laporan praktik kerja lapangan pt pln (persero) …repository.fe.unj.ac.id/6582/1/laporan pkl...

83
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PT PLN (PERSERO) DISTRIBUSI JAWA BARAT AREA BOGOR PADA BAGIAN ADMINISTRASI DAN SDM PRATIWI APRILIANI 8215150338 Laporan Praktik Kerja Lapangan ini ditulis untuk memenuhi salah satu persyaratan mendapatkan Gelar Sarjana Ekonomi pada Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta PROGRAM STUDI S1 MANAJEMEN KONSENTRASI SUMBER DAYA MANUSIA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA 2018

Upload: phamthien

Post on 19-Jun-2019

275 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

PT PLN (PERSERO) DISTRIBUSI JAWA BARAT

AREA BOGOR

PADA BAGIAN ADMINISTRASI DAN SDM

PRATIWI APRILIANI

8215150338

Laporan Praktik Kerja Lapangan ini ditulis untuk memenuhi salah satu

persyaratan mendapatkan Gelar Sarjana Ekonomi pada Fakultas Ekonomi

Universitas Negeri Jakarta

PROGRAM STUDI S1 MANAJEMEN

KONSENTRASI SUMBER DAYA MANUSIA

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

2018

2

INTERNSHIP REPORT

PT PLN (PERSERO) DISTRIBUTION WEST JAVA

AREA BOGOR

AT ADMINISTRATION AND HUMAN RESOURCES

DEPARTEMENT

PRATIWI APRILIANI

8215150338

This Internship Report was written to comply one of the requirement to get a

Bacheor’s Degree of Economics at Faculty of Economics of State Unversity of

Jakarta

BACHELOR DEGREE OF MANAGEMENT

HUMAN RESOURCE CONCENTRATION

FACULTY OF ECONOMICS

STATE UNIVERSITY OF JAKARTA

2018

ii

ABSTRAK

PRATIWI APRILIANI 8215150338, Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL)

pada PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor. Program Studi S1

Manajemen Fakutas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta. 2018

Laporan ini disusun dengan tujuan untuk memberikan informasi mengenai

kegiatan Praktek Kerja Lapangan yang dilakukan selama 2 bulan atau 40 hari

kerja yang dimulai pada tanggal 16 Juli – 7 September 2018 di PT. PLN Persero

Distribusi Jawa Barat Area Bogor.

Praktikan ditempatkan pada bagian Administradi dan SDM. Praktikan melakukan

pekerjaan seperti merekap absensi karyawan, merekap tagihan pembelian obat-

obatan untuk pensiun dan karyawan dan menginput perubahan data karyawan.

Praktik Kerja Lapangan ini dilakukan dengan tujuan untuk manambah wawasan

kepada praktikan tentang pekerjaan sesungguhnya bidang SDM dan juga

menambah pengalaman kerja yang tidak bisa didapatkan di bangku sekolah.

Kata Kunci : Rekapitulasi Tagihan, Absensi Pegawai, Perubahan Data

Karyawan.

iii

ABSTRACT

PRATIWI APRILIANI 8215150338, Field Work Practice Report (PKL) at PT.

PLN (Persero) Distribution of West Java Bogor Area. S1 Faculty of Economics

Management Study Program Jakarta State University. 2018

This report was prepared with the aim of providing information about the Field

Work Practice activities carried out for 2 months or 40 working days starting on

16 July - 7 September 2018 at PT. PLN Persero Distribution West Java Bogor

Area.

Praktikan is placed in the Administration and HR department. Practitioners do

work such as recapping employee absences, recapitulation of medicine purchases

for retirement and employees and inputing changes in employee's personal data.

The Field Work Practice is carried out with the aim of increasing insight into the

practitioner about the real work of the HR field and also adding work experience

that cannot be obtained in the world of education.

Key Words: Recapitulation of Bills, Employee Attendance, Changes in

Employee Data.

iv

v

vi

KATA PENGANTAR

Puji Syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT, yang telah melimpahkan

rahmat dan hidayah-Nya sehingga praktikan dapat menyelesaikan Praktik Kerja

Lapangan (PKL) di Bagian Administrasi Umum dan SDM pada PT. PLN

(Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor dengan baik.

Kesempatan selama 2 (dua) bulan atau 40 (empat puluh) hari kerja yang

diberikan sangat memberikan ilmu dan penpgalaman baik dan bermanfaat bagi

praktikan. Selama melakukan dan menyusun laporan Praktik Kerja Lapangan,

praktikan mendapat bantuan dan dorongan dari orang tua serta dukungan dari

pihak-pihak lain. Selain itu, dalam kesempatan ini praktikan ingin mengucapkan

terima kasih kepada:

1. Bapak Prof. Dr. Dedi Purwana, E.S, M.Bus. selaku Dekan Fakultas

Ekonomi Universitas Negeri Jakarta.

2. Bapak Andrian Haro, S.Si, MM selaku Koordinator Prodi Manajemen

Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta.

3. Bapak Dr. Agung Wahyu Handaru, ST, MM selaku dosen pembimbing

Praktik Kerja Lapangan.

4. Ibu Eni Agus Lestary selaku Staff Adminitrasi dan SDM yang telah

membimbing praktikan selama masa Praktek Kerja Lapangan di PLN

(Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor.

vii

5. Bapak Ivan Akbar Sujana selaku SVP PP & Administrasi yang telah

membimbing praktikan selama masa Praktik Kerja Lapangan di PLN

Rayon Bogor Kota.

6. Seluruh Karyawan PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor

dan Rayon Bogor Kota, karena sudah memberikan kesempatan kepada

praktikan untuk dapat melakukan Praktik Kerja Lapangan. Khususnya

pada karyawan SDM dan Administrasi Umum.

7. Teman-teman Fakultas Ekonomi program studi Manajemen angkatan

2015 yang telah memberikan dukungan selama ini.

8. Serta teman-teman Praktik Kerja Lapangan di PT. PLN (Persero)

Distribusi Jawa Barat Area Bogor dari berbagai Universitas.

Praktikan menyadari bahwa laporan Praktik Kerja Lapangan ini jauh dari kata

sempurna, dikarenakan keterbatasan waktu dan kekurangan yang praktikan miliki.

Namun, praktikan mengharapkan berbagai kritik dan saran yang membangun agar

laporan Praktik Kerja Lapanagan ini dapat memberikan manfaat bagi praktikan

dan para pembaca.

Jakarta, Agustus 2018

Praktikan

viii

DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN ................................ Error! Bookmark not defined.

LEMBAR PENGESAHAN ................................. Error! Bookmark not defined.

KATA PENGANTAR .......................................................................................... vi

DAFTAR ISI ....................................................................................................... viii

DAFTAR GAMBAR ..............................................................................................x

DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................ xi

BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................1

A.Latar Belakang…………………………..………………………………….1

B.Maksud dan Tujuan Praktik Kerja Lapangan…………………………….. ...4

C.Kegunaan Praktik Kerja Lapangan……………………………………….....5

D.Tempat Praktik Kerja Lapangan…………………………………… ............7

E.Jadwal Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan…………………………. ........8

BAB II TINJAUAN UMUM PT. PLN (PERSERO) DISTRIBUSI JAWA

BARAT AREA BOGOR .....................................................................................11

A.Sejarah PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa

Barat…………………………11

B.Logo PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat……………………. ..........15

C.Kegiatan Operasional PT. PLN (Persero)………………………….. ..........17

D.Struktur Organisasi…………………………………………………. .........18

BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN .........................24

A.Bidang Kerja………………………………………………………………24

B.Pelaksanaan Kerja…………………………………………………………25

C.Kendala yang Dihadapi ……………………………………………………43

ix

D.Cara Mengatasi Kendala…………………………………………………..44

BAB IV PENUTUP ..............................................................................................46

A.Kesimpulan…………………...…………………………………………...46

B.Saran……………………………………………………………………….47

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................49

LAMPIRAN ...........................................................................................................50

x

DAFTAR GAMBAR

No. Gambar Judul Gambar Halaman

Gambar II.1 Logo PT. PLN 15

Gambar II.2 Struktur Organisasi PT. PLN 18

Gambar III.1 Bukti Kwitansi Tagihn Pemakain

Obat-Obatan 26

Gambar III.2 Rekapitulasi Tagihan Pembelian

Obatan-Obatan 28

Gambar III.3 Mengecek dan Meng-approve Evidence

Absen Karyawan 31

Gambar III.4 Appove Evidence Koreksi Absen Karyawan 33

Gambar III.5 Pengungahan Penambahan Data Keluarga

Karyawan 36

Gambar III.6 Contoh Formulir DP 4.1 38

Gambar III.7 Penginputan Hasil Survei 40

Gambar III.8 Registrasi Pasan Baru Listrik 41

xi

DAFTAR LAMPIRAN

No. Lampiran Judul Lampiran Halaman

Lampiran 1 Surat Permohonan PKL 51

Lampiran 2 Surat Penerimaan PKL 52

Lampiran 3 Daftar Hadir PKL 1 53

Lampiran 4 Daftar Hadir PKL 2 54

Lampiran 5 Daftar Hadir PKL 3 55

Lampiran 6 Penilaian PKL 56

Lampiran 7 Surat Keterangan Telah Menyelesaikan PKL 57

Lampiran 8 Bukti Kwitansi Tagihan Pembelian Obat-Obatan 58

Lampiran 9 Rekapitulasi Tagihan Pembelian Obat-Obatan 59

Lampiran 10 Mengecek dan Meng-approve Evidence

Koreksi Absen Karyawan 60

Lampiran 11 Approve Evidence Koreksi Absen Karyawan 61

Lampiran 12 Pengunggahan Penambahan Data

Keluarga Karyawan 62

Lampiran 13 Contoh Formulir DP 4.1 63

Lampiran 14 Penginputan Hasil Survei 64

Lampiran 15 Registrasi Pasang Baru Listrik Gratis 65

Lampiran 16 Log Kegiatan Harian 66

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Ilmu pengetahuan telah berkembang sangat pesat dengan diiringi

kemajuan teknologi dan juga perekonomian. Pesatnya ilmu pengetahuan yang

berkembang tersebut menjadikan timbulnya persaingan dalam dunia kerja

terutama dalam segi kualitas yang baik dengan keterampian dan kemapuan

yang dimiliki oleh setiap tenaga kerja. Berbagai perusahaan membutuhkan

sumber daya manusia yang berkualitas sehingga dapat mencapai tujuan

perusahaan sekaligus menggembangkan perusahaan tersebut. Di era digital ini,

perusahaan mencari sumber daya manusia dengan kompetensi yang baik.

