tidak untung malah buntung -...

12
TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG o www.cusawiran.org | e [email protected] | p (0341) 477777 Memulai bisnis sampingan bisa jadi mudah. Justru, yang paling sulit adalah mengelola bisnis tersebut. Bisa jadi banyak pengusaha merasakan bahwa omset mereka sudah cukup besar, tetapi mengapa tidak ada uang sisa setelah seluruh biaya operasional dikeluarkan? Dengan kata lain tidak untung malah buntung. Itu semua bisa terjadi jika para pebisnis itu tidak mampu memisahkan uang pribadi dengan uang perusahaan. Akibatnya seringkali uang hasil perputaran usaha justru terpakai demi kepentingan pribadi. Atau sebaliknya, uang pribadi banyak dipakai untuk kepentingan kemajuan perusahaan. Hal semacam itu akan mengganggu kesehatan perusahaan. Sungguh, pengelolaan keuangan usaha sampingan sangat diperlukan. Tanpa pengelolaan yang baik, hancurlah usaha Anda. APR 2015 / TAHUN IX

Upload: tranhanh

Post on 15-Jun-2019

226 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG

o www.cusawiran.org | e [email protected] | p (0341) 477777

Memulai bisnis sampingan bisa jadi mudah. Justru, yang paling sulit adalah mengelola bisnis tersebut. Bisa jadi banyak pengusaha merasakan bahwa omset mereka sudah cukup besar, tetapi mengapa tidak ada uang sisa setelah seluruh biaya operasional dikeluarkan? Dengan kata lain tidak untung malah buntung.

Itu semua bisa terjadi jika para pebisnis itu tidak mampu memisahkan uang pribadi dengan uang perusahaan. Akibatnya seringkali uang hasil perputaran usaha justru terpakai demi kepentingan pribadi. Atau sebaliknya, uang pribadi banyak dipakai untuk kepentingan kemajuan perusahaan. Hal semacam itu akan mengganggu kesehatan perusahaan. Sungguh, pengelolaan keuangan usaha sampingan sangat diperlukan. Tanpa pengelolaan yang baik, hancurlah usaha Anda.

APR 2015 / TAHUN IX

Page 2: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

Kantor Pusat Km 6, Nongkojajar RT9 / RW6 Dawuhansengon Purwodadi - Pasuruan Telp. (0343) 7735535 Fax. (0343) 499303

Pasuruannongkojajar, Jl. Dusun Pasar Baru RT 1 RW 2 Wonosari - Tutur Telp. (0343) 499499sawiran Km 6, Nongkojajar RT9 / RW6 Dawuhansengon Purwodadi - Pasuruan Telp. (0343) 7735535 Fax. (0343) 499303 tosari Pasar Tosari - Pasuruan Telp. (0343) 571060

Probolinggosukapura Jl. Raya Ngadisari Telp./Fax. (0335) 541178

blitarblitar Jl. Anggrek 38 Blitar Telp./Fax. (0342) 800423Wlingi Jl. Urip Sumoharjo 119 Beru - Wlingi Telp./Fax. (0342) 695617

Malang rayabatu Jl. A.Yani Telp. (0341) 5025649 Fax. (0341) 5025651blimbing Jl. L.A. Sucipto 46 Telp./Fax. (0341) 474768, 477777 Dinoyo Jl. MT. Haryono 167 Kav.1 Telp. (0341) 577639 Fax. (0341) 558764 Kepanjen Jl. Raya Sumedang 1 Telp./Fax. (0341) 393062lawang Ruko Diponegoro Blok B Telp. (0341) 422010 Fax. (0341) 422009sawojajar Ruko Sawojajar Jl. Danau Toba A2 Telp. (0341) 711375 Fax. (0341) 716317 turen Ruko Turen Square Jl. Panglima Sudirman 98 Telp. (0341) 826449

Sistem Kelola Usaha Sampingan

Kesuksesan dari sebuah usaha yang dijalankan berawal dari sistem yang telah dibuat, tidak hanya untuk usaha utama yang dijalankan terlebih lagi untuk usaha sampingan yang dilakukan. Terlebih lagi untuk usaha sampingan yang tidak dikelola sepanjang waktu atau malah usaha sampingan yang dijalankan oleh karyawan. Pembuatan sistem yang baik, dilakukan sebagai kontrol atas setiap proses yang dilakukan. Misalnya sistem komputerisasi untuk stock barang, pembayaran, pemesanan dan lainnya.

