rootmagz 082016

9

Upload: slamet-mugiono

Post on 15-Apr-2017

203 views

Category:

Software


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Rootmagz 082016

Kolom Singkat Bagaimana LayoutDibuat dengan Scribus

EDISI08/2016MAJALAHKOMPUTER DIGITAL

RubrikSD:Perkenalan KeyboardBagaimana MenggunakanPerangkat Input Teks Artikel Pemenang Sayembara Menulis

Periode II

ProsesPembuatan

MajalahRootmagz

MengenalPengayaan(Style&

Formatting)

RubrikKomandoPerintah Nomor 1 1 - 1 4

SayembaraMenulisLibreOfficePeriode IIIDisponsori oleh T'Lab Geek Shop

Page 2: Rootmagz 082016

DariRedaksiRootmagz

Pembuatan MajalahRootmagz

ROOTMAGZ 08/201 6 RubrikUtama

Pada 08/201 6 ini , Rootmagz tetap pada

format 9 halaman seperti 07/201 5.

Penomoran ri l is kami bergul ir pada variabel

versi , namun tetap pada variabel tahun.

Banyak yang terjadi, seperti mulai munculnya kesadaran

untuk mempromosikan Free Software, di sebagian keci l

komunitas di Indonesia. Hal ini termasuk bagus. Root-

magz berusaha menggandakan itu dengan menambah

penjelasan mengenai pentingnya format dokumen ODF.

Pemenang sayembara menulis II yang dimuat di 08/201 6

ini adalah Aldi las Achmad Nursetyo dengan karyanya

Mengenal Pengayaan. Selamat untuk pemenang.

Redaksi,

Ade Malsasa Akbar

Sekilas Bagaimana RootmagzDilayout dengan ScribusAde Malsasa Akbar <teknoloid@gmail .com>

freedesktop.org adalah proyek yang menstandardisasikan interoperabi l i tas semuadesktop environment yang bekerja berdasarkan X Window System (X1 1 ). Keterangantersedia di https://en.wikipedia.org/wiki/Freedesktop.org.

Tahukah Anda?

Sampailah kesempatan saya menjelaskan ba-

gaimana Rootmagz dibuat pada 08/201 6 ini .

Tujuan penjelasan ini adalah memberi penget-

ahuan bagaimana Free Software (perangkat lunak

bebas) dipakai untuk desktop publishing yakni

pembuatan majalah digital. Berikut ini bagaimana

kami membuat edisi 08/201 6 ini sebagai contoh untuk semua

edisi sebelumnya.

Perkenalan

Majalah Rootmagz adalah majalah digital, dipubl ikasikan dalam

format PDF di bawah lisensi CC BY-SA 3.0, dibuat dengan per-

angkat lunak bebas bernama Scribus dibantu dengan Inkscape

dan lain-lain. Majalah dibuat dengan salah satu distribusi

GNU/Linux, yaitu sistem operasi Ubuntu. Majalah dibuat dengan

format dokumen bebas seperti ODF (dengan LibreOffice), SVG

(Inkscape), dan SLA (dengan Scribus). Pembuatan majalah tidak

melibatkan perangkat lunak tidak bebas (nonfree software)

semacam Adobe Photoshop juga tidak melibatkan format tidak

bebas (nonfree format) semacam DOCX.

Pekerjaan Desktop Publishing

Pekerjaan utama saya di Rootmagz adalah menyusun layout

halaman per halaman. Pekerjaan ini sangat berlainan dengan

desain grafis biasa, ia disebut desktop publishing. Jika dengan

Inkscape (desain grafis) saya memfokuskan pandangan kepada

objek, dengan Scribus (desktop publishing) saya memfokuskan

pandangan kepada ruang kosong (white space) halaman. Saya

bekerja dengan Text Frame yang sangat banyak (hampir satu

paragraf satu frame) di Rootmagz, bekerja dengan character

styles, paragraph style, dan tentu saja image frame.

Pekerjaan desktop publishing itu seperti pekerjaan penjahit, me-

letakkan komponen-komponen pada posisi masing-masing. Kom-

ponen (seperti kancing) tidak dibuatnya sendiri , melainkan sudah

disediakan sebelumnya.

Pekerjaan Desain Grafis

Pekerjaan desain grafis tergolong memakan waktu juga tetapi

tidak sebesar desktop publishing. Di sini

saya bertugas sebagai pembuat "kancing-

kancing" untuk ditata oleh tukang desktop

publishing. Saya membuat logo Rootmagz

dengan Inkscape, menyunting gambar-gam-

bar (PNG, JPEG, GIF) dengan macam-

macam perangkat lunak bebas, me-resize

gambar-gambar (dan ini sangat sering saya

lakukan), membuat banner/poster dengan

Inkscape, dan lain-lain. Perangkat lunak be-

bas yang saya gunakan di antaranya Gwen-

view (untuk cropping), GIMP (untuk

retouching), dan pdftoppm (untuk mengek-

strak gambar kover dari PDF).