Sumber daya manusia tersebut haruslah memiliki kombinasi antara ilmu

pengetahuan, kemapuan dan sikap atau kepribadian.

Sumber daya manusia yang memiiki ketiga kombinasi tersebut sangatlah

banyak dicari oleh perusahaan. Perusahaan mencari sumber daya manusia

dengan memikirkan keefisiensian dalam bekerja. Jika satu sumber daya

manusia sudah dapat memiliki pengetahuan, kemapuan, sikap atau

kepribadian serta mampu mengerjakan berbagai pekerjan, maka perusahaan

tidak membutuhkan banyak sumber daya manusia lagi untuk dapat melakukan

pekerjaan-pekerjaan tersebut.

Kompetensi yang menjadi penilaian perusahaan terhadap sumber daya

manusia yang akan dimiliki atau yang sudah dimiliki tidak saja dapat

2

diperoleh dari bangku pendidikan, namun juga diperoleh dari pengalaman.

Pengalaman tidak akan dapat diperoleh oleh sumber daya manusia jika

sumber daya manusia tersebut tidak terjun langsung merasakan dan

memperluas apa yang telah dimilikinya.

Perkembangan yang pesat dan persaingan yang kompetitif di dunia kerja

menjadikan Universitas Negeri Jakarta dalam hal ini Fakutas Ekonomi

Jurusan Manajemen berupaya melatih mahasiswanya untuk mengasah

keterampilan dan kemampuan yang dimiliki agar dapat bersaing di dunia kerja

nantinya. Hal tersebut direalisasikan dengan mengadakan Praktik Kerja

Lapangan (PKL). Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan salah satu syarat

wajib yang harus dipenuhi oleh mahasiswa S1 Manajemen. Praktik Kerja

Lapangan merupakan sarana pembelajaran mahasiswa untuk dapat terjun

langsung merasakan suasana serta berinteraksi dengan berbagai tugas nyata di

instansi atau lembaga.

Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan wujud relevansi antara teori

yang dipelajari selama proses pembelajaran di universitas dengan keadaan

nyata yang ada di dalam suatu instansi atau lembaga. Pelakasnaan Praktik

Kerja Lapangan (PKL) ini memiliki tujuan untuk memperkenalkan dan

menumbuhkan kemampuan, pengetahuan, dan sikap mereka.

Pada kesempatan ini, praktikan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan

(PKL) di sebuah instansi pemerintah yang bergerak dalam bidang tenaga

3

kelistrikan, yaitu PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor pada

bagian Administrasi dan SDM.

PT. PLN Area Bogor merupakan perusahaan milik negara yang membantu

masyarakat Kota Bogor dalam mendapatkan penerangan demi melangsungkan

kehidupannya. PT. PLN Distribusi Jawa Barat Area Bogor memiliki delapan

perusahan yang terdiri dari Area Bogor, Pakuan, Rayon Bogor Timur, Rayon

Bogor Kota, Rayon Bogor Barat, Rayon Cipayung, Rayon Jasinga, dan Rayon

Bogor Leuwiliang. PT. PLN Area Bogor merupakan pusat perusahaan listrik

yang ada di wilayah Bogor. Segala bentuk pekerjaan untuk menunjang

pencapaian tujuan perusahaan dikendalikan atau dikelola oleh PT. PLN Area

Bogor.

Kebutuhan tenaga listrik di wilayah Bogor sangat tinggi ditambah lagi

dengan masih banyaknya warga Bogor yang belum memiliki listrik sendiri.

Pemerintah telah membuat program pemasangan listrik gratis untuk setiap

warga yang belum memiliki listrik sendiri.

Berdasarkan percakapan singkat praktikan dengan Bapak Widodo selaku

Manajer Area Bogor, target pemasangan listrik gratis di tahun 2018 adalah

sebanyak 71.000 (tujuh puluh satu ribu) meningkat 10% dari tahun

sebelumnya yang hanya sebanyak 61.000 (enam puluh satu ribu) pelanggan

pasang baru. Dengan adanya program dari pemerintah tersebut menjadikan

tuntutan baru untuk perusahaan listrik yang ada di wilayah Bogor akan

perluasan jaringan dengan periode yang singkat. PT. PLN merupakan

4

perusahaan monopoli di bidang tenaga kelistrikan. Tidak adanya pesaing

dibidang yang sama, membuat PLN harus bekerja ekstra untuk dapat melayani

semua kebutuhan listrik masyarakat.

Berdasarkan paparan di atas, praktikan tertarik untuk menjadikan PLN

Area Bogor sebagai tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL) dengan harapan

praktikan dapat mengimplementasikan ilmu yang didapatkan dibangku

pendidikan serta mengembangkan pengetahuan, kemampan dan sikap yang

dimiliki praktikan. Selain itu praktikan ingin mengetahui cara yang digunakan

oleh Bagian Sumber Daya Manusia dalam mengelola seluruh pegawai yang

ada dan meminimalisir tekanan kerja pegawai dari program yang pemerintah

buat.

B. Maksud dan Tujuan Praktik Kerja Lapangan

Maksud dan tujuan dalam melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL)

ini antara lain:

1. Maksud Praktik Kerja Lapangan

a. Sebagai syarat kelulusan mata kuliah Praktik Kerja Lapangan dan

memenuhi salah satu syarat memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi di

Universitas Negeri Jakarta.

b. Memperluas pengetahuan dan melatih kemampuan praktikan dalam

melakukan setiap pekerjaan di dunia kerja, khususnya yang berkaitan

dengan Pengelolaan Sumber Daya Manusia yang ada dalam sebuah

instansi atau lembaga.

5

c. Membandingkan serta mengimplementasikan ilmu yang praktikan

peroleh dibangku pendidikan.

d. Memberikan kontribusi terhadap PT. PLN (Persero) Area Bogor yang

menjadi tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL).

e. Mempersiapkan sikap dan mental untuk memasuki dunia kerja

nantinya.

2. Tujuan Pratik Kerja Lapangan

a. Mengetahui mekanisme penggunaan aplikasi untuk mengkoreksi

absensi sampai pada pengajuan cuti dan pensiun yang digunakan oleh

Bagian Sumber Daya Manusia PT. PLN.

b. Memperoleh pengalaman kerja yang nyata di bidang SDM bagi

mahasiswa.

c. Menumbuhkan rasa tanggung jawab, disiplin dan kerja sama tim

dengan berbagai keadaan yang ada di dalam instansi atau lembaga

C. Kegunaan Praktik Kerja Lapangan

Adapun harapan kegunaan diadakannya kegiatan Praktik Kerja Lapangan

(PKL) di PT. PLN Area Bogor oleh praktikan antara lain;

1. Kegunaan Bagi Praktikan

a. Melatih kemampuan dan keterampilan praktikan sesuai dengan ilmu

yang diperoleh selama mengikuti pendidikan di Fakultas Ekonomi

Universitas Negeri Jakarta.

b. Mengembangkan jiwa kepemimpinan, kreativitas yang diperlukan

untuk masuk ke dunia kerja nantinya.

6

c. Mengetahui suasana serta kesulitan di dunia kerja, sehingga menjadi

pembelajaran praktikan ketika dalam kondisi tersebut.

d. Mengetahui kekurangan yang dimiliki oleh praktikan dan untuk

selanjutnya akan menjadikan pacuan praktikan untuk memperbaiki

sehingga kelak akan mampu bersaing dengan calon-calon pekerja yang

lainnya.

e. Memberikan praktikan banyak teman baru dengan pengalaman kerja

yang banyak sehingga dapat membuka link pekerjaan bagi praktikan

nantinya.

2. Kegunaan Bagi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta

a. Mempersiapkan lulusan yang memiliki kompetensi yang baik.

b. Mempersiapkan sumber daya manusia sebagai tenaga kerja

berpengalaman dan dicari oleh banyak perusahaan.

c. Membuka peluang kerjasama antara Universitas dengan perusahaan

dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan di kemudian hari.

d. Mendapatkaan umpan balik (feedback) berupa saran dan kritik untuk

menyempurnakan dan memperbaiki kurikulum yang sesuai dengan

kriteria yang dibutuhkan oleh perusahaan dan tututan perkembangan

zaman.

3. Kegunaan Bagi PT. PLN (Persero) Area Bogor

a. Menjalin kerja sama antara PT. PLN (Persero) Area Bogor dengan

Universitas Negeri Jakarta terutama dalam menyalurkan tenaga kerja

profesional.

7

b. Membantu menyediakan sumber daya manusia tambahan yang

berkompeten untuk perusahaan.

c. Menjadi fasilitator dan berpartisipasi dalam mempersiapkan sumber

daya manusia yang terampil pada bagian Sumber Daya Manusia.

