soal latihan final osk 2011 level 3

9

Click here to load reader

Upload: komik-sains-kuark

Post on 04-Jul-2015

3.609 views

Category:

Documents


62 download

DESCRIPTION

www.komikuark.net

TRANSCRIPT

Page 1: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3

SOAL LATIHAN OLIMPIADE SAINS KUARK

KELAS 5-6 SDL E V E L 3

1

PETUNJUK CARA MENJAWAB SOAL LATIHAN:1. Gunakan pensil untuk mengisi jawaban. (Pada saat menjawab soal-soal olimpiade sesungguhnya nanti, kalian harus menggunakan pensil khusus, yaitu 2-B)

2. Hitamkan bulatan/lingkaran berisi huruf yang sesuai dengan jawaban yang benar. Contoh: Soal No: 1. Dari arah mana matahari terbit? a. barat. b. timur. c. atas. d. bawah. Jawaban yang benar adalah: b. Maka bulatan yang dihitamkan adalah B

3. Cara menghitamkan harus penuh: Contoh yang BENAR: Contoh yang SALAH:

4. Jawaban untuk beberapa soal dapat kalian temukan dalam cerita-cerita yang dimuat dalam rubrik-rubrik KUARK edisi ini. Jadi, sebelum menjawab soal-soal, bacalah dahulu semua cerita atau Info Kuark, juga Eksperimen, yang terdapat di dalam Komik Sains KUARK ini.

1. Perhatikan percakapan keempat orang ibu berikut ini!

.............................. berpendapat benar. a. Semuanya … b. Ibu Anne, Ibu Muksin dan Ibu Pradini yang … c. Ibu Muksin dan Ibu Pradini yang … d. Ibu Pradini saja yang …

2. Pada saat terjadinya gerhana Bulan, piringan Bumi akan menutupi piringan Matahari. Nah, pada saat piringan Bumi sepenuhnya menutupi piringan Matahari, maka dari permukaan Bumi piringan Bulan akan tampak .............................. a. … kemerahan. b. … kehitaman dan gelap. c. … kekuningan dan sangat redup. d. … berwarna-warni seperti warna pelangi.

Pertumbuhan fisik seorang anak lebih penting dari

perkembangan emosinya.

Ibu Angsen

Jakun pada anak laki-laki bisa muncul sebelum

masa puber.Urutan dan pola

pertumbuhan manusia berbeda-beda.

Kecepatan bertumbuh anak

dipengaruhi gizi yang diasupnya.

IbuAnne

IbuMuksin

IbuPradini

Page 2: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3

2

3. Cara perkembangbiakan hewan yang terdapat pada gambar di samping, dikenal dengan istilah perkembangbiakan: a. autotomi. b. regenerasi. c. fragmentasi. d. augmentasi.

4. Jika komposisinya berlebihan di udara, maka .............................. dapat menjadi polutan udara sebagai penyebab terjadinya hujan asam. Tetapi jika komposisinya tepat di udara, maka zat tersebut sangat berguna bagi tumbuhan untuk berfotosintesis. a. … CO … b. … CO2 … c. … SO2 … d. … NO2 …

5. Perhatikan diskusi empat orang ibu yang hobi berkebun berikut ini!

Nah dalam diskusi tersebut, pendapat Ibu .............................. tidak tepat. a. … 1 dan ke-2 … b. … ke-2 dan ke-3 … c. … ke-3 dan ke-4 … d. … ke-4 dan ke-1 …

6. Pubertas merupakan salah satu tahap pertumbuhan dan perkembangan manusia. Seseorang dapat dipastikan sedang mengalami tahap pubertas jika: a. tubuhnya mengeluarkan keringat yang sangat banyak. b. tubuhnya mudah sekali mengeluarkan bau badan yang tidak sedap. c. tubuhnya bertumbuh lebih tinggi dan lebih gemuk dari usia sebelumnya. d. rambut-rambut halus baru tumbuh di ketiak dan sekitar organ kemaluannya.

