programmable counter

6
Programmable Counter I. Tujuan Memahami cara kerja dari suatu rangkaian programmable counter serta memahami cara kerja self-stopping counter. II. Landasan Teori Programmable counter adalah sebuah counter yang membagi frekuensi masukan yang dapat diprogram ke dalam dekade sinkron down counter. Dekade ini dipadukan dengan decoder dan logik kontrol. III. Alat dan Bahan IC (7447, 7413, 7406, 7476, 7485) Power supply Jumper Protoboard Resistor 100 ohm, 330 ohm LED Kapasitor 2200 mikrofarad Potentiometer Seven-segment IV. Gambar Rangkaian Gambar 1 Gambar 2 Elektronika Digital – Programmable Counter Page 1

Upload: sabila-nur-amalina

Post on 02-Jul-2015

419 views

Category:

Documents


6 download

TRANSCRIPT

Page 1: Programmable Counter

Programmable Counter

I. TujuanMemahami cara kerja dari suatu rangkaian programmable counter serta memahami cara kerja self-stopping counter.

II. Landasan TeoriProgrammable counter adalah sebuah counter yang membagi frekuensi masukan yang dapat diprogram ke dalam dekade sinkron down counter. Dekade ini dipadukan dengan decoder dan logik kontrol.

III. Alat dan Bahan IC (7447, 7413, 7406, 7476, 7485) Power supply Jumper Protoboard Resistor 100 ohm, 330 ohm LED Kapasitor 2200 mikrofarad Potentiometer Seven-segment

IV. Gambar Rangkaian

Gambar 1

Gambar 2

Elektronika Digital – Programmable Counter Page 1

Page 2: Programmable Counter

Gambar 3

Gambar 4

Gambar 5

Elektronika Digital – Programmable Counter Page 2

Page 3: Programmable Counter

V. Langkah Percobaan

1. Merancang sebuah rangkaian pembangkit pulsa seperti pada gambar 1 kemudian menguji rangkaian tersebut.

2. Merancang sebuah rangkaian decoder BCD to 7segment seperti pada gambar 2 kemudian menguji rangkaian tersebut.

3. Merancang sebuah rangkaian modulus 16 upcounter seperti pada gambar 3 kemudian menguji rangkaian tersebut.

4. Merancang rangkaian comparator 4 bit kemudian menggabungkan rangkaian comparator dengan rangkaian modulus 16, rangkaian pembangkit pulsa dan rangkaian 7segment seperti pada gambar 4 untuk mendapatkan rangkaian programmable counter.

5. Menguji rangkaian programmable counter dengan memberi input bilangan biner pada kaki 1, 14, 11, 9 di rangkaian comparator sesuai keinginan kita (misal : 9 / 1001) kemudian jalankan rangkaian tersebut amati display 7segment, jika pada saat menghitung bilangan yang ke-9 program ter-reset kembali ke-0, maka rangkaian programmbale counter berjalan dengan baik.

6. Merubah fungsi rangkaian menjadi rangkaian self-stopping counter dengan merubah sedikit rangkaian seperti pada gambar 5.

7. Menguji rangkaian self-stopping counter seperti langkah 5, amati display 7 segment, jika pada saat 7segment menunjukan angka 9 program otomatis berhenti, maka fungsi rangkaian self-stopping counter berjalan dengan baik. Untuk mengembalikan counter ke bilangan 0 kembali, sentuhkan sambungan clear pada rangkaian modulus 16 ke ground sebentar lalu sambungkan kembali ke VCC.

VI. Hasil PercobaanJika rangkaian programmable counter dan self-stopping counter di set pada biner 1001 / 9 (dec), maka didapat tabel kebenaran sebagai berikut :Programmable counter

Qd Qc Qb Qa Dec0 0 0 0 00 0 0 1 10 0 1 0 20 0 1 1 30 1 0 0 40 1 0 1 50 1 1 0 60 1 1 1 71 0 0 0 8

Elektronika Digital – Programmable Counter Page 3

Page 4: Programmable Counter

1 0 0 1 90 0 0 0 00 0 0 1 1

... dst ...dst ... dst .. dst ... dst

Self-stopping counter

Qd Qc Qb Qa Dec0 0 0 0 00 0 0 1 10 0 1 0 20 0 1 1 30 1 0 0 40 1 0 1 50 1 1 0 60 1 1 1 71 0 0 0 81 0 0 1 9

Counter berhenti

VII. Analisis dan KesimpulanUntuk mendapatkan sebuah rangkaian programmable counter, maka kita harus menghubungkan clear pada modulus 16 ke rangkaian comparator, hal ini berfungsi untuk membuat perhitungan ter-reset kembali ke 0 ketika input yang kita berikan (pada comparator) sama dengan perhitungan binary counter atau dengan kata lain A=B. Programmable counter hanya bekerja ketika nilai pada input yang kita masukan match dengan binary counter-nya (A=B). Self-stopping counter merupakan counter yang akan berhenti jika input yang kita masukan match dengan binary counter. Untuk mendapatkan sebuah rangkaian self-stopping counter, clear yang terdapat pada modulus 16 dihubungkan ke VCC, hal ini berguna agar ketika input yang kita masukan match dengan binary counter, perhitungan tidak kembali lagi ke 0 dan tidak melanjutkan perhitungan binary counter. Jika ingin mengulang perhitungan maka clear dihubungkan sesaat ke ground dan hubungkan kembali ke vcc.Penambahan AND-gate yang inputnya dihubungkan ke rangkaian pembangkit pulsa dan comparator bertujuan agar ketika clock menunjukan logik 1 dan comparator menunjukan logik 1 keluarannya adalah logik 1 dan counter menghentikan perhitungan jika input yang dimasukan match dengan binary counter (A=B), sedangkan jika logik dari kedua rangkaian tersebut berbeda maka akan menghasilkan logik 0.

Elektronika Digital – Programmable Counter Page 4