D. Tempat Praktik Kerja Lapangan

Dalam kesempatan ini, praktikan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan

(PKL) pada:

Nama Perusahaan : PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor

Alamat : Jalan Raya Pajajaran No.233 Bogor

Nomor Telepon : (0251) - 8314200

Fax : (0251) - 8325700

Email : [email protected]

Website : http:\\www.pln-jabar.co.id

Alasan praktikan melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada PT. PLN

Area Bogor adalah karena praktikan ingin menerapkan ilmu yang praktikan

dapat dari dunia pendirikan dan sekaligus mengetahui cara yang digunakan

oleh perusahaan monopoli khususnya untuk Bagian Sumber Daya Manusia

dalam mengelola seluruh pegawai yang ada dan meminimalisir tekanan kerja

pegawai dari program baru yang pemerintah buat.

8

E. Jadwal Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan

Praktikan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan dimulai dari tanggal 16

Juli 2018 sampai 7 September 2018. Jadwal pelaksanaan Prakti Kerja

Lapangan yang praktikan lakukan terdiri dari beberapa tahapan yaitu, tahap

persiapan, tahap pelaksanaan, dan diakhiri dengan tahap pelaporan. Berikut ini

merupakan tahapan yang praktikan lakukan:

1. Tahap Persiapan

Sebelum melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL), praktikan

mencari informasi terkait perusahaan yang memberikan izin untuk

melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL). Praktikan mendahulukan

mencari informasi perusahaan di wilayah Bogor, ini dikarenakan domisili

praktikan adalah di Bogor. Beberapa perusahaan tidak membuka izin PKL

untuk mahasiswa, perusahaan tersebut hanya menerima siswa SMK aja

dengan berbagai alasan yang mereka berikan, salah satunya karena takut

sistem atau rahasia perusahaa bisa diduplikasi oleh mahasiswa. Setelah

beberapa waktu praktikan mencari perusahaan, akhirnya praktikan

memutuskan PT. PLN Area Bogor sebagai tempat untuk melaksanakan

kegiata Praktik Kerja Lapangan.

Setelah mencari informasi, praktikan mengurus pembuatan surat

pengantar dari Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta yang

sebelumnya telah disetujui oleh Koordinator Prodi S1 Manajemen untuk

melakukan Praktik Kerja Lapangan. Setelah berkas-berkas seperti surat

pengantar dari kampus, CV telah terkumpul, praktikan segera mengirim

9

berkas-berkas tersebut ketujuan praktikan yaitu, PT. PLN (Persero)

Distribusi Jawa Barat Area Bogor. Setelah tiga minggu setelah praktikan

mengajukan surat izin Praktik Kerja Lapangan (PKL), pihak PT. PLN

(Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor memberikan konfirmasi

melalui telepon bahwa praktikan dapat melakukan Praktik Kerja Lapangan

(PKL) di tempat tersebut.

2. Tahap Pelaksanaan

Praktikan melaksankan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di gedung PT.

PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor, Jl. Raya Padjajaran No.

dan ditempatkan di bagian Administrasi dan SDM. Praktikan

melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) selama 40 (empat puluh)

hari kerja, terhitung sejak tanggal 16 Juli 2018 – 07 September 2018.

Praktikan menjalani kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) dari hari

Senin sampai hari Jum’at dengan jam operasional seperti karyawan PT.

PLN Area Bogor lainnya yaitu, dimulai dari pukul 07.30 s.d 16.00 WIB

untuk hari Senin – Kamis dan jam istirahat 12.00 s.d 13.00 WIB.

Sedangkan untuk hari Jum’at dari pukul 07.00 s.d 16.00 WIB dengan jam

istirahat pukul 11.30 -13.30 WIB.

3. Tahap Pelaporan

Di tahap terakhir ini, praktikan diwajibkan untuk membuat laporan

Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang berfungsi sebagai bukti telah

melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di PT. PLN Area Bogor.

10

Pembuatan laporan ini merupakan syarat untuk lulus dalam mata

kuliah PKL yang menjadi salah satu syarat kelulusan praktikan untuk

mendapatkan Gelar Sarjana Ekonomi di Universitas Negeri Jakarta.

Laporan ini berisikan kegiatan yang praktikan kerjakan selama melakukan

Praktik Kerja Lapangan (PKL). Praktikan mulai menulis laporan dari

bulan September hingga batas akhir pengumpulan laporan di bulan

Desember 2018.

11

BAB II

TINJAUAN UMUM PT. PLN (PERSERO) DISTRIBUSI

JAWA BARAT AREA BOGOR

A. Sejarah PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat

1. Profil PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat

Sejarah merupakan merupakan perjalanan masa lalu dalam kurun waktu

tertentu. Di dalam sejarah banyak kejadian dan perubahan kearah perbaikan.

Sama halnya dengan PT. PLN (Pesero) Distribusi Jawa Barat yang juga

memiliki sejarah cukup panjang sebelum akhirnya menjadi seperti sekarang.

Kelistrikan di Bumi Parahyangan sudah ada semenjak Pemerintah

Kolonial Belanda masih berada ditanah Sunda. Pemerintah Kolonial Belanda

mendirikan pembangkit listrik untuk keperluan perusahaannya yang bergerak

di bidang pabrik gula dan pabrik teh.

Setelah Belanda menyerah kepada Jepang di awal Perang Dunia II atau

sekitar tahun 1942-1945 terjadilah pengambil alihan perusahaan gula dan teh

dari Belanda ke Jepang. Proses pengambil alihan ini kembali terjadi di akhir

Perang Dunia II pada Agustus 1945, pada saat Jepang menyerah kepada

Sekutu.

Menyerahnya Jepang kepada Sekutu ini dijadikan peluang kesempatan

oleh para pemuda dan buruh listrik yang tergabung dalam delegasi

Buruh/Pegawai Listrik & Gas dengan dipimpin oleh KNI Pusat yang sama-

sama memiliki inisiatif untuk menyerahkan perusahaan-perusahaan tersebut

12

kepada Pemerintah Republik Indonesia. Pada 27 Oktober 1945, Presiden

Soekarno membentuk Jawatan Listrik dan Gas di bawah Departemen

Pekerjaan Umum dan Tenaga dengan kapasitas pembangkit tenaga listrik

sebesar 157,5 MV.

Tanggal 1 Januari 1961, Jawatan Listrik dan Gas diubah menjadi BPU-

PLN atau Badan Pimpinan Umum Perusahaan Listrik Negara yang bergerak di

bidang listrik, gas dan kokas yang kemudian dibubarkan pada 1 Januari 1965.

Pada saat pembubaran tersebut, 2 (dua) perusahaan Negara diresmikan. Kedua

perusahaan tersebut adalah Perusahaan Listrik Negara (PLN) sebagai

pengelola tenaga listrik milik negara dan Perusahaan Gas Negara (PGN)

sebagai pengelola gas.

Seiring dengan kebijakan Pemerintah yang memberikan kesempatan

kepada sektor swasta untuk dapat bergerak dalam bisnis penyediaan listrik,

maka status PLN beralih dari Perusahaan Umum menjadi Perusahaan

Perseroan (Persero) dan sebagai PKUK (Pemegang Kuasa Usaha

Ketenagalistrikan) dalam menyediakan listrik bagi kepentingan umum sampai

sekarang.

2. Visi, Misi dan Motto Perusahaan

a. Visi

Diakui sebagai Perusahaan Kelas Dunia dan bidang lian yang Bertumbuh

kembang, Unggul dan terpercaya dengan bertumpu pada Potensi Insani.

b. Misi

13

Menjalanakan bisnis kelistrikan dan bidang lain yang terkait,

berorientasi pada kepuasan pelanggan, anggota perusahaan dan

pemegang saham.

Menjadikan tenaga listrik sebagai media untuk meningkatkan kulitas

kehidupan masyarakat.

Mengupayakan agar tenaga listrik menjadi pendorong kegiatan

ekonomi.

Menjalankan kegiatan usaha yang berwawasan lingkungan.

c.Motto

PT. PLN memiliki motto dalam menjalankan kegiatan operasional

perusahaan. Motto yang PT. PLN pilih adalah “ Listrik untuk Kehidupan yang

Lebih Baik”. Motto ini dijadikan oleh perusahaan sebagai acuan dan arah

gerak para pegawainya.

d.Filosofi PT. PLN

Dibalik Visi dan Misi perusahaaan yang telah mencerminkan keinginan

besar perusahaan dalam mencapai kejayaan, terdapat sebuah landasan filosofi

yang amat menarik dan kuat. Makna landasan filosofi PT. PLN (Persero)

Distribusi Jawa Barat adalah:

“Mempunyai komitmen yang tinggi terhadap kepentingan pelanggan

dengan menjadikan Sumber Daya Manusia sebagai daya penting

perusahaan.”

14

e.Tata Nilai PT. PLN

Budaya perusahaan merupakan satu set nilai yang menuntun kepercayaan

akan suatu hal, pengertian dan cara berfikir yang dirumuskan oleh manajemen

perusahaan agar dapat diterima oleh seluruh anggota dalam perusahaan

tersebut. Dengan adanya budaya perusahaan akan timbul rasa loyalitas serta

komitmen terhadap nilai-nilai yang dianut oleh suatu oganisasi. Nilai-nilai

yang dianut ini memiliki manfaat bagi terciptanya iklim di dalam perusahaan

dan dapat mendukung secara strategis dalam mengatasi masalah yang timbul

dari lingkungan bisnisnya. Adapun budaya perusahaan PT. PLN yang

terbentuk dari nilai yang dianut adalah sebagai berikut:

1. Percaya

2. Peduli

3. Sadar biaya

4. Peka/tanggap

5. Terbuka

6. Integritas

7. Pembelajar

Dalam menerapkan nilai-nilai perusahaan, PT. PLN (Persero) membuat

sebuah program yang bernama OCR (Organizational Capital Readiness) dan

HCR (Human Capital Readiness). OCR merupakan kesiapan organisasi dalam

mengintegrasikan dan menyelaraskan faktor yang mendorong perbaikan dan

pembelajaran berkelanjutan untuk mendukung agenda perubahan organisasi

melalui implementasi strategi perusahaan. OCR selalu diadakan setiap hari

15

Senin, Rabu dan Jum’at pagi. Salah satu bentuk kegiatan yang biasanya

dilakukan dalam OCR PLN adalah COC (Code of Conduct), merupakan

kegiatan yang dilakukan secara rutin dan sudah menjadi budaya perusahaan

untuk menyampaikan arahan, inspirasi, diskusi dari pimpinan kepada semua

anggota pegawai di PLN secara santai.