Sistem yang dirancang baik, akan menggantikan Anda sebagai pelaku usaha dalam melakukan kontrol, sehingga dalam pelaksanaan usaha sampingan hanya tinggal mencari karyawan yang berkompeten untuk mendukung kinerja sistem yang Anda jalankan. Boleh dicoba.

“Cukup satu langkah awal. Ada kerikil saya singkirkan. Melangkah lagi. Bertemu duri saya sibakkan. Melangkah lagi. Terhadang lubang saya lompati. Melangkah lagi. Berjumpa api saya mundur. Melangkah lagi. Berjalan terus dan mengatasi masalah”

belajar dari

Bob Sadino (Pengusaha indonesia, 1939-2015)

metrosa

wira

n

2

seput

ar sa

wira

nbe

rand

a

Page 3: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

Agar para pebisnis usaha sampingan tidak mengalami masalah keuangan yang akut dan agar bisnis sampingan yang mereka dapat berhasil sesuai dengan yang diharapkan, berikut ini ada 3 hal yang harus diperhatikan dalam mengelola keuangan perusahaan.

1. Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik

Bagi pelaku bisnis atau sebuah perusahaan yang memiliki bisnis besar pastinya sudah mempunyai karyawan atau staf keuangan yang bertugas mencatat serta mengatur pemasukan dan pengeluaran bisnis, sehingga dengan demikian para pelaku bisnis dapat mengetahui berapa rugi, laba, kebutuhan, dan anggaran belanja mereka. Namun, akan berbeda dengan pemula bisnis sampingan yang masih dalam skala kecil. Tentu mereka belum memiliki bagian keuangan yang khusus mengurus masalah keuangan. Tidak jarang para pemula bisnis lalai dengan

perencanaan keuangan sehingga banyak pemula bisnis yang yang tidak mengetahui dengan jelas keadaan keuangan bisnis sampingan yang mereka jalankan.

2. Pisahkan antara rekening pribadi dengan rekening bisnis

Untuk biaya operasional dan berbagai macam kebutuhan bisnis sebaiknya para pelaku bisnis memiliki rekening yang berbeda antara rekening pribadi dengan rekening untuk bisnis Anda. Jika pelaku bisnis tidak memisahkan antara rekening pribadi dengan rekening bisnis, maka penggunaannya pasti akan tumpang tindih dengan kebutuhan pribadi. Hal ini akan membuat para pelaku bisnis tidak mengetahui dengan tepat berapa anggaran yang dikeluarkan untuk kepentingan pribadi dan keperluan bisnis. Jangan sampai dengan tidak memisahkan rekening pribadi dan bisnis, maka uang yang seharusnya

digunakan untuk mengembangkan bisnis justru banyak digunakan untuk kebutuhan pribadi.

3. Meluangkan waktu untuk mengatur dan memantau keuangan bisnis

Ketika pelaku bisnis sedang sibuk mengembangkan kemajuan sebuah bisnis, para pemula bisnis biasanya hanya fokus pada bisnis yang sedang mereka jalankan. Tanpa membagi perhatian dengan keuangan bisnisnya agar keuangan bisnis tetap terkontrol dengan baik. Penting bagi pelaku bisnis online untuk meluangkan sedikit waktunya dalam memperhatikan keuangan bisnis agar kemajuan bisnis berjalan beriringan.

Semoga tips cerdas mengelola keuangan untuk bisnis sampingan Anda.

(diolah dari http://bisnisukm.com/tips-cerdas-mengelola-keuangan-bisnis-sampingan-online.html)

3 Tips Mengelola Usaha Sampingan

april201

5

3sep

utar

sawi

ran

gaga

s

Page 4: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

Mengelola Usaha Sampingan

Mengelola usaha sampingan harus dilakukan dengan hati yang senang dan motivasi untuk terus belajar

untuk memenuhi setiap kebutuhan pelanggan. Dengan menjalankan prinsip ini, usaha yang saya

jalankan bisa memberikan kepuasan, untuk mengisi waktu luang saya dan membantu memenuhi

tuntutan biaya hidup yang semakin mahal.

Untuk mengelola usaha sampingan yang harus dimiliki adalah komitmen, selanjutnya adalah sebuah

sistem administrasi yang rapi dan terakhir adalah kerjasama karena usaha sampingan ini saya jalankan

bersama istri. Tidak hanya membuka toko baju, kami juga menanam jahe merah sebagai usaha sampingan.

Karena peluang yang kami lihat dan prospek ke depan yang menjanjikan.

