masalah terapi obat pada penatalaksanaan diabetes mellitus

73
MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS DI RUANG RAWAT INAP PENYAKIT DALAM BADAN PELAYANAN KESEHATAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH ( BPK-RSUD) LANGSA SKRIPSI OLEH: SRI DEWI HADAYANI NIM: 040824041 FAKULTAS FARMASI PROGRAM EKSTENSI SARJANA FARMASI UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN 2009

Upload: others

Post on 01-Oct-2021

12 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN

DIABETES MELLITUS DI RUANG RAWAT INAP PENYAKIT DALAM

BADAN PELAYANAN KESEHATAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

( BPK-RSUD) LANGSA

SKRIPSI

OLEH:

SRI DEWI HADAYANI

NIM: 040824041

FAKULTAS FARMASI

PROGRAM EKSTENSI SARJANA FARMASI

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

MEDAN

2009

Page 2: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Pengesahan Skripsi

MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN

DIABETES MELLITUS DI RUANG RAWAT INAP PENYAKIT DALAM

BADAN PELAYANAN KESEHATAN RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

(BPK-RSUD) LANGSA

Oleh:

SRI DEWI HANDAYANI

NIM 040824041

Dipertahankan di hadapan Panitia Penguji Skripsi

Fakultas Farmasi Universitas Sumatera Utara

Pada tanggal : Maret 2009

Pembimbing I, Panitia Penguji

(Drs. Wiryanto, MS., Apt.) (Prof. Dr. Urip Harahap, Apt.)

NIP 130 809 704 NIP 131 283 720

Pembimbing II, (Drs. Wiryanto, MS., Apt.)

NIP 130 809 704

(Dra. Lismanizar, Apt., Sp.FRS) (Drs. Saiful Bahri, MS., Apt)

NIP 140 211 358 NIP 131 285 999

(Drs. Karsono, Apt)

NIP 131 415 891

Dekan,

(Prof. Dr. Sumadio Hadisahputra, Apt.)

NIP 131 283 716

Page 3: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

ABSTRAK

Telah dilakukan penelitian tentang masalah terapi obat pada

penatalaksanaan diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-

RSUD Langsa.

Penelitian bersifat prospektif, data diambil dari rekam medik penderita

diabetes mellitus di ruang kelas III dan IIb BPK-RSUD Langsa, meliputi identitas

penderita, anamnesis, diagnosis penyakit, pengobatan dan lembaran laboratorium,

penelitian dilakukan mulai dari penderita masuk sampai keluar rumah sakit

selama bulan agustus 2007 - januari 2008.

Hasil penelitian menunjukkan adanya masalah terapi obat yang terdiri

dari terapi obat yang tidak perlu 26,32%, terapi obat tidak efektif 8,32%, dosis

terlalu rendah 12,48%, reaksi obat merugikan 14,57%, dosis terlalu tinggi 9,37%

dan kebutuhan obat tidak terpenuhi 7,29%.

Page 4: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

ABSTRACT

Drug therapy problem to management of diabetes mellitus in internist

hospitalize room BPK-RSUD Langsa has been done.

This research is a prospective study, the data are collected from the

patient’s medical record of diabetes mellitus in class III and IIb room BPK-

RSUD Langsa, involve identity patient, anamnesis, diagnosis, therapy and

laboratory page. The research was done since patient enter to exit from hospital,

during agustus 2007 to January 2008.

The result of research showed that there is a drug therapy problem consist

of unnecessary drug therapy 26,32%, ineffective drug 8,32%, dose too low

12,48%, adverse drug reaction 14,57%, dose too high 9,37% and inappropriate

compliance 7,29%.

Page 5: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

DAFTAR ISI

Halaman

JUDUL ......................................................................................................... i

HALAMAN PENGESAHAN .................................................................... ii

ABSTRAK .................................................................................................... iii

ABSTRACT ................................................................................................ iv

DAFTAR ISI ............................................................................................... v

DAFTAR TABEL ....................................................................................... vii

DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................. viii

BAB I PENDAHULUAN ......................................................................... 1

1.1 Latar Belakang ........................................................................... 1

1.2 Kerangka pikir penelitian ........................................................... 3

1.3 Rumusan Masalah ..................................................................... 4

1.4 Hipotesis .................................................................................... 4

1.5 Tujuan Penelitian ....................................................................... 4

1.6 Manfaat Penelitian ...................................................................... 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ............................................................... 5

2.1 Diabetes Mellitus ........................................................................ 5

2.1.1 Jenis-jenis Diabetes Mellitus ....................................... 5

2.1.1.1 Diabetes Mellitus Tipe I ................................ 5

2.1.1.2 Diabetes tipe II ............................................. 6

2.1.1.3 Diabetes Mellitus Gestasional ...................... 6

2.1.2 Gejala Klinik ............................................................... 6

2.1.3 Komplikasi .................................................................. 7

2.1.3.1 Komplikasi Akut .......................................... 7

2.1.3.1.1 Hipoglikemia ................................. 7

2.1.3.1.2 Ketoasidosis Diabetes .................... 7

2.1.3.2 Komplikasi Kronis ........................................ 8

2.1.3.2.1 Kerusakan Saraf (Neuropathy) ...... 8

2.1.3.2.2 Kerusakan Ginjal (Nephropathy) .. 9

2.1.3.2.3 Kerusakan Mata (Retinopathy) ...... 9

2.1.4 Penatalaksanaan Diabetes Mellitus ............................. 10

2.1.4.1 Pengaturan Diet ............................................ 10

2.1.4.2 Olah Raga ..................................................... 10

2.1.4.3 Insulin ........................................................... 11

2.1.4.4 Obat Antidiabetik Oral ................................. 12

2.1.5 Pelayanan kefarmasian ................................................ 17

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1Waktu dan Tempat Penelitian ..................................................... 21

3.2 Metode Penelitian ....................................................................... 21

3.3 Data Penelitian ............................................................................ 21

Page 6: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

3.4 Rancangan Penelitian ................................................................. 22

3.4.1 Pengumpulan Data ....................................................... 22

3.4.2 Pengolahan Data .......................................................... 22

3.5 Defenisi Operasional .................................................................. 22

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................... 23

4.1 Jumlah penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama bulan

Agustus 2007- Januari 2008 ....................................................... 23

4.3. Penggunaan Obat Antidiabetik Oral .......................................... 24

4.4. Penilaian Masalah Terapi Obat ................................................. 25

4.4.1. Terapi obat yang tidak perlu ....................................... 26

4.4.2. Terapi obat tidak efektif ............................................. 28

4.4.3. Dosis terlalu rendah ................................................... 30

4.4.4. Reaksi Obat merugikan .............................................. 32

4.4.5. Dosis Obat Terlalu Tinggi .......................................... 34

4.4.6. Kebutuhan Obat tidak Terpenuhi ............................... 35

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 4.1 Kesimpulan ................................................................................. 37

4.2 Saran ........................................................................................... 37

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................. 38

LAMPIRAN ................................................................................................ 40

Page 7: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 3.1 Jumlah penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama

bulan Agustus 2007–Januari 2008 ................................................. 23

Tabel 3.2 Frekuensi penggunaan obat antidiabetik pada

penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama

bulan Agustus 2007 – Januari 2008 ............................................... 24

Tabel 3.3 Masalah Terapi Obat yang terjadi pada penderita

diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam

BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007–Januari 2008 .. 26

Tabel 3.4 Terapi obat yang tidak perlu yang terjadi pada Penderita

diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam

BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007–Januari 2008 ... 27

Tabel 3.5 Terapi obat tidak efektif yang terjadi pada penderita

Diabetes Mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam

BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007–Januari 2008 ... 29

Tabel 3.6 Dosis terlalu rendah yang disebabkan oleh interaksi obat

terjadi pada penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa

selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008 ................................. 31

Tabel 3.7 Reaksi merugikan yang disebabkan oleh interaksi obat

pada penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama

bulan Agustus 2007 – Januari 2008 .............................................. 33

Tabel 3.8 Dosis terlalu tinggi yang disebabkan oleh interaksi obat

pada penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama

bulan Agustus 2007 – Januari 2008 .............................................. 35

Tabel 3.9 Frekuensi kasus kebutuhan obat tidak terpenuhi berdasarkan

nama obat pada penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama

bulan Agustus 2007 – Januari 2008 ............................................... 36

Page 8: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran 1. Tabel rekapitulasi data penelitian ................................ 40

Lampiran 2. Data interaksi obat ....................................................... 66

Page 9: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Diabetes mellitus adalah suatu gangguan metabolisme yang ditandai

dengan hiperglikemia yang berhubungan dengan kelainan metabolisme

karbohidrat, lemak dan protein yang disebabkan oleh penurunan sekresi insulin

atau penurunan sensitivitas insulin (Schwinghammer, 2006). Laporan statistik

dari internasional Diabetes Federation (IDF) menyebutkan bahwa saat ini sudah

ada sekitar 230 juta penderita diabetes, angka ini terus bertambah hingga sekitar 7

juta orang setiap tahunnya. Dengan demikian, jumlah penderita diabetes

diperkirakan akan mencapai 350 juta pada tahun 2025 dan setengah dari angka

tersebut berada di Asia terutama India, Cina, Pakistan dan Indonesia. Banyak

orang pada awalnya tidak tahu bahwa mereka mengidap diabetes. Di Amerika

dari 16 juta penderita diabetes, hampir 7 juta di antaranya baru mengetahui diri

mereka mengidap diabetes setelah mengalami komplikasi, sedangkan di negara-

negara Asia lebih dari 50% mengalami hal yang serupa (Tandra, 2008).

Berdasarkan survey WHO, jumlah penderita diabetes mellitus di

Indonesia sekitar 7 juta orang. Pada saat ini di Jakarta dan Surabaya sudah

hampir 10% penduduknya mengidap diabetes mellitus. Tanpa pengobatan yang

baik, diabetes mellitus akan menyerang banyak organ penting dalam tubuh,

bahkan dapat berakibat fatal (Anonim, 2007; Tandra, 2008).

Page 10: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Badan Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah (BPK-RSUD)

Langsa adalah rumah sakit non pendidikan tipe B milik pemerintah. Diabetes

mellitus masuk dalam 5 besar penyakit terbanyak yang diderita pasien rawat inap.

Pada tahun 2005 dan 2006 jumlah kasus diabetes mellitus rawat inap berturut-

turut 337 dan 414 kasus (Anonim, 2006). Masalah utama dari diabetes mellitus

adalah adanya komplikasi yang menyebabkan pemberian obat cenderung

polifarmasi (Anonim, 2008; Tandra, 2008) ).

Obat merupakan komponen penting dalam pelayanan kesehatan, bahkan

penggunaan obat mencapai 40% dari seluruh biaya pelayanan kesehatan. Terapi

obat terutama ditujukan untuk meningkatkan kualitas hidup pasien, dengan cara

yaitu:

1. Mengobati penyakit,

2. Menghilangkan atau mengurangi gejala sakit,

3. Menghentikan atau memperlambat proses penyakit serta

4. Mencegah penyakit atau gejalanya.

Meskipun memberikan keuntungan, penggunaan obat dapat

menyebabkan pasien mengalami masalah terapi obat yaitu suatu peristiwa yang

tidak diinginkan dialami oleh pasien berkaitan dengan terapi obat (Aslam, 2003;

Cipole et al., 2004).

Sebuah penelitian pada pasien ambulatori yang menerima pelayanan

kefarmasian dari ahli farmasi. Di Minnesota ditemukan dari 1598 pasien 70%

mengalami masalah terapi obat diantaranya membutuhkan terapi tambahan, dosis

terlalu rendah dan kebutuhan obat tidak terpenuhi. Di Australia Selatan

ditemukan dari 982 pasien 90% mengalami masalah terapi obat diantaranya

Page 11: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

kebutuhan obat tidak terpenuhi, butuh terapi tambahan dan terapi obat tidak

efektif (Rao et al, 2007).

Belum banyak penelitian mengenai masalah terapi obat yang terjadi

pada pasien rumah sakit di Indonesia. Sebuah penelitian tentang problem

penggunaan Antibiotik pada pasien sepsis geriatri di instalasi rawat inap bangsal

Beugenvil RSUP Dr.Sardjito Yogyakarta ditemukan beberapa masalah terapi

obat yaitu terapi obat yang tidak perlu 12,5%, indikasi yang tidak terobati 7,5%,

salah obat 32,5%, dosis terlalu rendah 22,5%,dosis terlalu tinggi 15%, reaksi obat

yang tidak diinginkan 7,5%, obat tidak terpenuhi 2,5% (www.usd.ac.id).

Berdasarkan uraian diatas peneliti tertarik untuk melakukan penelitian

tentang masalah terapi obat pada penatalaksanaan diabetes mellitus diruang rawat

inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa sehingga dapat menjadi bahan masukan

guna menunjang upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan dan kefarmasian

di Rumah Sakit.

1.2 Kerangka Pikir Penelitian

Variabel Bebas Variabel

terikat

1. Terapi obat yang tidak perlu

2. Butuhkan terapi tambahan

3. Terapi obat tidak efektif

4. Dosis terlalu rendah

5. Reaksi obat merugikan

6. Dosis terlalu tinggi

7. Kebutuhan obat tidak terpenuhi

Masalah terapi obat

Page 12: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

1.3 Rumusan Masalah

Apakah terjadi masalah terapi obat pada penatalaksanaan diabetes

mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa.

1.3 Hipotesis

Terjadi masalah terapi obat pada penatalaksanaan diabetes mellitus di

ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa.

1.5 Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana masalah terapi

obat yang terjadi pada penatalaksanaan diabetes mellitus di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa.

1.6 Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat pada BPK-

RSUD Langsa sebagai bahan masukan guna menunjang upaya peningkatan mutu

pelayanan kesehatan dan kefarmasian di Rumah Sakit.

Page 13: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Diabetes

Diabetes adalah gangguan metabolisme yang ditandai oleh hiperglikemia

yang berhubungan dengan abnormalitas metabolisme karbohidrat, lemak dan

protein (Sukandar, 2008).

2.1.1 Jenis-jenis Diabetes Mellitus

2.1.1.1 Diabetes Mellitus Tipe I

Diabetes tipe I juga disebut diabetes tergantung insulin (insulin-dependent

diabetes). Karena biasanya terjadi pada usia yang sangat muda, dulu diabetes tipe

ini disebut juga juvenile diabetes. Namun kedua istilah ini sudah ditinggalkan

karena diabetes tipe I kadang juga ditemukan pada usia dewasa. Di samping itu,

diabetes tipe lain bisa juga diobati dengan suntikan insulin (Tandra,2008).

Penyakit ini merupakan salah satu penyakit autoimun (kondisi dimana sistem

kekebalan tubuh berbalik menjadi merusak tubuh). Di dalam pankreas terdapat

kelompok sel yang disebut kepulauan Langerhans (islets of Langerhans). Ada

beberapa jenis kepulauan langerhans, diantaranya sel jenis alfa (α) dan beta (ß).

Insulin dibuat oleh sel beta. Jika jumlah gula darah meningkat, sel-sel beta

tersebut membuat insulin lalu melepasnya kedalam pembuluh darah. Pada

penderita diabetes tipe I, sel-sel beta diserang oleh sistem kekebalan tubuh dan

secara perlahan akan hancur. Penyebab serangan terhadap sistem kekebalan tubuh

belum dapat dipastikan dan masih teori. Meskipun penghancuran sel berlangsung

bertahun-tahun (5-7 tahun), gejala-gejala diabetes mellitus tidak akan muncul

sampai sekitar 80% sel beta rusak (Arora, 2007). Teori lain juga menyebutkan

Page 14: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

bahwa kerusakan pankreas adalah akibat pengaruh genetik (keturunan) dan

infeksi virus (Tandra, 2008).

2.1.1.2 Diabetes tipe II

Diabetes tipe II disebut juga diabetes tidak tergantung insulin (non-insulin

dependent diabetes mellitus). Diabetes tipe ini muncul pada usia dewasa dan

disebabkan karena kurangnya produksi insulin atau tidak efektifnya penggunaan

insulin (Arora,2007). Kemungkinan lain terjadinya diabetes tipe II adalah bahwa

sel-sel jaringan tubuh dan otot tidak peka atau sudah resisten terhadap insulin

sehingga glukosa tidak dapat masuk kedalam sel dan akhirnya tertimbun dalam

darah. Keadaan ini umumnya terjadi pada orang gemuk atau mengalami obesitas

(Tandra,2008).

2.1.1.3 Diabetes Mellitus Gestasional

Diabetes mellitus gestasional adalah keadaan diabetes yang timbul selama

masa kehamilan, dan biasanya berlangsung hanya semantara. Keadaan ini terjadi

karena pembentukan hormon pada ibu hamil yang menyebabkan resistensi insulin

(Tandra, 2008).

2.1.2 Gejala Klinik

Diabetes seringkali muncul tanpa gejala. Namun demikian ada beberapa

gejala yang harus diwaspadai sebagai isyarat kemungkinan diabetes. Gejala yang

sering dirasakan penderita diabetes antara lain poliuria (sering buang air besar),

polidipsia (sering haus), dan polifagia (banyak makan/mudah lapar). Selain itu

sering pula muncul keluhan penglihatan kabur, koordinasi gerak anggota tubuh

terganggu, kesemutan pada tangan dan kaki, timbul gatal-gatal yang sering kali

Page 15: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

sangat mengganggu dan berat badan menurun tanpa sebab yang jelas (Ditjen Bina

Farmasi & ALKES, 2005).

2.1.3. Komplikasi

Diabetes yang tidak terkontrol dengan baik dapat menimbulkan

komplikasi akut dan kronis. Berikut ini akan diuraikan beberapa komplikasi yang

sering terjadi dan harus diwaspadai.

2.1.3.1 Komplikasi Akut

Komplikasi akut terjadi secara mendadak, keluhan dan gejalanya terjadi

dengan cepat dan biasanya berat.

2.1.3.1.1 Hipoglikemia

Hipoglikemia adalah gejala yang timbul akibat tubuh kekurangan glukosa,

ditandai dengan gejala klinis penderita merasa pusing, lemas, gemetar,

pandangan berkunang-kunang, pitam (pandangan menjadi gelap), keluar keringat

dingin, detak jantung meningkat, sampai hilang kesadaran. Apabila tidak segera

ditolong dapat terjadi kerusakan otak dan akhirnya kematian. Pada hipoglikemia,

kadar glukosa plasma penderita kurang dari 50 mg/dl, walaupun ada orang-orang

tertentu yang sudah menunjukkan gejala hipoglikemia pada kadar glukosa plasma

diatas 50 mg/dl. Kadar glukosa darah yang terlalu rendah menyebabkan sel-sel

otak tidak mendapatkan pasokan energi sehingga tidak dapat berfungsi bahkan

dapat rusak (Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

2.1.3.1.2 Ketoasidosis Diabetes

Ketoasidosis muncul pada penderita diabetes tipe I, penyakit ini timbul

karena jumlah gula darah yang selalu tinggi. Gula darah terus terkumpul dalam

tubuh karena sel-sel tubuh tidak mampu menyerapnya untuk membentuk energi.

Page 16: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Oleh karena glukosa tidak tersedia, tubuh membakar lemak sebagai sumber

energi dan menghasilkan sisa yang disebut keton. Penumpukan keton didalam

darah disebut ketosis. Penumpukan keton dalam tubuh selama beberapa hari akan

menyebabkan tubuh kekurangan cairan karena urin akan terus dikeluarkan untuk

membuang keton. Hal ini menyebabkan dehidrasi yang membuat pH darah

menjadi asam. Proses ketoasidosis pun dimulai. Bila tidak disadari dan tidak

langsung dirawat, ketoasidosis dapat menyebabkan koma dan kematian (Arora,

2007).