Sedangkan HCR merupakan kesiapan sumber daya manusia dalam

mendukung implementasi strategi perusahaan. HCR dilalukan sekali dalam

enam bulan. Kegaitan yang biasanya dilakukan dalam HCR PLN adalah KS

(Knowledge Sharing). Bentuk kegaitan KS yang dilakukan biasanya berupa

seminar yang diisi oleh senior manajer atau tokoh-tokoh luar. Dari program

dan kegiatan tersebut terbentuklah nilai-nilai perusahan dan nantinya dapat

memudahkan perusahaan dalam mengimplementasikan strateginya.

B. Logo PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat

Gambar II.1

Logo PT. PLN

Logo atau lambang merupakan identitas sebuah perusahaan. Di dalam

sebuah logo terkandung arti yang mendalam dan menggambarkan kekuatan

sebuah perusahaan. Logo juga digunakan oleh sebuah perusahan agar

16

konsumen dapat dengan mudah mengenali dan mengingat perusahaan

tersebut. Logo dapat berbentuk huruf, angka, warna dan lainnya. PT. PLN

(Persero) Distribusi Jawa Barat memiiki logo yang sederhana dan mudah

diingat. Terdapat 3 (tiga) komponen yang terdapat dalam logo PT. PLN

(Persero) diantaranya yaitu;

1. Persegi panjang berwarna kuning dengan posisi vertikal.

2. Lambang kilat berwarna merah.

3. Tiga gelombang udara yang berwarna biru yang terletak di belakang

lambang kilat.

Masing-masing komponen yang ada di dalam logo memiliki arti yang kuat

yang melambangkan harapan dan identitas PT. PLN (Persero). Arti dari setiap

komponen tersebut diantaranya yaitu:

1. Persegi panjang kuning dengan posisi vertikal menjadi dasar yang

menyatukan komponen lain di dalam logo PT. PLN (Persero). Lambang

ini memiliki arti produk listrik yang diproduksi oleh perusahaan mampu

untuk menciptakan penerangan bagi kehidupan masyarakat. Warna kuning

pada lambang ini melambangkan Keagungan Tuhan Yang Maha Esa, dan

agungnya kewajiban yang diemban oleh PT. PLN (Persero).

2. Lambang kilat berwarna merah memiliki arti kinerja yang cepat dan tepat

yang akan dilakukan oleh para pegawai PT. PLN (Persero). Warna merah

pada lambang kilat ini sendiri memiliki arti keberanian dan dinamika

dalam melaksanakan tugas untuk mencapai tujuan perusahaan.

17

3. Tiga gelombang udara berwarna biru memiliki arti medium bagi ion-ion

listrik yang dijadikan oleh PT. PLN (Persero) agar perusahaan dapat

menjadi media atau penyalur listrik bagi masyarakat. Sedangkan warna

biru yang menjadi warna pada tiga gelombang tersebut melambangka

kesetiaan serta pengabdian pada tugas untuk menuju dan mencapai

kemakmuran dan kesejahteraan rakyat Indonesia.

Bentuk, warna, serta arti yang tertanam dalam setiap komponen dalam

logo PT. PLN (Persero) telah digunakan sejak 1 Juni 1976 mengenai

Pembakuan Lambang Perusahaan Umum Listrik Negara yang tercantum

dalam Surat Keputusan Direksi Perusahaan Umum Listrik Negara No:

031/DIR/76.

C. Kegiatan Operasional PT. PLN (Persero)

Untuk memperoleh laba tentunya setiap perusahaan perlu melakukan

sebuah kegiatan operasional demi kelancaran pelayan pelanggan dan

menghasikan laba. PT. PLN (Persero) memiliki beberapa kegiatan operasional

secara umum yang terdiri dari;

1. Pelayanan kepada pelanggan

a. Permintaan Sambungan Baru dan Penambahan Daya.

b. Permintaan Ganti Nama atau Tarif

c. Permmintaan atau Pengembangan Sambungan Rumah

d. Permintaan Penerangan Sementara

e. Migrasi Meter dari Pascabayar ke Prabayar

18

2. Pemeliharaan rutin terhadap gardu, jaringan sambungan rumah, dan

kabel-kabel.

3. Pembacaan meter, melaksanakan pencatatan stad meter atas pemakaian

listrik.

4. Pembuatan rekening listrik atas pemakaian tenaga listrik.

5. Pembukaan tenaga listik.

6. Penerimaan pelunasan atau pembayaran rekening listrik.

D. Struktur Organisasi

Dalam menjalankan operasional sebuah perusahaan, tentunya diperlukan

sebuah struktur organisai agar dalam pencapaian tujuan perusahaan dapat

terlaksana dengan baik. Struktur organisasi PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa

Barat Area Bogor tergambar dalam sebuah bagan di bawah ini:

Gambar II.2

Struktur Organisasi PT.PLN

19

Setiap bagian memiliki tujuan jabatan dan tugas pokok yang berbeda-beda.

Dalam kesempatan ini praktikan ingin menjabarkan tujuan dan tugas pokok

dari bagian Asisten Manajer Pelayanan dan Administrasi, Supervisor

Pelayanan Pelanggan dan Supervisor Administrasi dan SDM, yang dimana

berhubungan dengan pekerjaan yang dilakukan oleh praktikan pada saat

melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL).

1. Asisten Manajer Pelayanan dan Administrasi

Tujuan Jabatan:

Bertanggung jawab atas segala kelancaran pengelolaan dan

pengendalian kegiatan di bidang administrasi dan keuangan yang

meliputi Sumber Daya Manusia (SDM), kesekretariatan, anggaran,

keuangan dan akuntansi untuk mendukung laporan keuangan yang

akurat dan tepat waktu serta mencapai target kinerja sesuai tujuan

perusahaan.

Tugas Pokok:

a. Mengkoordinasikan pengelolaan kegiatan administrasi umum,

SDM, dan pelanggan.

b. Mengkoordinasikan proses pelanggaran disiplin pegawai.

c. Menyusun kebutuhan rencana diklat dan evaluasi hasil diklat.

d. Memonitor data pendapatan.

e. Mengkoordiir dan mengelola anggaran investasi, anggaran operasi

dan cash budget.

Sumber: Diolah oleh praktikan

Sumber: Diolah oleh praktikan

20

f. Memonitor realisasi anggaran.

g. Mengkoordinir pelaksanaan kegiatan pencatatan transaksi

keuangan.

h. Memverifikasi dan validasi terhadap kelengkapan transaksi

pembayaran.

i. Mengelola peningkatan Integritas Layanan Publik (ILP).

j. Melakukan monitoring operasioanl kendaraan dinas, fasilitas

kantor dan pemeliharaan gedung.

k. Mengevaluasi fasilitas/sarana kerja, permintaan perlengkapan K3

atau APK, tunjangan kecelakaan kerja dan permohonan SPPD.

l. Mengevaluasi kontrak perjanjian dengan pihak ketiga.

m. Memverifikasi dan validasi terhadap kelengkapa transaksi

keuangan.

n. Mengelola penigkatan Inttegritas Layanan Publik (ILP).

o. Melakukan monitoring operasional kendaraan dinas, fasilitas

kantor dan pemeliharaan gedung.

p. Mengevaluasi fasilitas/sarana kerja, permintaan perlengkapan K3

atau APK, tunjangan kecelakaan kerja dan permohonan SPPD.

q. Mengevaluasi kontrak perjanjian dengan pihak ketiga.

2. Supervisor Pelayanan Pelanggan

Tujuan Jabatan:

21

Bertanggung jawab atas terlaksananya kegiatan fungsi pelayanan

pelanggan, administrasi pelanggan, dan pengelolaan pendapatan untuk

meningkatkan kepuasan pelanggan dan pengamanan pendapatan.

Tugas Pokok:

a. Melaksanakan dan mensupervisi fungsi pelayanan pelanggan

sesuai proses bisnis.

b. Melaksanakan kunjungan pelanggan potensial (TM/TT).

c. Menyiapkan rencana tingkat mutu pelayanan secara periodic dan

menindaklanjuti pencapaian TMP.

d. Melaksanakan kegiatan riset pasar dan menyusun data potensi

pasar (Captive Power).

e. Mengelola peta segmentasi pelanggan.

f. Melaksanakan supervise untuk penyempurnaan layanan PB/PD di

Rayon.

g. Memastikan proses PB, PD dan SPJBTL pelanggan potensial

sesuai kewenangannnya.

h. Memonitor penerbitan SIP/ SPJBTL.

i. Memonitor mutasi data induk langganan dan memelihara arsip

induk langganan.

j. Memonitor laporan penagihan lain-lain (multi guna, P2TL, BP).

k. Memonitor pemutusan dan penyambungan kembali.

l. Memonitor dan mensupervisi pengendalian piutang pelanggan.

22

m. Memonitor proses pemutusan sementara, bongkar rampung,

piutang ragu-ragu dan usulan penghapusan piutang.