Pekerjaan Testing

http://linuxscoop.com

Pekerjaan yang membutuhkan konsentrasi pal ing banyak

dan waktu paling lama adalah testing. Hampir-hampir se-

tiap perubahan satu huruf saya melakukan testing. Saya

membaca perubahan yang saya lakukan dan dampaknya

terhadap keseluruhan majalah. Itulah testing Rootmagz.

Saya melakukan ini pada keseluruhan majalah sebagai

PDF dengan Okular (dan dibantu Evince serta Qpdfview

untuk memastikan), pada komponen majalah sebagai

bentuk asalnya (apakah JPEG atau PNG) dengan Gwen-

view. Pengecekan kualitas adalah hal yang saya uta-

makan di semua karya saya. Semoga tidak ada

kesalahan fatal pada Rootmagz.

Dengan ini saya berharap pembaca memperoleh gam-

baran kemungkinan (possibi l i ty) yang besar bagi Free

Software (perangkat lunak bebas) untuk berkarya.

Janganlah ada minder menggunakan GNU/Linux, minder

menggunakan Free Software. Semoga makin besar

prasangka baik kepadanya dan makin besar pener-

imaannya di masyarakat.•

Scribus di pembuatan Rootmagz berkisar antara Ctrl+Shift+Fdan Ctrl+Shift+E

Page 3: Rootmagz 082016

GLOSARIUM

Cara membaca rubrik ini adalah jalankan perintah di

dalam kotak seperti ini

ke Terminal Emulator Anda. Seperti biasa, tanda $ artinya

perintah di jalankan dengan user biasa, tanda # di jalankan

dengan user root. Semoga bermanfaat.•

$ ps aux | grep firefox

Shell

Komponen antarmuka pengguna yang

paling penting di sistem operasi. Ialah

program yang menerjemahkan perin-

tah pengguna ke sistem operasi. Shell

sering disebut "Terminal", command

line, CLI , atau konsol.

GNUfind

Perintah find yang dibuat oleh proyek

GNU. Situs proyek find ada di

http://www.gnu.org/software/finduti ls.

ODT

Format word processor dari Open

Document Format. Format dokumen

bawaan di LibreOffice Writer, Call igra

Words, dan OpenOffice Writer. Format

ODT adalah saingan DOCX di

Microsoft Office.

Root

Pengguna tertinggi dalam sistem op-

erasi GNU/Linux. Prinsip Root ada di

sistem operasi keluarga Unix, termas-

uk BSD dan Mac OS X. Windows tidak

punya Root.

KWord adalah Free Software berjenis word processor dari KOffice. KWord turut dihentikan pengembangannya bersamaberhentinya KOffice tahun 201 2. KWord berposisi seperti Writer di LibreOffice dan Words di Call igra Suite. Logo KWordseperti di samping.

Tahukah Anda?

ROOTMAGZ 08/201 6

GNUgrep

Perintah grep yang dibuat oleh proyek

GNU. Situs proyek grep ada di

http://www.gnu.org/software/grep.

RubrikKomando

www.linuxsupports.com

12. MencariBerkas denganOperator ANDAde Malsasa Akbar <teknoloid@gmail .com>

Kita bisa mencari dengan operator AND layaknya di

Google dengan perintah:

Hasi lnya seperti gambar berikut:

Penjelasan

Menggunakan opsi -and sama hasi lnya seperti AND di

Google. Output hanya akan menayangkan berkas-berkas

dengan nama yang mengandung kata kunci pertama dan

kedua. Berkas yang hanya mengandung salah satu kata

kunci, tidak dua-duanya bersamaan, tidak termasuk hasi l

pencarian.

$ find . -name "*free*" -and-iname "*software*"

11 . MencariBerkas denganOperatorOR

Kita bisa mencari suatu berkas di shell selayaknya

mencari dengan Google, menggunakan operator OR.

Bedanya, j ika dengan Google kita menggunakan opsi OR,

dengan perintah GNU find kita akan memakai opsi -or.

Perintah di atas diketik dalam satu baris. Hasi lnya seperti

gambar berikut:

Penjelasan

Perintah find bisa menerima opsi -or untuk setiap kata

kunci yang berbeda. Hasi lnya mirip seperti menggunakan

OR di Google. Output yang muncul bisa kata kunci

pertama bisa kata kunci kedua dalam satu halaman.

Ade Malsasa Akbar <teknoloid@gmail .com>

$ find . -name "*. odt" -or -name"*. txt"

BelajarPerintahTerminalGNU/Linux

13. MencariBerkas denganOperator NOTAde Malsasa Akbar <teknoloid@gmail .com>

Kita bisa mencari dengan mengecualikan hasi l layaknya

operator NOT di Google dengan opsi -not pada perintah

find:

Penjelasan

Dengan perintah ini , kita membuang hasi l yang

berakhiran .odt (artinya mengecualikan dokumen ODT

dari hasi l pencarian. Alhasi l output yang keluar adalah

semua berkas .txt saja tanpa ada .odt. Ini sangat berguna ketika

kita ingin membuang string tertentu dari pencarian yang mirip,

supaya hanya tepat hasi l yang kita mau yang ditayangkan. Hasi l

perintah bisa di l ihat pada gambar berikut ini .