Perkembangbiakan tak kawin dari seekor Cacing Planaria

Ibu ke-1

Ibu ke-2 Ibu

ke-3

Ibu ke-4

Tanaman yang berkembang biak secara

vegetatif selalu berasal dari satu induk tanaman, bukan merupakan hasil perkawinan dua induk yang

memiliki jenis kelamin yang berbeda.

Ciri dan sifat turunan tanaman baru

hasil vegetatif selalu sama dengan sifat-sifat

induknya.

Perkembangbiakan tanaman secara vegetatif

selalu didahului oleh proses penyerbukan.

Perkembang-biakan tanaman secara

vegetatif tidak dapat terjadi secara alami, tetapi harus

dengan bantuan manusia.

Page 3: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3

3

7. Hewan seperti komodo dapat berkembang biak dengan cara partenogenesis, yang merupakan perkembangbiakan secara .............................. a. … tak kawin, yaitu terbentuknya embrio pada telur induk betina komodo tanpa memerlukan pembuahan sel sperma. b. … kawin, yaitu terbentuknya embrio di dalam tubuh induk betina komodo setelah pembuahan sel telur oleh sel sperma. c. … tak kawin, yaitu terbentuknya embrio di dalam telur, di mana telur tersebut dierami oleh induk komodo jantan. d. … kawin, yaitu terbentuknya embrio di luar tubuh induk betina komodo setelah pembuahan sel telur oleh sel sperma.

8. Tanaman yang berkembang biak secara vegetatif umumnya dapat bertumbuh lebih cepat dari tanaman yang berkembang biak secara generatif. Nah, .............................. tidak tergolong berkembang biak secara vegetatif. a. … tanaman Bunga Bakung yang memanfaatkan umbi lapisnya … b. … tanaman Jahe yang memanfaatkan rizom (rimpangnya) … c. … tanaman Tebu yang memanfaatkan tunas batangnya … d. … tanaman Pakis yang memanfaatkan sporanya …

9. Perhatikanlah gambar di bawah!

Terbentuknya bayang-bayang pada permainan wayang yang dimainkan oleh dalang, membuktikan bahwa wayang itu pastilah terbuat dari bahan yang bersifat .............................. a. … optis. b. … legap. c. … translusen. d. … transparan.

Page 4: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3

4

10. Aspek oposisi dan aspek konjungsi dapat terjadi akibat satelit Bulan mengorbiti planet Bumi, dan planet Bumi mengorbiti bintang Matahari. Nah aspek oposisi terjadi jika .............................. a. … satelit Bulan berada di antara bintang Matahari dan planet Bumi. Pada aspek oposisi: inti Matahari, inti Bulan dan inti Bumi selalu berada pada satu garis lurus membentuk sudut 180o. b. … planet Bumi tepat berada di antara bintang Matahari dan satelit Bulan. Akibat dari aspek oposisi ini, bagian Bumi yang memunggungi Matahari akan selalu mengalami fase Bulan Purnama. c. … satelit Bulan berada di antara bintang Matahari dan satelit Bulan. Akibat dari aspek oposisi ini, bagian Bumi yang mengalami siang hari akan selalu mengalami gerhana Matahari. d. … planet Bumi berada di antara bintang Matahari dan satelit Bulan. Akibat dari aspek oposisi ini, bagian Bumi yang mengalami malam hari akan selalu mengalami gerhana Bulan.

11. Peristiwa yang terdapat pada gambar merupakan fatamorgana. Peristiwa itu disebabkan oleh adanya pembelokan cahaya akibat adanya gradasi (tingkat perubahan) kerapatan udara; yaitu semakin mendekati permukaan jalan, suhu udara semakin .............................. a. tinggi, kerapatan udara semakin besar. b. tinggi, kerapatan udara semakin kecil. c. rendah, kerapatan udara semakin besar. d. rendah, kerapatan udara semakin kecil.