3. Supervisor Administrasi Umum dan SDM

Tujuan Jabatan:

Bertanggung jawab atas administrasi SDM, kegiatan, proses Akuntansi

dan keuangan untuk menjamin terpenuhinya tertib administrasi yang

sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Tugas pokok:

a. Melaksankan fungsi kehumasan.

b. Menyiapkan data pendukung RKAP untuk bagian pelayanan

administrasi.

c. Melaksanakan pengelolaan Tenaga Kerja.

d. Mengevaluasi pengeluaran dana operasi dan investasi.

e. Memverifikasi data penerimaan dana operasi dan laporan arus kas.

f. Mengevaluasi permintaan dana operasi dan investasi ke PLN

Pusat.

g. Menyusun jurnal transaksi keuangan.

h. Menyiapkan rincian biaya di Rayon untuk rencana alokasi dana

operasional.

i. Melakukan rekonsilasi atas transaksi akuntasi dengan

bidang/divisi/bagian lainnya.

j. Melakukan analisa terhadap data data transaksi.

k. Memonitor data pemungutan, penyetoran, dan pelaporan pajak.

23

l. Melaksanakan rekonsilasi data dengan fungsi terkait atas

pendapatan, bank, Hutang-Piutang, Persekot Dinas dan PUMP-

KPR/BPRP.

m. Melakukan konsolidasi terhadap data data transaksi dengan

bidang/divisi/bagian lainnya.

n. Mengumpulkan data data yang diperlukan untuk mendukung

laporan keuangan.

o. Melaksanaan pengelolaan sarana kerja dan administrasi

perkantoran.

p. Memverifikasi dan menyiapkan data-data yang mendukung laporan

keuangan.

24

BAB III

PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

A. Bidang Kerja

Selama kurang lebih 40 (empat puluh) hari kerja praktikan melaksanakan

Praktik Kerja Lapangan di PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat, praktikan

di tempat di bidang Administrasi dan SDM. Jobdesc dari pada bidang tersebut

berfokus pada pengelolaan administrasi pegawai dari mulai administrasi izin

cuti, SPPD, merekap absensi setiap bulannya, merekap pengeluaran dana

operasi dan investasi untuk dievaluasi setiap semesternya, hingga pengurusan

pensiun pegawai.

Satu minggu berjalan, praktikan dipindahkan ke PLN Rayon Bogor Kota

pada bagian Pelayanan. Tugas praktikan disana adalah untuk membantu

menyelesaikan target perusahaan mengenai pemasangan listrik gratis di

wilayah Bogor. Setelah praktikan menyelasaikan tugas tersebut, praktikan

kembali di PT. PLN Area Bogor di bidang Administrasi dan SDM. Berikut ini

adalah pemaparan tugas yang praktikan lakukan:

A. Bidang Administrasi dan SDM

1. Rekapitulasi tagihan pembelian obat-obatan..

2. Cek dan approve evidence absen pegawai.

3. Input perubahan data diri karyawan.

4. Mengisi formulir pengajuan pensiun.

25

B. Bidang Pelayanan

Tugas yang praktikan lakukan di bidang pelayanan ini adalah registrasi

pasang baru listrik gratis

B. Pelaksanaan Kerja

1. Bidang Administrasi dan SDM

Praktikan mulai melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada

hari Senin, 16 Juli 2018. Praktikan ditempatkan pada Bagian Administrasi

dan SDM yang dibimbing oleh Ibu Eni selaku Staff Administrasi dan

SDM yang memegang absensi dan kesehatan seluruh karyawan yang

berjumlah 155 orang. Kurang lebih selama 2 (dua) bulan atau 40 (empat

puluh) hari kerja praktikan melaksanakan segala tugas yang diberikan,

tugas harian praktikan tertera secara terperinci di Lampiran 16. Berikut ini

adalah tugas dan penjelasan selama melakukan kegiatan Praktik Kerja

Lapangan (PKL) di PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor.

a. Rekapitulasi tagihan pembelian obat-obatan.

Ibu Ema salah satu staff Administrasi dan SDM memberikan tugas

pertama kepada praktikan untuk merekap tagihan pembelian obat-obatan

dan biaya pengobatan pegawai dan pensiun untuk periode bulan Mei.

Tagihan tersebut diberikan oleh koperasi PLN kepada bagian Administrasi

dan SDM setiap bulannya. Tidak seimbangnya pekerjaan dengan jumlah

pekerja untuk mengerjakan yang disertai dengan umur pekerja di bidang

Aministrasi dan SDM membuat banyak pekerjaan yang terlambat

dikerjakan, salah satunya adalah merekap tagihan pembelian obat-obatan

26

pegawai dan pensiunan. Praktikan memulai Praktik Kerja Lapangan pada

bulan Juli dan rekap tagihan pembelian obat-obatan yang belum terekap

adalah dari bulan Mei. Tagihan kesehatan merupakan tagihan atas

transaksi-transaksi kesehatan yang karyawan dan pesiun lakukan selama

periode tertentu.

Tagihan ini berupa tagihan pembelian obat-obatan, dan tagihan

pemeriksaan gigi. PT. PLN (Persero) Area Bogor memberikan tunjangan

kesehatan bagi para karyawan dan pensiunan. Karyawan dan pensiunan

tidak dapat menggunakan hak tunjangan kesehatan ini disemua rumah

sakit atau klinik. Mereka hanya bisa menggunakan tunjangan kesehatan

Gambar III.1

Bukti Kwitansi Tagihan Pembelian Obat-Obatan

Sumber: Diolah oleh praktikan

27

tersebut di rumah sakit dan klinik yang memang sudah bekerja sama

dengan PT. PLN (Persero) Area Bogor.

Merekap tagihan pembelian obat-obatan perbulan diawali dengan

menyesuaikan kwitansi yang dimiliki praktikan dengan data softcopy yang

diberikan oleh pihak koperasi. Bukti kwitansi yang dipegang oleh

praktikan adalah seperti Gambar III.1 atau untuk gambar yang lebih jelas

praktikan lampirkan dalam Lampiran 8.

Jika kwitansi yang dimiliki praktikan dengan softcopy sesuai, maka

selanjutnya praktikan memindahkanya data yang ada kedalam kolom Ms.

Excel yang memang sudah disediakan oleh perusahaan dengan berbagai

rumus di dalamnya seperti pada Gambar III.2 atau dan untuk gambar yang

lebih jelasnya praktikan lapirkan pada Lampiran 9.

Data yang praktikan input berupa ID pegawai, status hubungan

keluarga, biaya, tanggal transaksi, no tagihan, no kwitansi, tanggal

kwitansi dan lainnya sesuai dengan kolom yang tersedia di dalam file

tersebut dengan isi informasi data berasal dari kwitansi yang praktikan

miliki.

Pada saat pemindahan data praktikan tidak diperbolehkan meng-copy

paste dengan CTRL C dan CTRL V, dikarenakan jika praktikan

menggunakan CTRL, data yang masuk tidak dapat terrekam dan tidak

akan berkelanjutan dengan kolom-kolom yang lainnya. Sehingga praktikan

28

disarankan untuk menggunakan klik kanan mouse, copy, dan paste di

tempat yang sesuai dengan judul kolom.

Setelah rekap tagihan pembelian obat-obatan ini selesai, data

tagihan pembelian obat-obatan ini akan diinput kedalam SAP SDM

PLN. Pengiinputan data ini digunakan untuk melampirkan tagihan

Gambar III.2

Rekapituasi Tagihan Pembelian Obat-Obatan

Sumber: Diolah oleh praktikan

29

pembelian obat-obatan klinik oleh karyawan dan pensiun PT. PLN

Area Bogor selama periode tertentu. SAP tersebut nantinya akan

dilihat oleh PT. PLN Pusat dan kemudian akan menjadi input bagi

bagian keuangan sebagai bukti pengeluaran.

b. Cek dan approve evidence absen pegawai

PT. PLN (Persero) telah menggunakan sistem finger print untuk

absen seluruh pegawai yang ada. Adanya sistem ini diharapkan

membuat pekerjaan di bidang SDM menjadi lebih efisien dan tidak

adanya kecurangan karena melaui sistem kita dapat dengan mudah

melihat ketepatan waktu karyawan, siapa bintang pagi dan siapa

bintang siang setiap bulannya.

Namun, sistem finger print ini masih belum begitu sempurna

karena absen para pegwai masih saja ada yang tidak terrekam, salah

rekam bahkan double record. Maka dari itu, perlu adanya pengawasan

dari pegawai bagian SDM untuk melihat absen setiap pegawainya.

Absen dengan menggunakan sistem finger print ini akan masuk ke

dalam sebuah aplikasi milik PT. PLN yang bernama Si Dosen.

Aplikasi Si Dosen adalah aplikasi yang digunakan oleh PT. PLN

untuk meihat absensi pegawai setiap harinya. Si Dosen merupakan

singkatan dari Dosier dan Absen. Dalam aplikasi ini memuat informasi

tentang absensi pegawai serta data-data diri karyawan.

Selain gagal record, absen pegawai kosong bisa dikarenakan

pegawai tersebut Tugas Diluar Kantor (TDK), SPPD, cuti tahunan,

30

sakit atau lainnya. Absensi setiap pegawai dapat praktikan lihatdalam

aplikasi Si Dosen.

Untuk tugas ini praktikan diberikan tugas oleh Ibu Eni untuk

mengkoreksi absen pegawai menggunakan aplikasi Si Dosen.

Praktikan diberikan ID serta password untuk dapat log in ke dalam

aplikasi tersebut. Berikut ini adalah langkah-langkah yang praktikan

lakukan:

1. Masuk ke halaman web Si Dosen PT. PLN.

2. Log in dengan ID dan Password yang diberikan oleh

perusahaan.

3. Pilih Data Pegawai lalu pilih Info Absensi & Non Absen

4. Tulis nama pegawai pada kolom Nama

5. Cek absen perbulannya, apakah ada yang jam masuk atau jam

keluarnya tidak terekam atau absen yang kosong.

6. Membuat list absen pegawai yang masih kosong ke dalam Ms.

Excel.