$ find . -not -iname "*. odt*"

14. MencariBerkas yangBerisi Teks KataKunciAde Malsasa Akbar <teknoloid@gmail .com>

Kita bisa mencari seperti Google (mencari teks di setiap halaman

web) yaitu mencari suatu berkas yang berisi teks tertentu dengan

GNU grep:

Hasi lnya seperti gambar berikut:

Penjelasan

Perintah-perintah di atas sama, intinya mencari suatu string (kata,

kal imat) pada berkas yang ada di direktori yang sama. Yang

berubah dari 3 perintah di atas hanya string-nya. Itulah kata

kuncinya. Sedangkan output-nya adalah berkas TXT yang berisi

kata kunci. Terl ihat bahwa kata kunci awan ditemukan pada

berkas langit. txt, pohon pada hutan.txt, dan ikan pada sungai. txt.

Sama seperti Google.

$ grep --color -i -r -e "pohon" .

SERI

02

grep • find

KSpread adalah Free Software berjenis spreadsheetdari KOffice. KSpread turut dihentikan pengemban-gannya bersama dihentikannya KOffice tahun 201 2.KSpread sejajar dengan Calc di LibreOffice dan Sheetsdi Call igra Suite. Logo KSpread seperti di samping.

Tahukah Anda?

Page 4: Rootmagz 082016

(function keys) yang bermula dari F1 berakhir pada F1 2. Ada kelompok

tombol menu, yakni tombol berlogo Microsoft Windows yang berada di antara

Ctrl dan Alt kiri , dan tombol menu berlogo menu di antara Alt dan Ctrl kanan.

Pada keyboard komputer, terdapat kelompok tombol numpad (numerik) yang

peletakannya mirip kalkulator biasa yang memudahkan pengetikan angka-an-

gka. Selain itu, terdapat tombol lain seperti Esc, Insert, PrintScreen, Scrol l

Lock, dan Pause.

Fungsi Sejumlah Tombol Penting

Keyboard memil iki beberapa tombol penting yang berfungsi masing-masing.

Keyboard itu tidak hanya dipakai semata-mata untuk mengetik teks, tetapi

juga menyampaikan perintah-perintah tertentu kepada komputer. Berikut ini

beberapa tombol (tetapi tidak semua) dengan fungsinya masing-masing.

Enter

Untuk membuat baris baru atau untuk mengeksekusi suatu perintah.

Esc

Escape (Bahasa Inggris: lolos, kabur). Untuk membatalkan suatu perin-

tah/event, mirip dengan klik tombol Cancel.

Ctrl

Control (Bahasa Inggris: kendali) . Untuk dipakai bersamaan dengan tombol

Adik-adik, kal i ini kita akan melanjutkan artikel sebelumnya. Jika

Rootmagz 07/201 5 membahas tentang isi dalam kotak CPU,

maka 06/201 6 ini menjelaskan tentang keyboard. Keyboard

adalah salah satu perangkat input (masukan) di komputer, gun-

anya untuk memasukkan teks dan perintah. Kita akan mengen-

al i keyboard bertipe QWERTY (diambil dari jajaran huruf paling

atas) dari tombol ke tombol.

Pengelompokan Tombol-Tombol

Tombol-tombol di keyboard pada dasarnya bisa dikelompokkan

jadi beberapa bagian seperti pada gambar. Kelompok yang pal-

ing sering digunakan adalah tombol-tombol pengetikan (huruf A-

Z, angka 0-9, tanda (` )-(/) , Spasi, Shift, Caps Lock, Ctrl , Alt, Tab,

Enter, Home-PageDown). Ada kelompok lain yaitu tombol fungsi

Kivio adalah Free Software berjenis drawingterkhusus untuk diagram dan flowchart dari KOffice.Pengembangan Kivio berhenti di 201 2 bersamaandengan dihentikannya KOffice. Posisi Kivio sepertiDraw di LibreOffice dan Flow di Call igra Suite. LogoKivio seperti di

Tahukah Anda?

Mengenal KeyboardAdik-Adik, Mari Kita Kenali PerangkatKetikKita

ROOTMAGZ 08/201 6 RubrikSD

Tombol Fungsi

Tombol Pengetikan

Tombol Menu Sistem

Tombol Arah

Tombol Numerik

Tombol Lain

lain, misalnya dengan huruf-huruf,

seperti Ctrl+C sama dengan Copy

Ctrl+V sama dengan paste.

Shift

Shift (Bahasa Inggris: geser). Untuk

dipakai mengubah tika sementara dari

lowercase menjadi UPPERCASE atau

dari angka 3 menjadi tanda #. Shift

harus ditekan bersamaan dengan

tombol huruf/angka untuk

menghasi lkannya.

Alt

Alternate (Bahasa Inggris: ganti) . Un-

tuk dipakai bersamaan dengan tombol

lain (seperti juga Ctrl) , misalnya

dengan tombol fungsi, seperti Alt+F4

sama dengan Close.

