executive summary - photobox

Upload: syukron-achmad

Post on 13-Jul-2015

457 views

Category:

Documents


9 download

TRANSCRIPT

Proposal Usaha PhotoboxOleh Khuraim Fatik [email protected] +6285725953102

Khuraim Fatik | [email protected] | +6285 725 953 102

Executive SummaryGaul Photobox, sebuah bisnis yang bergerak di bidang jasa entertain photografi. Dimana konsumen bisa mengabadikan moment special bersama teman, rekan, sahabat, atau keluarga. Photo diambil secara instan dan spontan, inilah yang memberikan poin plus pada bisnis ini, yaitu ekspresi spontan yang unik. Pangsa pasar bisnis ini berada pada lini anak muda dan pasangan sejoli yang suka hang out di mall, cinema, atau plaza, sehingga otomatis konsumen adalah kalangan menengah keatas. Budaya konsumerisme sudah sangat menjamur di negeri ini dan kita bisa memanfaatkan keadaan tersebut sebagai peluang bisnis yang menjanjikan. Dapat kita saksikan pada hari biasa ratusan orang datang ke pusat perbelanjaan atau department store untuk berbagai kepentingan, dengan marketing yang bagus kita dapat menjaring mereka untuk

menginvestasikan rekening mereka ke perushaan kita. Hari ini di Kota kecil ini, Photobox memang sudah tidak sepopuler beberapa tahun yang lalu ketika era digital belum tersentuh secara luas di masayarakat umum. Keadaan ini menyebabkan perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang ini gulung tikar. Dapat kita lihat saat ini di Jogja hanya ada satu photobox saja, yang berada di Ambarukma Plaza lantai tiga sebelah utara. Kalau kita cermati ini adalah sebuah peluang yang sangat besar, karena persaingan semakin kecil, meskipun pangsa pasar tidak sebesar beberapa tahun yang lalu. Menurut hasil survey dari salah seorang karyawan sebuah perusahaan photobox, pada hari biasa rata-rata konsumen yang datang untuk berfoto bersama di dalam box adalah sekitar 50 orang, jika pada week end atau hari libur jumlah konsumen hingga menjadi dua kali lipat. Jika diakumulasikan pendapatan bruto perbulan adalah sebesar 60-70 juta rupiah dengan dikurangi biaya produksi, sewa gedung, dan gaji karyawan sehingga pendapatan bersih menjadi sekitar 20-30 juta perbulan.

Khuraim Fatik | [email protected] | +6285 725 953 102

Namun tentunya pendapatan sebesar itu didukung oleh SDM photografi yang berkualitas, tempat yang strategis, dan juga Marketing yang lincah. Itulah yang menjadi tantangan bagi entrepreneur yang bergerak di wilayah ini.

Company ProfileGaul Photobox: Bisnis yang bergerak di bidang jasa Photografi instan yang didukung oleh designer-designer grafis yang berkualitas. Bisnis ini akan optimal jika dijalankan oleh sebuah CV, karena jika sebuah PT yang menjalankan roda bisnis ini hanya akan membuang-buang tenaga, namun jika perorangan tentunya sangat kekurangan tenaga. Business Stake holder 1. Investor : Merupakan pihak-pihak yang memberikan modal pada pembangunan

awal bisnis ini, bisa berupa perorangan, kelompok, atau perusahaan. 2. Manajerial : Pihak-pihak yang memiliki ide dan gagasan dalam bisnis ini, tentunya

yang memiliki ide akan jauh lebih paham dengan didukung oleh orang -orang professional didalamnya. 3. Karyawan : Orang-orang professional yang paham soal teknis grafis dan cetak

mencetak foto. Business operational Photobox hanya akan ditaruh di department store atau cinema, sehingga otomatis jam kerja dari usaha ini adalah jam 10.00 hingga pukul 22.00 dengan didukung sekitar 6 sampai 8 karyawan yang bekerja dalam shift, durasi per shiftnya adalah 8 jam.

Khuraim Fatik | [email protected] | +6285 725 953 102

Our ServicePhotobox merupakan bisnis jasa yang memberikan produk barang berupa cetakan photo dengan titik tekan service grafis yang maksimal. Artinya setiap konsumen akan mendapatkan hasil cetakan photo yang bagus dengan polesan tangan designer grafis professional yang memang konsen di wilayah grafis dan photografi. Sederhanya, gambar jelek menjadi bagus. Pelayanan photobox dari setiap konsumen adalah sekitar 15 menit, jadi tidak photo langsung cetak, namun perlu dilakukan sedikit editing, dan sesuai dengan keinginan konsumen, misalnya ingin lebih putih, jerawat hilang, rambut warna dan lain-lain. Photobox merupakan pelayanan photografi yang instan dan dapat dijangkau oleh siapapun atau inklusif, artinya tidak harus model dengan wajah sensual untuk mendapatkan pelayanan ini. Kasarannya, daripada kita harus datang ke photo studio, akan lebih praktis kalau kita datag ke photobox dengan hasil yang tidak jauh beda namun biaya yang lebih terjangkau.

