repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari lampiran.pdf · c. sakit...

41

Upload: others

Post on 29-Sep-2020

8 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 2: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 3: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 4: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 5: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 6: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 7: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 8: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 9: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 10: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 11: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 12: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 13: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 14: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 15: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 16: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 17: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 18: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 19: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 20: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 21: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 22: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 23: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 24: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 25: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan
Page 26: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

SATUAN ACARA PENYULUHAN

1. Tema : Tanda Bahaya Pada Kehamilan

2. Sasaran : Ibu Hamil Ny. S umur 33 tahun

3. Tempat : Rumah Ny. S

4. Hari/tanggal : Senin, 19 Februari 2018

5. Waktu : 09.45 WIB

I. Latar Belakang

Tanda bahaya kehamilan harus dikenali dan terdektesi sejak dini sehingga

dapat ditangani dengan benar karena setiap tanda bahaya kehamilan bisa

mengakibatkan komplikasi kehamilan.

II. Tujuan

1. Tujuan Instruksional Umum

Setelah mendapatkan penyuluhan selama kurang lebih 15 menit tentang

tanda bahaya kehamilan pada ibu hamil maka ibu mampu mengetahui

pengertian dan manfaat tentang tanda bahaya kehamilan untuk ibu hamil.

2. Tujuan Instruksional Khusus

Setelah mengikuti penyuluhan tentang tanda bahaya kehamilan selama 15

menit klien mampu:

a. Menjelaskan pengertian tanda bahaya kehamilan.

b. Menjelaskan macam-macam tanda bahaya kehamilan.

c. Menjelaskan pencegahan tanda bahaya kehamilan.

Page 27: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

III. Materi

A. Pengertian

Tanda bahaya kehamilan adalah suatu kehamilan yang memiliki

suatu tanda bahaya atau resiko lebih besar dari biasanya (baik bagi ibu

maupun bayinya), akan terjadi penyakit atau kematian sebelum maupun

sesuadah persalinan (Tiran : 2007)

Tanda-tanda bahaya kehamilan adalah tanda tanda yang terjadi

pada seseorang ibu hamil yang merupakan suatu pertanda telah terjadinya

suatu masalah yang serius pada ibu atau janin yang dikandungnya.

Tanda- tanda bahaya ini dapat terjadi pada awal kehamilan . sedangkan

menurut uswahaya (2009), tanda tanda bahaya kehamilan.

B. Macam-macam Tanda Bahaya Kehamilan

a. Mengalami mual muntah yang berlebihan

Ibu hamil memang pasti akan merasakan mual dan muntah

pada kehamilan trimester pertama. Akan tetapi bila dirasakan secara

terus menerus dan berlebihan itu merupakan hal yang tidak wajar dan

umum.

b. Perdarahan pervaginam

Tiap perdarahan keluar dari liang senggama pada ibu hamil

setelah 28 minggu disebut perdarahan antepartum. Pendarahan

antepartum harus mendapat perhatian khusus dan penuh, karena

merupakan tanda bahaya yang mengancam nyawa ibu dan bayinya.

Page 28: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

c. Sakit kepala yang hebat

Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

atau menderita tekanan darah tinggi. Sakit kepala yang menunjukan

sesuatu masalah yang serius adalah sakit kepala hebat yang menetap

dan tidak hilang dengan istirahat.

d. Bengkak diwajah kaki dan jari tangan

Bengkak bisa menunjukan adanya tanda msalah yang serius

jika muncul pada wajah, kaki dan tangan.

e. Keluar air ketuban sebelum waktunya

Pecah selaput ketuban merupakan tanda bahaya karena dapat

menyebabkan terjadinya infeksi langsung pada janin.

f. Gerakan janin berkurang atau tidak terasa

Gerakan janin akan lebih mudah terasa jika ibu berbaring atau

beristirahat dan jika ibu makan dan minum dengan baik. Bila gerakan

janin mulai berkurang bahkan tidak ada sama sekali, kemungkinan

yang dapat terjkadi adalah kematian janin.

g. Penglihatan kabur

Karena pengaruh hormonal ketajaman penglihatan ibu dapat

berubah dalam kehamilan.tetapi jika dirasakan mendadak itu

merupakan hal yang mengancam.

h. Demam tinggi

Jika suhu ibu hamil lebih dari 38 derajat C merupakan masalah.

Demam tinggi dapat merupakan gejala adanya infeksi dalam

kehamilan.

Page 29: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

i. Kejang

Pada umumnya kejang didahuli oleh makin memburuknya

keadaan ibu dan terjadinya gejala gejala sakit kepala, mual, nyeri uluh

hati, sehingga muntah. Bila penglihatan semakin berat kesadaran

menurun kemungkinan kejang.