Caps Lock

Untuk mengunci tika (caps) huruf,

apakah UPPERCASE (tika atas) atau

lowercase (tika bawah). Jika Caps

Lock aktif, SEMUA KETIKAN MEN-

JADI HURUF BESAR. Jika tidak,

maka semua ketika menjadi huruf ke-

ci l .

F1

Function 1 (Fungsi 1 ) , biasanya untuk

membuka Help (dokumen bantuan).

Jika digabung dengan Alt, di

GNU/Linux, biasanya untuk membuka

menu desktop.

F2

Function 2 (Fungsi 2), biasanya untuk

rename.

F5

Function 5 (Fungsi 5), biasanya untuk

Refresh. Berlaku di desktop maupun

di program browser atau fi le manager.

F11

Function 1 1 (Fungsi 1 1 ) , biasanya un-

tuk Full Screen View pada program

ber-GUI.

Insert

Untuk mengganti mode ketikan dari

overtype (ala konsol) menjadi insert

(ala word processor).

PrintScreen/SysRq

PrintScreen (print = cetak, screen =

layar) digunakan untuk memotret gambar la-

yar monitor saat ini . Dengan tombol ini lah

screenshot (gambar layar) dibuat. SysRq

(system request) adalah tombol yang di-

mengerti oleh sistem operasi sebagai perin-

tah spesial (interrupt) . Di GNU/Linux, SysRq

bisa digunakan bersama tombol lain dalam

keadaan darurat.

Num Lock

Untuk mengaktifkan tombol nomerik

(numpad).

Scroll Lock

Pada command prompt, tombol ini berfungsi

mengunci (menghentikan) kursor pada pos-

isinya yang berakibat tombol panah akan

menggeser posisi layarnya bukan

menggeser posisi kursornya. Tombol ini su-

dah jarang digunakan karena didesain untuk

sistem komputer era lama.

Pause/Break

Pause berfungsi untuk menghentikan

sementara suatu proses di konsol serta

melanjutkannya kembali . Break berfungsi

untuk mematikan proses di konsol

selayaknya tombol kombinasi Ctrl+C. Tombol

ini tidak sering digunakan di l ingkungan GUI.

Adik-adik, demikianlah perkenalan keyboard

kali ini . Adik-adik bisa mencobanya di

komputer satu per satu. Hanya saja, hati-hati

dengan tombol Delete karena tombol ini

menghapus apa pun yang dikenainya.

Selamat belajar, semoga bermanfaat.•

I lustrator: Ary Aldatama <ary.aldatama@gmail .com>Penulis: Ade Malsasa Akbar <teknoloid@gmail .com>

Page 5: Rootmagz 082016

GLOSARIUM

Blogger

Isti lah untuk menyebut orang yang

pekerjaannya/hobinya adalah menulis

di blog. Seseorang yang aktif mem-

buat artikel-artikel di blog sudah dise-

but blogger. Saat ini profesi blogger

sudah tidak asing lagi di Indonesia.

LibreOffice

Free Software dari jenis office suite

yang membawa format ODF yang

tersedia untuk GNU/Linux.

Forum

Fasil i tas internet untuk berdiskusi

dengan tampilan website. Contoh for-

um umum yang populer di Indonesia

adalah Kaskus, contoh forum FOSS

adalah FUI.

RubrikWeb

libreofficeindonesia.blogspot.com - Blog ini adalah

blog pertama (sepengatahuan kami) dalam Bahasa

Indonesia yang didedikasikan membahas LibreOffice.

Pemil iknya bernama Ian Asrianda. Pembahasan dihias

dengan pernak-pernik logo yang menarik di setiap

posting, membuatnya tidak membosankan dibaca.

Pembahasan yang sudah di lakukan mencakup Writer,

Calc, dan Impress. Kami berharap blog semacam ini

lebih banyak muncul nanti .

ubuntu-indonesia.com - Forum Ubuntu Indonesia

(FUI) , forum yang didirikan sejak 2009 untuk

masyarakat Indonesia ini telah mengembangkan ban-

yak SDM pengguna GNU/Linux yang tersebar di se-

luruh Indonesia. Forum ini telah di lengkapi dengan

trid-trid lama yang menjelaskan Ubuntu dan Linux se-

cara umum dengan detai l . Forum ini tergolong sangat

ramah terhadap pemula. Catatan: kami sendiri berasal

dari FUI .

planet.debian.or.id - Planet untuk komunitas Debian

GNU/Linux di Indonesia. Planet ini beranggotakan

penulis-penul is berpengalaman di bidang GNU/Linux.

Meskipun relatif baru, topik di planet ini sudah banyak

seperti masalah l isensi (Creative Commons), Mon-

goDB, NodeJS, pemaketan Debian, dan seterusnya.

Sebagaimana planet pada umumnya, di sini setiap

blogger Debian bisa menyumbangkan tul isannya.

planet.ubuntu.or.id - Planet untuk komunitas Ubuntu

Indonesia (tidak berafi l iasi dengan FUI). Planet ini be-

ranggotakan lebih banyak penulis-penul is GNU/Linux.