Gejala yang timbul akibat adanya keton yang meningkat dalam darah,

antara lain nafas bau keton atau aseton, nafsu makan menurun, mual, muntah,

nyeri perut, rasa haus, banyak minum, bingung, mengantuk, kesadaran menurun

sampai koma (Tandra, 2008).

2.1.3.2 Komplikasi Kronis

2.1.3.2.1 Kerusakan Saraf (Neuropathy)

Kerusakan saraf adalah komplikasi diabetes yang paling sering terjadi.

Sistem saraf tubuh kita terdiri dari susunan saraf pusat yaitu otak dan sumsum

tulang belakang, susunan saraf perifer di otot, kulit dan organ lain, serta susunan

saraf otonom yang mengatur otot polos dijantung dan saluran cerna.

Baik penderita diabetes tipe I maupun tipe II bisa terkena neuropati. Hal

ini biasanya terjadi setelah glukosa darah terus tinggi tidak terkontrol dengan

baik dan berlangsung sampai 10 tahun atau lebih. Apabila glukosa darah dapat

diturunkan menjadi normal, kadang perbaikan saraf bisa terjadi. Dalam jangka

lama, glukosa darah yang tinggi akan melemahkan dan merusak dinding

pembuluh darah kapiler yang memberi makan ke saraf sehingga terjadi kerusakan

Page 17: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

saraf yang disebut neuropati diabetik (Diabetic Neuropathy). Akibatnya saraf

tidak bisa mengirim atau menghantar pesan-pesan rangsangan impuls saraf, salah

kirim atau terlambat kirim. Keluhan yang timbul bisa bervariasi, mungkin nyeri

pada tangan dan kaki atau gangguan pecernaan, bermasalah dengan kontrol

buang air besar atau buang air kecil (Tandra, 2008).

2.1.3.2.2 Kerusakan Ginjal (Nephropathy)

Ginjal manusia terdiri dari dua juta nefron dan berjuta-juta pembuluh

darah kecil-kecil yang disebut kapiler. Kapiler ini berfungsi sebagai saringan

darah. Bahan yang tidak berguna bagi tubuh akan dibuang ke urine atau kencing.

Kerusakan saringan ginjal timbul akibat glukosa darah yang tinggi (umumnya

diatas 200 mg/dl), lamanya diabetes yang diperberat oleh tekanan darah tinggi.

Makin lama terkena diabetes dan makin lama terkena tekanan darah tinggi, pasien

makin mudah terkena kerusakan ginjal (Tandra, 2008).

2.1.3.2.2 Kerusakan Mata (retinopathy)

Diabetes mellitus dapat merusak mata dan menjadi penyebab kebutaan.

Struktur retina terdiri dari beberapa lapisan. Sinar mencapai saraf khusus yang

dinamakan photoreceptors. Serabut-serabut saraf berkumpul di optic disk atau

blind spot dan meneruskan impuls saraf dan menghantarkan informasi

penglihatan ke otak. Retina mendapatkan makanan dari banyak pembuluh darah

kapiler yang sangat kecil. Glukosa darah yang tinggi bisa merusak pembuluh

darah retina. Penyebab utama retinopati adalah diabetes. Ada dua macam

retinopati yaitu retinopati yang non-proliferatif, terjadi pembengkakan dan

kelemahan retina dan retinopati yang proliferatif, terjadi pendarahan pembuluh

darah retina serta terbentuk pembuluh darah baru yang rapuh dan mudah

Page 18: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

berdarah. Pendarahan dapat mengganggu penglihatan. Demikian juga jaringan

parut pembuluh darah merusak retina dan membuat mata kabur (Tandra, 2008).

2.1.4. Penatalaksanaan Diabetes Mellitus

Penatalaksanaan diabetes mempunyai tujuan untuk menjaga agar kadar

glukosa plasma berada dalam kisaran normal dan mencegah atau meminimalkan

kemungkinan terjadinya komplikasi diabetes. Pada dasarnya ada dua pendekatan

dalam penatalaksanaan diabetes, pendekatan tanpa obat (diet, Olah raga,

Penyuluhan) dan pendekatan dengan obat (Obat hipoglikemik oral dan insulin)

(Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

2.1.4.1 Pengaturan Diet

Diet yang dianjurkan adalah makanan dengan komposisi yeng seimbang

dalam hal karbohidrat 60-70%, protein 10-15% dan lemak 20-25%. Diet juga

mencakup serat, vitamin dan mineral. Penurunan berat badan telah dibuktikan

dapat mengurangi resistensi insulin dan memperbaiki respon sel-sel β terhadap

stimulus glukosa.

Selain jumlah kalori, pilihan jenis bahan makanan juga sebaiknya

diperhatikan. Masukan kolesterol tetap diperlukan namun jangan melebihi 300

mg/hari. Sumber lemak diupayakan yang berasal dari bahan nabati yang

mengandung lebih banyak asam lemak tak jenuhdibanding asam lemak jenuh

(Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

2.1.4.2. Olah Raga

Berolah raga secara teratur dapat menurunkan dan menjaga kadar gula

darah tetap normal. Beberapa contoh olah raga yang disarankan antara lain : jalan

atau lari pagi, bersepeda, berenang dan lain sebagainya. Olah raga aerobic ini

paling tidak dilakukan selama total 30-40 menit per hari didahului dengan

Page 19: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

pemanasan 5-10 menit dan di akhiri pendinginan antara 5-10 menit. Olah raga

dapat meningkatkan kepekaan sel terhadap insulin. Olah raga juga dapat

meningkatkan pemakaian glukosa oleh sel sehingga kadar glukosa darah turun

(Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

2.1.4.3. Insulin

Terapi insulin merupakan satu keharusan bagi penderita diabetes tipe 1.

pada diabetes tipe 1, sel-sel β langerhans kelenjar pancreas penderita rusak,

sehingga tidak dapat memproduksi insulin. Sebagai penggantinya maka penderita

diabetes tipe 1 harus mendapat insulin eksogen untuk membantu agar

metabolisme karbohidrat di dalam tubuhnya dapat berjalan normal. Walaupun

sebagian besar penderita diabetes tipe 2 tidak memerlukan terapi insulin, namun

hampir 30 % ternyata memerlukan terapi insulin disamping terapi hipoglikemik

oral (Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

Farmakokonetik

Waktu paruh insulin pada orang normal sekitar 5-6 menit dan memanjang

pada pasien diabetes mellitus yang membentuk antibodi terhadap insulin.

Hormon ini terutama dimetabolisme di hati, ginjal dan otat. Mengalami filtrasi di

ginjal, kemudian diserap kembali di tubulus ginjal yang juga merupakan tempat

metabolismenya. Gangguan fungsi ginjal yang berat lebih berpengaruh terhadap

kadar insulin di darah dibandingkan gangguan hati (Sukandar dkk, 2008).

Page 20: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Penggolongan Sediaan Insulin

Sediaan insulin untuk terapi dapat digolongkan menjadi 4 kelompok yaitu:

1. Insulin masa kerja singkat (Short-acting insulin)disebut juga insulin

regular

2. Insulin masa kerja sedang (Intermediate-acting)

3. Insulin masa kerja sedang dengan mula kerja cepat

4. Insulin masa kerja panjang (Long-acting insulin) (Ditjen Bina Farmasi

dan ALKES, 2005).

Respon individual terhadap insulin sangat beragam, oleh sebab itu sediaan

insulin mana yang diberikan kepada seorang penderita dan berapa frekuensi

penyuntikan ditentukan secara individual, bahkan sering kali memerlukan

penyesuaian dosis terlebih dahulu. Umumnya pada tahap awal diberikan insulin

dengan kerja sedang, kemudian ditambahkan insulin dengan kerja singkat untuk

mengatasi hiperglikemia setelah makan, sedangkan insulin kerja sedang

umumnya diberikan satu atau dua kali sehari dalam bentuk suntikan subkutan

(Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

2.1.4.3. Obat Antidiabetik Oral

Obat-obat antidiabetik oral terutama ditujukan untuk membantu

penanganan pasien diabetes mellitus tipe 2 . Tergantung pada tingkat keparahan

penyakit dan kondisi pasien, farmakoterapi antidiabetik oral dapat dilakukan

dengan menggunakan satu jenis obat atau kombinasi dari dua jenis obat (Ditjen

Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

Page 21: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Penggolongan Obat Antidiabetik Oral

Berdasakan mekanisme kerjanya, obat-obat antidiabetik oral dapat dibagi

menjadi 3 golongan yaitu (Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

1. Obat-obat yang meningkatkan sekresi insulin, meliputi obat antidiabetik

oral golongan sulfonylurea dan glinida (meglitinida dan turunan

fenilalinin).

2. Obat-obat yang dapat meningkatkan sensitifitas sel terhadap insulin,

meliputi obat-obat antidiabetik golongan biguanida dan tiazilidindion,

yang dapat membantu tubuh untuk memanfaanatkan insulin secara efektif.

3. inhibitor katabolisme karbohidrat, antara lain inhibitor alfa-glukosidase.

Golongan sulfonilurea

Sulfonilurea bekerja merangsang sekresi insulin pada pankreas sehingga

hanya efektif bila sel beta pankreas masih dapat berproduksi (Sukandar dkk,

2008). Absorpsi senyawa-senyawa sulfonilurea melalui usus cukup baik,

sehingga dapat diberikan peroral. Setelah diabsorpsi obat ini tersebar ke

seluruhan cairan ekstrasel. Dalam plasma sebagian terikat pada protein plasma

terutama albumin (70-90%) (Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

Ada beberapa senyawa antidiabetik oral golongan sulfonilurea yaitu

golongan sulfonylurea generasi pertama yaitu asetoheksamin, klorpropamida,

tolazamida dan tolbutamida dan generasi kedua antara lain gliburide

(glibenklamide), glipizida, gliklazida, glimepiride dan gliquidon. Senyawa-

senyawa ini umumnya tidak terlalu berbeda efektifitasnya, namun berbeda dalam

farmakokinetiknya, yang harus dipertimbangkan dengan cermat dalam pemilihan

obat yang cocok untuk masing-masing pasien dikaitkan dengan kondisi kesehatan

Page 22: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

dan terapi lain yang tengah dijalani pasien (Ditjen Bina Farmasi dan ALKES,

2005).

1. Sulfonilurea generasi pertama

Tolbutamida diabsorpsi dengan baik tetapi cepat dimetabolisme dalam

hati. Masa kerjanya relatif singkat, dengan waktu paruh eliminasi 4-5 jam

(Katzung, 2002). Dalam darah tolbutamid terikat protein plasma. Di dalam hati

obat ini diubah menjadi karboksitolbutamid dsn diekskresi melalui ginjal

(Suharto dan Handoko, 1995).

Asektoheksamid dalam tubuh cepat sekali mengalami biotransformasi,

masa paruh plasma 0,5-2 jam. Tetapi dalam tubuh obat ini diubah menjadi 1-

hidroksilheksamid yang ternyata lebih kuat efek hipoglikemianya daripada

asetoheksamid sendiri. Selain itu 1-hidroksilheksamid juga memperlihatkan masa

paruh yang lebih panjang, kira-kira 4-5 jam. Kira-kira 10% dari metabolit

asetoheksamid diekskresikan melalui empedu dan dikeluarkan bersama tinja

(Suharto dan Handoko, 1995).

Tolazamid diserap lebih lambat di usus daripada sulfonilurea yang lainnya

dan efeknya pada glukosa darah tidak segera tampak dalam beberapa jam setelah

pemberian. Waktu paruhnya sekitar 7 jam (Katzung, 2002).

Klorpropamid cepat diserap oleh usus, 70-80% dimetabolisme dalam hati

dan metabolitnya cepat diekskresi melalui ginjal. Dalam darah obat ini terikat

albumin, masa paruhnya kira-kira 36 jam sehingga efeknya masih terlihat

beberapa hari setelah pengobatan dihentikan (Suharto dan Handoko, 1995).

Page 23: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

2. Sulfonilurea generasi kedua

Gliburid (glibenklamid) dimetabolisme dihati, hanya 21% metabolit

dieksresi melalui urin dan sisanya dieksresi melalui empedu dan ginjal. Gliburid

efektif dengan pemberian dosis tunggal. Bila pemberian dihentikan obat akan

bersih dari serum sesudah 36 jam. Gliburud terutama kontraindikasi pada

kerusakan hati dan pada pasien dengan insufisiensi ginjal (Suharto dan Handoko,

1995; Katzung, 2002).

Glipizid memiliki waktu paruh 2-4 jam, 90% glipizid dimetabolisme

dalam hati menjadi produk yang tidak aktif dan 10% diekskresikan tanpa

perubahan melalui ginjal (Katzung, 2002).

Glimepiride dapat mencapai penurunan glukosa darah dengan dosis

paling rendah dari semua semua senyawa sulfonilurea. Satu dosis tunggal sebesar

1 mg terbukti efektif dan dosis harian maksimal yang dianjurkan adalah 8 mg.

Glimepiride mempunyai waktu paruh 5 jam dan dimetolosme secara lengkap

oleh hati menjadi produk yang tidak aktif (Katzung, 2002).

Golongan Meglitinida dan Turunan

Obat-obat antidiabetik oral golongan glinida ini merupakan obat

antidiabetik oral generasi baru yang cara kerjanya mirip sulfonylurea. Kedua

golongan senyawa antidiabetik oral ini bekerja meningkatkan sintesis dan sekresi

insulin oleh kelenjar pancreas. Umumnya senyawa obat antidiabetik golongan

meglitinida dan turunan fenilalanin ini dipakai dalam bentuk kombinasi dengan

obat-obat antidiabetik oral lainnya (Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

Page 24: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Golongan Biguanid

Obat antidiabetik oral golongan biguanid bekerja langsung pada hati

(hepar), menurunkan produksi glukosa hati. Senyawa-senyawa golongan

biguanid tidak merangsang sekresi insulin dan hampir tidak pernah menyebabkan

hipoglikemia. Satu-satunya senyawa biguanid yang masih dipakai sebagai obat

antidiabetik oral saat ini adalah metformin (Ditjen Bina Farmasi dan ALKES,

2005).

Golongan Tiazolidindion

Golongan Tiazolidindion bekerja meningkatkan kepekaan tubuh terhadap

insulin dengan jalan berikatan dengan PPAR (peroxisome proliferator activated

receptor-gamma) di otot, jaringan lemak dan hati untuk menurunkan resistensi

insulin. Senyawa-senyawa Tiazolidindion juga menurunkan glikoneogenesis

(Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

Golongan inhibitor alfa Glukosidase

Senyawa-senyawa inhibitor alfa glukosidase bekerja menghambat enzim

alfa glukosidase yang terdapat pada dinding usus halus. Enzim-enzim alfa

glukosidase (maltose, isomaltase, glukomaltase dan sucrose) berfungsi untuk

menghidrolisa oligosakarida , pada dinding usus halus. Inhibisi kerja enzim ini

secara efektif dapat mengurangi pencernaan karbohidrat kompleks dan

absorbsinya, sehingga dapat mengurangi peningkatan kadar glukosa post pandrial

pada penderita diabetes (Ditjen Bina Farmasi dan ALKES, 2005).

Page 25: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Pelayanan kefarmasian

Pelayanan kefarmasian adalah praktek berpusat pada pasien yang dalam

pelaksanaannya mengambil tanggung jawab untuk kebutuhan pasien terkait obat

dalam mencapai hasil (outcomes) yang lebih baik dan untuk memperbaiki

kualitas hidup setiap pasien (Cipole et al., 2004)

Pelayanan farmasi tidak hanya menyediakan terapi obat, tetapi juga

keputusan dengan penggunaan obat yang tepat bagi penderita. Fokus dan konsep

pelayanan farmasi adalah kepedulian dan perhatian pribadi terhadap kesehatan

orang lain. Dalam pelayanan farmasi apoteker memberikan kontribusi

pengetahuan dan ketrampilan, guna memastikan hasil terapi optimal dari

penggunaan obat (Siregar dan Amalia, 2004).

Sasaran dari pelayanan farmasi adalah meningkatkan mutu kehidupan

seorang penderita, melalui pencapaian hasil terapi yang pasti berkaitan dengan

obat. Hasil yang diusahakan oleh farmasi yaitu:

1. kesembuhan penderita

2. peniadaan atau pengurangan gejala

3. menghentikan atau memperlambat suatu proses penyakit

4. pencegahan suatu penyakit atau gejalanya (Siregar dan Amalia, 2004).

Fungsi utama dari pelayanan kefarmasian adalah:

1. mengidentifikasi masalah yang berkaitan dengan penggunaan obat (DRP=

drug related problem) baik yang potensial maupun yang nyata.

2. memecahkan DRP yang nyata

3. mencegah DRP yang potensial (Muhlis, 2008).

Page 26: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Untuk memudahkan identifikasi DRP, Cipole, Strand dan Morley (1998)

mengemukakan ada 8 masalah terkait terapi obat yaitu:

1. adanya indikasi penyakit yang tidak tertangani

penderita mempunyai gangguan kesehatan yang memerlukan terapi obat

tetapi pasien tidak mendapat obat untuk indikasi penyakitnya.

2. pemberian obat tanpa indikasi

penderita memerlukan terapi obat tetapi mendapatkan obat yang

indikasinya tidak ada.

3. pemilihan obat tidak tepat /salah obat

penderita memerlukan terapi obat tetapi mendapatkan obat yang salah

4. dosis obat subterapeutik

penderita memerlukan terapi obat dan mendapatkan obat yang tepat tetapi

diberikan dalam dosis subterapi.

5. dosis obat berlebih

penderita mendapat masalah kesehatan karena menggunakan obat

berlebihan/toksisitas

6. efek obat tidak dikehendaki

penderita mendapat masalah kesehatan karena efek samping obat.

7. interaksi obat

penderita mengalami masalah kesehatan karena interaksi obat dengan

obat, obat dengan makanan dan obat dengan uji laboratorium.

Page 27: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

8. penderita gagal menerima obat

penderita memerlukan terapi obat tetapi gagal memperoleh obat, karena

alasan ekonomi, kepatuhan atau ketersediaan obat ((Ditjen Bina Farmasi

dan ALKES, 2005).

Cipole et al., (2004) mengemukakan ada 7 masalah terapi obat yang

mungkin terjadi yaitu:

1. Terapi obat yang tidak perlu

- Penderita menerima polifarmasi untuk indikasi yang memerlukan terapi

obat tunggal

- Kondisi kesehatan lebih tepat diobati dengan terapi non obat

- Penggunaan terapi obat untuk mencegah reaksi merugikan disebabkan

oleh obat lain

- Masalah kesehatan penderita berhubungan dengan penyalahgunaan obat,

alkohol atau merokok

2. Butuh terapi tambahan

- Kondisi keshatan memerlukan tambahan terapi obat untuk mencapai efek

sinergis.

- Terapi obat untuk pencegahan diperlukan untuk mengurangi resiko dari

perkembangan baru kondisi penyakit.

3. Terapi obat tidak efektif

- Obat yang digunakan bukan yang paling efektif untuk masalah kesehatan

- Kondisi kesehatan sukar disembuhkan oleh obat

- Bentuk sediaan obat tidak tepat

- Obat yang digunakan bukan yang efektif untuk indikasi

Page 28: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

4. Dosis terlalu rendah

- Dosis yang diberikan terlalu rendah untuk menghasilkan respon yang

diinginkan.

- Interaksi obat mengurangi jumlah obat aktif yang tersedia.