Jika jam masuk dan jam keluar kerja tidak terekam atau absen

kosong, maka perlu diberitahukan kepada pegawai yang bersangkutan

untuk mengkoreksi absen tersebut.

Seperti pada Gambar III.3 untuk mengkoreksi absen yang gagal

record (tidak terekam) pegawai harus menyertakan berita acara yang

berisikan alasan dan ditanda tangani oleh pegawai yang bersangkutan

serta SPV atau atasan mereka. Sedangkan untuk absen yang kosong

31

dikarenakan Tugas Diluar Kantor (TDK), SPPD, cuti tahunan, sakit

atau lainnya, maka karyawan yang bersangkutan perlu untuk

mengirimkan berkas terkait pemberitahuan TDK, SPPD, surat izin cuti

tahunan atau sakit. Berkas yang pegawai kirimkan untuk mengkoreksi

absen biasa disebut evidence. Untuk gambar yang lebih jelas praktikan

lampirkan dalam Lampiran 10.

Bukan hanya mengecek absen karyawan saja tetapi terkadang

praktikan ditugaskan untuk menghubungi karyawan baik melalui

telepon atau melaui email, untuk memberitahukan terkait absennya

Gambar III.3

Mengecek dan Meng-approve Evidence Koreksi Absen Pegawai Sumber: Diolah oleh praktikan

32

yang masih bermasalah atau kosong dan meminta untuk segera

mengirimkan eviden.

Karyawan PT. PLN (Persero) Area Bogor biasanya memberikan

evidence yang berbentuk hardcopy kepada praktikan dan nantinya

praktikan akan men-scan dan mengunngah evidence tersebut ke dalam

aplikasi Si Dosen. Langkah-langkah pengunggahan evidence adalah

sebagai berikut:

1. Log in kedalam aplikasi Si Dosen.

2. Pilih menu Absen Pegawai.

3. Pilih menu Info Absensi & Non Absen.

4. Tulis nama karyawan di dalam kolom nama.

5. Pilih pilihan koreksi absen yang sesuai dengan evidence.

6. Pilih tanggal mulai dan tanggal berakhir.

7. Pilih browse dan upload evidence yang sudah di scan.

8. Klik Oke.

9. Secara otomatis absen pegawai akan terkoreksi jika evidence

telah diunggah.

Tidak jarang karyawan dengan mandiri menggunggah evidence

absen mereka ke aplikasi Si Dosen dengan ID dan password mereka

sendiri. Ketika karyawan menggunggah sendiri evidence, absen

mereka belum secara otomatis terkoreksi karena harus menunggu

approve dari bagian SDM.

33

Prakikan juga diberikan tugas untuk meng-approve evidence yang

karyawan unggah sendiri. Masih dengan aplikasi yang sama namun di

dalam menu yang berbeda yaitu Data Non Absen, praktikan approve

evidence yang karyawan unggah sendiri dengan menyesuaikan

keterangan yang mereka pilih dengan file evidence yang mereka

unggah. Jika sesuai maka praktikan akan meng-approve-nya. Namun

jika tidak sesuai maka praktikan akan membiarkannya dan

menginformasikan ketidaksesuaian tersebut kepada Ibu Eni selaku

Gambar III.4

Approve Evidence Koreksi Absen Karyawan

Sumber: Diolah oleh praktikan

34

pembimbing praktikan. Proses approve evidence yang praktikan

lakukan seperti pada Gambar III.4 atau untuk gambar yang lebih jelas

praktikan lampirkan pada Lampiran 11.

c. Input perubahan data diri karyawan.

Di bagian Administrasi dan SDM praktikan juga ditugaskan untuk

mengunggah setiap perubahan dan penambahan data diri karyawan,

seperti surat nikah, akta kelahiran anak, kartu keluarga, penambahan

ijazah terakhir, penghargaan kompetensi dan lain-lain. Tugas ini

diberikan oleh Ibu Eni selaku pembimbing praktikan selama

menjalankan Praktik Kerja Lapangan (PKL).

Ketika terdapat perubahan data diri dan keluarga, karyawan akan

meminta form perubahan data ke Ibu Eni selaku SDM di PT. PLN

(Persero) Area Bogor. Setelah karyawan mengisi form dan melengkapi

berkas yang diperlukan, karyawan akan menyimpannya di meja

praktikan dan kemudian praktikan akan men-scan dan menggunggah

perubahan data tersebut ke aplikasi Si Dosen. Berikut ini adalah proses

pengerjaan yang praktikan lakukan:

1. Log in di aplikasi Si Dosen.

2. Pilih menu Pengelolaan Dosier.

3. Pilih menu Dosier Pegawai

4. Tulis nama karyawan dikolom nama.

5. Klik tambah di Info Pegawai.

35

6. Klik browse dan pilih file scan penambahan data yang akan

diunggah.

7. Masukan nomor surat, tanggal surat sesuai dengan form yang

karyawan berikan.

8. Pilih kategori kelompok dan sub kelompok sesuai dengan

kategori data.

9. Tulis keterangan sesuai dengan judul penambahan data yang

dimasukkan.

10. Kik Simpan

11. Approve file tersebut dan data karyawan telah bertambah

Tahapan ini bukan hanya praktikan laukan untuk menginput

perubahan data diri karyawan saja. Tetapi juga untuk pengunggahan

sertifikat kompetensi, maupun ijazah terbaru. Penggunggahan

perubahan data diri dan keluarga ke dalam aplikasi Si Dosen seperti

pada Gambar III.5 yang ke praktikan lakukan ini bertujuan untuk

mempermudah penyimpanan dan perncarian berkas-berkas karyawan

apabila suatu saat dibutuhkan, contohnya adalah untuk pengajuan

pensiun.. Untuk gambar lebih jelasnya telah praktikan lampirkan

dalam Lampiran 12.

36

d. Mengisi formulir pengajuan pensiun

Selama periode praktikan menjalankan Praktik Kerja Lapangan

(PKL) terdapat 2 (dua) karyawan yang akan pensiun di tahun ini.

Praktikan diminta untuk membantu calon pensiun tersebut untuk

Gambar III.5

Pengunggahan Penambahan Data Keluarga Karyawan

Sumber: Diolah oleh praktikan

37

menyiapkan berkas. Berkas-berkas tersebut terdiri dari Formulir DP

4.1, Surat tanda pengangkatan pegawai, Surat gaji, KK, KTP, Kartu

pensiun.

Formuir DP.41 merupakan formulir pegantar bagi calon pensiun

untuk mengajukan pesiun. Contoh formulir DP 4.1 ada pada Gambar

III.6 atau terdapat dalam Lampiran 13. Formulir ini berisikan identitas

diri calon pensiun serta kelengkapan berkas yang telah calon pensiun

siapkan sebelumnya. Praktikan mengisi formulir tersebut sesuai

dengan berkas-berkas yang calon pensiun berikan. Umumnya, calon

pensiun tersebut mengambil berkas-berkasnya yang sudah disimpan di

dalam aplikasi Si Dosen.

Apabila ada hal-hal yang praktikan tidak ketahui atau praktikan

tidak yakini maka praktikan akan bertanya kepada Ibu Eni selaku

pembimbing praktikan terkait hal tersebut. Hal tersebut praktikan

lakukan agar tidak ada kesalahan dan kekeliruan yang akan terjadi dan

nantinya malah tidak efisien karena menyebabkan “kerja dua kali”.

Praktikan juga ditugaskan untuk membuat surat pengantar untuk

pengajuan pensiun yang ditujukan ke PT. PLN (Persero) Bandung.

Format surat sudah disediakan oleh pembimbing dan praktikan hanya

mengganti nama calon pensiundan id karyawan.

Setelah formulir DP 4.1 dan surat pengantar selesai praktikan

kerjakan, praktikan akan mencetak keduanya dan merapihkannyasesuai

dengan urutan berkas yang ada diformulir. Selanjutnya praktikan

38

memberikan kepada pembimbing agar bisa dikoreksi dan dikirim ke

PT. PLN (Persero) Bandung untuk diurus pengajuan pensiunnya.

2. Bidang Pelayanan

Selain ditugaskan di bagian Administrasi dan SDM praktikan juga

ditugaskan untuk membantu menyelesaikan target baru dari pemerintah,

yaitu pemasangan baru listrik gratis untuk warga Bogor. Kurang lebih satu

minggu praktikan mengerjakan pekerjaan tersebut di PLN Rayon Bogor

Kota. Di sana praktikan di tempatkan dibagian pelayanan. Berikut ini

Gambar III.6

Contoh Formulir DP 4.1 Sumber: Diolah oleh praktikan

39

adalah tugas dan penjelasan selama melakukan kegiatan Praktik Kerja

Lapangan (PKL) di PLN Rayon Bogor Kota .

Regitrasi pasang baru listrik gratis

Selama praktikan di Rayon Bogor Kota, praktikan diberikan tugas dan

dibimbing oleh Bapak Ivan selaku SPV PP & Administrasi. Tugas pertama

pratikan di sini adalah menginput Nama, NIK, dan Alamat ke dalam Ms.

Excel sesuai dengan data kartu keluarga dan survei yang telah dilakukan

oleh karyawan PLN. Data ini harus praktikan sesuaikan dengan data BDT

dari pemerintah.

Praktikan menerima banyak berkas warga yang ingin mendapatkan

pasang baru listrik gratis. Data-data ini didapatkan dari survei para

karyawan PLN disela-sela waktu mereka. Survei yang dilakukan juga

tidak sembarang, karyawan diberikan data BDT dari pemerintah, data

tersebut menginformasikan warga yang belum memiliki listrik sendiri.

Dari survei tersebut terkumpulah KK, KTP dan keterangan lain seperti

warga tersebut sudah meninggal, atau tidak bersedia untuk mendapatkan

subsidi pasang baru listrik gratis.