Topik yang dibahas di planet ini sangat banyak dalam

lingkup Ubuntu, misalnya security, networking,

browser, perintah Terminal, dan lain-lain. Seperti plan-

et yang lain, setiap blogger Ubuntu di Indonesia

diperkenankan ikut menyumbangkan tul isannya.

linuxminttutorial.blogspot.co.id - Blog mil ik Kang

Anam ini didedikasikan untuk Linux Mint dalam Ba-

hasa Indonesia. Isi blog ini sangat lengkap, bisa di l ihat

pada halaman Table of Contents (Daftar Isi) . Ia

berkisar antara sistem manajemen paket (instal/unin-

stal program), upgrading, multimedia, dan macam-

macam oprekan dengan Linux Mint. Blog ini direko-

mendasikan untuk setiap pengguna Linux Mint

pemula.

LibreOffice Indonesia ForumUbuntu Indonesia

PlanetUbuntu IndonesiaPlanetDebian Indonesia

TutorialLinuxMintIndonesia

X.Org Foundation (Yayasan X.Org) adalah organisasi yang mengembangkan X1 1 . X1 1 atau biasadisebut X saja adalah fondasi dasar bagi semua GUI yang ada di GNU/Linux (dan Unix/Unix-l ikelainnya). Situsnya adalah http://www.x.org. Logo Yayasan X.Org seperti di samping.

Tahukah Anda?

ROOTMAGZ 08/201 6

http://www.adiperdana.com

webkayq.blogspot.co.id - Blog yang dikelola oleh Dhian

Prameswara --seorang programer yang aktif menulis mengenai

GNU/Linux-- ini tergolong sangat konsisten menjaga kualitas

tul isannya yang komprehensif. Isi blog ini seputar aplikasi-ap-

l ikasi di GNU/Linux dan tentunya tentang Ubuntu. Blog ini cocok

dibaca pengguna semua kalangan.

Webkayq

marisharingilmu.wordpress.com - Blog ini dikelola oleh Resa

Candra, seseorang yang aktif menulis tentang GNU/Linux. Dari

kalangan blogger-blogger FOSS di Indonesia, blog ini tergolong

yang paling banyak menghasi lkan tutorial . Oleh karena itu, ia

bisa menyediakan ebook sepanjang 3000 halaman dengan

1 000 artikel hasi l karyanya sendiri di blog tersebut. Blog ini se-

suai untuk mereka yang bersemangat dengan FOSS apalagi

yang ingin belajar pemrograman desktop di GNU/Linux.

MariSharing Ilmu

Programer

Profesi yang tugasnya mengem-

bangkan kode sumber perangkat lun-

ak. Programer berurusan dengan

kode, bahasa pemrograman, API, bug,

testing, dan hal-hal lainnya.

Planet

Planet adalah suatu website yang

mengumpulkan posting-posting dari

website-website lain dalam satu topik

khusus. Planet sangat umum ada di

komunitas GNU/Linux. Biasanya se-

tiap distribusi besar seperti Ubuntu,

Debian, Fedora, dan lain-lain punya

planet sendiri-sendiri . Isinya tidak lain

posting-posting dari developer

komunitas yang bersangkutan. Nama

Planet berasal dari software yang ber-

jalan di bal ik layar untuk website

tersebut, yang bernama Planet.

https://en.wikipedia.org/wiki/Plan-

et_(software)

Page 6: Rootmagz 082016

Dasar-Dasar Slackware Linux(Terjemahan)

Ebook ini adalah terjemahan Bahasa In-

donesia untuk Slackbasics (buku manual

Slackware). Tebalnya 244 halaman.

Unduh: github.com/willysr/slackbasics-

i1 8n

ClearOS Indonesia:User Guide ClearOS 5.2

Ebook karya Andi Micro ini adalah panduan

menyeluruh mengenai instalasi dan setup

ClearOS 5.2 sebagai sistem operasi server.

Unduh: forum.clearos.or.id

Panduan OpenOffice.org 2:Bab 3 Writer

Ebook yang sama dari LIPI . Bab 3, mem-

bahas Writer. Bab ini membahas bullets and

numbering, outl ine numbering, search and

replace, pembuatan tabel, modifikasi tabel,

dan memformat teks dalam tabel.

Unduh: s.id/openofficeorglipi

Panduan OpenOffice.org 2:Bab 4 Writer

ROOTMAGZ 08/201 6 RubrikBuku

GLOSARIUM

ClearOS

Sistem operasi GNU/Linux yang

dikembangkan dari CentOS dan

RHEL, didesain untuk dipakai sebagai

server jaringan, dengan antarmuka

GUI berbasis web yang ramah peng-

guna.

OpenOffice.org

Sekumpulan software perkantoran

(selayaknya Microsoft Office) buatan

Sun Microsystem yang kini proyeknya

diambil al ih oleh Apache.