- Lamanya terapi obat terlalu pendek untuk menghasilkan respon yang

diinginkan.

-

5. Reaksi obat merugikan

- Penggunaan obat menyebabkan terjadinya reaksi yang tidak diinginkan

yang tidak terkait dengan dosis.

- Adanya interaksi obat menyebabkan reaksi yang tidak diiginkan yang

tidak terkait dengan dosis.

- Takaran dosis diberikan atau dirubah terlalu cepat

- Penggunaan obat menyebabkan reaksi alergi

- Penggunaan obat adalah kontraindikasi untuk faktor resiko

6. Dosis terlalu tinggi

- Dosis yang diberikan terlalu tinggi

- Frekuensi dosis terlalu pendek

- Terjadinya interaksi obat yang menghasilkan reaksi toksik dari obat

7. Kebutuhan tidak terpenuhi

- Pasien tidak mengerti cara menggunakan obat

- Pasien lebih suka tidak mengambil obat

- Pasien lupa mengambil obat

- Obat yang diberikan terlalu mahal untuk pasien

Page 29: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

- Obat tidak tersedia untuk pasien

- Pasien tidak dapat minum atau menggunakan obat sendiri dengan tepat.

Page 30: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian dilakukan pada bulan Agustus 2007- Januari 2008, di ruang

rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa. Penentuan tempat penelitian

dilakukan secara purposive (Notoatmodjo,2005). Alasan pemilihan lokasi

penelitian ini adalah:

a) Belum pernah dilakukan penelitian tentang masalah terapi obat pada

penatalaksanaan diabetes mellitus diruang rawat inap penyakit dalam BPK-

RSUD Langsa.

b) Populasi penderita diabetes mellitus di BPK-RSUD Langsa cukup memadai

sehingga memudahkan untuk dilakukan penelitian.

3.2 Metode Penelitian

Penelitian dilakukan secara prospektif yaitu penelitian yang bersifat

melihat kedepan (forward looking) (Notoatmodjo, 2005) dengan metode

deskriptif yang bertujuan membuat gambaran tentang masalah terapi obat pada

penatalaksanaan diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-

RSUD Langsa.

3.3 Data Penelitian

Data penelitian adalah satuan informasi dari status kesehatan penderita

diabetes mellitus yang dirawat di ruang Kelas III dan IIb BPK RSUD Langsa

yang meliputi identitas penderita, anamnesis, diagnosis penyakit, pengobatan dan

lembaran laboratorium.

Page 31: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

3.4 Rancangan Penelitiaan

3.4.1 Pengumpulan Data

Data yang dikumpulkan berupa status kesehatan penderita diabetes

mellitus yang dirawat di ruang Kelas III dan IIb, meliputi identitas penderita,

anamnesis, diagnosis penyakit, pengobatan dan lembaran laboratorium, dilakukan

mulai penderita masuk sampai keluar rumah sakit selama bulan Agustus 2007

sampai bulan Januari 2008.

3.4.2 Pengolahan Data

Data yang diperoleh dibuat rekapitulasi dalam sebuah tabel yang memuat

identitas penderita, diagnosis penyakit penyerta dan komplikasi, obat yang

diperoleh beserta aturan pakai dan dosis, lama pemberian, jumlah dan macam

obat, dan lama hari perawatan, kemudian dilakukan analisis lebih lanjut untuk

menilai masalah terapi obat yang terjadi dan disajikan dalam bentuk tabel.

3.5 Definisi Operasional

a. Penderita diabetes mellitus yang dimaksud adalah semua pasien diabetes

mellitus tipe 1 dan tipe 2 di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD

Langsa selama agustus 2007 sampai januari 2008.

b. Terapi obat yang dimaksud adalah semua jenis obat yang digunakan pasien

diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa

selama agustus 2007 sampai januari 2008.

Page 32: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Jumlah penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam

BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008.

Jumlah penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam

BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008 dapat dilihat

pada tabel 4.1

Tabel 4.1 Jumlah penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam

BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008

Jumlah Penderita Jenis DM Usia

(Tahun)

Lama

Perawatan

(hari)

Kadar Gula Darah

Sewaktu Masuk Rumah

Sakit (mg/dl) Laki-Laki Perempuan Tipe

1

Tipe

2

42 54 12 84 24 - 84 1 s/d 18 42 - 513

Total : 96

Keterangan : DM = Diabetes Mellitus

Tabel 4.1 menunjukkan bahwa jumlah penderita DM di ruang rawat inap

penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama bulan agustus 2007 – januari 2008

adalah 96 orang yang terdiri dari 54 perempuan dan 42 laki-laki dengan variasi

usia 24 sampai 84 tahun, yang menderita DM tipe 1 sebayak 12 orang dan tipe 2

sebayak 84 orang, Lama perawatan 1 sampai 18 hari dan kadar gula darah

sewaktu masuk rumah sakit antara 42 mg/dl sampai 513 mg/dl.

4.2 Penggunaan Obat Antidiabetik

Frekuensi Penggunaan obat antidiabetik pada penderita diabetes mellitus

di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus

2007 – Januari 2008, dapat dilihat pada tabel 4.2 berikut ini.

Page 33: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Tabel 4.2 Frekuensi penggunaan obat antidiabetik pada penderita diabetes

mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa

selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008 No Nama Obat Frekuensi %

1 Antidiabetik Parenteral

a. Actrapid

b. Mixtard

20

5

15,62

3,91

Jumlah 25 19,53

2 Antidiabetik Oral

a. Glucodex (Gliklazid)

b. Glimepiride

c. Glibenklamid

d. Gliquidone

e. Glucophage (Metformin)

f. Acarbose

25

28

5

21

23

1

19,51

21,87

3,91

16,41

17,97

0,78

Jumlah 103 80,47

Total 128 100

Tabel 4.2 menunjukkan bahwa ditemukan 128 penggunaan obat

antidiabetik, disini terlihat bahwa ada penderita yang mendapat lebih dari satu

macam obat antidiabetik. Berdasarkan tabel diatas diketahui bahwa penderita

lebih banyak mendapatkan obat antidiabetik oral (80,47%) dari pada terapi

insulin (19,53%). Hal ini disebabkan karena pada penelitian ini lebih banyak

ditemukan pasien DM tipe 2 dari pada DM tipe 1. Terapi insulin diindikasikan

terutama untuk DM tipe 1 karena pada DM tipe 1 terjadi kerusakan pankreas

sehingga tidak dapat memproduksi hormon insulin jadi pasien harus

mendapatkan insulin eksogen untuk mengatasi kadar gula darah yang tinggi. Pada

DM tipe 2 terapi insulin diberikan apabila terapi obat antidiabetik oral gagal

(Tandra,2008).

Hampir semua obat antidiabetik oral yang digunakan penderita selama

periode penelitian ini adalah golongan sulfonilurea yang terdiri dari glimepiride

21,87%, gliklazid 19,51%, gliquidone 16,41% dan glibenklamid 3,91%. Obat

antidiabetik oral golongan lain yang digunakan adalah golongan biguanid yaitu

Page 34: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

metformin 17,97% dan golongan penghambat alfa glukosidase yaitu acarbose

0,78%. Glyburid, glipizide, glimepiride dan chlorpropamide lebih efektif dalam

menurunkan kadar gula darah di bandingkan dengan acetohexamine, tolazamide

atau tolbutamide. Glimepiride mempunyai insiden hipoglikemik yang paling

rendah (Setter et al, 2002).

4.3 Penilaian Masalah Terapi Obat

Kriteria masalah terapi obat yang dinilai pada penelitian ini menurut

Cipolle et al., (2004) yaitu:

1. terapi obat yang tidak perlu

2. butuh terapi tambahan

3. terapi obat tidak efektif

4. dosis terlalu rendah

5. reaksi obat merugikan

6. dosis terlalu tinggi

7. kebutuhan obat tidak terpenuhi

Page 35: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Hasil penilaian masing-masing kriteria masalah terapi obat dapat dilihat

pada tabel 4.3.

Tabel 4.3 Masalah terapi obat yang terjadi pada penderita diabetes mellitus di

ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama bulan

Agustus 2007 – Januari 2008

No Kriteria Masalah Terapi

Obat

MTO (+) MTO ( - ) Total

Jumlah % Jumlah % Jumlah %

1 Terapi obat yang tidak perlu 26 26,32 70 71,87 96 100

2 Butuh terapi tambahan 0 0 96 100 96 100

3 Terapi obat tidak efektif 8 8,32 89 91,68 96 100

4 Dosis terlalu rendah 12 12,48 84 87,52 96 100

5 Reaksi obat merugikan 14 14,57 82 85,43 96 100

6 Dosis terlalu tinggi 9 9,37 87 90,63 96 100

7

Kebutuhan obat tidak

terpenuhi 7 7,29 89 92,70 96 100

Keterangan : MTO (+) = Terjadi Masalah Terapi Obat

MTO (-) = Tidak Terjadi Masalah Terapi Obat

Berdasarkan tabel 4.3 nampak kriteria masalah terapi obat yang

ditemukan adalah terapi obat yang tidak perlu 26,32%, terapi obat tidak efektif

8,32%, dosis terlalu rendah 12,48%, reaksi obat merugikan 14,57%, dosis terlalu

tinggi 9,37% dan kebutuhan obat tidak terpenuhi 7,29%.

4.3.1 Terapi Obat yang tidak perlu

Terapi obat yang tidak perlu yang terjadi pada penderita diabetes mellitus

di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus

2007 – Januari 2008 dapat dilihat pada tabel 4.4.

Page 36: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Tabel 4.4 Terapi obat yang tidak perlu yang terjadi pada penderita diabetes

mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa

selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008

No Penyebab Obat Penyakit Jumlah %

1 mencegah terjadinya

reaksi obat yang

tidak diinginkan

Ranitidin Gout 5 5,20

Omeprazole Infeksi Saluran Kemih 1 1,04

Jumlah 6 6,24

2 penggunaan obat

tidak sesuai dengan

kondisi penyakit

Cefotaxime injeksi Dispepsia / Hipertensi 5 5,20

Ceftriaxon injeksi Dispepsia / Hipertensi 3 3,12

Ciprofloxacin Dispepsia / Hipertensi 2 2,08

Ofloxacin Anemia, Vertigo/PJK 2 2,08

Tramadol Ansietas / Hipertensi 2 2,08

Aspilet TB Paru 1 1,04

Neurobion inj Dispepsia 1 1,04

Gliseril Guaiakolat Batuk tak berdahak 1 1,04

Asam Folat Hipertensi 1 1,04

Na. Dicklofenat Vertigo /PJK 1 1,04

Nimost Dispepsia 1 1,04

Jumlah 20 20,08

Tabel 4.4 menunjukkan bahwa terapi obat yang tidak perlu yang

disebabkan oleh penggunaan obat untuk mencegah terjadinya reaksi yang tidak

diinginkan 6,24% dan penggunaan obat tidak sesuai dengan kondisi penyakit

20,08%.

Penggunaan obat untuk mencegah terjadinya reaksi obat yang tidak

diinginkan yaitu ranitidin 5,20% diberikan pada penderita gout yang

mendapatkan terapi kombinasi antara Na.diclofenak dan allopurinol (dapat

dilihat pada lampiran no.1,29) dan yang mendapatkan terapi allopurinol (dapat

dilihat pada lampiran no.25,45,56). Omeprazole 1,04% diberikan pada

penderita infeksi saluran kemih yang mendapatkan terapi Na.diclofenak (dapat

dilihat pada lampiran no.76), hal ini untuk mencegah efek samping kedua obat

tersebut yaitu gangguan lambung (Tjay, 2002). Sebaiknya penggunaan ranitidin

Page 37: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

dan omeprazole tidak perlu karena efek samping dari Na.diclofenak dan

allopurinol dapat dihindari dengan minum obat setelah makan.

Penggunaan Obat tidak sesuai dengan kondisi penyakit yang paling

banyak adalah penggunaan antibiotik yaitu cefotaxime injeksi 5,20%, ceftriaxon

injeksi 3,18%, ciprofloxacin 2,08% dan ofloxacin 2,08%. Penggunaan antibiotik

ini seharusnya tidak diberikan karena berdasarkan rekam medik penderita tidak

ada data yang menunjukkan bahwa pasien mengalami infeksi.

Antibiotik adalah bahan yang diproduksi oleh mikroorganisme atau bahan

serupa yang diproduksi secara sintetis yang dapat menghambat pertumbuhan atau

membunuh mikroorganisme. Penggunaan antibiotik bertujuan membasmi

mikroorganisme penyebab infeksi. Suatu konsekuensi yang tidak terelakkan dari

penggunaan antibiotik adalah timbulnya mikroorganisme yang resisten.

Penggunaan antibiotik yang berlebihan dan tidak tepat telah memotori

peningkatan dalam pemunculan patogen-patogen yang resisten terhadap berbagai

obat (Katzung, 2004).

4.3.2 Terapi obat tidak efektif

Terapi obat tidak efektif yang terjadi pada penderita diabetes mellitus di

ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007

– Januari 2008 dapat dilihat pada tabel 4.5.

Page 38: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Tabel 4.5 Terapi obat tidak efektif yang terjadi pada penderita diabetes mellitus

di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD Langsa selama bulan

Agustus 2007 – Januari 2008

No Penyebab Obat Penyakit Jumlah %

1

Obat yang diberikan

bukan yang paling

efektif

Gliquidone DM tipe 2

(KGD=531 mg/dl)

1 1,04

Hidroklortiazid DM dengan

Hipertensi

2 2,08

Jumlah 3 3,12

2 Bentuk sediaan

tidak tepat Metyl prednisolon tab.

DM dengan

Bronkitis 2 2,08

OMZ inj Dispepsia 1 1,04

Ranitidin inj Anemia 1 1,04

Metyl prednisolon tab. DM dengan Gout 1 1,04

Jumlah 5 5,20

Tabel 4.5 menunjukkan bahwa terapi obat tidak efektif yang terjadi

disebabkan oleh obat yang diberikan bukan yang paling efektif 2,08% dan bentuk

sediaan yang tidak tepat 5,20%.

Terapi obat tidak efektif disebabkan obat yang diberikan bukan yang

paling efektif terjadi pada penderita DM tipe 2 dengan kadar gula darah 513

mg/dl diberikan obat antidiabetik oral (gliquidone). Berdasarkan rekam medik

penderita kadar gula darah (513 mg/dl) dari mulai penderita masuk rumah sakit

(22/8/2007) sampai penderita keluar rumah sakit (29/8/2007) tidak menunjukkan

penurunan yang berarti. Sebaiknya pemberian terapi melalui parenteral (insulin).

Terapi insulin pada DM tipe 2 dapat diberikan apabila pemberian terapi oral

gagal (Tandra, 2008). Pemberian obat bukan yang paling efektif juga terjadi pada

penderita DM dengan hipertensi yang diberi terapi hidroklortiazid.

Hidroklortiazid dapat menghambat pengeluaran insulin dari pankreas (Stocley,

1999). Berdasarkan hal tersebut maka pemberian hidroklortiazid sebaiknya

diganti dengan diuretik lain seperti spironolakton atau furosemid.

Page 39: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Terapi obat tidak efektif disebabkan bentuk sediaan yang tidak tepat

adalah penggunaan OMZ injeksi pada penderita dispepsia dan penggunaan

ranitidin injeksi pada penderita anemia. Sebaiknya pemberian terapi dalam

bentuk tablet (oral) karena kondisi umum penderita yang masih bisa minum obat

oral. Bentuk sediaan tidak tepat juga terjadi pada penggunaan methyl prednisolon

tablet pada penderita DM dengan bronkitis dan penderita DM dengan gout.

Methyl prednisolon adalah glukokortikoid, dalam hepar glukokortikoid

merangsang enzim yang berperan dalam proses glikoneoginesis (pembentukan

glukosa) yaitu glukose-6-fosfatase, fruktose-1,6-difosfatase dan fosfoenol-

piruvat-karboksikinase mengakibatkan terjadinya peningkatan produksi glukosa

hepar. Glukokortikoid juga menyebabkan penurunan aktivitas reseptor insulin

pada jaringan yang sensitif terhadap insulin (Stockley, 1999;Munaf, 1994).

Berdasarkan hal tersebut sebaiknya pemberian methyl prednisolon tablet diganti

dengan dexametason injeksi.

4.3.3 Dosis terlalu rendah

Dari hasil penelitian ini terdapat 12 kasus (12,48%) dosis terlalu rendah

disebabkan oleh adanya interaksi obat. Penilaian interaksi obat berdasarkan

literatur, walaupun tidak ada data klinis pendukung dalam rekam medik

penderita.

Dosis terlalu rendah yang disebabkan oleh interaksi obat yang terjadi

pada penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD

Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008 dapat dilihat pada tabel 4.6.

Page 40: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Tabel 4.6 Dosis terlalu rendah yang disebabkan oleh interaksi obat yang terjadi

pada penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam

BPK-RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008

No obat 1 obat 2 jumlah %

1 glucodex (gliklazid) rifampicin 2 2,08

2 gliquidone rifampicin 2 2,08

3 gliquidone isoniazid 2 2,08

4 glucodex isoniazid 2 2,08

5 ciprofloxacin antasida 1 1,04

6 glimepiride isoniazid 1 1,04

7 glimepiride rifampicin 1 1,04

8 ciprofloxacin sucralfat 1 1,04

Jumlah 12 12,48

Berdasarkan tabel 4.6 dapat dilihat bahwa dosis terlalu rendah yang

disebabkan oleh interaksi obat yaitu glucodex (gliklazid)-rifampicin, gliquidone-

rifampicin, ciprofloxacin-antasida, glucodex-isoniazid dan gliquidone-isoniazid masing-

masing 2 kasus (2,08%), glimepiride-isoniazid, glimepiride-rifampicin dan

ciprofloxacin-sucralfat masing-masing 1 kasus (1,04%).

Tabel 4.6 menunjukkan bahwa interaksi obat yang sering terjadi adalah

obat-obat antidiabetik oral dengan obat-obat tuberkulosis yaitu gliklazid-

rifampicin, gliquidone-rifampicin, gliklazid-isoniazid dan gliquidone-isoniazid

masing-masing 2 kasus (2,08%) dan glimepiride-ripamficin dan glimepiriride-

isoniazid 1 kasus (1,04%). Rifampicin meningkatkan metabolisme obat

antidiabetik oral, sehingga menurunkan kadar dari obat antidiabetik oral

(Stockley, 2001;Sukandar dkk, 2008). Berdasarkan hal tersebut maka perlu

dipisahkan pemberian kedua obat tersebut yaitu obat antidiabetik oral diberikan

½ jam sebelum makan dan rifampicin diberikan 2 jam setelah makan.

Page 41: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Interaksi antara ciprofloxacin-antasida 1 kasus (1,04%). Interaksi ini

menyebabkan terjadinya pembentukan kompleks khelat antara kation antasida

dengan gugus 3-karbonil dan 4-oxo dari ciprofloxacin. Hal ini menyebabkan

berkurangnya kadar ciprofloxacin (Stockley, 1999). Menurut Stocley (1999)

Alumunium dan magnesium yang terkandung dalam antasida mengurangi

bioavaibilitas ciprofloxacin 12,5%. Berdasarkan hal tersebut maka perlu

memisahkan pemberian kedua obat tersebut yaitu antasida diberikan ½ jam

sebelum makan dan ciprofloxacin diberikan 2 jam setelah makan.

4.3.4 Reaksi obat merugikan

Pada penelitian ini terdapat 14 kasus (14,57%) reaksi obat merugikan

yang disebabkan oleh terjadi efek tak dikehendaki 2 kasus (2,08%), adanya

kontra indikasi 2 kasus (2,08%) dan adanya interaksi obat 10 kasus (10,41%).