12. Perubahan jumlah gigi merupakan salah satu indikasi (petunjuk) bahwa manusia mengalami pertumbuhan. Per- nyataan yang tepat berkaitan dengan pertumbuhan tersebut di antara pilihan berikut ini, adalah: a. di usianya yang ke-5, seorang manusia memiliki 20 buah gigi, yang seluruhnya tergolong gigi susu. b. di usianya yang ke-15, seorang manusia memiliki 20 buah gigi, yang seluruhnya tergolong gigi tetap. c. di usianya yang ke-5, seorang manusia memiliki 32 buah gigi, yang sebagian tergolong gigi susu dan sebagian lagi tergolong gigi tetap. d. di usianya yang ke-15, seorang manusia memiliki 32 buah gigi, yang sebagian tergolong gigi susu dan sebagian lagi tergolong gigi tetap.

Di siang hari yang sangat terik, terlihat seolah-olah jalanan

berair

Page 5: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3

5

13. Tanaman Talas dapat memperbanyak diri melalui umbi batang. Nah, tanaman lain di antara pilihan berikut ini, yang berkembang biak dengan cara mirip dengan tanaman Talas adalah tanaman .............................. a. … Dahlia. b. … Bambu. c. … Kentang. d. … Ubi Jalar.

14. Semakin besar indeks bias suatu benda bening, maka berkas cahayapun akan semakin dibelokkan mendekati garis normal. Nah, dari gambaran perjalanan berkas cahaya berikut ini, kita dapat mengetahui bahwa indeks bias:

a.BendaBeningα>BendaBeningβ>BendaBeningγ. b.BendaBeningβ>BendaBeningγ>BendaBeningα. c.BendaBeningγ>BendaBeningβ>BendaBeningα. d.BendaBeningα>BendaBeningγ>BendaBeningβ.

15. Metabolisme tubuh manusia mulai mengalami penurunan, setelahdiamencapaipuncakpertumbuhanfisik seperti .............................. kecuali: a. berkurangnya kepadatan tulang. b. bertambahnya kerut di dahi. c. bertumbuhnya jakun. d. bertumbuhnya uban.

16. Bayangan yang dihasilkan oleh suatu cermin cembung pastilah selalu bersifat: a. semu, terbalik, diperkecil. b. sejati, terbalik, diperkecil. c. semu, tegak, diperkecil. d. sejati, tegak, diperkecil.

Benda Bening α

Benda Bening β

Benda Bening β

Benda Bening γ

Page 6: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3

6

17. Tanaman stoberi dapat berkembang biak secara vegetatif .............................. a. … alami, yaitu dengan memanfaatkan geragihnya, sebagai bagian dari batang yang menjalar. b. … buatan, yang geragihnya dapat dimanfaatkan manusia, sebagai bagian dari akar yang menjalar. c. … alami , yaitu dengan memanfaatkan geragihnya, sebagai bagian dari akar yang menjalar. d. … buatan, yang geragihnya dapat dimanfaatkan manusia, sebagai bagian dari batang yang menjalar.

18. Keempat teman yang terdapat pada gambar sedang berdiskusi mengenai peristiwa gerhana bulan.

Peristiwa gerhana bulan yang dinyatakan oleh .............................. tidak tepat. a. … Xe Can, Zammy dan Abbot … b. … Weber dan Zammy … c. … Xe Can dan Zammy … d. … Abbot …

19. Sebuah benda yang terkena sinar matahari, akan terlihat berwarna hijau karena benda tersebut .............................. a. … memantulkan warna hijau, dan menyerap semua warna lainnya. b. … memantulkan semua warna lainnya, dan menyerap warna hijau. c. … menghamburkan warna hijau, dan menyerap semua warna lainnya. d. … menghamburkan semua warna lainnya, dan menyerap warna hijau.

WeberXe Can Zammy

Abbot

Peristiwa gerhana Bulan tidak

dapat diamati oleh orang yang wilayah kediamannya

sedang mengalami siang hari.

Peristiwa gerhana Bulan menyebab-

kan seluruh permukaan Bulan yang menghadap Bumi akan tampak berwarna kemerah-

merahan.Peristiwa gerhana

Bulan tidak akan pernah terjadi jika posisi Bulan ber-ada dalam aspek konjungsi

terhadap Bumi dan Matahari.

Peristiwa gerhana Bulan tidak cukup aman

jika diamati langsung secara kasatmata, karena cahaya matahari yang dihasilkan

sangat menyilaukan.