“Usaha sampingan yang kami jalankan adalah membuka Rumah Makan, dengan konsep makanan

rumahan dengan harga terjangkau. Usaha yang kami jalankan ini telah memasuki tahun ke-5. Usaha ini

bisa berkembang karena kerja keras, kerjasama dan tata kelola administrasi yang baik. Dan sebagai kunci

keberhasilan adalah rasa syukur yang selalu kami panjatkan.”

SririkamiJual seprai, bad Cover, sarung

bantal, guling, Kursi dll.Model sesuai dengan pesanan Anda.

Jl. Simpang Teluk Grajakan IV No.B7 Blimbing – Malang

Hp 082141166416 Pin BB 2BC63343

Silvanus Amir Tb & Krintinerumah Makan Masjo

(Masakan Jowo)Terima Pesanan Nasi Kotak, Dll.

Jl. Lingkar Blimbing Indah No .1 Blimbing Sumpil Malang

(0341) 408356

Samuel Kurniawan Letik & ErnaJual berbagai macam model

pakaian & Jahe Merah

Perum Bumi Mondoroko Raya AM 40 - Singosari

08970313442

Menjalankan usaha sampingan tentulah tidak mudah, terutama jika kita memiliki usaha/ pekerjaan utama. Namun, banyak cara yang bisa dilakukan dalam menyiasati pengelolaan usaha sampingan. Berikut ini dibagikan kunci sukses dalam mengelola usaha sampingan:

Kiat Sukses

metrosa

wira

n

4

seput

ar sa

wira

nga

gas

Page 5: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

asset equity liability VoL.KreDitRp. 105.821.879.100 Rp. 24.203.039.072 Rp. 81.618.840.028 Rp. 91.617.899.040

JuMLAH

ANGGoTA CALoN

ANGGoTA

PeNyeRTAAN

ModAL

PeRTuMBuHAN

KRedITPeRTuMBuHAN

ANGGoTAPeRTuMBuHAN

ASSeT6.322 12.165 28.742 6,31% 2,15% 5,38%

Puji Syukur Kepada Tuhan yang Maha Esa, selama bulan Februari 2015 CU Sawiran telah melaksanakan RAT untuk Anggota TP Wlingi – TP Blitar, yang bertempat di Aula SMA Negeri 1 Blitar. RAT untuk Anggota TP Kepanjen – TP Sawojajar, bertempat di GOR Ken Arok Malang. Dan RAT untuk Anggota TP Dinoyo – TP Batu, bertempat di Gedung Sasana Budaya, Universitas Negeri Malang. Selamat dan sukses untuk pelaksanaan RAT yang telah berlangsung.

april201

5

5ka

bar s

awira

n

Page 6: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

2. Anda dapat belajar lebih banyak dari kegagalan

Selalu ada ruang bagi Anda untuk tumbuh lebih baik meski harus dari sebuah kegagalan. Anggap saja kegagalan tersebut sebagai bagian dari pelatihan kerja bagi Anda.

Saat pertama kali bekerja, atasan Anda tentu akan sering memberitahu kesalahan dan cara memperbaikinya. Dengan begitu, saat masalah serupa muncul, Anda sudah tahu bagaimana ara mengatasinya. Tentu saja, Anda dapat melakukan pekerjaan lebih baik dari sebelumnya.

3. Kegagalan membuat Anda lebih kuat

Kegagalan mengajarkan Anda untuk bangkit dari kelemahan. Beberapa orang yang gagal dalam pekerjaan atau bisnisnya memilih menyerah dan tak mau mencoba lagi.

Tapi banyak juga, orang yang gagal dan justru meraih kekuatan lebih besar dari kegagalaannya tersebut. Orang-orang tersebut kembali melejit ke atas. Dan itulah fungsi dari kegagalan untuk mengembalikan kekuatan Anda untuk tak pernah berhenti berusaha.

4. Anda akan mencoba lebih banyak peluang

Orang-orang yang takut gagal akan selalu senantiasa merasa bosan dengan pekerjaannya. Mereka selalu mencari aman dan tak berani mengambil risiko.

Sebaliknya, orang-orang yang tidak takut gagal akan berani mengambil risiko dan dapat menikmati lebih banyak peluang. Karakter seperti itu dapat membuat Anda merasa lebih tenang dan tidak dihantui ketakutan untuk gagal.