GNOME

GNU Network Object Model Environ-

ment. Desktop environment yang

dulunya dibuat sebagai reaksi ter-

hadap KDE, desktop environment

pertama, yang dibuat dari Qt Frame-

work pada saat itu. GNOME adalah

desktop environment yang sangat

dicintai pengguna GNU/Linux di se-

luruh dunia.

Panduan OpenOffice.org 2:Bab 1 Writer

Ebook karya Tim IGN 2006 ini sebetulnya

adalah satu buku lengkap (244 halaman)

mengenal OpenOffice.org 2.0. Buku ini

masih relevan untuk LibreOffice versi saat

ini . Ebook ini adalah bab pertama.

Unduh: s.id/openofficeorglipi

Panduan OpenOffice.org 2:Bab 2 Writer

Ebook yang sama dari LIPI . Bab kedua,

membahas Writer. Bab ini berbicara

mengenai formatting teks dan paragraf.

Termasuk spasi, kolom, indentasi, dan drop

caps.

Unduh: s.id/openofficeorglipi

Belajar Pemrograman PythonDasar

Ebook karya Ridwan Fajar dari POSS-UPI .

Ebook ini sepanjang 1 00+ halaman

mengajarkan dasar pemrograman Python.

Lingkungan yang dipakai adalah Ubuntu

GNU/Linux.

Unduh: poss.cs.upi.edu/download

Presentasi karya Ridwan Fajar dari POSS-

UPI ini berbicara memperkenalkan GNOME

kepada orang awam. Cocok dibaca peng-

guna pemula.

Unduh: poss.cs.upi.edu/download

Tahukah Anda?Step adalah Free Software berjenis simulasi fisika bagian dari KDE Education Project. Stepmerupakan salah satu dari sekian banyak program edukasi KDE. Ia berl isensi GNU GPL 2.

Tahukah Anda?Konversation adalah Free Software berjenis IRC client dari KDE. Konversation berl isensiGNU GPL 2. Logo Konversation seperti di samping.

POSS-UPI

Penggerak Open Source Software-

Universitas Pendidikan Indonesia. Se-

buah organisasi di Universitas Pen-

didikan Indonesia yang kegiatannya

mengedukasi masyarakat seputar

Open Source.

Ebook yang sama dari LIPI . Bab 4,

membahas Writer. Bab ini membahas

header-footer, cara mencetak dokumen

(printing), nomor halaman, page preview,

dan pengaturan khusus percetakan.

Unduh: s.id/openofficeorglipi

Pengenalan GNOMEDesktop Environment

Page 7: Rootmagz 082016

Proses penataan merupakan salah satu

langkah yang penting dalam menyusun suatu

dokumen (surat, buku, laporan, atau skripsi) .

Dalam proses ini melibatkan bermacam-macam

kegiatan seperti membuat kop (header) , mengatur fonta

dan paragraf, membuat daftar isi dan menambahkan

nomor halaman. LibreOffice Writer merupakan aplikasi

pengolah dokumen yang memil iki prinsip WYSIWYG

(What You See Is What You Get) sehingga pengguna

dapat menulis sekaligus mengedit dokumen seperti

tampilan sesungguhnya. Tidak akan menjadi masalah j ika

kita hanya perlu mengetik dokumen sederhana seperti

surat, namun akan menjadi pekerjaan yang melelahkan

jika digunakan untuk menyusun proyek dokumen yang le-

bih besar seperti laporan atau skripsi.

Fitur pengayaan merupakan fitur dasar yang dimil iki ham-

pir semua aplikasi pengolah dokumen supaya pengguna

dapat dengan mudah mengatur susunan dokumen. Fitur

pengayaan pada Writer terdiri atas :

• Pengayaan paragraf (paragraph style), mempengaruhi

seluruh paragraf.

• Pengayaan karakter (character style), mempengaruhi

seluruh teks dalam paragraf.

• Pengayaan halaman (page style), mempengaruhi format

halaman (margin, ukuran, layout, dan sebagainya).

• Pengayaan bingkai (frame style), mempengaruhi format

bingkai/frame pada halaman atau tabel.

• Pengayaan daftar (l ist style), mempengaruhi outl ine,

daftar nomor, dan bullet.

GLOSARIUM

Style & Formatting di LibreOffice Writer

NB: saya menggunakan Libreoffice versi 4.4.5 dalam

pembuatan tutorial ini .

Fungsi-fungsi

Pengayaan

Jendela pengayaan

dapat ditampilkan

dengan menekan

tombol F1 1 atau klik-

kiri pada tombol tool-

bar di sebelah kanan

atas.

Pengayaan Paragraf

(Paragraph Style)

Pengayaan paragraf

digunakan untuk

mengatur gaya para-

graf, terutama gaya

penulisan bab, posisi

tab, jarak spasi, dan

tentu saja jenis dan

ukuran fonta. Laman

pengayaan paragraf

dapat dibuka pada tombol pertama sebelah kiri setelah

membuka jendela pengayaan.

Pengayaan Karakter (Character Style)

Pengayaan karakter dapat digunakan untuk mengatur

format karakter lain. Jika kita membuka tab Pengayaan

Karakter akan kita dapati pi l ihan style sperti pengatur-

an karakter untuk bullet, nomor halaman, penulisan

rujukan/footnote, atau penulisan keterangan gam-

bar/caption.

