan dan Edwin Japarianto, “Analisa Pengaruh Kepercayaan,

Jaminan Rasa Aman, dan Aksesbilitas terhadap Minat Menabung

Nasabah Bank Danamon di Surabaya”, Jurnal Manajemen Pemasaran

Petra. 2, 2014.

Page 77: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

61

Sumber Undang-undang Pemerintah:

Undang-undang No. 20 Tahun 2003 pasal 1 ayat 20.

Undang-undang No. 38 Tahun 1999 pasal 1.

Undang-undang No. 21 Tahun 2008 pasal 1 ayat 7.

Undang-undang No. 21 Tahun 2008 pasal 2.

Sumber Internet:

http://pips.fitk.uinjkt.ac.id/profil-jurusan-pendidikan-ips/, diakses pada tanggal 10

Desember 2016

http://pips.fitk.uinjkt.ac.id/visi-misi-jurusan-pendidikan-ips/, diakses pada tanggal

10 Desember 2016.

Page 78: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

58

Page 79: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

59

Page 80: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

60

Page 81: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

61

Page 82: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

62

Page 83: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

63

Page 84: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

64

Page 85: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

65

Page 86: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

66

Page 87: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

67

Page 88: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

68

Page 89: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

69

Page 90: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

70

Page 91: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

71

Dokumen-Dokumen Penelitian

Page 92: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

72

DOKUMENTASI PENELITIAN

Page 93: PENGARUH PEMBELAJARAN EKONOMI ISLAM …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/34717/1/UMAR... · Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan simple

73

BIODATA PENULIS

Siti Umaryati adalah penulis skripsi ini. Penulis lahir pada tanggal 5

Agustus 1993 di Kulon Progo. Bertempat tinggal di Jalan Suka

Damai RT 002 RW 004, Ciputat, Tangerang Selatan. Penulis

menempuh pendidikan dimulai dari SDN 1 Serua Indah (lulus tahun

2005), kemudian ke SMPN 4 Ciputat (lulus tahun 2008). Setelah itu, melanjutkan

ke SMAN 4 Tangerang Selatan (lulus tahun 2011) hingga akhirnya bisa

menempuh masa kuliah di Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas

Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta.