proposal ded bjngmangu

5

Click here to load reader

Upload: martin-darmasetiawan

Post on 30-Jun-2015

436 views

Category:

Documents


16 download

TRANSCRIPT

Page 1: Proposal DED Bjngmangu

KERANGKA ACUAN DETAIL ENGINEERING DESIGN JARINGAN PERPIPAAN 5 (LIMA) DESA

DI KECAMATAN BOJONGMANGU

I. PENDAHULUAN

Dalam rangka pemanfaatan IPA Kapasitas 25 L/detik yang dibangun di Kecamatan

Bojongmangu , maka PDAM mengusulkan untuk menambahkan jaringan perpipaan air

bersih khususnya untuk mengatasi kekeringan di beberapa desa di Kabupaten Bekasi

diantaranya : Desa Sukamukti, Desa Nagasari, Desa Naga Cipta, Desa Medal Krisna dan

Desa Pasir Ranji. Dalam rangka mempersiapkan penambahan sistem jaringan pipa sekaligus

sebagai upaya pemanfaatan IPA Kapasitas 25 L/detik tersebut Pemerintah Kabupaten

Bekasi dalam hal ini Dinas Cipta Karya perlu merencanakan sistem perpipaan jaringan

distribusi. Secara umum prioritas dari pekerjaan penambahan jaringan pipa disusun sebagai

berikut :

a. Memprioritaskan ke lima desa tersebut di atas untuk mengatasi kekurangan air bersih.

b. Menghitung ulang kapasitas sistem existing sekaligus merencanakan interkoneksi

sistem perpipaan dengan kondisi pipa existing agar pengoperasian sistem dapat

dilakukan secara efektif dan efisien.

c.Meningkatkan persen pelayanan PDAM sekaligus meningkatkan pelayanan kepada

masyarakat pelanggan air minum yang terpenuhi dari segi kualitas, kuantitas dan

kontinyuitasnya.

II TUJUAN PEMBUATAN DETAIL DESAIN

Tujuan dari pelaksanaan pekerjaan DED Sistem Perpipaan Air Bersih di 5 ( lima ) Desa di

Kecamatan Bojongmangu adalah :

a. Meningkatkan pelayanan air minum pada masyarakat

b. Memperluas cakupan pelayanan bagi masyarakat khususnya di Kecamatan

Bojongmangu

c. Menyediakan air yang baik kualitas, kuantitasnya serta kontinyu mengalir pada

masyarakat pelanggan.

Page 2: Proposal DED Bjngmangu

Sedangkan kegunaan Pembuatan Detail Desain ini adalah :

a. Sebagai acuan dalam pelaksanaan fisik pembangunan sistem perpipaan air

bersih Bojongmangu secara efektif dan efisien

b. Memberikan tahapan pelaksanaan fisik sesuai dengan keterbatasan dana atau

tahapan dana yang sudah dialokasikan.

III . LINGKUP PEKERJAAN

Lingkup pekerjaan DED Sistem Air Bersih di 5 (lima ) desa di Kecamatan Bojongmangu

ini terdiri beberapa hal yang secara umum meliputi :

1. Persiapan

2. Evaluasi Pelayanan Existing

3. Survey dan pengukuran lapangan

4. Perencanaan Sistem Jaringan perpipaan

5. Persiapan Pekerjaan Fisik

3.1. Persiapan

Pada tahap ini dilakukan mobilisasi tenaga ahli. Selanjutnya, Team leader dan para

Tenaga Ahli melakukan diskusi untuk dapat memahami lingkup yang menjadi tugas

pekerjaan ini. Langkah selanjutnya adalah melakukan pengembangan metodologi

pekerjaan, yang diikuti dengan menyusun jadwal pelaksanaan pekerjaan dan

menyusun persiapan untuk melakukan investigasi lapangan.

3.2. Evaluasi Pelayanan Existing

Sistem pelayanan existing meliputi jenis pelayanan yang secara umum dibedakan

atas domestik dan non domestik, pendistribusian air dari sumber sampai ke

pelanggan, bangunan-bangunan sistem air minum yang ada meliputi : Sumber –

transmisi – distribusi – Sambungan Rumah. Juga dilakukan evaluasi terhadap

kondisi bangunan yang ada.

Evaluasi pelayanan existing juga menyangkut kondisi wilayah pelayanan meliputi :

kepadatan penduduk, kemungkinan perkembangan pada 5 atau 10 tahun ke depan.