Terjadi efek tidak dikehendaki yaitu reaksi batuk kering. Berdasarkan

rekam medik penderita batuk kering terjadi pada penderita hipertensi yang

diberikan terapi captopril. Captopril merupakan obat antihipertensi golongan

penghambat ACE (Angiotensin Converting Enzyme), semua penghambat ACE

dapat menyebabkan efek samping yang tidak dikehendaki yaitu batuk kering,

dimana efek samping tersebut hanya bersifat (Tjay, 2004).

Penggunaan obat kontra indikasi terjadi pada penderita hipertensi yang

diberi terapi NaCl 0,9%. Berdasarkan rekam medik penderita NaCl 0,9%

diberikan pada saat penderita berada di instalasi gawat darurat dan terjadi

kenaikan tekanan darah setelah pemberian NaCl 0,9%. Ion natrium

mengakibatkan retensi air sehingga volume darah bertambah menyebabkan

tekanan darah meningkat (Tjay,2002). Kontra indikasi juga terjadi pada pasien

Page 42: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

yang diberi terapi parasetamol, berdasarkan rekam medik penderita, pasien

tersebut mengalami gangguan fungsi hati dengan SGOT (serum glutamic

oxaloacetic transaminase) = 75 dan SGPT (serum glutamic pyruvic

transaminase) = 30 dan terjadi kenaikan SGOT= 79 dan SGPT= 35 setelah

penggunaan parasetamol selama 3 hari. Penggunaan parasetamol pada pasien

dengan gangguan fungsi hati akan mengakibatkan kerusakan hati yang semakin

parah, sebaiknya penggunaan parasetamol diganti dengan obat lain seperti

ibuprofen.

Penilaian reaksi obat merugikan yang disebabkan oleh interaksi obat

berdasarkan literatur, walau tidak ada data klinis dalam rekam medik penderita.

Reaksi obat merugikan yang disebabkan oleh interaksi obat dapat dilihat pada

tabel 4.7 dibawah ini.

Tabel 4.7 Reaksi obat merugikan yang disebabkan oleh interaksi obat pada

penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-

RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008.

No obat 1 obat 2 jumlah %

1 isoniazid rifampicin 8 8,33

2 parasetamol isoniazid 2 2,08

Total 10 10,41

Tabel 4.7 menunjukkan bahwa interaksi obat yang sering terjadi adalah

isoniazid-rifampicin 8 kasus (8,33%). Rifampicin dapat meningkatkan

metabolisme dari isoniazid sehingga metabolit hepatotoksik dari isoniazid

meningkatkan (Ballard, 2002). Berdasarkan hal tersebut maka perlu memisahkan

pemberian kedua obat yaitu rifampicin diberikan ½ jam sebelum makan dan

isoniazid diberikan setelah makan

Page 43: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Interaksi juga terjadi antara parasetamol-isoniazid 2 kasus (2,08%).

Berdasarkan rekam medik penderita terjadi kenaikan SGOT dan SGPT setelah

penggunaan secara bersamaan kedua obat tersebut. Penggunaan secara bersamaan

kedua obat ini dapat meningkatkan hepatotoksisitas akibat penguraian

parasetamol, isoniazid dapat menginduksi enzim oksidase P450IIE1 pada hati

dan ginjal sehingga metabolit hepatotoksik dari parasetamol meningkat

(Sukandar dkk, 2008). Berdasarkan hal tersebut maka disarankan penggunaan

parasetamol diganti dengan dengan obat lain seperti ibuprofen.

Hepatotoksisitas adalah istilah yang dipakai untuk menggambarkan

kerusakan hati akibat penggunaan obat. Tanda adanya hepatotoksisitas adalah

peningkatan pada enzim hati dalam darah yaitu SGPT dan juga SGOT

(http:/www.aidsmeds.com/lesson/ hepatotoxicity).

4.3.5 Dosis Terlalu tinggi

Pada penelitian ini dosis terlalu tinggi yang ditemukan sebanyak 9 kasus

(9,37%) yaitu disebabkan oleh frekuensi pemberian yang tidak tepat 1 kasus

(1,04%) dan adanya interaksi obat 8 kasus (8,33%).

Dosis terlalu tinggi yang disebabkan oleh frekuensi pemberian tidak tepat

yaitu penggunaan loratadin yang seharusnya satu kali sehari (Shann, 2003).

Berdasarkan rekam medik penderita loratadin diberikan dua kali sehari satu

tablet.

Penilaian interaksi obat yang menyebabkan dosis terlalu tinggi

berdasarkan literatur, walau tidak ada data klinis pendukung dalam rekam medik

penderita. Dosis terlalu tinggi yang disebabkan oleh interaksi obat dapat dilihat

pada tabel 4.8 dibawah ini.

Page 44: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Tabel 4.8 Dosis terlalu tinggi yang disebabkan oleh interaksi obat pada penderita

diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD

Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008.

No obat 1 obat 2 jumlah %

1 glucodex (gliklazid) Aspilet (asam asetil salisilat) 5 5,21

2 glimepiride Aspilet 2 2,08

3 gliquidone Aspilet 1 1,04

Total 8 8,33

Tabel 4.8 menunjukkan interaksi yang terjadi adalah obat-obat

antidiabetik oral golongan sulfonilurea dengan aspilet yaitu glucodex-aspilet

(asam asetil salisilat) 5 kasus (5,20%), glimepiride-aspilet 2 kasus (2,08%) dan

gliquidone-aspilet 1 kasus (1,04%). Salisilat dapat meningkatkan respon

hipoglikemik dari obat antidiabetik oral golongan sulfonilurea (Setter et al.,

2002). Berdasarkan hal tersebut maka penting untuk melakukan observasi tanda-

tanda hipoglikemik pada penderita yang mendapat terapi obat antidiabetik oral

golongan sulfonilurea dan salisilat. Pada penelitian ini dari 8 kasus interaksi

antara obat antidiabetik oral golongan sulfonilurea dan aspilet, berdasarkan rekam

medik penderita hanya 1 kasus yang menunjukkan efek hipoglikemik yaitu

pemberian gliklazid-aspilet.

4.3.6 Kebutuhan Obat Tidak Terpenuhi

Frekuensi kebutuhan obat tidak terpenuhi berdasarkan nama obat pada

penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD

Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008, dapat dilihat pada tabel 4.9

berikut ini.

Page 45: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Tabel 4.9 Frekuensi kebutuhan obat tidak terpenuhi berdasarkan nama obat pada

penderita diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-

RSUD Langsa selama bulan Agustus 2007 – Januari 2008.

No. Nama Obat Jumlah %

1. Valsartan 2 2,08

2. Lipofood 1 1,04

3. Mecola 1 1,04

4. Salofalk 1 1,04

5. Urinter 1 1,04

6. Tensifar 5 mg 1 1,04

Dari tabel 4.9 dapat dilihat bahwa ditemukan 7 kasus kebutuhan obat

tidak terpenuhi yaitu valsartan 2 kasus ,lipofood, mecola, salofalk, tensifar 5 mg

dan urinter masing-masing 1 kasus. Kasus kebutuhan obat tidak terpenuhi pada

penelitian ini terjadi pada penderita yang memiliki kartu Askeskin (Asuransi

Kesehatan Miskin) dan KPA (Komite Peralihan Aceh), untuk penderita yang

memiliki kartu Askeskin dan KPA biaya pengobatan ditanggung oleh pemerintah

tapi tidak semua jenis obat ditanggung dan kadang dokter menulis resep obat

diluar tanggungan pemerintah, pada penelitian ini ditemukan semua obat yang

gagal diperoleh oleh penderita adalah obat diluar tanggungan pemerintah, jadi

pasien harus membeli dengan biaya sendiri.

Kebutuhan obat tidak terpenuhi pada penelitian ini disebabkan oleh obat

yang tidak terbeli, hal ini karena kondisi ekonomi atau ketiadaan keluarga yang

membantu dalam pengambilan obat di apotik, keadaan ini dapat menyebabkan

tertundanya penyediaan obat sehingga obat tidak ada pada saat diperlukan.

Page 46: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian ditemukan masalah terapi obat pada

penatalaksanan diabetes mellitus di ruang rawat inap penyakit dalam BPK-RSUD

Langsa yaitu terapi obat yang tidak perlu 26,32%, terapi obat tidak efektif 8,32%,

dosis terlalu rendah 12,48%, reaksi obat merugikan 14,57%, dosis terlalu tinggi

9,37% dan kebutuhan obat tidak terpenuhi 7,29%.

5.2 Saran

1. Disarankan kepada instalasi farmasi agar dapat lebih terlibat dengan

dokter dan para klinisi di ruangan untuk meningkatkan mutu pelayanan

yang berkaitan dengan pelayanan kesehatan.

2. Disarankan kepada peneliti selanjutnya agar dapat meneliti masalah

terapi obat dengan kasus lain sehingga diperoleh data yang lebih

lengkap.

Page 47: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

DAFTAR PUSTAKA

Anonim. Penderita Kencing Manis di Indonesia urutan ke-4 di Dunia. Diakses

tanggal 8 Februari 2007. www.indonesiaindonesi.com

Anonim. Hepatotoksisitas. Diakses tanggal 3 Juni 2008.

http://www.aidsmeds.com/lesson/hepatotoxicity.

Anonim. Problem penggunaan antibiotik pada pasien sepsis geriatrik di instalasi

rawat inap bangsal Beugenvil RSUP Dr.Sardjito

Yogyakarta.www.usd.ac.id.

Anonim.(2006). Profil dan Sejarah Singkat BPK-RSUD Langsa. Langsa.

Arora, A. (2008). 5 Langkah Mencegah dan Mengobati Diabetes. Jakarta:

PT.Bhuana Ilmu Populer. Hal: 14-15,23-25,28-29.

Aslam,M., Tan, C.K., dan Prayitno, A. (2003). Farmasi Klinis. Jakarta : Elex

Media Komputindo. Hal: 61

Ballard, R,C,. (2002). Antymicobacterial drugs In Anderson.O.P., Knaben,E.J,.

Trountman G, W,. Handbook of Clinical Drug Data. 10thEdition.

McGraw-Hill.p: 82

Cipolle, J.R., Strand, .L., Morley, C.P. (2004). Pharmaceutical care Practice the

clinician’s guide. Second Edition. McGraw-Hill. P:178-179.

Ditjen Bina Farmasi dan Alkes. Pharmaceutical Care untuk Penyakit Diabetes

Mellitus. Jakarta: Departemen Kesehatan RI. Hal:1

Katzung,B.G. (2004). Obat-Obat Kemoterapi dalam Farmakologi Dasar dan

Klinik. Terjemahan Bagian Farmakologi Fakultas Kedokteran Unair

Buku 3. Edisi 8. Jakarta: Salemba Medika. Hal.1

Misnadiarly. (2006). Diabetes Mellitus Gangren, Ulcer, Infeksi. Jakarta: Pustaka

Populer Obor. Hal. 43-45

Muhlis, M. Pharmaceutical care.Diakses 4 Maret 2008.

Munaf, S.( 1994). Catatan Kuliah Farmakologi.Bagian III. Malang:Universitas

Brawijaya.

Notoatmodjo,S. (2005). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Hal. 28, 88, 138

Page 48: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Rao D., Gilbert A., Strand M.L., and Cipolle.J.R. Drug therapy problem found in

ambulatory patient populations in Minnesota and South Australia.

Online 21 April 2007. www.Springerlink.com

Setter,M,S., White,R.J., Campbell, K,R,. (2002). Antidiabetic Drug. In

Anderson.O.P., Knaben,E.J,. Trountman G, W,. Handbook of Clinical

Drug Data. 10thEdition. McGraw-Hill.p: 653

Schwinghammer, T,L,. (2006). Endocrinologic Disorders. In Wells, B,G, Dipiro,

J,T, Schwinghammer, T,L Hamilton C,W,. Pharmacotherapy Handbook.

Sixth Edition. McGrawHill.p:181

Siregar, C.J.P dan Amalia, L.(2004). Farmasi Rumah Sakit.Jakarta:Penerbit Buku

Kedokteran EGC. Hal: 346-347

Sukandar, Y,E,. dkk. (2008). ISO Farmakoterapi. Jakarta: PT. ISFI.

Hal:30,33,655,926,930,934,936,942.

Stockley, I.H. (1999). Drug Interaction.Fifth Edition.London:Pharmaceutical

Press.

Shann, F.(2003).Drug Doses.Twelfth Edition.Australia:Collective Pty Ltd. p:43.

Tandra,H.(2008). Diabetes. Jakarta : PT. Gramedia Pustaka Utama. Hal. 110

Tjay,T.H., dan Rahardja, K. (2002). Obat-Obat Penting. Edisi V. Cetakan II.

Jakarta: PT.Elex Media Komputindo. Hal. 529

Page 49: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Lampiran 1

TABEL REKAPITULASI DATA PENELITIAN

No

Data identitas

penderita

Diagnosa

Penyerta / Nama Obat Aturan Dosis Tanggal Lama Jenis Penyebab MTO

Komplikasi

Pemberia

n (Hari) MTO

1. 24.10.67, IIb P = ISK Ranitidin amp 1 amp/12 jam 3/8 - 4/8 2 A mencegah terjadinya reaksi obat-

50 tahun / P / KPA Gout Dexametason amp 1 amp/8 jam 3-Aug 1 0 tak diinginkan

KGDS = 210 Na.Diclofenac tab 2 x 50 mg

3/8 -

11/8 9 0

SK = 1,48 Antasida Syr

3 x C.1 1/2 h.

ac

3/8 -

11/8 9 D interaksi antasida-ciprofoxacin

DM tipe 2 Alprazolam 2 x 0,5 mg 3/8 - 5/8 3 0

MRS = 9 Hari Glimepiride 2 mg 1-1-0 1/2 h.ac

3/8 -

11/8 9 0

diet 1700 kalori Ciprofloxatin inf

200 mg/12

jam 4-Aug 1 0

Allopurinol 1 x 300 mg 4/8-11/8 8 0

Tidur (-) Ranitidin tab 2 x 150 mg

5/8 -

11/8 7 0

Alprazolam 1 x 0,5 mg

6/8 -

11/8 6 0

Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

7/8 -

11/8 4 D

2 24.10.82, kelas III P = Demam Gliquidone

2 - 1 - 0 1/2

h.ac 3/8 - 4/8 2 0

40

tahun/P/Askeskin Ofloxacin tab 2 x 400 mg 3/8 - 4/8 2 0 Tidak ada MTO

KGDS = 262 Paracetamol tab 3 x 500 mg 3/8 - 4/8 2 0

SK = 0,9 Omeprazole tab 1 x 2 tab 3/8 - 4/8 2 0

MRS = 2 Hari

T = 40

3 24.30.19, IIb P = Demam Nacl 0,9 % 20 tts / mnt 3/8 - 5/8 2 0 Tidak ada MTO

50 tahun / L / KPA K = ulkus kaki Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg 3/8 - 8/8 5 0

KGDS = 227 Paracetamol tab 3 x 500 mg 3-Aug 1 0

SK = 1,0 Tramadol tab 3 x 50 mg 4/8 - 8/8 4 0

MRS = 6 Hari Gliquidone

1 - 0 - 0 1/2

h.ac 3/8 - 8/8 6 0

T = 40 Clindamicin 3 x 300 mg 3/8-8/8 5 0

4 24.28.00, IIb

P =

Pneumonia Nacl 0,9 % 20 tts / mnt 3/8 - 4/8 2 0 Tidak ada MTO

53 thn / L / KPA Demam OBH Syr 3 x C.1 3/8 - 6/8 4 0

KGDS = 248 Paracetamol tab 3 x 500 mg 3/8 - 6/8 4 0

SK = 1,09 Neurodex tab 2 x 1tab 3-Aug 1 0

MRS = 10 hari Glimepiride 2 mg

1 - 1 - 0 1/2

h.ac

3/8 -

12/8 10 0

TD = 110/80 Vit B-Complex 3 x 1tab

4/8 -

12/8 9 0

T = 41 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

6/8 -

12/8 7 0

DM tipe 2 Metformin tab 3 x 500 mg

6/8 -

12/8 7 0

Dextrometorphan

syr 3 x C.1

7/8 -

12/8 6 0

Furosemid tab 2 x 40 mg

8/8 -

12/8 5 0

5 24.25.82, Kelas III P =Dispepsia Nacl 0,9 % 20 tts/mnt 4/8 - 5/8 2 0 Tidak ada MTO

62 tahun / P /

Askeskin ISK Ciprofolaxin inf

200 mg / 12

jam 4/8 - 5/8 2 0

KGDS = 284 Ranitidin amp

1 amp / 12

jam 4/8 - 5/8 2 0

Page 50: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

SK = 1,12 Glimepiride

1 - 1 - 0 1/2

h.ac 4/8 - 8/8 5 0

MRS = 5 hari Ranitidin tab 2 x 150 mg 6/8 - 8/8 3 0

DM tipe 2 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg 6/8 - 8/8 3 0

6 24.23.08, IIb P = Dispepsia RI 20 tts / menit 6/8-8/8 3 0

50 tahun / P / KPA

K =

Dislipedemia antasida syr 3 x C.1 6/8-12/8 6 0

KGDS = 221 Hipertensi HCT 1 x 25 mg

6/8-

7/8,13/8-

14/8 2+2 C obat yang diberikan bukan yang-

SK = 0,77 PJK Alprazolam tab 2 x 0,5 mg 6/8-16/8 11 0 paling efektif

MRS = 11 hari Captopril tab 3 x 25 mg

6/8-

8/8,13/8-

14/8 3+2 E terjadi efek tak dikehendaki yaitu-

TD = 200/130 Gliquidone 1-1-0 1/2 h.ac 6/8-16/8 11 0 batuk

Kol.T = 225 valsartan 1 x 80 mg

7/8,15/8-

16/8 1+2 G obat tidak dibeli

LDL = 140 Furosemide tab 3 x 40 mg 8-Aug 1 0

HDL = 40 Ranatidin amp

1 amp / 12

jam 8-Jun 1 0

DM tipe 2 Captopril tab 2 x 12,5 mg 9/8-10/8 2 0

Furosemide tab 2 x 40 mg 9/8-16/8 8 0

Diltiazem 3 x 30 mg 9/8-10/8 2 0

Simvastatin 10 mg 1 tab malam

10/8-

16/8 7 0

Captopril tab 2 x 6,25 mg

11/8-

12/8 2 0

antasida tab 3 x 1 tab

13/8-

14/8 2 0

Aspilet 1 x 80 mg

13/8-

16/8 4 0

Ciprofloxacin 2 x 500 mg

15/8-

16/8 2 0

7 23.14.77, IIb P = ISK RL 20 tts / menit

7/8 -

12/8 6 0

53 tahun / L / PT Gastritis OMZ inj 1 amp/12 jam

7/8 -

12/8 6 C bentuk sediaan tidak tepat

KGDS = 209 Dispepsia Sohoflam tab 2 x 100 mg

7/8 -

16/8 10 0

SK = 1,94 Lipofood 2 x 1 tab

7/8 -

16/8 10 0

MRS = 10 hari Lapixime inj 1 g/12 jam

7/8 -

12/8 6 0

BAB (-) 6 hari Metformin 2 x 500 mg

7/8 -

16/3 10 0

DM tipe 2 Tomit 3 x 1 1/2 h a c

8/8 -

16/8 9 0

Laxadine syr 3 x C.1

12/8 -

13/8 2 0

Levocin tab 1 x 500 mg

13/8 -

16/3 4 0

Lapraz 2 x 1 tab

13/8 -

16/3 4 0

Candistin Drop 4 x 0,5 cc

13/8 -

16/3 4 0

8 24.23.24, kelas III

P = Bronkitis

kronis RL 10 tts/mnt

12/8 -

16/8 5 0

56 tahun / L / U Ceftriaxone inj 1 g/ 24 jam

12/8 -

16/8 5 0

KGDS = 219 K = Hipertensi Salbutamol 3 x 4 mg

12/8 -

19/8 8 0

SK = 1,2 Ambroxol tab 3 x 30 mg

12/8 -

19/8 8 0

MRS = 8 hari methyl prednisolon 3 x 4 mg

12/8 -

19/8 8 C bentuk sediaan tidak tepat

TD = 150/90 valsartan 1 x 80 mg

12/8 -

19/8 8 0

Page 51: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

DM tipe 2 Glucophage 3 x 500 mg

12/8 -

19/8 8 0

Ciprofloxacin 2 x 500 mg

17/8 -

19/8 3 0

9 24.63.14, IIb P = Dispepsia Asering 20 tts/mnt

14/8-

16/8 3 0

40 tahun / P / KPA Ranitidin 1 amp/8 jam 14/8 1 0

KGDS = 231 Glucodex

1 - 1 - 0 1/2 h

ac

14/8-

21/8 8 0

SK = 1,57 Metformin 3 x 500 mg

14/8-

21/8 8 0

MRS = 8 hari Alprazolam 2 x 0,5 mg

14/8-

17/8,19/8

-21/8 4+3 0

SGOT = 44 Lipofood tab 3 x 1 tab

16/8-

18/8 3 G obat tidak dibeli

SGPT = 70 Ranitidin 2 x 150 mg

16/8-

21/8 6 0

Tidur (-) Lesipar 3 x 1 tab

19/8-

21/8 3 0

DM tipe 2

# 23.21.35, IIb P = Dispepsia RL 30 tts/mnt

19/8-

20/8 2 0 Tidak ada MTO

60 tahun / P / Askes antasida syr 3 x C.1

19/8-

20/8 2 0

KGDS = 312 Ranitidin 1 amp/8 jam 19/8 1 0

SK = 0,8 Glucodex

1 - 1 - 0 1/2 h

ac

19/8-

21/8 3 0

MRS = 7 hari Glucodex

2 - 1 - 0 1/2 h

ac

22/8-

25/8 4 0

DM tipe 2 Metformin 3 x 500 mg

20/8-

25/8 6 0

diet 1900 kalori Vit.B-complex 3 x 1 tab

20/8-

25/8 6 0

# 24.38.55, IIb

P =

Pneumonia RI 20 tts/mnt

22/8 -

24/8 3 0

38 tahun / P / KPA Codein 3 x 20 mg

22/8 -

24/8 8 0

KGDS = 513 Oflocaxin 2 x 400 mg

22/8 -

24/8 8 0

SK = 1,2 Gliquidone

1 - 1 - 0 1/2 h

ac

22/8 -

29/8 8 C obat yang diberikan bukan yang-

MRS = 8 Hari paling efektif

# 24.72.25, IIb P = Bronkitis Nacl 0,9 % 20 tts/mnt

28/8-

29/8 2 0

77 tahun / L / KPA Aminophilin amp 2 amp di drip

28/8-

29/8 2 0

KGDS = 279 Ambroxol syr 3 x C.1

28/8-

31/8 4 0

SK = 1,57 Salbutamol 3 x 2 mg

28/8-

29/8 2 0

MRS = 5 hari Methtl prednisolon 3 x 4 mg

28/8-

29/8 2 C bentuk sediaan tidak tepat

DM tipe 2 Ranitidin 1 amp/12 jam

28/8-

30/8 3 0

Dexametason 1 amp/8 jam

28/8-

29/8 2 0

Glimepiride 2 mg

1 -1 - 0 1/2 h

ac 28/8-1/9 5 0

Metformin 3 x 500 mg 28/8-1/9 5 0

Amitriptiline

1 x 25 mg

(mlm) 30/8-1/9 3 0

Page 52: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

# 24.40.29, IIb K = Hipertensi Glimepiride 2 mg

1 -1 - 0 1/2 h

ac 1/9-9/9 9 0 Tidak ada MTO

46 thn / P / KPA Ranitidin 2 x 150 mg 1/9-11/9 11 0

KGDS = 284 Amitriptiline

1 x 25 mg

(mlm) 1/9-11/9 11 0

SK = 1,5 Metformin 3 x 500 mg 1/9-11/9 11 0

MRS = 11 hari Captopril 2 x 12,5 mg 2/9-11/9 10 0

TD = 140/90 Betahistin 3 x 1 tab 5/9-11/9 7 0

DM tipe 2

# 24.78.37, IIb P = TB Paru Nacl 0,9 % 20 tts/mnt 4/9-10/9 7 0

52 thn/ L / KPA dispepsia Aspilet 1 x 80 mg 4/9-11/9 8 A,F penggunaan obat tidak sesuai dengan

KGDS = 214 Ranitidin inj 1 amp/12 jam 4/9-10/9 7 0 kondisi penyakit

SK = 0,93 Glucodex

1 -1 - 0 1/2 h

ac

4/9-

5/9,8/9-

11/9 2 + 5 D interaksi INH-glucodex

MRS = 8 hari Glucodex

2 -1 - 0 1/2 h

ac 6-Sep 2 F interaksi glucodex-aspilet, terjadi-

TD =120/80 Ciprofloxacin inf

200 mg/12

jam 6/9-10/9 5 0 efek merugikan yaitu hipoglikemik-

T = 37 Dextrose 5% 25 tts/mnt 6-Sep 1 0 tgl 6/9 KGD=31

tgl

10/9=kandidiasis- Dextrose 40% drip 6-Sep 1 0

oral. Dextrose 40% 2 fls bolus 6-Sep 1 0

DM tipe 2 Ambroxol syr 3 x C.1 7/9-11/9 7 0

INH 1 x 300 mg 7/9-11/9 7 E,D interaksi INH-rifampicin

Rifampicin 1 x 450 mg 7/9-11/9 7 E,D interaksi rifampicin-glucodex

Pyrazinamide 3 x 500 mg 7/9-11/9 7 0

Etambutol 1 x 750 mg 7/9-11/9 7 0

Mycostatin Drop 3 x 1 cc

10/9-

11/9 4 0

Ciprofloxacin 2 x 500 mg 11-Sep 3 0

# 24.49.62, IIb P = TB Paru RI 20 tts/mnt 8/9-10/9 3 0

55 tahun / L / KPA Ratinidin inj 1 amp/12 jam 8/9-14/9 7 0

KGDS = 280 Cefotaxime inj 1 g/12 jam 8 agust 1 0

SK = 1,0 Codein 2 x 10 mg 8 agust 1 0

MRS = 11 hari OBH syr 3 x C.1 8/9-9/9 2 0

Batuk ± 3 bulan Vit. B-complek 3 x 1 tab 8 agust 1 0

Batuk darah 2 hari. Asam tranexamat 1 amp/12 jam 8-Aug 1 0

Asites (+) Actrapid inj

6 u- 6u - 6u

1/2 h ac

8/9-

14/9,18/9 7+1 0

DM tipe 1 Asam tranexamat 1 amp/8 jam 9/9-15/9 7 0

Ciprofloxacin inf

200 mg/12

jam 9/9-15/9 7 0

Codein 3 x 10 mg 9/9-18/9 11 0

Lesipar 3 x 1 tab 9/9-18/9 11 0

Nacl 0,9 % 20 tts/mnt

11/9-

12/9 2 0

Lactulax syr 3 x C.1

12/9-

14/9 3 0

Actrapid

8 u-8 u- 8 u

1/2 h ac

15/9-

17/9 3 0

INH 1 x 400 mg

15/9-

18/9 4 E interaksi INH-rifampicin

Rifampicin 1 x 600 mg

15/9-

18/9 4 E

Page 53: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Pyrazinamide 3 x 500 mg

15/9-

18/9 4 0

etambutol 1 x 1000 mg

15/9-

18/9 4 0

Ciprofloxacin 2 x 500 mg

16/9-

18/9 3 0

# 24.48.73, IIb P = Dispepsia Omeparazole 2 x 1 tab

11/9 -

23/9 13 0

51 thn / P / KPA vertigo Dexanta syr 3 x c.1

11/9 -

22/9 12 0

KGDS = 334 Betahistin 3 x 1tab

11/9 -

23/9 13 0

SK = 1,2 Lesipar 3 x 1tab

11/9 -

18/9 8 0

MRS = 13 hari Glucodex

1 - 0 - 0 1/2 h

ac

11/9 -

13/9,15/9

,19/9-

21/9 3+1+3 0

tgl 20/9 :Hb = 6 Glucodex

2 - 1- 0 1/2 h

ac

14/9,22/9

-23/9 1+2 0

BAB (-) 3 minggu. Metformin 3 x 500 mg

15/9,22/9

-23/9 1+2 0

muntah berwarna- Actrapid

10u-10u-10u

1/2 hac

16/9 -

17/9 2 0

hitam 2 hari. Actrapid

6 u- 6u -6u

1/2 h.ac 18-Sep 1 0

DM tipe 2 Mecola 2 x 1 tab 18-Sep 1 G obat tidak dibeli

Vit B-Complex 3 x 1tab

19/9 -

22/9 4 0

Dulcolax 1 x 1tab 19-Sep 1 0

Tranfusi PRC 3 Bag 20-Sep 1 0

# 24.47.23, Iib P = Dispepsia Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

12/9-

21/9 10 0 Tidak ada MTO

54 thn/ P / KPA ISK Ratinidin inj 1 amp/8 jam

12/9-

13/9 2 0

KGDS = 273 Alprazolam 2 x 0,25 mg

12/9 -

21/9 10 0

SK = 1,5 Tramadol inj 1 amp / 8 jam 12-Sep 1 0

MRS = 10 Hari Glucodex 1-1-0 1/2 h ac

12/9 -

21/9 10 0

DM tipe 2 Ratinidin tab 2 x 150 mg

15/9 -

21/9 7 0

diet 1900 kalori Dulcolax tab 1 x 1tab 15-Sep 1 0

Nimesulide tab 2 x 100 mg

15/9 -

21/9 7 0

BAB (-) 7 hari

# 23.89.56, IIb P = dispepsia Glucodex

1 - 0 - 0 1/2

hac 12-Sep 1 0 Tidak ada MTO

80 thn / L / KPA RI 20 tts / mnt

12/9 -

15/9 4 0

KGDS = 239 Ratinidin tab 2 x 150 mg

12/9 -

18/9 7 0

SK = 1,0 Glimepiride 1 mg

1 - 0 - 0 1/2

hac

12/9 -

18/9 7 0

MRS = 7 hari Meloxicam 2 x 15 mg

16/9 -

18/9 3 0

tgl 16/9=sakit lutut

# 23.49.11, IIb P=Dispepsia RI 20 tts / mnt

14/9 -

17/9 6 0 Tidak adaMTO

42 thn / P / KPA Ratinidin tab 2 x 150 mg

14/9 -

18/9 5 0

KGDS = 250 Glucodex 1-1-0 1/2 hac

14/9 -

18/9 5 0

SK = 1,2 Noverty 3 x 1tab

16/9 -

18/9 3 0

MRS = 5 hari

Page 54: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

tgl 16/9=sakit

kepala

# 23.96.17, IIb

P = Disentri

basiler RI 20 tts/mnt 16-Sep 1 0

50 thn / P / KPA Metronidazole 3 x 500 mg

16/9 -

18/9 3 0

KGDS = 280 Diazepam 2 x 2mg 16-Sep 1 0

SK = 0,9

Cotrimoxazol 480

mg 2 x 2 tab

16/9 -

18/9 3 0

MRS = 3 Hari Glimepirid 3 mg 1-1-0 1/2 h ac

16/9 -

18/9 1 0

DM tipe 2 Salofalk 2 x 1 tab

17/9 -

18/9 2 G obat tidak dibeli

# 24.57.40, kelas III K = TB Paru Nacl 0,9 % 40 tts / mnt 16-Sep 1 0

73 thn/L/askeskin P = Dispepsia Ratinidin inj

1 amp / 12

jam

16/9 -

22/9 7 0

KGDS = 281 Metoclopramid 1 amp / 8 jam

16/9 -

17/9 2 0

SK = 1,48 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

16/9 -

23/9 7 0

MRS = 8 Hari ambroxol syr 3 x c.1

16/9 -

18/9 3 0

DM tipe 2 Vit B-Complex 3 x 1tab 16-Sep 1 0

Glimepirid 2 mg

1 - 1 - 0 1/2

hac

16/9 -

23/9 7 D interaksi INH-glimepirid

Nacl 0,9 % 20 tts/mnt

17/9 -

23/9 6 0

Amitriptilin 25 1 x 1 (malam)

17/9 -

18/9 2 0

Metformin 3 x 500 mg

18/9 -

23/9 5 0

Rifampicin 1 x 300 mg

18/9 -

23/9 5 E,D interaksi INH-rifampicin

INH 1 x 100 mg

18/9 -

23/9 5 E,D interaksi rifampicin-glimepirid

Pyrazinamide 3 x 500 mg

18/9 -

23/9 5 0

Etambutol 1 x 500 mg

18/9 -

23/9 5 0

Vit.B6 1 x 1 tab

18/9 -

23/9 5 0

# 24.93.90, IIb K = Hipertensi Ratinidin inj 1 amp / 8 jam

17/9 -

18/9 2 0

57 thn / P / KPA P = Dispepsia Cefotaxime 1 g / 8 jam

17/9 -

18/9 2 A penggunaan obat tidak sesuai dengan

KGDS = 270 Co-Amoxyclave 3 x 625 mg

19/9 -

23/9 5 0 kondisi penyakit

sk = 1,2 Ratinidin tab 2 x 150 mg

19/9 -

23/9 5 0

MRS = 7 hari Glimepirid 2 mg

1 - 1 - 0 1/2

hac

19/9 -

23/9 5 0

tgl 20/9 :TD =

140/90 Captopril 2 x 2,5

20/9,22/9

-23/9 1+2 E terjadi efek tak dikehendaki yaitu-

DM tipe 2 Letonal 1 x 100 mg

20/9 -

23/9 4 0 batuk

diet 1900 kalori Codein 3 x 10 mg

21/9 -

23/9 3 0

# 24.45.43, IIb P =Dispepsia Nacl 0,9 % 20 tts/mnt

17/9 -

24/9 8 0

50 thn / P / U Metoclopramid 1 amp / 8 jam

17/9 -

18/9 2 0

KGDS =240 Ratinidin inj 1 amp / 12 17/9 - 4 0

Page 55: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

jam 20/9

SK = 0,9 Neurobion inj 1 amp / hari

17/9 -

20/9 4 A penggunaan obat tidak sesuai dengan

MRS = 15 hari Glucodex 1-1-0 1/2 h ac

17/9 -

1/10 15 0 kondisi penyakit

tidur (-) Metformin 3 x 500 mg

17/9 -

1/10 15 0

tgl 29/9 = nyeri

pinggang Cefotaxime 1 gr / 12 jam

18/9 -

20/6 3 A penggunaan obat tidak sesuai dengan

DM tipe 2 nimost tab 2 x 100 mg

18/9 -

20/6 3 A kondisi penyakit

Omeprazole 2 x 1

21/9 -

1/10 11 0

Frixitas 2 x 0,5 mg

21/9 -

1/10 11 0

Sandepril 2 x 25 mg

22/9 -

1/10 10 0

Nat. diclofenak 2 x 50 mg

29/9 -

1/10 3 0

# 24.16.45, IIb P = Anemia Nacl 0,9 % 20 tts/mnt

19/9 -

22/9 4 0 Tidak ada MTO

65 thn / P / KPA Ciprofloxacin 2 x 500 mg

19/9 -

26/9 8 0

KGDS = 261 K = gangren Clindamycin 3 x 300 mg

19/9 -

26/9 8 0

SK = 1,48 Glucodex

1 - 0 - 0 1/2

hac

19/9 -

26/9 8 0

MRS = 8 Hari Nat.Diclofenak 2 x 50 mg

19/9 -

26/9 8 0

Hb = 5 PirantelPamoat 1 x 3 tab 20-Sep 1 0

BAB ada cacing Ratinidin inj

1 amp / 12

jam

21/9 -

22/9 2 0

DM tipe 2 Transfusi PRC 4 Bag (700 cc) 21-Sep 1 0

Furosemid inj

1 amp / 12

jam 22-Sep 1 0

Furosemid 1 x 40 mg

23/9 -

26/9 4 0

omeprazol tab 2 x 1tab

23/9 -

26/9 4 0

# 23.20.18, IIb P = Gout Glucodex

1 - 0 - 0 1/2

hac

23/9 -

27/9 5 0

60 thn / P / KPA Allopurinol 1 x 300 mg

23/9 -

30/9 8 0

KGDS = 260 Ratinidin 2 x 150 mg

23/9 -

30/9 8 A mencegah terjadinya reaksi obat -

SK = 1,2 alprazolam 2 x 0,5 mg

23/9 -

30/9 8 0 tak diinginkan.

MRS = 8 Hari Vit B-Complex 3 x 1 tab

23/9 -

30/9 8 0

DM tipe 2 Meloxicam 2 x 15 mg

25/5 -

30/9 8 0

diet 1900 kalori

# 12.35.80, kelas III

P = gagal

jantung Gliquidone 2-1-0 1/2 h ac

24/9 -

10/10 17 0

56 thn / L /

Askeskin kongestif Metformin 3 x 500 mg

24/9 -

26/9 3 0

KGDS = 500 Betahistin 3 x 1 tab

24/9 -

26/9,8/10

-11/10 3+4 0

SK = 0,9 Ofloxacin tab 2 x 400 mg

24/9-

26/9 3 0

MRS = 18 Hari Captopril 3 x 12,5 mg

24/9 -

4/10 10 0

TD = 120/80 Acetosal 1 x 100 mg

24/9 -

7/10 13 0

Tidur (-) Loratadin 2 x 1tab

26/9 -

11/10 15 F frekuensi pemberian tidak tepat

Gatal-gatal (+) Actrapid inj

6u-6u-6u 1/2

h ac

25/9 -

30/9 5 0

tgl 8/10 = muntah2 Amitriptilin 1x25 mg 27/9 - 4 0

Page 56: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

(malam) 1/10

DM tipe 2 Actrapid inj

10u-10u-10u

1/2hac 1-Oct 1 0

Actrapid inj

12u-12u-1u2

1/2h ac 2-Oct 1 0

Actrapid inj 14 - 14 -14

3/10 -

9/10 7 0

Ketokenazol tab 2 x 200 mg

1/10-

11/10 11 0

Metoklopramid tab 3 x 10 mg

8/10-

10/10 3 0

# 24.78.79, kelas III P = Anemia Nacl 0,9 % 20 tts/mnt

22/10 -

30/10 9 0

35 thn /P/Askeskin Malaria Ratinidin inj 1 amp/12 jam

22/10 -

31/10 10 C bentuk sediaan tidak tepat

KGDS = 261 Tranfusi PRC 5 bag 22-Oct 1 0

SK = 1,0 Vit B Complex 3 x 1 tab

22/10 -

31/10 10 0

MRS = 10 hari Glimepiride 4 mg

1-0-0 1/2 jam

h ac

22/10 -

31/10 10 0

Hb = 6 Dexametason amp Drip 22-Oct 1 0

Cloroquin hari = 4 tab 23-Oct 1 0

DM tipe 2 hari 2 = 4 tab 24-Oct 1 0

hari 3 = 2 tab 25-Oct 1 0

Tranfusi PRC 2 bag 30-Oct 1 0

# 22.16.23, kelas III K = Hipertensi Lisinopril 1 x 10 mg

23/10 -

31/10 8 0

59 thn/P/Askeskin Diltiazem 3 x 30 mg

23/10 -

31/10 8 0

KGDS = 211 Glimepiride 2 mg 1-0-0 1/2 hac

23/10 -

24/10 2 0

SK = 1,3 Bisoprolol 1 x 5 mg

24/10 -

31/10 7 0

MRS = 9 hari Gliquidone 30 mg 1-1-0 1/2 hac

25/10 -

31/10 6 0

TD = 160/70 Asam Folat 3 x 1tab

25/10 -

31/10 6 A penggunaan obat tidak sesuai dengan

Furosemide 1 x 40 mg

25/10 -

31/10 6 0 kondisi penyakit

DM tipe 2 Valsarlan 1 x 80 mg

29/10 -

31/10 2 G obat tidak dibeli

# 24.96.01, kelas III Natrium diclofenak 2 x 50 mg

23/10 -

29/10 7 0

62 thn/L/Askeskin P = Gout Metyl Prednisolon 3 x 1 tab

23/10 -

25/10 3 C bentuk sediaan tidak tepat

KGDS =220 Ratinidin 3 x 1 tab

23/10 -

27/10 5 A mencegah terjadinya reaksi obat -

SK = 1,2 Glimepiride 1 mg

1/2-0-0 1/2

hac

23/10 -

27/10 5 0 tak diinginkan.