Pengayaan Halaman (Page Style)

Pengayaan halaman dapat digunakan untuk menentukan yang

mana halaman sampul, halaman pengesahan, daftar isi , dan

halaman isi . Pengayaan ini terutama mengatur margin dan

format penomoran halaman (i , i i , i i i , . . . atau 1 , 2, 3, . . . ) . Bisa juga

digunakan untuk menentukan format header dan footer agar

dapat dibedakan antara halaman yang satu dengan yang

lainnya, namun saya belum pernah mencoba fitur tersebut.

Pengayaan Daftar (List

Style)

Pengayaan list dapat digun-

akan untuk mengatur

penataan daftar bahkan daftar

isi . Meskipun demikian,

penataan daftar isi juga dapat

menggunakan fungsi Libreof-

fice lainnya selain menggun-

akan pengayaan.

Penutup

Proses penataan dokumen merupakan proses yang penting ter-

utama dalam membuat suatu dokumen yang resmi. Menata dok-

umen menggunakan Libreoffice Writer akan menjadi sangat

mudah jika sudah mengenali fi tur pengayaan/style. Libreoffice

menawarkan berbagai macam gaya penataan termasuk meng-

gunakan fitur ini , namun jika sudah mengenali fi tur-fi tur lainnya

akan sangat mudah mengkolaborasikan fitur pengayaan dengan

fitur lain untuk memudahkan penataan dan mempercantik

tampilan dokumen.•

Header

Teks terpisah yang di letakkan di

bagian atas (head) halaman.

Jendela

Jendela (Bahasa Indonesia untuk

window) adalah isti lah di dalam

bidang GUI, untuk menyebut bingkai

grafis suatu program. Suatu jendela

ditayangkan ke layar oleh komponen

GUI yang bernama window manager.

Jendela ditandai dengan tiga tombol

kendali close, maximize, & minimize.

Caption

Teks singkat yang berada hampir

melekat pada suatu gambar (biasanya

di bawahnya) yang menjelaskan

gambar tersebut.

Fonta

Fonta (serapan Indonesia untuk font

dari Bahasa Inggris) , di dalam bidang

typesetting, adalah isti lah untuk

menyebut satu set ukuran, bobot, dan

gaya dari suatu typeface. Contoh

typeface adalah Liberation Sans,

sedangkan contoh font adalah

Liberation Sans Bold 1 2pt.

KPresenter adalah Free Software berjenis program presentasi dari KOffice. KPresenter turut dihentikanpengembangannya bersama berhentinya KOffice tahun 201 2. KPresenter berposisi seperti Impress di LibreOffice danStage di Call igra Suite. Logo KPresenter seperti di samping.

Tahukah Anda?

Aldi las Achmad Nursetyo <mail .aldi las@gmail .com>

ROOTMAGZ 08/201 6

Margin

Ukuran batas penulisan (kiri-bawah-

kanan-atas) pada suatu halaman

dokumen.

RubrikLibreOffice

www.linuxsupports.com

Artikel PemenangSayembaraPeriode II

Mengenal Pengayaan

1: Tombol untukmemunculkan jendela pengayaan

2: Tampilan Jendela Pengayaan

3: Pengayaan Paragrafuntukmengatur heading

4: List Style memungkinkanpenataan daftar lebih mudah

POSTERLAYANANMASYARAKAT

Page 8: Rootmagz 082016

ROOTMAGZ 08/201 6

Sebuah Penjelasan Sekaligus AjakanAde Malsasa Akbar <teknoloid@gmail .com>

MengapaRootmagzMemajang BannerODF/LibreOffice?

Jika pembaca Rootmagz perhatikan, sebenarnya Root-

magz sejak 02/201 5 sudah memajang banner-banner

ODF/LibreOffice seperti gambar di bawah. Banner-banner

itu terdiri dari ajakan menggunakan format ODT (LibreOf-

fice Writer dengan logo OpenOffice.org Writer) , format

ODS (LibreOffice Calc dengan logo OpenOffice.org Calc),

dan format ODP (LibreOffice Impress dengan logo Open-

Office.org Impress). Ketiganya berurutan mengajak

menggantikan format dokumen Microsoft DOCX, XLSX,

dan PPTX. Rootmagz memang sengaja memajangnya

untuk mengajak pembaca sekalian mengenal dan meng-

gunakan format dokumen tersebut.

Di dalam menggunakan GNU/Linux ada hal yang harus

diperhatikan, yakni Free Software dibuat untuk mengur-

angi ketergantungan kepada proprietary (proprietary,

bukan software berbayar) juga mengurangi ketergantun-

gan kepada paten software (singkat, sesuatu yang mem-

buat banyak developer di larang untuk membuat

software/fitur tertentu). Penggunaan Microsoft Office dan

format dokumen Microsoft "DOCX" (lebih tepatnya

OOXML) akan semakin meningkatkan ketergantungan-

ketergantungan tersebut, bukan menguranginya.