C. Langkah mudah Pencegahan Tanda Bahaya Kehamilan

a) Melakukan pemeriksaan kehamilan secara berkala

b) Mengkonsumsi makan makanan yang bergizi seimbang

c) Perlu istirahat yang cukup selama hamil.

d) Melakukan senam hamil secara rutin.

e) Menghindari stress.

f) Tidak bekerja lebih dari 8 jam dan tidak boleh terlalu berlebihan.

g) Jika mengalami timbul keluhan segera periksakan diri ke petugas

pelayanan kesehatan.

h) Tidak merokok, mengkonsumsi alkohol, dan obat obatan bebas.

IV. Metode

Ceramah

V. Media/alat

Leafleat

Page 30: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

VI. Kegiatan Penyuluhan

No Kegiatan Respon Klien

1. Pendahuluan :

a.Menyampaikan salam

b.Menjelaskan tujuan

c. Apersepsi

- Membalas salam

- Mendengarkan

- Memberikan respon

2. Penjelasan Materi :

a.Pengertian tanda bahaya

b.Macam-macam tanda bahaya

c. Cara pencegahan

- Mendengarkandan

memperhatikan

3. Penutup :

a.Diskusi

b.Meyimpulkan hasil penyuluhan

c. Memberikan salam penutup

- Menanykan hal yg belum

jelas

- Aktif

- Membalas salam

VII. Evaluasi

Ny. S telah mengetahui tanda bahaya kehamilan.

Page 31: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

SATUAN ACARA PENYULUHAN

1. Tema : ASI Ekslusif

2. Sasaran : Ibu bayi Ny. S umur 33 tahun

3. Tempat : Rumah Ny. S

4. Hari/tanggal : Rabu, 11 April 2018

5. Waktu : 14.53 WIB

I. Analisis Situasi

1. Penyuluh

Mahasiswa Program Studi Kebidanan DIII Fakultas Ilmu

Kesehatan Universitas Muhammadiyah Purwokerto semester 6 yang

sedang melaksanakan pendampingan dan pengambilan data kasus di Desa

Dukuhwaluh wilayah kerja Puskesmas I Kembaran : Endah Yuliana Rosita

Sari

2. Peserta

Ibu bayi Ny. S umur 33 tahun

II. Latar Belakang

ASI Ekslusif sangat bermanfaat karena mengandung zat gizi yang

sesuai kebutuhan bayi untuk pertumbuhan dan perkembangan fisik serta

kecerdasan. Dalam pembangunan bangsa, peningkatan kualitas manusia

harus dimulai sedini mungkin yaitu sejak dini yaitu sejak masih bayi, salah

Page 32: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

satu faktor yang memegang peranan penting dalam peningkatan kualitas

manusia adalah pemberian ASI (Air Susu Ibu). Pemberian ASI semaksimal

mungkin merupakan kegiatan penting dalam pemeliharan anak dan persiapan

generasi penerus dimasa depan.

Berbagai alasan dikemukakan oleh ibu ibu mengapa keliru dalam

pemanfaatan ASI secara Ekslusif kepada bayinya, antara lain adalah produksi

ASI kurang, kesulitan bayi dalam menghisap, keadaan puting susu ibu yang

tidak menunjang, ibu yang bekeja, keinginan untuk disebut moderen dan

pengaruh iklan/promosi pengganti ASI dan tidak kalah pentingnya dalam

tanggapan bahwa semua orang sudah memiliki pengetahuan tentang manfaat

ASI.

III. Tujuan

1. Tujuan Instruksional Umum

Setelah mendapatkan penyuluhan selama kurang lebih 30 menit tentang

ASI Ekslusif pada bayi maka ibu mampu mengetahui pengertian dan

manfaat ASI Ekslusif untuk bayi.

2. Tujuan Instruksional Khusus

Setelah mengikuti penyuluhan tentang ASI Ekslusif selama 30 menit

keluarga mampu:

a. Menjelaskan pengertian ASI Ekslusif.

b. Menjelaskan tujuan pemberian ASI Ekslusif

c. Menjelaskan manfaat pemberian ASI Ekslusif bagi bayi.

Page 33: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

d. Menjelaskan cara memperbanyak ASI Ekslusif.

e. Menjelaskan dampak ASI Ekslusif.

IV. MATERI

A. Pengertian

Asi Ekslusif adalah ASI yang diberikan untuk bayi sejak baru lahir

sampai 6 bulan tanpa makanan pendamping dan minuman (air gula,

aqua dan lainnya).

ASI adalah makanan pertama, utama dan terbaik bagi bayi yang

bersifat alamiah, dan mengandung berbagai zat gizi yang dibutuhkan

dalam proses pertumbuhan dan perkembangan bayi.