MRS = 7 hari Allopurinol 1 x 300 mg

24/10 -

29/10 6 0

DM tipe 2 Ratinidin 2 x 1 tab

28/10 -

29/10 2 0

diet 1900 kalori Glimepiride 1 mg

1 1/2-0-0 1/2

hac

28/10 -

29/10 2 0

# 24.18.96, kelas III K = PJK Aspilet 1 x 80 mg

1/10 -

4/10 4 F interaksi glimepirid-aspilet

51 thn/L/Askeskin Dispepsia ISDN 3 x 5 mg

1/10 -

4/10 4 0

KGDS = 319 Ratinidin tab. 2 x 150 mg

1/10 -

4/10 4 0

SK = 1,89 Glimepiride 4 mg 1 tab pagi

1/10 -

4/10 4 F

MRS = 4 hari Ansida Syr 3 x c.II

3/10 -

4/10 2 0

# 24.83.41, IIb P = GE Actrapid inj 8 u -8 u -8 u

1/10-

3/10 3 0 Tidak ada MTO

Page 57: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

71 thn/P/Askes PNS Ciprofloxacin tab. 2 x 500 mg

1/10-

2/10 2 0

KGDS = 417 Metoclopramid tab. 3 x 1tab

1/10-

4/10 4 0

SK = 1,61 RL 20 tts/mnt

1/10-

4/10 4 0

MRS = 4 hari Cefotaxime inj 1g/8 jam

3/10-

4/10 2 0

DM tipe 2 Glucodex

1/2-0-0 1/2 h

ac 4-Oct 1 0

# 24.97.62, IIb P = SH Actrapid inj 4u-4u-4u sc 1-Oct 1 0 Tidak ada MTO

60 thn/L/UM Antasida Syr 4 x c.II 1-Oct 1 0

KGDS = 266 Lactulosa Syr 4 x c.II 1-Oct 1 0

SK = 1,14 Ranitidin inj

1 amp/12 jam

iv 1-Oct 1 0

MRS = 1

DM tipe 1

33. 24.35.28, IIb K = PJK RI 20 tts /mnt

03/10 -

08/10 6 0

70 thn/P/UM Amaryl tab 1-0-0 1/2 hac

03/10 -

09/10 7 0

KGDS = 243 elkana tab 2 x 1 tab

03/10 -

04/10 2 A obat tidak diindikasikan untuk kon-

SK = 0,8 ISDN tab 3 x 5 mg

05/10 -

10/10 6 0 disi penyakit.

MRS = 8 hari

DM tipe 2

34. 24.90.86, IIb P = GE Actrapid inj 8 u-8 u-8 u

4/10 -

07/10 3 0

73 thn/L/Askes

PNS Vit B tab 2 x 1 tab

05/10 -

07/10 3 0

KGDS = 460 Imodium tab 2 x 1 tab 4-Oct 1 0

SK = 1,10 Tetrasiklin caps 3 x 500 mg

04/10 -

07/10 4 0

MRS = 4 hari

35. 24.70.32, kelas III P = SH Lactulosa syr 3 x c.II 4-Oct 1 0 Tidak ada MTO

65 / L / askeskin Antasida syr 3 x c.II

4/10 -

8/10 5 0

KGDS = 342 Ratinidin inj

1 amp/12 jam

iv 4-Oct 1 0

Sk = 1,38 Glibenklamid tab

1/2-0-0 1/2 h

ac

4/10 -

10/10 7 0

MRS = 7 hari

DM tipe 2

36. 24.97.75, kelas III P = Dispepsia Actrapid inj 4u-4u-4u sc 6-Oct 1 0 Tidak ada MTO

65 thn / P / askeskin Ratinidin tab 3 x 150 mg 6-Oct 1 0

KGDS = 395 multivitamin tab 3 x 1 tab

6/10-

14/10 2 0

SK = 0,7 Actrapid inj 8u-8u-8u sc

6/10-

13/10 7 0

MRS = 9 hari metoclopramid inj 1 amp/8 jam 7-Oct 1 0

DM tipe 2 Antasida tab 3 x 1 tab 7-Oct 1 0

glurenorm

1/2-0-0 1/2 h

ac 14-Oct 1 0

37. 24.94.41, kelas III P = Demam Nacl 0,9 % 20 tts/mnt

7/10-

8/10 2 0 Tidak ada MTO

60 thn/ P / askeskin Actrapid inj 6u-6u-6u sc

7/10-

10/10 4 0

KGDS = 327 Amoxicillin tab 3 x 500 mg

7/10-

11/10 5 0

Sk = 0,95 Vit. B-komplek tab 3 x 1 tab

10/10-

11/10 2 0

MRS = 5 hari

T = 39

Page 58: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

38. 24.42.28, IIb P = GE RL 20 tts/mnt

7/10-

11/10 5 0 Tidak ada MTO

67thn / L / UM Actrapid inj

10u-10u-10u

sc

7/10-

11/10 5 0

KGDS = 363 metoclopramid inj 1 amp/ 8 jam

7/10-

11/10 5 0

Sk = 1,37

MRS = 5 hari

39. 24.38.78, kelas III K = Hipertensi Actrapid inj

12u-12u-12u

sc

7/10-

8/10 2 0

61 / L / askeskin P = dispepsia NACL 0,9 % 20 tts/mnt

7/10-

8/10 2 E kontra indikasi

KGDS = 500 Captopril tab 3 x 25 mg

7/10-

12/10 10 0

Sk = 1,66 Antasida syr 4 x c II

7/10-

12/10 6 0

MRS = 6 hari Ranitidin tab 2 x 150 mg

7/10,12/1

0 1 + 1 0

TD = 140/100 Metoclopramid inj 1 amp/8 jam 8-Oct 1 0

DM tipe 1 Actrapid inj

14u-14u-14u

sc

9/10-

10/10 2 0

Actrapid inj

16u-16u-16u

sc

11/10-

12/10 2 0

40. 24.76.94, kelas III Actrapid inj 6u-6u-6u sc

8/10-

10/10 3 0 Tidak ada MTO

70 thn / L / askeskin P = Vertigo Betahistin tab 3 x 1 tab

8/10-

9/10 2 0

KGDS = 365 Dramamin tab 3 x 1 tab

8/10-

9/10 2 0

Sk = 1,20 Glibenklamid tab

1/2-0-0 1/2 h

ac 11-Oct 1 0

MRS = 4 hari

DM tipe 2

41. 24.50.61, kelas III K = Hipertensi Actrapid inj 4u-4u-4u sc

12/10-

17/10 6 0 Tidak ada MTO

62thn / P / askeskin Actrapid inj 6u-6u-6u sc

18/10-

25/10 9 0

KGDS = 246 Captopril 3 x 12,5 mg

13/10-

14/10 2 0

Sk = 1,10 Captopril 3 x 25 mg

15/10-

25/10 11 0

MRS = 14 hari Multivitamin 3 x 1 tab

13/10-

25/10 8 0

TD = 140/100

42. 24.74.52, kelas III K = Hipertensi RI 20 tts/mnt

11/10-

16/10 5 0 Tidak ada MTO

70 thn/ P / askeskin Actrapid inj 6u-6u-6u sc

11/10-

15/10 5 0

KGDS = 259 captopril tab 3 x 12,5 mg

11/10-

12/10 2 0

Sk = 0,99 captopril tab 3 x 25 mg

13/10-

17/10 5 0

MRS = 7 hari Actrapid inj 4u-4u-4u sc

16/10-

17/10 1 0

TD = 150/100 Metoclopramid tab 3 x 1 tab

16/10-

17/10 2 0

43. 24.93.09, kelas III P = Demam RI 10 tts/mnt

12/10-

14/10 3 0 Tidak ada MTO

70 thn/ P / UM Paracetamol 3 x 500 mg

12/10-

13/10 2 0

KGDS = 234 Glucodex tab

1/2-0-0 1/2 h

ac

12/10-

19/10 8 0

Sk = 0,91 Amoxicilin 3 x 500 mg

12/10-

16/10 5 0

MRS = 8 hari

T = 40

44. 24.92.22, kelas III P = Vertigo Actrapid inj 4u-4u-4u sc 13-Oct 1 0 Tidak ada MTO

65 thn / P / askeskin Actrapid inj 6u-6u-6u sc

14/10-

15/10 2 0

Page 59: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

KGDS = 331 Betahistin 3 x 1tab

14/10-

21/10 8 0

Sk = 0,87 Actrapid inj

10u-10u-10u

sc 16-Oct 1 0

MRS = 8 hari OBH syr 3 x c 1

16/10-

20/10 5 0

tgl 16/10 =Batuk Actrapid inj

12u-12u-12u

sc

17/10-

18/10 2 0

DM tipe 2 Actrapid inj

14u-14u-14u

sc

19/10-

20/10 2 0

Glibenklamid 1-0-0 1/2 h ac 21-Oct 1 0

45. 24.63.34, IIb P = Gout Allopurinol 1 x 300 mg

14/10-

17/10 4 0

60 thn/ P / askes

PNS Meloxicam tab 2 x 7,5 mg

14/10-

17/10 4 0

KGDS = 225 Ranitidin tab 2 x 500 mg

14/10-

17/10 4 A mencegah terjadinya reaksi obat -

Sk = 1,0 Glucodex 1-0-0 1/2 h ac

14/10-

17/10 4 0 tak diinginkan.

MRS = 4 hari

46. 24.53.20, IIb K = Hipertensi Metformin 1 x 850 mg

16/10-

26/10 10 0 Tidak ada MTO

67 thn/L/Askes

PNS P = Dispepsia Captopril tab 3 x 12,5 mg

16/10-

26/10 10 0

KGDS = 209 Demam Antasida syr 3 x c 1

16/10-

26/10 10 0

SK = 1,05 paracetamol 3 x 1 tab

16/10-

21/10 6 0

MRS = 11 hari

T = 38,5

TD = 140/100

47. 24.59.25, kelas III P = GE RL 20 tts/mnt

17/10-

18/10 2 0 Tidak ada MTO

64 thn/P/Askeskin K = Hipertensi Actrapid inj 4u-4u-4u sc

17/10-

18/10 2 0

KGDS = 451 tetrasiklin cap 3 x 500 mg

17/10-

18/10 2 0

SK = 1,31 metoclopramid tab 3 x 1 tab 17-Oct 1 0

MRS = 3 hari neurodex 3 x 1 tab

17/10-

19/10 2 0

TD = 130/100 amlodipin 1 x 1 tab 19-Oct 1 0

DM tipe 1

48. 24.94.21, IIb P = TB Paru Nacl 0,9 % 10 tts/mnt

19/10-

24/10 6 0

60 thn/L/U Actrapid inj

16u-16u-16u

sc

19/10-

20/10 2 0

KGDS = 294 Rifampicin 1 x 450 mg

21/10-

24/10 4 E interaksi isoniazid-rifampicin

SK = 1,01 Isoniazid 1 x 400 mg

21/10-

24/10 4 E

MRS = 6 hari Pyrazinamid 3 x 500 mg

21/10-

24/10 4 0

DM tipe 2 Ethambutol 1 x 750 mg

21/10-

24/10 4 0

Pyridoxin 1 x 1 tab

21/10-

24/10 4 0

Acarbose 2 x 50 mg

22/10-

24/10 3 0

49. 24.71.39, kelas III K = PJK Diltiazem 3 x 30 mg

20/10-

24/10 5 0

65 thn/P/Askeskin Hipertensi Atenolol 1 x 50 mg

20/10-

24/10 5 0

KGDS = 269 ISDN 3 x 5 mg

20/10-

24/10 5 0

SK = 1,00 Alprazolam 1 x 0,5 mg

20/10-

24/10 5 0

MRS = 5 hari Aspilet 1 x 1 tab

20/10-

24/10 5 F interaksi glucodex-aspilet

TD = 150/80 Glucodex 1/2 tab pagi

20/10-

24/10 5 C,F obat yang diberikan bukan yang -

DM tipe 2 HCT tab 1/2 tab pagi

23/10-

24/10 2 D paling efektif

Page 60: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Captopril 2 x 12,5 mg 24-Oct 1 0

50. 24.57.33, IIb

K = Ulkus

kaki D-40% 2 fls iv 21-Oct 1 0 Tidak ada MTO

60 thn/L/UM

Hipoglikemi D-10% 30 tts/mnt 21-Oct 1 0

KGDS = 49 Clindamicin cap 3 x 300 mg

21/10-

25/10 5 0

SK = 0,75 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg 21-Oct 1 0

MRS = 5 hari Pletaal 2 x 50 mg 21-Oct 1 0

DM tipe 2 neurodex 3 x 1 tab 21-Oct 1 0

Acetosal 1 x 100 mg

22/10-

25/10 4 0

glucodex 1-0-0 1/2 h ac

22/10-

25/10 4 0

Nacl 0,9% 10 tts/mnt

22/10-

23/10 2 0

# 24.61.26, kelas III P = SH Nacl 0,9% 20 tts/mnt

24/10-

27/10 4 0 Tidak ada MTO

70 thn/P/Askeskin antasida syr 4 x c II

24/10-

29/10 6 0

KGDS = 272 lactulosa syr 4 x c II

24/10-

26/10 3 0

SK = 1,3 ranitidin tab 2 x 150 mg

24/10-

27/10 4 0

MRS = 6 hari glucodex 1-1-0 1/2 h ac

24/10-

29/10 6 0

DM tipe 2 metformin 1 x 500 mg

24/10-

29/10 6 0

# 24.61.26, kelas III P = dispepsia RL 20 tts / mnt

24/10-

28/10 5 0

55 thn/P/Askeskin Cefotaxime inj 1 g/ 8jam

24/10-

27/10 4 A penggunaan obat tidak sesuai untuk-

KGDS = 287 Alprazolam 2 x 0,5 mg

24/10-

27/10 4 0 kondisi penyakit

SK = 0,8 Ranitidin inj 1 amp/12 jam

24/10-

31/10 8 0

MRS = 10 hari Glimepiride 3 mg

1 - 1 - 0 1/2

hac

24/10-

31/10 8 0

DM tipe 2 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

28/10-

30/10 3 0

diet 1900 kalori Ranitidin tab 2 x 150 mg

28/10-

31/10 4 0

Omeprazole 1 x 2 tab

31/10-

2/11 3 0

Ofloxacin 2 x 400 mg

1/11-

2/11 2 0

tgl 1/11 T = 40 Glimepiride 3 mg

1 - 0 - 0 1/2

hac

1/11-

2/11 2 0

tidur (-) Amitriptiline 1 x 25 mg

1/11-

2/11 2 0

Paracetamol tab 3 x 500 mg

1/11-

2/11 2 0

# 24.63.37, kelas III P = TB Paru Actrapid inj

10u-10u-10u

sc

26/10 -

28/10 3 0

71 thn/L/Askeskin Ampicilin inj 1 g/6 jam iv

26/10 -

03/11 3 0

KGDS = 243 gentamicin ijn 80 mg/12 jam

26/10 -

03/11 9 0

SK = 1,48 Nacl 0,9% 30 tts/mnt

26/10 -

29/11 4 0

MRS = 13 hari Gliseril guayakolat 4 x 1 tab

29/10 -

07/11 10 0

DM tipe 2 Actrapid inj

12u-12u-12u

sc

29/10 -

03/11 6 0

Aminophilin tab 3 x 1 tab

03/11 -

07/11 5 0

Glucodex

1/2-1/2-0 1/2

h ac

04/11 -

07/11 4 D interaksi INH-glucodex

Rifampicin 1 x 450 mg

05/11 -

07/11 3 E,D interaksi rifampicin-glucodex

Page 61: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

INH 1 x 300 mg

05/11 -

07/11 3 E,D interaksi rifampicin-INH

Pyridoxin 1 x 1 tab

05/11 -

07/11 3 0

Pyrazinamid 3 x 500 mg

05/11 -

07/11 3 0

# 25.03.52, kelas III P = Anemia RI 20 tts/mnt

30/10 -

2/11 4 0

69 thn/L/Askeskin Dispepsia Ranitidin inj 1 amp/8 jam

30/10 -

31/11 2 0

KGDS = 237 Alprazolam 2 x 0,5 mg

30/10 -

5/11 7 0

SK = 1,14 Lansoprazole 2 x 30 mg

30/10 -

5/11 7 0

MRS = 7 hari Gliquidone

1 - 1 - 0 1/2

hac

30/10 -

5/10 7 0

Hb=6,5 Amitriptiline 1 x 25 mg

31/10 -

3/11 4 0

Tidur (-) Transfusi PRC 350 cc 31-Oct 1 0

Tgl 3/11=sakit lutut Ofloxacin 2 x 400 mg

2/11 -

5/11 4 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

DM tipe 2 Meloxicam 2 x 15 mg

3/11 -

5/11 3 0 kondisi penyakit

# 25.33.36, kelas III P = Anxiety RI 30 tts/mnt

31/10 -

2/11 3 0 Tidak ada MTO

50 thn/P/askeskin Demam Omeprazole 1 x 1 tab

31/10 -

8/11 9 0

KGDS = 326 Dispepsia Paracetamol tab 3 x 500 mg

31/10 -

7/11 8 0

SK = 1,22 Alprazolam 3 x 0,5 mg

31/10 -

1/11 2 0

MRS = 9 hari Propanolol 3 x 10 mg

31/10 -

8/11 4 0

T = 40 Gliquidone

1 - 1 - 0 1/2

hac

31/11 -

8/11 9 0

DM tipe 2 Alprazolam 2 x 0,5 mg

2/11 -

4/11 3 0

Ofloxacin 2 x 400 mg

2/11 -

4/11 3 0

metoclopramid tab 3 x 1 tab

5/11 -

7/11 3 0

Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

5/11 -

8/11 4 0

# 24.53.36, kelas III P = Demam Captopril 2 x 12 ,5

02/11 -

07/11 7 0

65 thn/P/Askeskin gout Paracetamol 3 x 500 mg

02/11 -

05/11 4 0

KGDS = 260 Allopurinol 1 x 100 mg

02/11 -

03/11 2 0

SK = 1,14 K = Hipertensi Ranitidin 2 x 150 mg

02/11 -

03/11 2 A mencegah terjadi reaksi efek tak-

MRS = 6 hari Glimepiride 1 tab pagi

02/11 -

07/11 7 0 diinginkan

TD = 140/80

T = 41

# 25.90.04, IIb P = Dispepsia Lansoprazole 1 x 1 tab

02/11 -

04/11 3 0

45 thn/L/Askes

PNS ranitidin tab 2 x 150 mg

02/11 -

05/11 4 0

KGDS = 377 K = Hipertensi Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

02/11 -

05/11 4 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

SK = 1,16 PJK Aspilet 1 x 1 tab

02/11 -

05/11 4 F kondisi penyakit

MRS = 4 hari Lisinopri 5 mg 1 x 1 tab

02/11 -

04/11 3 0

TD = 150/100 Glucodex 1 tab pagi

02/11 -

05/11 4 F interaksi glucodex-aspilet

DM tipe 2 RL 20 tts/ mnt

03/11 -

05/11 3 0

Page 62: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

ISDN 3 x 1 tab

03/11 -

05/11 3 0

# 25.91.05, IIb K = Hipertensi RL 20 tts/ mnt

03/11 -

05/11 3 0

53 thn/L/Askes

PNS Cefotaxime inj 1 g/ 8jam

03/11 -

06/11 4 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

KGDS = 251 metoclopramid inj 1 amp/8 jam

03/11 -

06/11 4 0 kondisi penyakit.

