pertanian organik dan manfaatnya

18
EKOLOGI PERTANIAN PERTANIAN ORGANIK

Upload: jean-tambunan

Post on 25-Jun-2015

277 views

Category:

Education


10 download

DESCRIPTION

Tugas Mata Kuliah Ekologi Pertanian

TRANSCRIPT

Page 1: Pertanian Organik dan Manfaatnya

EKOLOGI PERTANIAN

PERTANIAN ORGANIK

Page 2: Pertanian Organik dan Manfaatnya

LATAR BELAKANG

Penggunaan pupuk dan obat-obatan kimia dituduh sebagai pemicu kerusakan lingkungan pertanian dan kesehatan manusia.

Dasar pemikiran ini yang memotivasi seorang petani mempraktekkan pertanian organik.

Page 3: Pertanian Organik dan Manfaatnya

PERTANIAN ORGANIK MEMILIKI KAIDAH-KAIDAH UTAMA :

1. Penyiapan Lahan2. Kondisi Pengairan3. Penyiapan benih tanaman4. Pupuk dan penyubur

tanah5. Pengendalian Hama dan

Penyakit6. Penanganan Pasca Panen7. Sertifikasi Pertanian

Organik8. Pemasaran Pertanian

Organik

Page 4: Pertanian Organik dan Manfaatnya

PENYIAPAN LAHANLahan pertanian organik harus terbebas

dari residu pupuk dan obat-obatan kimia. Proses pemulihan lahan pertanian konvesional ke pertanian organik adalah sekitar 1-3 tahun. Hal yang perlu di perhatikan adalah :

Menggunakan tanaman pagar agar zat kimia dari kebun tetangga tidak mencemari pertanian organik tersebut.

Hama dan penyakit akan lebih banyak mendekati pertanian organik karena mereka mencari tanaman yang bebas dari racun.

Menggunakan hijauan dari tanaman pagar sebagai pupuk organik bagi lahan tersebut.

Page 5: Pertanian Organik dan Manfaatnya

KONDISI PENGAIRANKondisi pengairan atau irigasi menjadi penentu juga dalam pertanian organik. Akan menjadi sia-sia apabila kita menerapkan pertanian organik sementara air yang mengaliri lahan kita banyak mengandung residu bahan kimia. Maka pilih lahan yang mempunyai pengairan langsung dari mata air dan hindari pengambilan air dari limpahan kebun atau sawah konvensional.

Page 6: Pertanian Organik dan Manfaatnya

PENYIAPAN BENIH TANAMAN

Benih yang digunakan dalam pertanian organik harus berasal dari benih organik. Apabila benih organik sulit didapatkan, untuk tahap awal bisa dibuat dengan memperbanyak benih sendiri. Perbanyakan bisa diambil dari benih konvensional.Caranya dengan membersihkan benih-benih tersebut dari residu pestisida. Untuk menjadikannya organik, tanam benih tersebut lalu seleksi hasil panen untuk dijadikan benih kembali.

Page 7: Pertanian Organik dan Manfaatnya

PUPUK DAN PENYUBUR TANAH

Pemupukan dalam pertanian organik wajib menggunakan pupuk organik. Jenis pupuk organik yang diperbolehkan adalah pupuk hijau, pupuk kandang, pupuk kompos dan variannya, serta pupuk hayati.

Pertanian organik juga bisa menggunakan penyubur tanah atau disebut juga pupuk hayati. Penyubur tanah ini merupakan isolat bakteri-bakteri yang bisa memperbaiki kesuburan tanah.

Page 8: Pertanian Organik dan Manfaatnya

PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT

Pengendalian organisme penganggu tanaman bisa memanfaatkan:

Pemilihan varietas yang cocok Rotasi tanaman Menerapkan kultur teknis yang baik,

seperti pengolah tanah, pemupukan, sanitasi lahan, dll.

Memanfaatkan musuh alami atau predator hama

Menerapkan eksosistem pertanian yang beragam, tidak monokultur

Page 9: Pertanian Organik dan Manfaatnya

PENANGANAN PASCA PANEN

Hal-hal yang hendak diperhatikan :

Proses pencucian atau pembersihan produk hendaknya menggunakan air yang memenuhi standar baku mutu organik.

Hindari air yang sudah tercemar zat-zat kimia sintetsis.

Gunakan juga peralatan yang tidak terkontaminasi zat-zat kimia.

Dalam penyimpanan dan pengangkutan produk organik sebaiknya tidak dicampur dengan produk non organik.

Untuk memberikan nilai tambah, sebaiknya kemas produk-produk organik dengan bahan yang ramah lingkungan dan bisa di daur ulang.

Page 10: Pertanian Organik dan Manfaatnya

SERTIFIKASI PERTANIAN ORGANIK

Untuk kepentingan pemasaran dan meningkatkan kepercayaan konsumen, ada baiknya produk organik disertifikasi.Tujuannya untuk memudahkan kontrol dan melindungi konsumen pangan organik. Selain sertifikasi, bisa dikembangkan alternatif lain untuk meyakinkan konsumen dengan kampanye. Misalnya gerakan untuk membeli pangan lokal, semakin lokal semakin baik.