5. Kegagalan membantu Anda menemukan jalan baru menuju keberhasilan

Saat gagal, saat itu juga Anda menyadari jalan tersebut bukanlah cara yang benar menuju kesuksesan. Tak apa, Anda dapat menjajal jalan baru dan menemukan mana yang benar. Jika Anda tidak pernah gagal, Anda akan menganggap jalan yang sesat itu sebagai cara yang tepat dan dapat membahayakan diri sendiri.

6. Kegagalan membuat cerita sukses Anda terasa lebih manis

Seberapa manis rasa keberhasilan Anda tanpa sempat gagal terlebih dulu? Sukses setelah sempat berkali-kali gagal merupakan salah satu perasaan terbaik di dunia. Anda akan merasakan kepuasan yang luar biasa hebat dan semua pengorbanan yang dikeluarkan terbayar sudah.

(dikutip dari http://bisnis.liputan6.com/read/2046940/jangan-takut-ini-6-keuntungan-jika-anda-gagal)

nikmatnya

gagalHampir tak ada orang yang mau merasakan kegagalan baik saat berkarir maupun tengah berbisnis. Itu karena banyak orang yang merasa tak sanggup berjuang lagi setelah sempat terjatuh. Padahal kegagalan memberikan banyak keuntungan bagi orang-orang yang pernah merasakannya. Bahkan semua mimpi dan harapan dapat diperoleh melalui pelajaran dari serangkaian kegagalan yang pernah dialami. Berikut ini enam keuntungan yang bisa diperoleh dari kegagalan.

1. Kegagalan itu tak bisa dihindari

Tak pernah ada satu orangpun yang bisa lolos dari kegagalan. Tak peduli seberapa hebat bakat dan kecerdasan serta sekeras apa Anda bekerja, kegagalan akan selalu datang menghadang.

Setiap orang pasti pernah gagal, dan Anda hanya perlu ikhlas menerimanya. Tapi ingat, jangan sampai kegagalan tersebut membuat Anda tak mau berusaha lagi. Banyak orang yang mencatatkan cerita sukses dalam bisnisnya dengan berawal dari kegagalan seperti Steve Jobs, Walt Disney, Oprah Winfrey dan sebagainya.

metrosa

wira

n

6

horis

on

Page 7: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

Menata Keuangan Usaha Sampingan 3

Bagi kita yang sudah terbiasa dengan kegiatan pencatatan dan pemilahan keuangan, maka terdapat cara cepat untuk melihat kondisi keuangan usaha sampingan kita. Yakni melalui pembuatan neraca dan ikhtisar laba rugi. Melalui neraca kita dapat melihat posisi keuangan usaha kita pada suatu saat tertentu dan dengan membuat ikhtisar laba rugi kita dapat melihat hasil kegiatan dari usaha sampingan kita selama periode tertentu.

Tidaklah sulit membuat neraca dan ikhtisar laba rugi selama kita “primpen” dengan semua bukti transaksi dan “telaten” mencatat.

Rumusan baku Neraca adalah Harta/Aset = Hutang + Modal atau dalam istilah akuntansi Neraca adalah Aktiva = Pasiva dimana Pasiva merupakan penjumlahan atas Hutang dan Modal

Sedangkan Ikhtisar Laba Rugi dibuat dengan mengurangkan pendapatan usaha terhadap biaya usaha. Jika terdapat selisih positif artinya usaha kita mendatangkan laba, sebaliknya jika terdapat selisih negatif artinya usaha kita sedang merugi.

Maka jika kita menilik ilustrasi pada edisi sebelumnya, masukkan saldo akhir dari masing masing kelompok pencatatan, ikhtisar laba rugi dan neraca usaha kita akan nampak seperti berikut:

Ikhtisar laba/rugi

pendapatan 100.000biaya 77.000 -laba 23.000Mudah bukan, mari kita mulai!

Harta/Aset = Hutang + ModalMenggambarkan apa yang kita miliki, terbagi menjadi:

1. Aset lancar mulai dari uang tunai, uang di bank, piutang kepada pelanggan

2. Aset Tetap diantaranya alat-alat usaha, kendaraan, tempat usaha

Hutang Menggambarkan posisi hutang usaha, seperti hutang bahan baku, hutang peralatan

Modal1Menggambarkan posisi modal usaha kita, baik modal sendiri maupun modal hutang, termasuk di dalamnya penambahan laba/rugi usaha

april201

5

�me

lek fi

nans

ial

Page 8: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

Selamat kepada Bapak/ Ibu Anggota CU Sawiran atas diluncurkannya program Sawiran Entrepreneur Community. Sawiran Entrepreneur Community atau disingkat SEC adalah salah satu inovasi yang dikeluarkan CU Sawiran untuk memfasilitasi anggota CU Sawiran dalam mengoptimalkan setiap potensi yang dimiliki upaya meningkatkan taraf hidupnya lewat jaringan anggota yang terbentuk. Dan merupakan sarana berbagai bagi setiap anggotanya, untuk mendapatkan informasi, ilmu dan berbagai hal baru untuk berinovasi.