Selanjutnya KK, KTP dan lembaran survei tersebut akan praktikan

input ke dalam Ms. Excel dari mulai Nama, NIK, Alamat seperti pada

Gambar III.7 atau untuk gambar yang lebih jelas praktikan lampirkan pada

Lampiran 14.

Praktikan melakukan penginputan ini selama 3 (tiga) hari. Saat proses

penginputan tidak sedikit berkas dari warga datang lagi, sehingga

40

membuat pekerjaan praktikan semakin menumpuk. Data yang berhasil

praktikan input sebanyak 972 (sembilan ratus tujuh puluh dua). Data ini

nantinya akan praktikan registrasikan untuk mendapatkan pasang baru

listrik gratis.

Setelah data warga yang ingin mendapatkan subsidi listrik gratis telah

diinput dan dikerap oleh praktikkan selama 3 (tiga) hari, dihari berikutnya

Gambar III.7

Penginputan Hasil Survei

Sumber: Diolah oleh praktikan

41

praktikan meregistrasikan data warga tersebut untuk mendapatkan pasang

baru listrik gratis.

Regristrasi ini praktikan lakukan di aplikasi AP2T (Aplikasi Pelayanan

Pelanggan Terpusat) milik PLN seperti pada Gambar III.8 atau pada

Lampiran 15. Untuk melakukan registrasi praktikan diberikan user dan

password Bapak Ivan untuk dapat mengakses aplikasi tersebut. Gambar di

bawah halaman dari apliasi AP2T.

Berikut ini adalah langkah-langkah dalam melakukan registrasi

pasang baru:

1. Log in ke dalam aplikasi AP2T dengan user dan password yang

telah diberikan.

GambarIII.8

Registrasi Pasang Baru Listrik Gratis

Sumber: Diolah oleh praktikan

42

2. Pilih menu Rekening.

3. Pilih Pasang Baru.

4. Masukan provinsi, kecamatan, nama, nik, alamat sesuai dengan

data diri warga.

5. Pilih tegangan 900 watt sesuai dengan subsidi dari pemerintah.

6. Pilih besaran token sebesar 10.000 sesuai dengan subsidi dari

pemerintah.

7. Klik OKE dan tunggu sampai keluar nomer pelanggannya.

8. Salin nomer pelanggan ke dalam Ms. Excel awal.

Praktikan melakukan regitrasi ini selama kurang lebih 4 (empat)

hari. Dua hari terakhir praktikan terpaksa lembur dikarena batas

peregistrasian hanya sampai 1 Agustus 2018, padahal data yang harus

diregistrasi sebanyak 972 (sembilan ratus tujuh puluh dua). Dari total

data yang praktikan coba registrasi, sekitar 75% berhasil diregistrasi

untuk pendapatkan pasang baru listrik gratis dan telah menjadi

pelanggan baru PLN.

Setelah registrasi pasang baru litrik gratis berhasil, warga hanya

akan tinggal menunggu karyawan teknisi PLN untuk memasang listrik

ke rumah-rumah warga. Pemasangan listrik tersebut sesuai dengan

data registrasi yang telah praktikan input di dalam AP2T. Karyawan

administrasi akan mencetak berita acara pemasangan baru listrik gratis

sesuai jumlah data pelanggan yang praktikan registrasikan. Setelah itu

43

karyawan administrasi akan memberikan berita acara tersebut ke

bagian teknisi untuk segera dilakukan pemasangan listrik.

C. Kendala yang Dihadapi

Selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di PT. PLN

(Persero) Distribusi Jawa Barat pada Bagian Administrasi dan SDM, praktikan

menghadapi beberapa kendala, baik kendala internal dari praktikan maupun

kendala eksternal dari lingkungan tempat praktikan bekerja. Berikut ini

merupakan kendala-kendala yang dapat praktikan uraikan:

1. Pekerjaan dengan deadline yang ketat

Di hari pertama praktikan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan

(PKL), praktikan diberikan tugas untuk merekap tagihan pembelian

obat-obatan karyawan dan pensiun dan harus diselesaikan hari itu juga.

Pekerjaan tersebut memang cukup mudah, praktikan hanya diminta

mencocokan dan memindahkan data yang ada. Tetapi, praktikan

merasa bahwa pekerjaan tersebut sangat membutuhkan konsentrasi

yang tinggi karena berhubungan dengan data keuangan. Jika praktikan

salah memindahkan data maka praktikan perlu mengulang kembali

pekerjaan tersebut dari awal. Perasaan seperti itu yang membuat

praktikan sedikit khawatir ditambah lagi dengan permintaan

pembimbing agar pekerjaan tersebut selesai hari itu juga. Pada hari

pertama praktikan harus terpaksa lembur untuk mengerjakan rekap

tagihan pembelian obat-obatan tersebut.

44

2. Kendala komunikasi dengan karyawan

Terkadang praktikan diberikan tugas oleh karyawan lain untuk

membantu mereka mengerjakan tugas. Namun perintah yang diarahkan

tidak dapat praktikan mengerti. Kebanyakan dari karyawan yang

memberikan tugas kepada praktikan hanya mengintruksikan untuk

melakukan suatu hal tanpa detail yang lengkap. Ketika praktikan ingin

menanyakan lebih lanjut, karyawan tersebut lebih sering langsung

pergi meninggalkan praktikan.

D. Cara Mengatasi Kendala

Meskipun dalam melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) praktikan

menghadapi beberapa kendala, tetapi praktikan tidak diam begitu saja.

Praktikan mencoba untuk mencari cara untuk mengatasi kendala yang

dihadapi tersebut. Berikut ini adalah cara yang praktikan lakukan untuk

mengatasi kendala yang ada:

1. Dikarenakan tugas merekap tagihan pembelian obat-obatan tersebut pasti

akan praktikan lakukan setiap bulannya. Praktikan membuat strategi untuk

menyelesaikan pekerjaan itu terlebih dahulu dari pada pekerjaan merekap

absen dan yang lainnya.

2. Berusaha untuk mengerjakan pekerjaan dengan optimal. Sesekali

praktikan berusaha bertanya kepada karyawan lain apakah pekerjaan yang

praktikan kerjakan tersebut benar atau tidak. Menerima kritik dan meminta

saran kepada karyawan atau teman PKL yang lainnya agar ketika

pekerjaan tersebut diminta oleh karyawan yang memberikan tugas,

45

pekerjaan tersebut bisa praktikan berikan dengan percaya diri dan

maksimal.

Inti dari cara yang praktikan lakukan untuk mengatasi kendala yang ada

adalah dengan cara melakukan inisiatif. Pratikan berusaha mencari solusi dan

membuat cara yang cepat untuk dapat menyelesaikan pekerjaan yang ada,

salah satunya dengan membuat target setiap harinya.

46

BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan

Setelah kurang lebih 40 (empat puluh) hari kerja praktikan melaksanakan

Praktik Kerja Lapangan (PKL) di PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat

Area Bogor, praktikan mencoba menarik beberapa kesimpulan. Berikut ini

adalah beberapa kesimpulan yang praktikan peroleh:

1. Praktikan mendapatkan wawasan dan kompetensi baru di bidang

Sumber Daya Manusia yang digunakan oleh PT. PLN (Persero).

Seperti wawasan tentang prosedur pengkoreksian absensi karyawan

dengan menggunakan aplikasi, proses dalam pengambilan cuti dan

prosedur untuk pengajuan pensiun.

2. Praktikan mendapatkan pengalaman serta wawasan mengenai dunia

kerja

3. Diadakannya pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini, membuat

praktikan belajar membangun rasa disiplin dan tanggung jawab

terhadap pekerjaan yang diberikan. Praktikan menjadi lebih tepat

waktu untuk hadir dan lebih optimal dalam menyelesaikan pekerjaan

yang diberikan.

47

B. Saran

Setelah terjun langsung dalam kegiatan perusahan di PT. PLN (Persero)

Distribusi Jawa Barat Area Bogor di Bagian Administrai dan SDM, praktikan

ingin memberikan beberapa saran yang praktikan harapkan dapat bermanfaat

untuk semua pihak yang tersangkutan. Berikut ini adalah beberapa saran dari

praktikan:

1. Saran untuk PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Barat Area Bogor

Memberikan orientasi bimbingan kepada mahasiswa PKL mengenai

SOP PT.PLN. Selain itu juga, memberikan arahan terkait cara

mengerjakan pekerjaan sesuai dengan bidang kerja mahasiswa PKL di

PT. PLN.

2. Saran untuk Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta

Memberikan pembekalan terlebih dahulu kepada mahasiswa yang

akan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL). Selain itu juga,

memberikan kemudahan dalam proses pembuatan surat keterangan dari

kampus.

3. Saran untuk Mahasiswa

Mulailah memperluas jaringan pergaulan sehingga nantinya dapat

memudahkan untuk mencari dan mendapatkan tempat Praktik Kerja

Lapangan (PKL) maupun tempat kerja kelak.

Selain dengan melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL),

mahasiswa harus secara mandiri melatih dan meningkatkan skill yang

48

dimiliki, karena untuk dapat mengerjakan suatu pekerjaan bukan hanya

dari ilmu pengetahuan saja tapi juga skill lain di luar ilmu pengetahuan.