Marketing Plan1. Market Segmentation : Kalangan anak muda menangah keatas yang suka hang out ke Department Store 2. Market Target a. Dalam hari biasa target konsumen sebanyak 50 pelanggan b. Pada hari libur target konsumen sebanyak 90 pelanggan 3. Promotion : Promosi dilakukan kepada anak-anak muda baik yang masih di

bangku sekolah maupun kuliah. 4. Price : Ada beberapa paket yang kita tawarkan kepada konsumen untuk

mendapatkan photo mereka, yaitu: a. Paket A: terdiri dari 2 pose photo dengan harga 30.000 b. Paket B: terdiri dari 4 pose photo dengan harga 35.000 c. Paket C: terdiri dari 8 pose photo dengan harga 45.000 5. Place :Khuraim Fatik | [email protected] | +6285 725 953 102

a. Opsi I b. Opsi II

: Malioboro Mall : Mall luar kota Jogja

Financial Plane1. Utilities No Item Quota 1 2 2 2 unit 3 Unit 2 unit 1 paket Total *Harga bisa ditekan Price 39.900.000 6.350.000 1.500.000 5.000.000 2.000.000 2.500.000 2.000.000 Total 39.900.000 12.700.000 3.000.000 10.000.000 6.000.000 5.000.000 2.000.000 78.600.000 1 Kodak 7000 Photo printer 2 Canon EOS 550 D* 3 Epson Stylus 230R 4 Computer Intel Corei7* 5 Computer DualCore* 6 Box photo 7 Utilities

2. Promosi dan Dekorasi No Item 1 Display Cupboard 2 Dekorasi dan Lighting 3 Spanduk/ Fleyer/ Pamflet/ Leaflte Total Quota 1 1 paket 1 paket Price 1.500.000 20.000.000 5.000.000 Total 1.500.000 20.000.000 5.000.000 26.500.000

3. Sewa tempat selama 6 Bulan @7,500,000 x 3 bulan = 22.500.000

Khuraim Fatik | [email protected] | +6285 725 953 102

Operational PlanA. PengeluaranNo 1 2 3 4 5 6 7 8 9 Total Item Gaji Karyawan Catridge Epson R230 Tinta Photo printer Kertas Photo 10R Kertas Photo Kodak Listrik Pembuatan Nota dan KIT Biaya tak terduga Service Kodak 7000 Quota 8 24 1 15 1 1 2.550 1 1 Price 900.000 100.000 200.000 50.000 3.000.000 3.000.000 1.000 4.000.000 500.000 Total 7.200.000 2.400.000 200.000 750.000 3.000.000 3.000.000 2.550.000 4.000.000 500.000 23.600.000

B. PemasukanNo 1 2 3 4 Item Penjualan jasa P Box Pas Photo Cetak 10R Cetak 4R Total Target 40 5 10 20 Price 35.000 30.000 10.000 5.000 total /day 1.400.000 150.000 100.000 100.000 1.750.000 total/month 42.000.000 4.500.000 3.000.000 3.000.000 52.500.000

Neto pendapatan perbulan sebesar Rp 52.500.000 Rp 23.600.000 = Rp 28.900.000,-

InvestationModal awal yang dibutuhkan untuk membangun usaha photobox: Utilities Dekorasi dan Promosi Sewa tempat 3 bulan Biaya Operasional Bulan pertama* Rp. *Pembuatan nota/ kit dan biaya tak terdugaKhuraim Fatik | [email protected] | +6285 725 953 102

78.600.000 26,500,000 22,500,000 6,550.000 134,150,000 +

Pembagian keuntungan dan pengembalian modal investor tergantung kesepakatan bersama, adapun sampel sederhana pengembalian modal adalah sebagai berikut: 13,500,000,- * 10 Bulan = Rp 135,150,000 Pengembalian modal diambil dari 50% pendapatan bersih perbulan, 50% pendapatan bersih yang lain diinvestasikan untuk pengembangan bisnis dan managerial.

Khuraim Fatik | [email protected] | +6285 725 953 102