Keuntungan yang diperoleh Anggota CU Sawiran dengan bergabung menjadi Anggota SEC:

1. Jaringan-Networking anggota2. Pengembangan pasar baru3. Inovasi dari anggota untuk anggota oleh anggota4. Pelatihan dan pendidikan

Dalam pelaksanaannya SEC tidak hanya mengandalkan pertemuan secara langsung, melainkan juga berbasis pada Teknologi Informasi yaitu melalui internet. Sehingga kebutuhan Anggota SEC akan dapat segera terpenuhi tanpa melihat jarak dan waktu. Yang tentu saja akan berimbas pada peningkatan ekonomi anggotanya. Karena

dalam WEB SEC disediakan berbagai ruang untuk memperkenalkan setiap pemikiran, usaha dan pemenuhan kebutuhan Anggota SEC.

Bergabung menjadi Anggota SEC sangatlah mudah, yaitu dengan beberapa langkah di bawah ini:

1. Menjadi Anggota CU Sawiran.2. Mengisi formulir SEC

• Hard Copy Formulir1. Check Nomor Anggota Anda2. Isi formulir keanggotaan yang ada di setiap TP CU

Sawiran3. Lengkapi dengan profil identitas dan usaha anda

• Online Formulir1. Check Nomor Anggota Anda2. Buka sec.cusawiran.org3. Isi formulir keanggotaan SEC Online4. Lengkapi dengan profil identitas dan usaha Anda

3. Menjadi Anggota SEC dan dapatkan manfaat nya.

Demikian salah satu inovasi CU Sawiran dengan program SEC, semoga bermanfaat bagi perkembangan anda dan usaha yang anda lakukan. Dan, selamat bergabung menjadi Anggota SEC.

Sawiran Entrepreneur Community

sec.cusawiran.org

metrosa

wira

n

jejar

ing

sawi

ran

Page 9: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

Sawiran Entrepreneur Community

Walaupun Anda termasuk orang yang tidak bermimpi untuk menjadi orang kaya, kisah-kisah ini mampu menunjukkan contoh seberapa jauh tekad, keyakinan, dan ketekunan dapat menjadi inspirasi dan faktor pengaruh dalam hidup Anda.

sukses dari nol

Liz MurrayLahir di Bronx, New York, kehidupan Murray dimulai dengan catatan buruk. Dia terlahir dari orang tuanya yang miskin, terinfeksi HIV, kecanduan narkoba yang tidak mampu menyediakan kehidupan yang layak untuknya. Pada usia sembilan tahun, Murray dan keluarganya hidup di sebuah apartemen yang sangat kotor. Pada usia muda, 16 tahun, Murray ditinggalkan oleh ibunya karena meninggal akibat AIDS. Ayahnya juga menelantarkannya dan pindah ke tempat penampungan tunawisma. Dia bisa duduk disekolah tinggi, tetapi karena kemalangannya ia sering tidur di stasiun kereta bawah tanah, bangku taman, atau di rumah teman. Walaupun tanpa pendidikan yang baik, Murray mampu lulus dalam dua tahun dan bisa masuk kuliah di Harvard. Hari ini, Liz adalah pembicara inspirasional yang berbicara tentang bagaimana tekad dan tidak peduli seberapa keras kehidupan, Anda harus maju terus dan terus berjuang mencapai cita-cita. Banyak film telah dibuat tentang kehidupannya.

Chris Gardner Chris tumbuh tanpa mengetahui siapa ayah kandungnya. Ibunya menikah dengan seorang pria yang benar-benar sukses dari nol menghancurkan hidupnya dan kehidupan ibunya. Ia diusir dari rumahnya dan tidak punya tempat tujuan sehingga dia mendaftar di Angkatan Laut. Setelah dari sana, Chris menjadi seorang salesman obat-obatan, menikah, dan mempunyai anak. Namun, industri obat-obatan sedang menurun dan Chris harus menemukan sumber pendapatan baru. Dia menemukan minat sebagai pialang saham, setelah melihat broker saham yang menggunakan Ferrari. Pada saat tersebut, Chris tidak punya uang dan istrinya pergi meninggalkannya. Anaknya menjadi motivasinya, meskipun keduanya sempat sampai tidur di kamar mandi stasiun kereta bawah tanah. Chris mampu lulus ujian lisensi dan diterima bekerja di Sterns Bear. Di sini dia menjadi sales lewat telepon untuk mendapatkan klien. Pada tahun 1987, keadaan berbalik untuk Chris. Dia sudah memiliki rumah dan mulai menghasilkan uang. Pada tahun yang sama, ia mampu untuk merintis perusahaan pialang yang disebut Gardner Rich & Co.