49

DAFTAR PUSTAKA

PT. PLN (Persero). (2018). Diambil kembali dari Profil Perusahaan:

http://www.pln.co.id/tentang-kami/profil-perusahaan/. (diakses tanggal 14

September 2018)

PT. PLN (Persero). (2018). Tata Nilai. Diambil kembali dari Pedoman Perilaku:

http://www.pln.co.id/tentang-kami/pedoman-perilaku/tata-niai/. (diakses

tanggal 14 September 2018)

PT. PLN (Persero). (2018). Visi Misi. Diambil kembali dari Profil Perusahaan:

http://www.pln.co.id/tentang-kami/profil-perusahaan/. (diakses tanggal 14

September 2018)

50

LAMPIRAN

51

Lampiran 1

Surat Permohonan PKL

52

Lampiran 2

Surat Penerimaan PKL

53

Lampiran 3

Daftar Hadir PKL

54

Lampiran 4

Daftar Hadir PKL

55

Lampiran 5

Daftar Hadir PKL

56

Lampiran 6

Penilaian PKL

57

Lampiran 7

Surat Keterangan Telah Menyelesaikan PKL

58

Lampiran 8

Bukti Kwitansi Pembelian Obat-obatan

59

Lampiran 9

Rekapitulasi Tagihan Pembelian Obat-Obatan

60

Lampiran 10

Mengecek dan Meng-Approve Evidence Koreksi Absen

61

Lampiran 11

Approve Evidence Koreksi Absen Karyawan

62

Lampiran 12

Pengunggahan Penambahan Data Keluarga Karyawan

63

Lampiran 13

Contoh Formulir DP 4.1

64

Lampiran 14

Penginputan Hasil Survei

65

Lampiran 15

Registrasi Pasang Baru Listrik Gratis

66

Lampiran 16

Log Kegiatan Harian

No Hari/ tanggal Kegiatan Pembimbing

1 Senin, 16 Juli 2018

Rekap daftar tagihan

pembelian obat-obatan pegawai

bulan Mei

Scan laporan perubahan dan

penambahan data keluarga

karyawan

Input laporan perubahan dan penambahan data keluarga

karyawan ke aplikasi Si Dosen

PLN

Ibu Ema dan

Ibu Eni

2 Selasa 17 Juli 2018

Koreksi double absen pegawai dari bulan Januari – Mei

Membuat surat konfirmasi PKL

Scan laporan penambahan data pendidikan formal karyawan

Input laporan penambahan data

pendidikan formal karyawan ke

aplikasi Si Dosen PLN

Ibu Eni

3 Rabu, 18 Juli 2018

Rekap tagihan dokter gigi bulan April dan Mei

Upload tagihan tersebut ke

ERP SDM

Koreksi absen pegawai yang tidak ter-record

Ibu Ema dan

Ibu Eni

4 Kamis, 19 Juli 2018

Approve koreksi absen harian pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Acara pelepasan karyawan PLN yang akan menunaikan

ibadah Haji

Ibu Eni

5 Jum’at, 20 Juli 2018

Approve koreksi absen harian pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Mengurutkan surat-surat masuk dan keluar

Membagikan kartu kesehatan

Medika kepada karyawan

Ibu Eni

6 Senin, 23 Juli 2018 Rekap tagihan pembelian Ibu Eni

67

obat-obatan pegawai dan

pensiun bulan Juni

Approve koreksi absen harian

pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

7 Selasa, 24 Juli 2018

Membuat list bus dan room

untuk acara employee

gathering

Dioper ke PN Rayon Bogor Kota

Entry data BDT ke Ms. Excel

Ibu Eni dan

Pak Ivan

8 Rabu, 25 Juli 2018

Input data kartu keluarga masyarakat yang menerima

bantuan pemasangan listrik

gratis ke Ms. Excel

Pak Ivan

9 Kamis, 26 Juli 2018

Input data kartu keluarga

masyarakat yang menerima

bantuan pemasangan listrik

gratis ke Ms. Excel.

Cek tagihan piutang pembayaran listrik pelanggan

di EIS Terpusat PLN

Pak Ivan

10 Jum’at, 27 Juli 2018 Registrasi pasang baru listrik

di aplikasi AP2T Pak Ivan

11 Senin, 30 Juli 2018 Registrasi pasang baru listrik

di aplikasi AP2T Pak Ivan

12 Selasa, 31 Jui 2018 Registrasi pasang baru listrik

di aplikasi AP2T Pak Ivan

13 Rabu, 1 Agustus 2018

Registrasi pasang baru listrik di aplikasi AP2T

Cek peremajaan (perubahan tegangan) listrik di aplikasi

AP2T

Pak Ivan

14 Kamis, 2 Agustus 2018

Kembali ke PLN AREA BOGOR

Scan pengajuan cuti tahunan

pegawai

Upload pengajuan tersebut ke aplikasi Si Dosen PLN

Approve koreksi absen harian pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Ibu Eni

15 Jum’at 3 Agustus 2018 Approve koreksi absen

pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Ibu Eni dan

Pak Riandi

68

Tarik data SAIDI dan SAIFI

setiap rayon dari bulan Januari

– Juni

Rekap dataSAIDI dan SAIFI ke Ms.Excel dan membuat bar

chart prosentasenya untuk

evaluasi susut semester ganjil.

16 Senin, 6 Agustus 2018

Membuat formulir survey,evaluasi dan

rekomendasi

Approve evidence koreksi absen pegawai di aplikasi Si

Dosen PLN

Scan sertifikat kompetensi dan upload sertifikat tersebut

sebagai penambahan

penghargaan karyawan

Ibu Eni

17 Selasa, 7 Agustus 2018

Cek absen seluruh pegawai bulan Juli

Membuat list absen pegawai

yang masih belum dikoreksi

oleh pegawai

Ibu Eni

18 Rabu, 8 Agustus 2018

Scan dan input koreksi absen manajer area

Approve pengambilan cuti

karyawan

Ibu Eni

19 Kamis, 9 Agustus 2018

Approve koreksi absen pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Tarik data absen pegawai

bulan Juli dari aplikasi SAP

PLN dan memindahkannya ke

Ms.Excel

Ibu Eni

20 Jum’at, 10 Agustus

2018

Koreksi double absen pegawai bulan Juli

Mengecek absen Perjalanan

Dinas pegawai yang double di

Ms.Excel dan SAP.

Ibu Eni

21 Senin, 13 Agustus

2018

Merapihkan dan mengurutkan

berkas pengajuan pensiun

karyawan

Membuat surat untuk dikirim ke PLN Pusat tentang

pengajuan pensiun

Ibu Eni

22 Selasa, 14 Agustus Mengisi formulir DP.4.1 untuk Ibu Eni

69

2018 pengajuan pensiun

Mengecek absen Perjalanan

Dinas pegawai yang double di

Ms.Excel dan SAP.

23 Rabu, 15 Agustus 2018

Membuat format daftar hadir

pegawai dalam acara Upacara

Peringatan HUT RI dan

Proklamasi ke 73

Approve koreksi absen pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Membuat checklist karyawan yang telah memiliki kartu

BPJS

Ibu Eni

24 Kamis, 16 Agustus

2018

Membuat surat konfirmasi PKL

Membuat desain kupon qurban dan membuat list pegawai

yang mendapatkan kupon

tersebut

Ibu Eni dan

Pak Deni

25 Jum’at, 17 Agustus

2018 Libur Peringatan HUT RI ke 73

26 Senin, 20 Agustus

2018

Koreksi absen seluruh pegawai

Memuat list asben yang belum dikoreksi dan dikirim evidence

oleh karyawan

Ibu Eni

27 Selasa, 21 Agustus

2018

Ke Venue Paragliding Asian

Games di Gunung Mas,

Puncak untuk mengecek gardu

listrik

Pak Riandi

28 Rabu, 22 Agustus 2018 Libur Peringatan Hari Raya Idhul

Adha 1439 H

29 Kamis, 23 Agustus

2018

Membuat rangkuman HCR dan OCR di Word

Koreksi absen karyawan di aplikasi Si Dosen PLN

Ibu Eni

30 Jum’at, 24 Agustus

2018

Membuat PPT HCR untuk sosialiasasi HCR

Koreksi absen karyawan di aplikasi Si Dosen PLN dan

membuat list absen yang

belum dilampiri berkas

evidencce

Ibu Eni

31 Senin, 27 Agustus

2018 Presentasi HCR saat COC atau

apel pagi

Ibu Ema dan

Ibu Eni

70

Rekap tagihan kesehatan

dokter gigi bulan Juni dan Juli

32 Selasa, 28 Agustus

2018

Sembuat salinan berita acara

tindak lanjut hasil audit aspek

ketenagakerjaan

Ibu Eni

33 Rabu, 29 Agustus 2018

Approve koreksi absen pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Shooting untuk video PLN di

Pakansari

Ibu Eni

34 Kamis, 30 Agustus

2018

Approve koreksi absen pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Membagikan kartu BPJS dan

EtMedia kepada karyawan

Ibu Eni

35 Jum’at, 31 Agustus

2018

Membuat form SPPD untuk

para pegawai

Approve koreksi absen pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Ibu Eni

36 Senin, 3 September

2018

Approve koreksi absen

pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Koreksi absen seluruh pegawai bulan Agustus

Membuat list karyawan yang belum mengkoreksi dan

mengirim evidence absen

Mengirim email ke seluruh

pegawai melalui Vpress yang

berisi pemberitahuan absen yang belum dikoreksi

Ibu Eni

37 Selasa, 4 September

2018

Approve koreksi absen pegawai di aplikasi Si Dosen

PLN

Scan laporan penambahan data

keluargankaryawan

Upload laporan tersebut ke aplikasi Si Dosen PLN

Ibu Eni

38 Rabu, 5 September

2018

Scan laporan ijazah S1

karyawan

Input laporan tersebut ke aplikasi Si Dosen PLN

Ibu Eni

39 Kamis, 6 September

2018 Approve koreksi absen

pegawai di aplikasi Si Dosen Ibu Eni

71

PLN

Membuat surat untuk dikirim

ke PLN Pusat tentang

pengajuan pensiun

Mengisi formulir DP.4.1 untuk pengajuan pensiun

40 Jum’at, 7 September

2018 Approve koreksi absen

pegawai di aplikasi SI DOSEN Ibu Eni