Page 11: Pertanian Organik dan Manfaatnya

PEMASARAN PERTANIAN ORGANIKa. Pasar tradisional

Pasar ini merupakan pasar pertanian tertua. Untuk memasok pasar jenis ini melalui rantai para pedagang pengepul dan tengkulak yang ada sampai ke pelosok desa. Kelebihan sistem ini adalah mudah. Karena proses panen dilakukan pedagang pengepul. Beberapa tengkulang dan pengepul mau meminjamkan modal untuk produksi musim tanam berikutnya. Kelemahan dari sistem ini adalah harganya yang rendah. Apalagi bila produk pertanian dibeli dengan sistem ijon atau dibeli sebelum panen.

Page 12: Pertanian Organik dan Manfaatnya

b. Pasar moderenAda dua pola untuk memasuki pasar moderen, yaitu dengan memasoknya langsung dan melalui perusahaan pemasok.

Untuk memasok langsung, produsen harus memiliki modal dan relasi yang cukup. Karena biasanya barang yang masuk tidak dibayar secara langsung. Hal ini bisa disiasati dengan membentuk koperasi petani organik.

Sebagian petani organik, ada juga yang menjual hasil panennya ke perusahaan pemasok pasar moderen. Dalam hal ini yang mempunyai kontrak dengan pasar moderen adalah perusahaan pemasok. Petani menjual kepada perusahaan pemasok.

Page 13: Pertanian Organik dan Manfaatnya

c. Penjualan langsungAlternatif dari sistem-sistem pemasaran diatas adalah dengan melakukan penjualan langsung. Petani memasarkan hasil panen secara langsung ke konsumen. Biasanya dalam bentuk paket-paket yang disesuaikan dengan hasil panen.

Page 14: Pertanian Organik dan Manfaatnya

Pertanian organik sangat baik untuk kesehatan manusia, kesehatan hewan, juga kesehatan planet. Karena Pertanian organik adalah cara menanam tanaman secara alami dengan penekanan terhadap perlindungan lingkungan dan pelestarian tanah serta sumber air yang berkelanjutan.

MANFAAT PERTANIAN ORGANIK

Page 15: Pertanian Organik dan Manfaatnya

Adapun manfaat dari pertanian organik adalah :1. Melindungi jutaan petani dan pekerja pertanian di

seluruh dunia dari racun pestisida serta bahaya lain yang berhubungan,

2. mengurangi risiko pribadi dari kanker karena pestisida,

3. mengurangi efek ketidaksuburan dan gangguan pada sistem saraf,

4. melindungi kesehatan bagi anak-anak dan bayi yang belum lahir,

5. melindungi keanekaragaman hayati, 6. melestarikan lapisan tanah atas yang penting untuk

menghindari pengikisan yang cepat karena pertanian konvensional;

7. mengurangi zona mati yang ada di lautan karena pupuk buatan;

8. melindungi koloni lebah dari kemusnahan,9. mengembalikan keamanan suplai pangan kita

Page 16: Pertanian Organik dan Manfaatnya

MANFAAT PERTANIAN ORGANIK DALAM PEMANASAN GLOBAL

Dibandingkan dengan pertanian konvensional, pertanian organik menggunakan bahan bakar fosil dan air yang jauh lebih sedikit untuk menghasilkan panen yang sama. Terlebih lagi, ia mungkin dapat membantu mengerem dan bahkan membalikkan efek perubahan iklim. Dalam salah satu penelitian yang paling lama terhadap pertanian organik, Institut Rodale yang ada di AS menemukan bahwa managemen tanah organik tidak hanya memperkecil penggunaan bahan bakar fosil, tapi juga menyerap karbon dioksida dari udara dan menyimpannya sebagai karbon di dalam tanah. Pertanian organik menawarkan kita harapan yang besar dengan kapasitas untuk membantu mengatasi beberapa masalah lingkungan yang paling kritis saat ini, yaitu: pemanasan global, kerusakan lingkungan, dan menipisnya persediaan pangan dan air di seluruh dunia.

Page 17: Pertanian Organik dan Manfaatnya

DUNIA YANG AMAN DAN PENUH KASIH UNTUK SEMUA

Menghormati seluruh kehidupan adalah prinsip yang menakjubkan dari pertanian organik. Karena kita melindungi kehidupan di sekitar kita, maka kita sendiri akan terlindungi.

Apakah kita petani tradisional di sawah, pecinta kebun di rumah, atau konsumen langganan, ada satu hal yang jelas: gunakan produk yang bebas dari produk hewani maupun kimia, serta gunakan produk yang dapat menciptakan keselamatan, kesehatan, dan cinta kasih di dunia demi kita semua

Save our earth

Page 18: Pertanian Organik dan Manfaatnya

SUMBER : HTTP://KONTAKTUHAN.ORG/NEWS/NEWS202/OF_91.HTM