Air Susu Ibu (ASI) adalah suatu emulsi lemak dalam larutan

protein, laktosa dan garam-garam anorganik yang sekresi oleh

kelenjar mamae ibu, yang berguna sebagai makanan bagi bayi. ASI

Ekslusif adalah pemberian ASI tanpa makanan dan minuman

tambahan lainnya pada bayi berumur nol sampai enam bulan, bahkan

air putih tidak boleh diberikan dalam tahapan ASI ekslusifi ini.

B. Tujuan Pemberian ASI

a. Bagi bayi dapat membantu memulai kehidupannya dengan

baik, mengandung antibody, membantu perkembangan rahang

dan merangsang pertumbuhan gigi karena menghisap mulut

bayi pada payudara.

Page 34: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

b. Bagi ibu sebagai kontrasepsi, aspek kesehatan ibu, aspek

penurunan berat badan, mencegan perdarahan setelah proses

persalinan dan kelahiran, mengurangi resiko terkena kanker

payudara dan kanker rahim, praktis dan ekonomis, dan sebagai

ungkapan kasih sayang seorang ibu kepada anakanya.

C. Manfaat Pemberian ASI Ekslusif

Manfaat ASI Ekslusif memang sudah tidak bisa diragukan lagi,

karena ASI memiliki kontribusi yang sangat besar terhadap tumbuh

kembang sang anak dan juga daya tahan tubuh yang baik.

Adapun manfaat ASI Ekslusif sebagai berikut :

a. Sebagai makanan tunggal untuk memenuhi semua kebutuhan

pertumbuhan bayi sampai usia 6 bulan

b. Meningkatkan daya tahan tubuh karena mengandung berbagai

zat kekebalan sehingga akan lebih jarang sakit telinga dan

saluran pencernaan.

c. Melindungi anak dari serangan alergi.

d. Mengandung asam lemak yang diperlukan untuk pertumbuhan

otak sehingga bayi ASI Ekslusif potensial lebih pandai.

e. Bisa mempererat pertalian kasih sayang antara ibu dan anak.

D. Cara Memperbanyak ASI

a. Menyusui sesering mungkin

b. Motivasi yang kuat untuk menyusui

Page 35: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

c. Pemeriksaan payudara untuk meningkatkan produksi ASI juga dapat

direncanakan dari jauh hari.

d. Penggunaan BH yang terlalu sempit akan mempengaruhi produksi

ASI.

e. Sehabis dilahirkan bayi langsung dikenalkan dengan payudara.

f. Untuk mengatasi keterbatasan ASI perbanyaklah makan daun katu,

bayam, daun turi (Sayuran hijau hijuan lainnya) yang banyak

mengandung zat untuk memperbanyak produksi ASI.

E. Tips Sukses Pemberian ASI Ekslusif

a. Susui bayi sesering mungkin, payudara kanan dan kiri secara

bergantian.

b. Pompa payudara sehabis menyusui. Payudara yang kosong

akan semakin memproduksi ASI dengan cepat.

c. Jangan terlalu cepat memindahkan posisi menyusui dari

payudara kiri ke kanan atau sebaliknya. ASI yang keluar 15

menit pertama justru mengandung banyak lemak yang dapat

menghangatan bayi.

d. Makan makanan yang bergizi dan minum cairan yang cukup

banyak.

e. Minum madu juga sangat bermanfaat.

f. Ibu harus cukup istirahat dan jangan stress bisa membuat ASI

mendadak kering.

Page 36: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

g. Percaya diri bahwa kita mampu untuk memberikan yang terbaik

untuk bayi kita yaitu ASI.

F. Komposisi Zat-zat Yang Terkandung Dalam ASI

ASI mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral dan

air dengan komposisi yang seimbang dan sesuai dengan kebutuhan

bayi. ASI mengandung 200 zat gizi dan memberikan kekebalan buat

bayi hingga 20 kali lipat. Zat-zat itu anatara lain putih telur, lemak,

protein, karbohidrat, vitamin, mineral, hormon pertumbuhan, berbagai

enzim dan zat kekebalan.