SK = 1,38 Amitriptiline 1 tab malam

03/11 -

06/11 4 0

MRS = 4 hari Glucodex

1 - 1 - 0 1/2

hac 3-Nov 1 0

TD = 140/90 Captopril 3 x 12,5 mg

03/11 -

06/11 4 0

DM tipe 2 Glimepiride 3 mg 1 tab pagi

04/11 -

06/11 3 0

Furosemid tab 1 tab pagi

05/11 -

06/11 2 0

# 25.94.28, IIb K = Hipertensi RL 20 tts/ mnt

05/11 -

08/11 4 0

61thn/L/Askes PNS Ceftriaxone inj 1 g/ 12jam

05/11 -

08/11 4 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

KGDS = 323 ISDN 3 x 1 tab

05/11 -

11/11 7 0 kondisi penyakit.

SK = 0,8 Captopril 2 x 12,5 mg 5-Nov 1 0

MRS = 7 hari Lisinopri 5 mg 1 x 1 tab

05/11 -

11/11 7 0

TD = 190/80 Furosemid 1 tab pagi

5/11,9/11

-11/11 1 + 3 0

DM tipe 2 Aspilet 1 x 1 tab

5/11 -

11/11 7 F

Tgl 9/11 Kol.T =

220 Glucodex 1 tab pagi

5/11 -

11/11 7 F interaksi glucodex-aspilet

Chlorpromazim 2 x 1 tab 6-Nov 1 0

OBH Syr 3 x C 1

7/11 -

9/11 3 0

Simvastatin 10 mg 1 tab malam

9/11 -

11/11 3 0

# 25.45.35, IIb P = PSMBA RL 20 tts/ mnt

05/11 -

0911 5 0 Tidak ada MTO

54thn/P/Askes PNS Dispepsia

Asam tranexamat

inj 1 amp/ 8jam

05/11 -

0911 5 0

KGDS = 208

ulkus

peptikum Ranitidin inj 1 amp/ 8jam

05/11 -

0911 5 0

SK = 0,9 Cefotaxime inj 1 g/ 12jam

05/11 -

08/11 4 0

MRS = 8 hari Lansoprazole 2 x 1 tab

05/11 -

12/11 8 0

DM tipe 2 Sucralfat tab 3 x 1 tab

05/11 -

12/11 8 0

Dexanta Syr 3 x C 1

05/11 -

07/11 3 0

Glimepiride 2 mg 1 tab pagi

05/11 -

12/11 8 0

# 25.94.40, IIb P = demam RL 30 tts/ mnt 6-Nov 1 0 Tidak ada MTO

37thn/L/Askes PNS dispepsia Ceftriaxone inj 1 g/ 12jam

6/11 -

9/11 4 0

KGDS = 219 Paracetamol tab 3 x 1 tab

6/11 -

9/11 4 0

SK = 1,10 Lansoprazole 1 x 1 tab

6/11 -

11/11 6 0

MRS = 7 hari Glucophage 3 x 500 mg

6/11 -

12/11 7 0

T = 40 RL 20 tts/ mnt

07/11 -

9/11 3 0

DM tipe 2 Gliquidone

1 - 1 - 0 1/2

hac

9/11 -

12/11 4 0

# 25.09.11, IIb P = GE RI 20 tts/ mnt

06/11 -

10/11 5 0 Tidak ada MTO

62 thn/L/UM Glimepiride 2 mg 1-0-0 1/2 hac

06/11 -

10/11 5 0

Page 63: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

KGDS = 227 Cotrimoxazol 2 x 2 tab

06/11 -

10/11 5 0

SK = 0,88 Multivitamin tab 2 x 1 tab

07/11 -

8/11 2 0

MRS = 5 hari

DM tipe 2

# 25.56.54, IIb P = Dispepsia Ciprofloxacin 2 x 500 mg

8/11 -

16/11 9 0

45 thn/L/Askes

PNS

Batuk

kering Interhistin 3 x 1 tab

8/11 -

16/11 9 0

KGDS = 212 ranitidin tab 2 x 150 mg

8/11 -

13/11 6 0

SK = 0,88 Glucodex 1-1-0 1/2 hac

8/11 -

16/11 9 0

MRS = 8 hari Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

10/11 -

13/11 4 0

DM tipe 2

Dextrometorphan

Syr 3 x C 1

11/11 -

16/11 7 0

Gliseril guayakolat 3 x 1 tab

12/11 -

16/11 6 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

kondisi penyakit.

# 25.93.01, IIb P = Demam Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

8/11 -

12/11 5 0 Tidak ada MTO

47 thn/P/Askes PNS Glibenklamid 1-1-0 1/2 hac

8/11 -

12/11 5 0

KGDS = 224 Cefotaxime inj 1 g/ 8 jam

8/11 -

12/11 5 0

SK = 1,3 metformin 1 x 500 mg

8/11 -

12/11 5 0

MRS = 5 hari paracetamol 3 x 500 mg

8/11 -

12/11 5 0

T = 40

# 24.97.46, IIb K= Hipertensi RI 20 tts / mnt

09/11 -

12/11 4 0 Tidak ada MTO

66 thn/P/UM ISK Captopril 3 x 12,5 mg

09/11 -

11/11 3 0

KGDS = 236 Glucodex

1 - 0 - 0 1/2

hac

09/11 -

16/11 8 0

SK = 1,16 Ciprofloxacin 2 x 500 mg

09/11 -

16/11 8 0

MRS = 8 hari Nipedipin tab 1 x 5 mg 11-Nov 1 0

TD = 150/90 Captopril 3 x 25 mg

12/11 -

16/11 5 0

# 25.40.98, kelas III P = Demam Glibenklamid 1 tab pagi

09/11 -

15/11 7 0 Tidak ada MTO

69 thn/P/Askeskin Vertigo Metoklopramid inj

1 amp/12 jam

iv 9-Nov 1 0

KGDS = 242 Betashistin 2 x 1 tab

09/11 -

15/11 7 0

SK = 0,85 Paracetamol tab 3 x 500 mg

09/11 -

12/11 4 0

MRS = 7 hari Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

10/11 -

15/11 6 0

T = 41

67. 25.45.32, IIb P = Dispepsia Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

09/11 -

13/11 5 0

55 thn/P/Askes PNS

ulkus

peptikum Ciprofloxacin 2 x 500 mg

09/11 -

13/11 5 D interaksi ciprofloxacin-sucralfat

KGDS = 214 Lansoprazole 1 x 1 tab

09/11 -

16/11 8 0

SK = 0,95 Dulcolax Supp 1 x 2 tab 9-Nov 1 0

MRS = 8 hari Glucodex

1 - 0 - 0 1/2

hac

9/11 -

16/11 8 0

BAB (-) 5 hari Sucralfat tab 3 x 1 tab

10/11 -

16/11 7 D

Tidur (-) Alprazolam 2 x 0,5 mg

11/11 -

16/11 6 0

68. 25.28.29, IIb K= Hipertensi RI 20 tts / mnt

17/11 -

19/11 3 0

56thn/P/Askes PNS Captopril 3 x 25 mg

17/11 -

19/11 3 0

KGDS = 351 Adalat Oros 1 x 30 mg

17/11 -

19/11 3 0

SK = 1,2 Glimepiride 3 mg 1 tab pagi

17/11 -

19/11 3 F interaksi glimepirid-aspilet

Page 64: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

MRS = 3 hari Aspilet 1 x 1 tab

17/11 -

19/11 3 F

TD = 150/100

69. 25.32.06, IIb P = TB Paru Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

17/11 -

19/11 3 0

41thn/L/Askes PNS Dispepsia Ranitidin inj

1 amp/12 jam

iv

17/11 -

19/11 3 0

KGDS = 231 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

17/11 -

23/11 7 0

SK = 1,15 Rifampicin 1 x 450 mg

17/11 -

23/11 7 E,D interaksi rifampicin-INH

MRS = 7 hari INH 1 x 400 mg

17/11 -

23/11 7 E,D interaksi gliquidone-INH

Tgl 21/11 = sakit

lutut kiri Pyridoxin 1 x 1 tab

17/11 -

23/11 7 0

DM tipe 2 Pyrazinamid 3 x 500 mg

17/11 -

23/11 7 0

Ethambutol 1 x 500 mg

17/11 -

23/11 7 0

Ethambutol 1 x 250 mg

17/11 -

23/11 7 0

Gliquidone 1 tab pagi

17/11 -

23/11 7 D interaksi gliquidone-rifampicin

Lansoprazole 1 x 1 tab

19/11 -

23/11 5 0

Meloxicam tab 2 x 7,5 mg

21/11 -

23/11 3 0

70. 25.45.68, IIb RI 20 tts / mnt

20/11 -

23/11 4 0 Tidak ada MTO

60thn/P/Askes PNS K= Hipertensi Furosemid inj

1 amp/6 jam

iv 20-Nov 1 0

KGDS = 259

ulkus

peptikum Lisinopril 1 x 5 mg

20/11 -

23/11 4 0

SK = 1,00 Alprazolam 2 x 0,5 mg

20/11 -

27/11 8 0

MRS = 8 hari Laxadine syr 3 x C 1 20-Nov 1 0

TD = 160/80 Gliquidone 1-1-0 1/2 hac

20/11 -

27/11 8 0

BAB (-) = 5 hari Furosemid inj

1 amp/8 jam

iv

21/11 -

23/11 3 0

DM tipe 2 Sucralfat tab 3 x 1 tab

21/11 -

27/11 7 0

KSR 1 x 1 tab

21/11-

23/11 3 0

Aspilet 1 x 1 tab

22/11 -

27/11 6 0

Furosemid 1 tab pagi

24/11 -

27/11 4 0

Bisoprolol 5 mg 1 x 1/2 tab

24/11 -

27/11 4 0

71. 25.36.11, IIb P = Vertigo RI 20 tts / mnt

28/11 -

30/11 3 0

58thn/ L / U K = PJK Natrium diclofenak 2 x 25 mg

28/11 -

7/12 10 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

KGDS = 410 Gliquidone

1 - 1 - 0 1/2

hac

28/11 -

7/12 10 F kondisi penyakit

SK = 1,00 Propanolol 3 x 10 mg

28/11 -

2/12 5 0

MRS = 10 hari Betahistin 3 x 1 tab

28/11 -

2/12 5 0

DM tipe 2 Alprazolam 2 x 0,5 mg

28/11 -

1/12 4 0

Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

1/12 -

2/12 2 0

Metformin 3 x 500 mg

1/12 -

2/12 2 0

Lansoprazole 1 x 1 tab

1/12 -

2/12 2 0

ISDN 3 x 1 tab

2/12 -

7/12 6 0

Aspilet 1 x 1 tab

2/12 -

7/12 6 F interaksi gliquidone-aspilet

Ofloxacin 2 x 400 mg

4/12 -

7/12 4 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

Bisoprolol 5 mg 1 x 1/2 tab

4/12 -

7/12 4 0 kondisi penyakit

72. 25.36.28, kelas III P = Demam Cefotaxime inj 1 g/ 8jam

28/11 -

9/12 12 0

37thn/ P / Askeskin ISK Paracetamol tab 3 x 1 tab

28/11-

2/12,4/12

-9/12 5 + 6 E interaksi paracetamol-INH

Page 65: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

KGDS = 500 TB Paru Codein 3 x 20 mg

28/11 -

13/12 16 0 tgl 1/12/07 SGOT=30,SGPT=70

SK = 1,2 Alprazolam 2 x 0,5 mg

28/11 -

2/12 5 0

MRS = 16 hari Actrapid inj 6u-6u-6u sc

28/11 -

12/12 16 0

T = 40 Rifampicin 1 x 450 mg

30/11 -

13/12 14 E interaksi rifampicin-INH

DM tipe 2 INH 1 x 300 mg

30/11 -

13/12 14 E

tgl 28/11/07

SGOT=11, Pyrazinamid 3 x 500 mg

30/11 -

13/12 14 0

SGPT=14 Ethambutol 1 x 750 mg

30/11 -

13/12 14 0

Ketokenazole 2 x 200 mg

8/11 -

13/12 6 0

Ofloxacin 2 x 400 mg

10/12 -

13/12 4 0

Glimepiride 3 mg 1 tab pagi 13-Des 1 0

73. 25.81.96, IIb P = Dispepsia RI 20 tts / mnt

3/12 -

5/12 3 0 Tidak ada MTO

50thn/ L / Askes

PNS Demam ranitidin tab 2 x 150 mg

3/12 -

17/12 15 0

KGDS = 275 Captopril 2 x 50 mg

3/12 -

5/12 3 0

SK = 1,02 K= Hipertensi Paracetamol tab 3 x 1 tab

3/12 -

12/12 10 0

MRS = 15 hari Glucophage 3 x 500 mg

3/12 -

17/12 15 0

TD =140/100 metoclopramid inj 1 amp/ 8 jam

4/12 -

6/12 3 0

T = 40 Lansoprazole 1 x 1 tab

4/12 -

16/12 13 0

DM tipe 2 Bisoprolol 5 mg 1 x 1/2 tab

7/12 -

11/12 5 0

Alprazolam 2 x 0,5 mg

7/12 -

16/12 10 0

74. 25.45.57, IIb K = PJK Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

4/12 -

8/12 5 0 Tidak ada MTO

43thn/ L / Askes

PNS P = ISK ranitidin tab 1 amp/ 8 jam

4/12 -

8/12 5 0

KGDS = 311 Dispepsia ISDN 3 x 1 tab

4/12 -

9/12 6 0

SK = 1,40 Aspilet 1 x 160 mg 4-Des 1 0

MRS = 6 hari Lansoprazole 1 x 1 tab

4/12 -

9/12 6 0

TD = 110/80 Glibenklamid

1 - 1 - 0 1/2

hac

4/12 -

9/12 6 0

DM tipe 2 Glucophage 3 x 500 mg

4/12 -

9/12 6 0

Doxyciclin 2 x 100 mg

4/12 -

8/12 5 0

metoclopramid inj 1 amp/ 8 jam

4/12 -

8/12 3 0

Aspilet 1 x 80 mg

5/12 -

9/12 4 0

75. 25.43.22, IIb

K=gangren

diabetik Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

4/12 -

8/12 5 0 Tidak ada MTO

68thn/ L / Askes

PNS ISK Mixtrad

10u-10u-10u

sc

4/12 -

5/12 2 0

KGDS = 239 Clindamicin tab 4 x 300 mg

4/12 -

13/12 10 0

SK = 1,00 Pentoxypilin 3 x 400 mg

4/12 -

9/12 6 0

MRS = 10 hari Aspilet 1 x 80 mg

4/12 -

13/12 10 0

DM tipe 1 Ceftiaxone inj 1 amp/ 12 jam

4/12 -

8/12 5 0

diet 1700 kalori Nebacetin powder

4/12 -

10/12 7 0

Tramadol 3 x 50 mg

5/12 -

6/12 2 0

Page 66: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Lansoprazole 1 x 1 tab

5/12 -

13/12 9 0

Mixtrad

14u-14u-14u

sc

6/12 -

13/12 8 0

Natrium diclofenak 3 x 1 tab

7/12 -

8/12 2 0

Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

9/12 -

13/12 5 0

Meloxicam tab 2 x 15 mg

9/12 -

13/12 5 0

76. 25.43.67, IIb P = ISK RI 20 tts / mnt

6/12 -

9/12 4 0

42thn/ P / KPA Glimepiride 3 mg 1 tab pagi

6/12 -

17/12 12 0

KGDS = 217 Cotrimoxazole 2 x 2 tab

6/12 -

17/12 12 0

SK = 1,2 Tramadol 2 x 50 mg

6/12 -

9/12 4 0

MRS = 12hari Alprazolam 2 x 0,5 mg

9/12 -

17/12 9 0

Tidur (-) Natrium diclofenak 2 x 50 mg

10/12 -

17/12 8 0

BAB (-) = 4 hari Omeprazole 2 x 1 tab

10/12 -

17/12 8 A mencegah terjadinya reaksi obat -

DM tipe 2 Dulcolax Supp 16-Des 1 0 tak diinginkan.

77. 25.75.71, IIb K= Hipertensi Captopril 25 mg

1 tab.sub

lingual 9-Des 1 0 Tidak ada MTO

49thn/ L / Askes

PNS

setiap 15

menit

KGDS = 269 Adalat Oros 1 x 1 tab 9-Des 1 0

SK = 1,00 Furosemid Tab 1 x 1 tab

9/12 -

13/12 5 0

MRS = 5 hari RL 10 tts / mnt

9/12 -

10/12 2 0

TD = 180/100 Glucophage 2 x 500 mg

9/12 -

13/12 5 0

Kol.T= 210 Captopril 12,5 mg 3 x 1 tab

10/12 -

12/12 3 0

DM tipe 2 Valsartan 80 1 x 1 tab

11/12 -

13/12 3 0

Lisinopril 10 mg 1 x 1 tab

11/12 -

13/12 3 0

Simvastatin 10 mg 1 tab. Malam

11/12 -

13/12 3 0

78. 25.92.67, kelas III P= Susp,tumor RI 20 tts / mnt

10/12 -

13/12 4 0

24thn/ P / Askeskin abdomen Actrapid inj 8u-8u-8u sc

10/12 -

20/12 11 0

KGDS = 244 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

11/12 -

20/12 10 0

SK = 0,75 Tramadol 2 x 50 mg

11/12 -

16/12 6 0

MRS = 11 hari Urinter 2 x 1 tab

11/12 -

20/12 10 G obat tidak dibeli

DM tipe 1 Multivitamin 2 x 1 tab

17/12 -

18/12 2 0

79. 25.37.53, IIb P = Dispepsia RI 30 tts / mnt

11/12 -

14/12 4 0 Tidak ada MTO

42thn/ L / PT ISK Lansoprazole 1 x 1 tab

11/12 -

15/12 5 0

KGDS = 316 Glimepiride 3 mg 1 tab pagi

11/12 -

15/12 5 0

SK = 1,00 metoclopramid tab 3 x 1 tab

12/12 -

15/12 4 0

MRS = 5 hari Sanprima F 2 x 1 tab

13/12 -

15/12 3 0

DM tipe 2

80. 25.75.97, IIb P = GE RI 20 tts / mnt

14/12 -

17/12 4 0 Tidak ada MTO

55thn/ P / Askes

PNS Glimepiride 3 mg 1 tab pagi

14/12 -

20/12 7 0

Page 67: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

KGDS = 241 Cotrimoxazole 2 x 2 tab

15/12 -

20/12 6 0

SK = 0,9 metoclopramid tab 3 x 1 tab

15/12 -

20/12 6 0

MRS = 7 hari

# 25.53.81, IIb P = TB Paru Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

21/12 -

6/12 17 0

45thn/ L / KPA Demam Paracetamol 3 x 1 tab

21/12 -

23/12 3 E interaksi paracetamol-INH, terjadi-

KGDS = 386 Ofloxacin 2 x 200 mg

21/12 -

23/12 3 0 efek tak dikehendaki yaitu-

SK = 1,10 Gliquidone

1 - 1 - 0 1/2

hac

21/12 -

2/1 13 0 hepatotoksik, tgl 24/12 :SGOT=23

MRS = 17 hari Cefotaxime inj 1 g/ 8 jam

22/12 -

2/1 12 0 SGPT=83

tgl 22/12 :

SGOT=14 Rifampicin 1 x 450 mg

23/12 -

6/1 15 E,D interaksi rifampicin-INH

SGPT=15 INH 1 x 300 mg

23/12 -

6/1 15 E,D interaksi gliquidone-INH

DM tipe 2 Pyrazinamid 3 x 500 mg

23/12 -

6/1 15 0

T = 41 Ethambutol 1 x 750 mg

23/12 -

6/1 15 0

Gliquidone

2 - 1 - 0 1/2

hac 3/1 - 6/1 4 D interaksi gliquidone-rifampicin

82. 25.67.62, IIb P = Dispepsia RI 20 tts / mnt

23/12 -

28/12 6 0

51thn/ P / U ranitidin inj 1 amp/ 12 jam

23/12 -

27/12 6 0

KGDS = 245 Tramadol 2 x 50 mg

23/12 -

25/12 3 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

SK = 1,31 K= Hipertensi Captopril 25 mg 2 x 1 tab

23/12 -

28/12 6 0 kondisi penyakit.