Ozzy Osbourne Osbourne lahir di Aston, Birmingham, Inggris. Ayahnya adalah pembuat perkakas dan ibunya bekerja membuat komponen mobil. Orang tuanya bekerja keras setiap hari untuk menghidupi Ozzy dan lima saudara kandungnya. Osbourne tidak bisa berprestasi dengan baik di sekolah karena ia dikatakan menderita disleksia. Karena itu, Ozzy lebih melirik ke arah kegiatan ekstrakurikuler, seperti musik dan drama. Pada usia 15 tahun, Ozzy putus sekolah dan menjadi buruh konstruksi. Dia berganti-ganti pekerjaan antara lain menjadi tukang ledeng, pembuat perkakas, pekerja di rumah potong, dan kemudian menjadi pekerja di pabrik mobil. Osbourne kadang-kadang terlibat masalah dan pernah dituduh sebagai pelaku perampokan sebuah toko pakaian. Dia tidak bisa membayar uang jaminan sehingga ia harus menghabiskan waktu di penjara. Akhirnya, Osbourne memutuskan untuk menjadi penyanyi dari sebuah band lokal dimana ia mendapat pengakuan atas bakatnya. Tak lama kemudian dengan bantuan teman, Ozzy mampu membentuk band sendiri, Black Sabbath. Sepanjang hidupnya, Ozzy berjuang dengan alkoholisme dan penyalahgunaan narkoba. Dia telah dilarang manggung di kota-kota tertentu, berkali-kali ditangkap, dan bahkan menyikasa istrinya, Sharon. Namun, ia masih mampu menghasilkan sembilan album studio, tiga album live, dan singel-single yang masuk top peringkat tangga lagu Inggris.

april201

5

9mu

tu m

anika

m

Page 10: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

sejarah cu sawiran

Tak kenal maka tak sayang. Sungguh sangat baik jika kita mengetahui perjalanan CU Sawiran dalam berkiprah di bidang keuangan mikro.

Pada tahun 1989 Rm. Willy Malim Batuah, CDD memiliki gagasan untuk memecahkan masalah finansial masyarakat sekitar Dusun Sawiran, Kel. Dawuhan Sengon, Kab. Pasuruan.

Masyarakat Dusun Sawiran yang sebagian besar adalah petani, mengalami kesulitan dalam meningkatkan jumlah pendapatan dan taraf hidup mereka karena tidak mudah mencari modal kerja yang mudah dan murah. Gagasan ini diperkuat dengan kegelisahan beliau melihat kenyataan banyaknya masyarakat yang terjerat praktek rentenir dengan kredit berbunga tinggi. Maka didirikannya Koperasi Karyawan RR Sawiran yang waktu itu anggotanya memang masih terbatas karyawan RR Sawiran sebanyak 39 orang.

Karena masyarakat merasa memperoleh manfaat lebih dari Kopkar, para anggota keluarga karyawan RR Sawiran dan masyarakat sekitar mulai bergabung untuk dapat menikmati produk dan pelayanan

yang diberikan. Sawiran pun membuka pintu untuk melayani masyarakat di sekitar RR Sawiran. Masyarakat sadar bahwa untuk mengatasi masalah keuangan tidak mungkin dikerjakan sendiri. Masyarakat sadar bahwa mereka perlu membangun kekuatan ekonomi secara swadaya dan berlandaskan pada nilai kesetiakawanan.

Pada tahun 1998 Kopkar Sawiran memperoleh legalitas hukum dari Departemen Koperasi dan Pengusaha Kecil Kanwil Jatim dengan badan hukum 282/BH/KWK.13/III/1998. Dari sini pelayanan dikembangkan dengan system computerized, dan merintis pembangunan gedung kantor milik sendiri. Profesionalitas dibangun berdasarkan fungsi dan tugas pengurus sebagai pembuat kebijakan dan manajemen sebagai tenaga operasional. Korwil juga dibentuk sebagai kepanjangan tangan dari pengurus untuk anggota yang domisilinya jauh dari kantor.