Sedangkan sedari awal platform GNU/Linux itu sendiri

dibuat sebaliknya. Hendaknya setiap orang yang telah

memutuskan menggunakan GNU/Linux atau setidaknya

memutuskan memakai software legal (mis. menginstal

Free Software di sistem operasi Windows) mengerti pent-

ingnya menggunakan format dokumen Open Document

Format (ODF) seperti yang dibawa oleh LibreOffice dan

OpenOffice.org.

Masalahnya, pengguna GNU/Linux yang baru-baru kenal,

tidak memahami permasalahan ini . Banyak dari mereka

masih berkompromi dengan format "DOCX" (OOXML)

bahkan tanpa mereka sadari mereka mengirim attachment

email dengan format "DOCX" ke para pengguna

GNU/Linux, yang DOCX itu sendiri tidak kompatibel

dengan Free Software di GNU/Linux. Kami tidaklah mam-

pu melarang keputusan pengguna, tetapi kami men-

gingatkan bahwa asal muasal GNU/Linux tidaklah pada

proprietary dan tidak pada paten software. Maka sudah

selazimnya pengguna GNU/Linux menggunakan format

dokumen ODF. Di situlah mengapa kami memuat banner-

banner ODF/LibreOffice.

Kami mengajak setiap pengguna (perusahaan, uni-

versitas, UKM, individu) untuk menggunakan LibreOffice

di semua sistem operasi. Kami mengajak semua pihak

untuk menggunakan format dokumen ODF (ODT, ODS,

ODP). ODF kompatibel dengan semua software,

sedangkan OOXML hanya kompatibel sempurna dengan

produk Microsoft. Gunakan format dokumen ODF,

walaupun Anda menggunakan Microsoft Office (karena

versi 2007 ke atas mampu menanganinya). Dukung

penggunaan format dokumen ODF.

Referensi

https://l inuxdreambox.wordpress.com/201 6/01 /1 0/support-

open-document-format

RubrikUtama

Page 9: Rootmagz 082016

Majalah ini dibuat dengan free software (Scribus,

Inkscape, GIMP, Kate, KDE, Ubuntu). Majalah ini

dibuat untuk memacu kontribusi masyarakat

Indonesia dalam hal media massa digital untuk

Linux. Mayoritas penyebutan Linux di sini adalah

alias untuk GNU/Linux. Semua ini di lakukan demi

mengurangi pembajakan perangkat lunak di

Indonesia. Tertanggal 1 9 januari 201 6.

Kontak RedaksiAde Malsasa Akbar

desaininkscape.wordpress.com

teknoloid@gmail .com

KontributorAry Aldatama <ary.aldatama@gmail .com>

Spesifikasi MajalahFonta: FreeSans, Droid Sans

Fonta Logo: Bitsumishi

Dimensi: A4 Landscape

Ikon: atribusi terlampir

Gambar kover: atribusi terlampir

TentangROOTMAGZ

This work is l icensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 3.0 Unported License(http://creativecommons.org/l icenses/by-sa/3.0/)

Lisensi

ROOTMAGZ 08/201 6

"photo-1 41 7870839255-a23faa90c6b0.jpeg" "Kover

Rootmagz 08/201 6" oleh Unsplash

https://unsplash.com/l icense di l isensikan sebagai Public

Domain http://creativecommons.org/publicdomain/zero/1 .0/.

"534px-KWord_Application_Logo.svg.png" "61 3px-

KSpread_Application_Logo.svg.png" "800px-

KPresenter_Application_Logo.svg.png" "439px-

Kivio_Application_Logo.svg.png" oleh KOffice Team -

Sumber:

https://en.wikipedia.org/wiki/Fi le:KSpread_Application_Logo.s

vg. Di l isensikan di bawah CC BY 2.5 melalui Commons -

https://commons.wikimedia.org/wiki/Fi le:KSpread_Application

_Logo.svg

"utilities-terminal.png" "konversation.svg" "step.svg"

"computer.svg" "Oxygen Icon" oleh Oxygen Project.

Di l isensikan di bawah GNU LGPL v3 . Situs Oxygen Project

http://www.kde.org, situs LGPL v3

http://www.gnu.org/copyleft/lesser.html. Boleh didistribusikan

ulang di bawah LGPL v3.

"libreoffice-writer.png" oleh The Document Foundation di

https://wiki .documentfoundation.org/Gallery_Icons. Merek

dagang dipegang oleh The Document Foundation.

Di l isensikan di bawah CC BY-SA 3.0 Unported, GNU LGPL

3+, dan MPL 1 .1 .

"Scribus logo" oleh penggunggah asli Portablej im pada

English Wikipedia - Ditransfer dari en.wikipedia ke Commons

oleh IngerAlHaosului menggunakan CommonsHelper. .

Di l isensikan sebagai GPL melalui Commons -

https://commons.wikimedia.org/wiki/Fi le:Scribus_logo.svg#/m

edia/Fi le:Scribus_logo.svg

AtribusiLisensi