Page 7: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3

7

20. Aku tergolong logam berat. Aku merupakan polutan ber- bahaya, yang dapat menyebabkan keracunan dan merusak sistim saraf serta otak manusia. Aku berwujud padat pada suhu ambien (25oC). Aku adalah .............................. a. … Kobalt. b. … Timbal. c. … Merkuri. d. … Mangan.

21. Aku adalah orang yang pertama sekali merancang lensa, yang kemudian dinamakan sesuai dengan nama belakangku. Lensa itu sangat bermanfaat sebagai penyebar gelombang cahaya pada lampu mercusuar. Sehingga cahaya dapat terpancar lebih jauh dan lebih terang. Aku adalah:

a. b.

c. d.

22. BagiSofia,gerhanaMataharidangerhanaBulanmerupakan duaperistiwaalamyangmenakjubkan.MenurutSofiadurasi berlangsungnya gerhana Bulan > durasi berlangsungnya gerhanaMatahari.Menurutmu,benarkahpendapatSofia? a. Ya Benar! Karena jarak Bulan ke Matahari:di saat gerhana Bulan > di saat gerhana matahari. Semakin jauh jarak Bulan ke Matahari, akan menyebabkan kecepatan orbit Bulan pada Bumi semakin lambat. b. Ya Benar! Karena luas daerah bayang-bayang: yang ter- bentuk di permukaan Bulan pada saat gerhana Bulan > yang terbentuk di permukaan Bumi pada saat gerhana Matahari. c. Ya Benar! Gerhana bulan hanya terjadi di malam hari, sedangkan gerhana Matahari hanya terjadi di siang hari. Kecepatan Bulan mengorbiti Bumi dan kecepatan Bumi mengorbiti Matahari: di malam hari < di siang hari. d. Tidak! Karena kecepatan Bulan mengorbiti Bumi maupun kecepatan Bumi mengorbiti Matahari selalu bersifat tetap dan tidak pernah berubah-ubah, meskipun bentuk lintasan kedua orbit berbentuk elips.

Christiaan Huygens Thomas Young

Francesco Maria Grimaldi Augustin-Jean Fresnel

Page 8: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3

8

23. Keempatsiswaberikutinisangatmenyukaipelajaranfisika cahaya. Perhatikanlah dialog (percakapan) mereka mengenai pemantulan difus (baur)!

.............................. yang berpendapat tidak tepat, pada percakapan di atas! a. Hanya Troy … b. Venus dan Troy … c. Venus dan Ilias … d. Luna dan Illias …

24. Ketika berlangsung gerhana Bulan, maka akan terbentuk daerah bayang-bayang di daerah permukaan Bulan. Daerah bayang-bayang tersebut ada yang: gelap, redup dan sedikit redup. Perbedaan tingkat kegelapan bayang-bayang ini akan terlihat jelas di Bumi, melalui terbentuknya berbagai jenis gerhana Bulan. Nah .............................. tidak termasuk jenis dari gerhana Bulan. a. … Gerhana Bulan Penumbra … b. … Gerhana Bulan Sebagian … c. … Gerhana Bulan Cincin … d. … Gerhana Bulan Total …

25.

Eksperimen pada gambar di atas membuktikan bahwa berkas cahaya .............................. a. … merupakan gelombang elektromagnetik. b. … mengalami penghamburan. c. … mengalami pembiasan. d. … merambat lurus.

Luna

Venus

Troy Ilias

Jika berkas sinar mengenai benda legap berpermukaan

kasar, maka akan terjadi pemantulan

difus.

Garis-garis normal, yang merupakan

garis-garis khayal pada pe-mantulan difus tidak saling sejajar satu dengan yang

lainnya.

Pada pemantulan baur tidak berlaku hukum

pemantulan: ’sudut berkas sinar datang = sudut berkas sinar

pantul’.

Pada permukaan benda yang mengalami pemantulan difus, tidak

akan terbentuk bayangan yang jelas (mirip benda

aslinya).

Page 9: Soal Latihan Final OSK 2011 Level 3