3.3. Survey Dan Pengukuran Lapangan

Page 3: Proposal DED Bjngmangu

Pengukuran topografi dimaksudkan agar penyajian gambar perencanaan profil

memanjang dapat dibaca dengan jelas. Penggambaran dapat dilakukan pada skala 1 :

1000 atau 1:2000 dan skala tinggi 1 : 50 atau 1 : 100 serta profil melintang pada

titik-titik yang dianggap perlu seperti crossing, jembatan atau penyeberangan pipa

dan lainnya.

3.4. Perencanaan Sistem Jaringan Perpipaan

Analisa jaringan pipa dilakukan dengan berdasar pada kriteria desain serta software

Epanet 2.0. Penggunaan software ini bertujuan untuk memudahkan pemodelan

hidrolika pada sistem distribusi perpipaan.

3.5. Persiapan Pekerjaan Fisik

Hasil perencanaan DED JARINGAN PERPIPAAN 5 ( LIMA ) DESA DI

KECAMATAN BOJONGMANGU harus implementatif, sehingga diperlukan

Dokumen Tender. Dokumen Tender meliputi :

� Gambar-gambar perencanaan lengkap dengan detailnya, termasuk

gambar skematik pemasangan accessories.

� Rencana Kerja dan Syarat-syarat ( RKS ) yang berisis : syarat

umum, syarat administrasi, spesifikasi teknis pekerjaan sipil dan

M/E – sesuai hasil perencanaan DED PERPIPAAN 5 ( LIMA )

DESA DI KECAMATAN BOJONGMANGU serta dilampiri

dengan Daftar Kuantitas Pekerjaan.

� Perhitungan Rencana Anggaran Biaya ( Estimate Engineer )

lengkap dengan analisa harga satuan pekerjaan.

IV. PELAKSANAAN DAN MEKANISME PENANGANAN PEKERJAAN

Pelaksanaan studi ini berada di bawah tanggungjawab Dinas Cipta Karya Kabupaten

Bekasi. Bantuan jasa Konsultan dalam pelaksanaan studi ini akan diatur dalam perjanjian

kerja antara pihak Konsultan dengan Dinas Cipta Karya Kabupaten Bekasi. Konsultan harus

mempresentasikan setiap tahap keluaran studi dihadapan tim teknis pengendalian studi.

Page 4: Proposal DED Bjngmangu

V. JASA KONSULTAN YANG DIBUTUHKAN

Jasa konsultan yang dibutuhkan secara garis besar adalah :

� Penyediaan tenaga ahli

� Merencanakan jaringan pipa distribusi meliputi jalur pipa, diameter pipa dan volume

pipa

� Pembuatan dan penggandaan laporan

Sedangkan spesifikasi tenaga ahli yang dibutuhkan meliputi :

a. Team Leader/Water Supply Engineer

Senior water supply engineer dengan pengalaman minimal 10 (delapan) tahun

dalam bidang air bersih.

b. Water Supply Engineer

Dengan pengalaman kerja 8 (lima) tahun dalam bidang air bersih.

c. Ahli Perpipaan/Hidraulic Engineer / ME

Mechanical engineer yang berpengalaman dalam masalah hidraulic aliran

tertutup dan pengukuran dengan pengalaman minimal 5 (lima) tahun.

d. Cost Engineer Dengan pengalaman minimal 3 (tiga) tahun

serta :

.Asisten untuk masing-masing Engineer/Ahli

VI. WAKTU PELAKSANAAN

Batas waktu penyelesaian pekerjaan ini adalah 3 (tiga) bulan sejak surat perintah kerja

dikeluarkan.

Page 5: Proposal DED Bjngmangu

VII. PELAPORAN

Laporan Pendahuluan

Laporan ini berisikan program dan rencana kerja detail konsultan, harus disampaikan paling lambat

1 (satu) minggu setelah SPK, sebanyak 5 (lima) buku.

Laporan Draft Final

Laporan ini berisikan rekomendasi : jalur dan sistem perpipaan termasuk di dalamnya diameter

pipa distribusi, lokasi tapping serta volume pekerjaab . Laporan ini harus disampaikan paling

lambat setelah 8 ( delapan) minggu sebanyak 5 ( lima) buku. Juga perlu disiapkan hand out

sebanyak 10 ( sepuluh ) set.

Laporan Final

Laporan ini berisikan penyempurnaan draft dan gambar-gambar rencana dalam ukuran A3.

Disamping itu perlu disusun memo desain dan dokumen tender untuk dilampirkan di laporan akhir.

Laporan Draft Final sebanyak 5 ( lima ) buku , sedangkan memo desain serta dokumen tender

masing masing 1 ( satu ) buku / set.

---////---