Dan pada tahun 2000 legalitas baru diperoleh dengan perubahan anggaran dasar dari Koperasi Karyawan menjadi Koperasi Kredit oleh Kantor Departemen Koperasi No. 02/PAD/KDK/13.14/VIII/2000 agar

bisa melayani masyarakat dengan lebih luas. Pada tahun yang sama dibuka kantor pelayanan baru di perbatasan Tutur dan Wonosari, serta mulai tumbuh cikal bakal lahirnya TP Capang dan TP Pakis untuk melayani anggota di daerah yang lebih luas. Juga diterbitkan bulletin perdana BERKAS (Berita Koperasi Sawiran) untuk makin mendekatkan anggota dan CU.

Kemudian berturut-turut didirikan TP di berbagai wilayah: TP Tosari (2001), TP Kepanjen (2002), TP Ngadisari dan TP Dinoyo (2006), TP Sawojajar (2007), TP Wlingi dan TP Blimbing (2008), TP Batu (2009), dan yang terakhir TP Blitar dan Turen. Semua itu dilakukan demi membangun kemandirian masyarakat di bidang keuangan. Pada tahun 2006 Untuk memaksimalkan pelayanan pula kantor TP Capang digeser ke Lawang,dengan nama TP Lawang.

Untuk menjawab kebutuhan masyarakat produk CU Sawiran juga dikembangkan. Pada tahun 2007 Produk Simaster dan Sipintar diluncurkan guna merespon keinginan anggota atas produk persiapan biaya pendidikan dan masa depan. Pada tahun 2009 dikenalkan Soibuhar Siswa agar anak-anak sekolah membudayakan menabung dengan kemauan sendiri. Hubungan dengan lembaga luar semakin meluas, dengan menjalin kerjasama dengan MercyCorps, Micra, MixMarket, Bukopin, PNM, Oikocredit, ILO, WVI, Intel dan Rabobank. Bahkan, sejak 2006 telah diterbitkan Bulletin Metro Sawiran yang tak pernah putus sampai sekarang ini. Bulletin itu bukan hanya media komunikasi, namun juga edukasi.

26 tahun menapaki jalan hidupnya, CU Sawiran sudah sungguh-sungguh teruji. Ini semua berkat kerja sama yang baik antara anggota, pengurus, pengawas, dan manajemen. Semoga CU Sawiran semakin berjaya.

metrosa

wira

n

10

seput

ar sa

wira

n

Page 11: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

Salam sejahtera

Seandainya kami sudah lansia serta tidak pernah menggunakan dana sosial apa pun. Dan mengingat kami sudah lama menjadi Anggota CU Sawiran, seandainya ada ganti uang dokter 2 kali pertahun bagaimana? Jadi kita tidak harus rawat inap. Sekian, terimakasih.

Sudarsih Batok Lebakrejo

(TP Lawang)

Salam sejahtera, terimakasih atas masukan Ibu sebagai wujud kepedulian kepada CU Sawiran. Terkait penggantian dana sosial rawat inap menjadi uang dokter belum bisa diwujudkan karena harus mengubah pola kebijakan dan kami saat ini juga mengkaji tentang kepesertaan warga negara pada program BPJS Kesehatan. Terimakasih.

seandainya ada uang dokter...

april201

5

11sa

wira

n me

njaw

ab

Ada 3 hal dalam hidup yg tidak akan kembali: 1. Waktu 2. Kata-kata 3. Kesempatan Ada 3 hal yg dapat menghancurkan hidup seseorang: 1. Kemarahan 2. Keangkuhan 3. Dendam

Ada 3 hal dalam hidup yg tidak pernah pasti : 1. Kekayaan 2. Kejayaan 3. Mimpi Ada 3 hal yg membentuk watak seseorang : 1. Pengalamannya 2. Masa kecilnya 3. Kegagalannya

Ada 3 hal yang tidak boleh hilang : 1. Harapan 2. Keikhlasan 3. Rasa bersyukur Ada 3 hal yang paling berharga : 1. Kasih Sayang 2. Cinta 3. KebaikanAda 3 hal yg membuat kita sukses: 1. Kemauan untuk maju 2. Kegigihan berusaha 3. Fokus pada tujuan

