sejarah java

Download Sejarah Java

If you can't read please download the document

Upload: amane-misa

Post on 12-Feb-2016

215 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

sejarah java

TRANSCRIPT

SEJARAH JAVAJava adalah bahasa pemrograman berorientasi objek yang dikembangkan pada tahun 90an oleh Sun Microsystems. Ide Java dimulai ketika ingin membuat bahasa pemrograman yang bisa ditaman di peralatan konsumen (seperti VCD, handphone, PDA, dsb). Mengapa ide tersebut muncul karena setiap pengembangan suatu peralatan konsumen memakan biaya yang sangat mahal, karena setiap alat akan memiliki processor yang berbeda tentunya dengan bahasa pemrograman yang berbeda pula. Maka muncullah keinginan para ahli IT untuk mengembangkan bahasa yang memiliki kemampuan dapat digunakan disemua peralatan konsumen dengan hanya satu bahasa pemrograman. Dengan dikepalai oleh James Gosling dan Patrick Naughton maka dikembangkanlah bahasa yang mempunyai konsep tersebut diatas. Sebelumnya bernama Oak, namun dikarenakan sudah ada yang memakainya kemudian diganti menjadi Java. Bahasa Java pertama dirilis tahun 96an dan terus berkembang sampai versi 1.1 sampai versi 1.2 dengan sebutan Java 2. Kemudian tahun 99an muncul Java 2 Enterprise Edition untuk pemrograman skala enterprise selanjutnya muncul versi terbaru untuk pemrograman untuk micro device (HP, PDA, dsb) yang disebut Java 2 Micro Edition, keduanya berbasiskan Java 2 Standard Edition.MISCONCEPT JAVA1. Java diinterpretasi, sehingga eksekusinya menjadi lambatDengan teknologi Just In Time (JIT) compiler Java versi sekarang lebih cepat dibandingkan Java versi terdahulu, namun tidak akan bisa sama sperti native code yang langsung dieksekusi oleh pemroses.2. JavaScript adalah sebagian kecil dari JavaJavaScript adalah bahasa scripting digunakan di website. Java Script mempunyai sintaks yang mirip dengan Java dan JavaScript tidak ada hubungan sama sekali (kecuali nama tentunya).TEKNOLOGI JAVA1. Java sebaagai bahasa pemrogramanJava merupakan bahasa pemrograman seperti bahasa pemrograman lainnya (pascal, C, C++, dsb) untuk membangun perangkat lunak yang diinginkan.2. Sebagai lingkungan developmentDalam paket java disediakan tools-tools yang sangat berguna untuk kepentingan development perangkat lunak seperti compiler, interpreter, dokumentasi dan tool-tool yang lain3. Sebagai lingkungan aplikasiJava merupakan program aplikasi yang berdiri sendiri tidak memerlukan web browser untuk mengeksekusi. Dikarenakan program Java bersifat general-purpose yang dapat dieksekusi dimesin manapun setelah Java Runtime Environment (JRE) diinstal.4. Sebagai lingkungan deploymentDeployment merupakan pendistribusian aplikasi. Deployment di Java yang utama ada dua, yaitu JRE yang terdiri drai kumpulan class file pendukung teknologi Java, seperti class-class basic bahasanya, komponen GUI, advance API Collection dan sebagainya. Berikutnya adalah webPACKAGEPackage merupakan aturan untuk mengelompokan suatu class dan interface. Java API merupakan kumpulan kumpulan kelas yang diorganisasi sedemikian rupa untuk mempermudah pengaksesannya. Dengan memasukan kelas dan interface ke dalam satu package penamaannya akan bersifat unik karena tidak bisa diakses secara sembarangan oleh kelas lain.Kelas kelas yang berada dalam satu package ketika akan dipanggil oleh kelas lain harus menuliskan nama packagenya terlebih dahulu baru bisa mengakses kelas di dalam package tersebut. Package sangat bemanfaat jika digunakan untuk pembuatan aplikasi berskala besar dan kompleks, karena dengan teknik package, penggolongan kelas akan terasa lebih mudah untuk dikerjakan. Berbeda halnya jika tidak menggunakan teknik package, maka kelas kelas akan disimpan dalam package default, atau semua kelas akan tersimpan dalam package yang sama yang tentunya akan mempersulit dalam pengaturan kelas yang akan digunakan.