MRS = 6 hari PJK Metformin 3 x 500 mg

23/12 -

28/12 6 0

DM tipe 2 Domperidon 3 x 1 tab

24/12 -

28/12 5 0

TD = 160/110 Ceftriaxone inj 1 g/ 24 jam

24/12 -

28/12 5 0

Tgl 26/12 T = 40 Adalat Oros 1 x 1 tab

24/12 -

28/12 5 0

Paracetamol 3 x 1 tab

26/12 -

28/12 3 0

83. 25.65.03, IIb

K =

Hipoglikemi Dextrose 5 % 20 tts / mnt

26/12 -

31/12 7 0

60thn/ P / KPA D-40% 2 amp drip

26/12 -

27/12 2 0

KGDS = 42 D-40% 3 amp bolus 26-Des 1 0

SK = 1,09 Ranitidin inj 2 amp/ 8 jam

26/12 -

29/12 4 0

MRS = 8 hari Cefotaxime inj 1 g/ 12 jam

26/12 -

31/12 7 0

DM tipe 2 Captopril 3 x 12,5 26-Des 1 0

TD = 180/10 Paracetamol 3 x 1 tab

29/12 -

31/12 3 E kontra indikasi, tgl 31/12 SGOT=79

tgl = 28/12 :

SGOT=75 Ofloxacin 2 x 400 mg

29/12 -

2/1 5 0 dan SGPT=35

SGPT=30 Omeprazole 2 x 1 tab

29/12 -

2/1 5 0

tgl 29/12 T= 40 Metformin 1 x 500 mg

29/12 -

31/12 3 0

84. 25.13.66, IIb

K=gangren

diabetik Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

28/12 -

4/1 7 0 Tidak ada MTO

Page 68: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

57thn/ P / U Mixtard

18u-18u-18u

sc

28/12 -

4/1 7 0

KGDS > 312 Aspilet 1 x 80 mg

29/12 -

4/1 6 0

SK = 1,00 Ranitidin inj 1 amp/ 8 jam

29/12 -

4/1 6 0

MRS = 8 hari Ceftriaxone inj 1g / 12 jam

29/12 -

4/1 6 0

DM tipe 1 Pentoxyphilin 3 x 400 mg

29/12 -

4/1 6 0

diet 1500 kalori Nacl 0,9 % Kompres 30-Des 1 0

Meloxicam 2 x 15 mg

30/12 -

2/1 3 0

85. 25.71.76, IIb P = Anxiety Nacl 0,9 % 20 tts / mnt

28/12 -

3/1 7 0

40thn/ P / KPA Dispepsia ranitidin inj 1 amp/ 12 jam

28/12 -

3/1 7 0

KGDS = 263 Tramadol 2 x 50 mg

28/12 -

3/1 7 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

SK = 0,9 Alprazolam 2 x 0,5 mg

28/12 -

3/1 7 0 kondisi penyakit.

MRS = 7 hari Glucodex

1 - 1 - 0 1/2

hac

28/12 -

3/1 7 0

Tidur (-) Sandepril 2 x 25 mg

29/12 -

3/1 6 0

DM tipe 2 metoclopramid inj 1 amp/ 12 jam

29/12 -

3/1 6 0

86. 25.42.19, IIb P = Dispepsia Asering 20 tts/ mnt

31/12 -

05/01 6 0

55 thn / L / KPA Glucodex

1 - 0 - 0 1/2

hac

31/12 -

06/01 7 0

KGDS = 247 Cefotaxim Inj 1g / 8 jam

31/12 -

03/01 4 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

SK = 1,31 Ranitidin inj

1 amp / 12

jam

31/12 -

03/01 4 0 kondisi penyakit.

MRS = 7 hari Ciprofloxacin tablet 2 x 500 mg

04/01 -

06/01 3 0

DM tipe 2 Ranitidin tablet 2 x 150 mg

04/01 -

06/01 3 0

87. 25.76.10, IIb

K = gagal

jantung Captopril 25 mg 3 x 1 tablet

05/01 -

09/01 5 0

65 thn / P / Askes

PNS kongestif Nipedifine 10 mg 4 x 1 tablet

05/01 -

06/01 2 0

KGDS = 344 Acrapid inj

12 u - 12 u -

12 u

05/01 -

10/01 6 0

SK = 0,89 Ceftriaxone inj 1 g / 12 jam

05/01 -

06/01 2 0

MRS = 12 hari Ranitidin inj

1 amp / 12

jam

05/01 -

06/01 2 0

TD = 190/90 Isosorbit dinitrat 3 x 1 tab.

05/01 -

16/01 12 0

DM tipe 2 Aspilet 1 x 1 tab.

05/01 -

16/01 12 F interaksi aspilet-glucodex

Ofloxacin 400 2 x 1 tab

06/01 -

12/01 7 0

Lansoprazole 1 x 1 tab

06/01 -

16/01 11 0

Diltiazem tab 3 x 2 tab

06/01 -

16/01 11 0

Lisinopril 10 mg 1 x 1 tab

10/01 -

16/01 7 0

Glucodex 1 tablet pagi

10/01 -

12/01 3 F

Mixtard 12 u- 0 - 8 u

12/01 -

16/01 5 0

Gliquidone

1 - 0 - 0 1/2

hac

15/01 -

16/01 2 0

88. 25.75.68, IIb K = Hipertensi Glucophage 500 2 x 1 tablet

07/01 -

11/01 6 0 Tidak ada MTO

53 thn / L / U Furosemide Inj

1 amp / 12

jam

07/01 -

8/01 2 0

KGDS = 251 Glimepiride 3 mg

1 - 1 - 0 1/2

hac

07/01 -

11/01 5 0

Page 69: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

SK = 1,31 Captopril 12,5 3 x 1 tablet

07/01 -

08/01 2 0

MRS = 5 hari Vaisartan 80 1 x 1 tablet

08/01 -

11/01 4 0

TD =160/100 Furosemide tablet 1 x 1 tablet

09/01 -

11/01 3 0

DM tipe 2

89. 25.95.32, kelas III P = Dispepsia RI 20 tts / mnt

07/01 -

09/01 3 0 Tidak ada MTO

60 thn / P /

Askeskin Gliquidone

1 - 0 - 0 1/2

hac

07-01 -

19/01 4 0

KGDS = 309 Omeprazole 1 x 1 tablet

07/01 -

10/01 4 0

SK = 1,3 Metoclopramid tab 3 x 1 tablet

09/01 -

10/01 2 0

MRS = 4 hari Glucophage 500 2 x 1 tablet

09/01 -

10/01 2 0

DM tipe 2

90. 25.81.97, IIb K = Hipertensi NACL 0,9 % 20 tts / mnt 9-Jan 1 E kontra indikasi

46 thn / P / KPA P = Dispepsia Captopril 12,5 2 x 1 tab

09/01 -

12/01 4 0

KGDS = 210 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

09/01 -

16/01 8 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

SK = 1,2 Omeprazole 1 x 1 tab

09/01 -

16/01 8 0 kondisi penyakit .

MRS = 8 hari Gliquidone

1 - 0 - 0 1/2

hac

09/01 -

16/01 8 0

TD = 140/100 Tensifar 5 mg 1 x 2 tab

10/01 -

12/01 3 G obat tidak dibeli

DM tipe 2

91. 25.99.25, kelas III K = Hipertensi RI 20 tts / mnt

10/01 -

16/01 7 0

58 thn / L /

Askeskin P = Dispepsia Ranitidin inj

1 amp / 12

jam

10/01 -

16/01 7 0

KGDS = 281 Furosemide Inj

1 amp / 12

jam

10/1,14/1

,16/01 1 + 3 0

SK = 0,8 Gliquidone

1 tab pagi 1/2

hac

10/01 -

13/01 4 0

MRS = 9 hari Glucophage 3 x 500 mg

11/01 -

13/01 3 0

TD = 140/90 Ceffriaxone Inj 1g / 12 jam

12/01 -

16/01 5 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

DM tipe 2 Mixtard Inj

8 u- 0 - 8u 1/2

hac

12/01 -

16/01 5 0 kondisi penyakit.

Mixtard 12u - 0 - 12u

17/01 -

18/01 2 0

Furosemide tablet 2 x 1 tab

17/01 -

18/01 2 0

Omeprazole tablet 2 x 1 tab

17/01 -

18/01 2 0

Antasida tab 3 x 1 tab

17/01 -

18/01 2 0

92. 25.98.55, IIb K = Hipertensi RI 20 tts/ mnt

11/01 -

16/01 6 0 Tidak ada MTO

47 thn / P / KPA PJK Captopril 3 x 25 mg

11/01 -

19/01 9 0

KGDS = 278 Neurodex 2 x 1 tab

11/01 -

25/01 15 0

SK = 1,02 P = Dispepsia Alprazolam 2 x 0,5 mg

11/01 -

23/01 13 0

MRS = 15 hari Omeprazole 1 x 1 tab

11/01 -

13/01 3 0

TD = 140/100 ISDN 3 x 1 tab

11/01 -

24/01 14 0

tgl 13/1 T = 40 Metformin 3 x 500 mg

11/1-

12/1,19/1

-25/1 2 + 7 0

DM tipe 2 Ranitidin inj

1 amp / 12

jam

12/01 -

16/01 5 0

Page 70: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Mixtard 8 u - 0 - 8u

13/01 -

25/01 12 0

Paracetamol 3 x 500 mg

13/01 -

19/01 7 0

Omeprazole 2 x 1 tab

14/01 -

20/01 7 0

Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

14/01 -

23/01 10 0

Captopril 2 x 25 mg

20/01 -

25/01 6 0

93. 25.99.25, kelas III P = GE RI 10 tts / mnt 12-Jan 1 0 Tidak ada MTO

61 thn / P /

Askeskin Ranitidin inj 1 amp / 8 jam

12/01 -

16/01 5 0

KGDS = 342 Metoclopramid inj

1 amp / 12

jam

12/01 -

19/01 8 0

SK = 1,05 Loperamid tab

2 tablet tiap

mencret

12/01 -

14/01 3 0

MRS = 8 hari Glucodex

1 - 0 - 0 1/2

hac

12/01 -

19/01 8 0

tidur (-) RI 20 tts/mnt

13/01 -

19/01 7 0

DM tipe 2 Ciprofloxacin tab 2 x 500 mg

14/01 -

16/01 3 0

Omeprazole 1 x 1 tab

17/01 -

19/01 3 0

Alprazolam 0,5 mg 2 x 1 tab

17/01 -

19/01 3 0

DMP Syr 3 x c1

17/01 -

19/01 3 0

94. 25.37.42, IIb K = Hipertensi Lisinopril 10 mg 1 x 1 tablet

14/01 -

19/01 6 0

62 thn / L / Askes

PNS Bisoprolol 1 x 1/2 tablet

14/01 -

19/01 6 0

KGDS = 234 P = Dispepsia Furosemid tablet 1 x 1 tablet

14/01 -

19/01 6 0

SK = 1,2 Cefriaxon inj 1 g / 12 jam

14/01 -

19/01 6 A penggunaan obat tidak sesuai dengan-

MRS = 6 hari Ranitidin inj

1 amp / 12

jam

14/01 -

16/01 3 0 kondisi penyakit.

TD = 160/90 RI 20 tts / mnt

14/01 -

19/01 6 0

Kol.T = 215 Gliquidone

1 - 0 - 0 1/2

hac

14/01 -

19/01 6 0

DM tipe 2 Simvastatin 10 mg

1 tablet

malam

15/01 -

19/01 5 0

Lansoprazol 1 x 1 tablet

17/01 -

19/01 3 0

95. 25.96.24, kelas III P = Bisul RI 20 tts/mnt

22/01 -

24/01 3 0 Tidak ada MTO

32 thn / P /

Askeskin Cefotaxime inj 1g / 8 jam

23/01 -

29/01 7 0

KGDS = 363 Ranitidin inj 1 amp / 8 jam

23/01 -

28/01 6 0

SK = 1,0 Dextrose 5 % 1 fls 23-Jan 1 0

DM tipe 2

Metronidazol 500

mg 2 tab 23-Jan 1 0

diet 1900 kalori Glimepiride 4 mg

1 - 1 - 0 1/2

hac

23/01 -

29/01 7 0

MRS = 8 hari Asam tranexamat 1 amp / 8 jam

24/01 -

28/01 4 0

Asam mefanemat 3 x 500 mg

24/01 -

29/01 6 0

Glucophage 3 x 500 mg

25/01 -

29/01 5 0

96. 25.53.80, IIb K = Hipertensi Bisoprolol 5 mg 1 x 1 tab

24/01 -

29/01 6 0 Tidak ada MTO

84 thn / L / U P = Demam Glimepiride 2 mg 1 tablet pagi

24/01 -

29/01 6 0

Page 71: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

KGDS = 205 Cefotaxime inj 1 g / 8 jam

25/01 -

29/01 5 0

SK = 1,1 Laxadine syr 3 x C1 25-Jan 1 0

MRS = 6 hari Paracetamol 3 x 500 mg

25/01 -

27/1 3 0

TD = 150/100 Alprazolam 0,5 2 x 1 tab

25/01 -

29/1 5 0

Tidur (-) Captopril 2 x 12,5 mg

25/01 -

29/1 5 0

BAB (-) 7 hari

Keterangan :

L : Laki-laki

P : Perempuan LDL :low density lipoproptein A : terapi obat yang tidak perlu

U : Umum HDL : high density lipoprotein B : butuh terapi tambahan

KPA : Komite Peralihan Aceh ISK :Infeksi Saluran Kencing C : terapi obat tidak efektif

KGDS : Kadar Gula Darah Sewaktu masuk rumah

sakit(mg/dl) PJK :Penyakit Jantung Koroner D : dosis terlalu rendah

SK : Kreatinin Serum sewaktu masuk rumah sakit(mg/ml) SH :Sirosis Hepatik E : reaksi obat merugikan

MRS : Lama masuk rumah sakit (hari) GE :Gastroenteritis F : dosis terlalu tinggi

MTO : Masalah Terapi Obat

PSMBA :Pendarahan Saluran Makan

Bagian Atas G : kebutuhan obat tidak terpenuhi

TD :Tekanan Darah (mmHg) HCT : hidroklortiazid

T :Temperatur tubuh (˚ C) INH : isoniazid

SGOT :Serum glutamic oxaloacetic transaminase

SGPT :Serum glutamic pyruvic transaminase

Kol. T :Kolesterol Total (mg/dl)

BAB (-) :Tidak bisa buang air besar

Tidur (-) :Tidak bisa tidur

Page 72: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS

Lampiran 2

DATA INTERAKSI OBAT

No. Obat 1 Obat 2 Mekanisme Efek

1

glucodex

(gliklazid) rifampicin

Rifampicin meningkatkan metabolisme gliklazid dan mempercepat kliren

gliklazid.sehingga mengurangi kadar serum gliklazid*

Mengurangi efek hipoglikemik dari

glikazid.***

2 gliquidone rifampicin

Rifampicin meningkatkan metabolisme gliquidone dan mempercepat

kliren gliquidone, sehingga mengurangi kadar serum gliquidone.*

Mengurangi efek hipoglikemik dari

gliquidone.***

3 ciprofloxacin antasida

Terjadinya pembentukan kompleks khelat antara kation antasida dengan

gugus 3-karbonil dan 4-oxo dari ciprofloxacin.*

Berkurangnya konsentrasi serum

ciprofloxacin.*

4 glucodex isoniazid Tidak diketahui.* isoniazid dapat meningkatkan kadar

gula darah pada penderita diabetes

mellitus.*

5 glimepiride isoniazid Tidak diketahui.* isoniazid dapat meningkatkan kadar

gula darah pada penderita diabetes

mellitus.*

6 gliquidone isoniazid Tidak diketahui.* isoniazid dapat meningkatkan kadar

gula darah pada penderita diabetes

mellitus.*

7 glimepiride rifampicin

Rifampicin meningkatkan metabolisme glimepiride dan mempercepat

kliren glimepiride sehingga mengurangi kadar serum glimepiride.*

Mengurangi efek hipoglikemik dari

glimepiride.***

8 isoniazid rifampicin

rifampicin meningkatkan metabolisme isoniazid dan meningkatkan

metabolit hepotoksiknya sehingga meningkatkan hepatotoksisitas

isoniazid.***

Hepatotoksisitas isoniazid meningkat.

***

9 parasetamol isoniazid

isoniazid menginduksi enzim oksidase P450IIE1 pada hati dan ginjal

sehingga metabolit hepatotoksik dari parasetamol meningkat.***

hepatotoksisitas dari parasetamol

meningkat. ***

10 glucodex

Aspilet

(asam asetil

salisilat) Salisilat meningkatkan pengeluaran insulin basal.****

Meningkatkan efek hipoglikemik dari

glucodex.***

11 glimepiride Aspilet Salisilat meningkatkan pengeluaran insulin basal.****

Meningkatkan efek hipoglikemik dari

glucodex.***

12 glibenklamid Aspilet Salisilat meningkatkan pengeluaran insulin basal.****

Meningkatkan efek hipoglikemik dari

glibenklamid.***

13 gliquidone Aspilet Salisilat meningkatkan pengeluaran insulin basal.****

Meningkatkan efek hipoglikemik dari

gliquidone.***

Keterangan : * : Stockley, (1999). Drug Interaction

*** : Sukandar, Y,E,. dkk. (2008). ISO Farmakoterapi. Jakarta: PT. ISFI

**** : Tatro,S,D.(2001).Drug Interaction Facts.

Page 73: MASALAH TERAPI OBAT PADA PENATALAKSANAAN DIABETES MELLITUS