Ada 3 hal yg tidak pernah kita tahu : 1. Rezeki 2. Umur 3. Jodoh TAPI, ada 3 hal dalam hidup yg PASTI dan TIDAK DAPAT DI ELAKKAN : 1. Tua 2. Sakit 3. Mati

rehat 3 Hal dalam Hidup

Page 12: TIDAK UNTUNG MALAH BUNTUNG - cusawiran.orgcusawiran.org/wp-content/uploads/2011/12/metro-2015-04-final.pdf · Mengatur perencanaan keuangan bisnis dengan baik ... Beberapa orang yang

Sarpuan Stick Ubi Ungu & Stick Ubi Madu ”Sandra”

Jl Teluk Cendrawasih No 253/29 Malang 08125292530

Sarpuanjangan pernah patah semangat

Pasang surut kehidupan selalu dialami oleh setiap manusia, begitu juga dengan keluarga Sarpuan dalam menjalankan usahanya. Ada kalanya dalam usaha mengalami fase surut, namun keuletan dan kegigihan menjadi kunci untuk kebangkitan. Dan pada saat usaha yang dijalankan berkembang sesuai harapan, terus belajar dan berdoa adalah wujud syukur yang dilakukan oleh Sarpuan.

Kegagalan dalam usaha dan bekerja, tidak membuat Sarpuan berputus asa. Malah menjadi cambuk motivasi untuk mengembangkan diri. Hal inilah yang melatarbelakangi usaha pembuatan stik ubi. Namun merintis usaha tidaklah mudah, terutama saat kita membandingkan dengan keberhasilan yang saat ini telah diraih. Kegagalan demi kegalan seringlah dialami. Baik dalam pemasaran maupun dengan kualitas stik ubi yang dibuat. Namun dengan kegigihan, kerja keras dan semangat

yang diberikan oleh sang istri, Sarpuan mampu menciptakan stik ubi sesuai dengan permintaan pasar.

Di Awal memulai usaha, produksi sampai pemasaran dilakukan sendiri oleh pasangan ini. Namun saat ini stik ubi produksi Sarpuan dan istri telah menjangkau banyak toko dan supermaket. “Melihat usaha yang kami bangun sampai seperti ini, tidak kami mulai dengan mudah. Jatuh bangun telah kami jalani, terutama saat memulai usaha. Dimulai dari memasarkan produk sampai mempertahankan kepercayaan dari orang-orang yang menjual produk kami.” lanjut Sarpuan. Namun dengan kerja keras yang dilakukan serta doa yang dipanjatkan saat ini usaha yang dijalankan telah berkembang pesat, karena karena setiap hal yang dilakukan akan mendapatkan hasilnya.

Usaha yang berkembang pesat dengan omset yang selalu meningkat tidak

membuat Sarpuan berpuas diri. Hal ini malah menjadi motivasi dan inspirasi untuk semakin jeli dalam melihat peluang pasar yang ada. Untuk berinovasi menciptakan aneka stik yang dibutuhkan oleh pasar. Dan wujud inovasi yang dilakukan Sarpuan dan istri adalah menciptakan stik daun seledri dan stik wortel.

Untuk mengembangkan usaha, tidaklah cukup hanya dengan berinovasi dengan menciptakan jenis stik yang baru. Hal utama yang harus dilakukan adalah menjaga kualitas dari stik yang dijual. Untuk mempertahankan pelanggan dan terus mengembangkan penjualan ke pasar potensial yang lebih besar. Tidak hanya untuk mempertahankan pelanggan, dengan mempertahankan kualitas produk, akan meningkatkan loyalitas dari penjual stik, toko dan supermarket yang merupakan rekanannya. Karena semakin berkualitas stik, pembeli semakin banyak dan keuntungan penjual akan semakin meningkat. “Namun untuk mengembangkan usaha sampai seperti ini, kami tidak bisa sendiri. Kami merasa tertolong oleh CU Sawiran terutama dalam permodalan dan pendampingan usaha,” cerita Sarpuan.

Dan di akhir wawancara pasutri Sarpuan memberikan pesan “Selalu berusaha dan berdoa jangan pernah patah semangat karena setiap usaha yang Anda lakukan selalu mendapatkan hasilnya.”

metrosa

wira

n

12

soso

k

penasehatPengurus CU Sawiranpenanggung jawabDaniel Dwi Sudaryanto

redaktur pelaksanaTengsoe TjahjonoMelinaLukman Susetyo

alamat /iklanCU Sawiran TP Blimbing Jl. L.A. Sucipto 46 MalangTelp. (0341) 477777Fax. (0341) 474768

[email protected] an. Kopdit Sawiran No. 3163102214

layout cetakAXA Creative Design0341 473651081 555 20124Isi di luar tanggung jawab percetakan