V. Metode

1. Ceramah

VI. Media/alat

Leafleat

VII. Kriteria Evaluasi

1. Ibu telah mengetahui tentang Pengertian ASI Ekslusif.

2. Ibu telah mengetahui tentang Tujuan Pemberian ASI Ekslusif

3. Ibu telah mengetahui tentang Manfaat Pemberian ASI Ekslusif

4. Ibu telah mengerti tentang Cara Memperbanyak ASI

5. Ibu telah mengerti tentang Tips sukses ASI ekslusif.

Page 37: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

SATUAN ACARA PENYULUHAN

1. Tema : Tanda Bahaya Masa Nifas

2. Sasaran : Ibu bayi Ny. S umur 33 tahun

3. Tempat : Rumah Ny. S

4. Hari/tanggal : Rabu, 11 April 2018

5. Waktu : 14.53 WIB

I. Latar Belakang

Di Negara maju maupun negara berkembang, perhatian utama bagi ibu

dan bayi terlalu banyak tertuju pada masa kehamilan dan persalinan,

sementara keadaan yang sebenarnya justru merupakan kebalikannya, oleh

karena itu risiko kesakitan dan kematian ibu serta bayi lebih sering terjadi

pada masa pasca persalinan. keadaan ini terutama disebabkan oleh

konsekuensi ekonomi, disamping ketidaktersediaan pelayanan atau rendahnya

peranan fasilitas kesehatan dalam menyediakan pelayanan kesehatan yang

cukup berkualitas. Rendahnya kualitas pelayanan kesehatan juga

menyebabkan rendahnya keberhasilan promosi kesehatan dan deteksi dini

serta penatalaksanan yang adekuat terhadap masalah dan penyakit yang timbul

pada pasca persalinan. oleh karena itu, pelayanan pasca persalinan harus

terselenggara pada masa nifas atau purperium untuk memenuhi kebutuhan ibu

dan bayi.

Page 38: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

II. Tujuan Instruksional

a. Tujuan Umum

Setelah mengikuti kegiatan penyuluhan klien diharapkan

mengetahui tentang tanda bahaya masa nifas.

b. Tujuan Khusus

Setelah mengikuti proses penyuluhan klien di harapkan mampu

menjelaskan :

Tanda bahaya masa nifas.

III. Materi

Tanda-tanda Bahaya Masa Nifas Dalam minggu pertama hingga minggu

keenam setelah pulang kerumah, masih terdapat kemungkinan terjadinya

komplikasi persalinan, ini dapat ditunjukan oleh satu atau lebih tanda berikut

ini :

a. Demam tinggi

Biasanya terjadi dalam 24 jam setelah melahirkan dengan suhu 38

derajat celcius, penangananya :

a. Istirahat baring

b. Kompres dengan air hangat

c. Perbanyak minum

d. Jika ada syok, segera bawa ibu ke fasilitas kesehatan.

Page 39: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

b. Pusing

a. Sakit kepala yang sangat pada salah satu sisi atau seluruh bagian

kepala

b. Kepala terasa berdenyut dan disertai rasa mual muntah

Penangannya : Lakukan istirahat berbaring

c. Nyeri perut

a. Adanya demam

b. Ibun mengeluh nyeri pada bagian perut

Penangannya : Lakukan istirahat baring, bila nyeri tidak hilang, segera

periksa ke kesehatan.

d. Thromboplebitis

a. Edema (bengkak) pada tungkai dan daerah betis.

b. Nyeri jika ditekan berwarna merah dan terasa panas.

Penangannya :

Lakukan istirahat baring

Pada anggota tubuh bagian bawah yang bengkak lebih ditinggikan.

e. Penyulit dalam menyusui

a. Suhu badan meningkat sampai dengan 38 derajat celcius,

b. Pada payudara berwarna merah, bengkak, keras, nyeri jika

ditekan

c. Pada puting susu lecet.

Page 40: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

Penanganannya :

Lakukan perawatan payudara.

Gunakan Bh yang menopang payudara.

f. Bau busuk dari vagina.

a. Keluarnya cairan dari vagina.

b. Adanya bau yang menyengat dari vagina.

c. Disertai dengan demam

Penangannya :

Jagalah kebersihan pada area vagina, jika terjadi hal hal yang tidak di

inginkan segeralah periksakan diri ke pelayanann kesehatan.

IV. Metode

Ceramah

V. Media

Leaflet

VI. Kegiatan penyuluhan

No Kegiatan Respon Klien

1. Pendahuluan :

a.Menyampaikan salam

b.Menjelaskan tujuan

c. Apersepsi

- Membalas salam

- Mendengarkan

- Memberikan respon

2. Penjelasan Materi :

a.Pengertian tanda bahaya

- Mendengarkan dan

memperhatikan

Page 41: repository.ump.ac.idrepository.ump.ac.id/8358/7/endah yuliana rosita sari LAMPIRAN.pdf · c. Sakit kepala yang hebat Sakit kepala biasa terjadi apabila ibu kurang istirahat, kelelahan

b.Macam-macam tanda bahaya

c. Cara pencegahan

3. Penutup :

a. Diskusi

b. Meyimpulkan hasil

penyuluhan

c. Memberikan salam penutup

- Menanyakan hal yang

belum jelas

- Aktif

- Membalas salam

VII. Evaluasi

Pasien telah mengetahui tanda bahaya pada masa nifas