perancangan sistem informasi nilai …repository.amikom.ac.id/files/publikasi_09.12.3849.pdfarpanet...

19
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI SISWA BERBASIS WEBSITE DI SMA SANTA MARIA REMBANG NASKAH PUBLIKASI diajukan oleh Ganang Roga Atgira 09.12.3849 kepada SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER AMIKOM YOGYAKARTA YOGYAKARTA 2013

Upload: doanhanh

Post on 09-Apr-2019

220 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI SISWA BERBASIS WEBSITE DI SMA SANTA MARIA REMBANG

NASKAH PUBLIKASI

diajukan oleh

Ganang Roga Atgira

09.12.3849

kepada SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

AMIKOM YOGYAKARTA YOGYAKARTA

2013

Page 2: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan
Page 3: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

STUDENT INFORMASION SISTEM DESIGN BASED WEBSITE VALUE IN HIGH SCHOOL SANTA MARIA REMBANG

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI SISWA BERBASIS WEBSITE DI SMA SANTA MARIA REMBANG

Ganang Roga Atgira Ema Utami

Jurusan Sistem Informasi STMIK AMIKOM YOGYAKARTA

ABSTARCT

In the beginning the use of the internet can only be accessed by specific users who usually only derdapat in urban areas only. Now the internet is not a thing that is familiar among the public at large, but it has already become one of the need to get information. The use of the internet is now used not only by business person or organiasasi, in the world of internet pendidiakan was no stranger anymore and has already become one of the necessities for students as well as teachers in search of learning material. In addition, the internet can also serve as a promotional event at once as the media information for people who want to know more fully tetntang establishments or institutions, especially on SMA Santa Maria Rembang. With the growing Internet in Indonesia, the current school Website is a means that is very important at this time. Because the web is a fairly complete the students or the wider community with easy access to all the information you need quickly. This can be seen with the development of the existing information on the flagship schools.

Keywords: Website, internet, information, education

Page 4: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

1. Pendahuluan

Informasi merupakan salah satu kebutuhan masyarakat yang sangat

penting di era teknologi dan globalisasi ini.Informasi berkembang begitu pesat

karena ditunjang dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih.

Perkembangan teknologi informasi memberikan banyak keuntungan bagi

masyarakatdalam meningkatkan efektifitas dan keefesienan setiap melakukan

pekerjaannya. Teknologi informasi menawarkan kemudahan serta ketepatan

dalam mendapatkan suatu informasi.Komputer merupakan salah satu sarana

pengolahan dan penyajian informasi tersebut.Penggunaan komputer sangat

mudah dengan adanya industry hardware (perangkat keras) dan software (piranti

lunak)sebagai pendukung pengolahan data menjadi suatu informasi.

Penggunaan komputer telah berkembang menjadi sebuah sarana

komunikasi dan edukasi yang paling cepat saat ini, termasuk dalam proses

belajar-mengajar disekolah. Dewasa ini perkembangan informasi diikuti pula

dengan perkembangan teknologi yang salah satunya adalah internet.Dengan

internet, semua informasi dapat diperoleh dengan cepat dan biaya yang

terjangkau tanpa dibatasi oleh waktu dan tempat.Berbagai kemudahan yang

diberikan oleh internet menyebabkan pertumbuhan pemakai internet semakin

pesat dan menunjukkan adanya gejala awal perpindahan pola hidup masyarakat

ke era digital.

SMA Santa Maria Rembang merupakan salah satu instansi pendidikan

yang selama ini melakukan penyimpanan data siswa dan guru atau akademiknya

masih dilakukan secara manual. Penyimpanan data secara manual kurang efektif

dan efisien karena dalam pencarian data bisa memakan waktu yang cukup

lama.Pencarian data yang lama dapat meningkatkan kelelahan bagi pencari data

baik kepala sekolah, guru, tata usaha dan tenaga lainnya.Selain itu,

penyimpanan data secara manual dapat menyebabkan data rusak dan mudah

hilang.

Maka untuk membantu agar suatu pengolahan dan pemrosesan data

dapat berjalan lebih cepat serta meminimalisir kesalahan-kesalahan yang dibuat

oleh manusia (Human Eror) maka setiap organisasi termasuk sistem

penyimpanan data siswa dan guru di Sekolah berusaha menggunakan perangkat

yang mampu membantu dalam melaksanakan pekerjaan tersebut, yakni dengan

menggunakan media komputerisasi.

Page 5: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

Berdasarkan pemaparan tersebut, penulis memiliki peluang untuk mengganti

sistem yang lama dengan sistem yang baru dengan membuat “Perancangan

Sistem Informasi Nilai Siswa Berbasis Website Di SMA Santa Maria

Rembang”, dengan adanya sistem baru ini diharapkan dapat membantu semua

pihak yang ada disekolah dalam melakukan pengelolahan dan penyimpanan

data nilai siswa. Sehingga dapat meminimalisir kesalahan pengolahan data,

mencari data dalam waktu singkat, menyimpan data secara aman tanpa perlu

khawatir akan kerusakan atau kehilangan data, serta menampilkan informasi

secara tepat dan akurat.

2. Landasan Teori

2.1 Konsep Dasar Sistem

2.1.1 Pengertian Sistem

Definisi sistem dibedakan menjadi dua kelompok pendekatan yaitu

menekankan pada prosedurnya dan yang menekankan pada komponen atau

elemenya.Pendekatan sistem yang lebih menekankan pada prosedur

menjelaskan bahwa “Sistem adalah suatu jaringan kerja dari prosedur-prosedur

yang saling berhubungan, berkumpul bersamauntuk melaksanakan suatu

kegiatan atau untuk menyelesaikan suatu sasaran tertentu”(Gordon B. Davis,

1974).

2.1.2 Karakteristik Sistem

Menurut Al Fatta, Untuk memahami atau mengembangkan suatu sistem,

maka perlu membedakan unsur-unsur dari sistem yang membentuknya. Berikut

adalah karakteristik sistem yang dapat membedakan suatu sistem dengan sistem

lainnya :

1. Komponen (Component)

2. Batasan (Boundary)

3. Lingkungan Luar (Environment)

4. Penghubung (Interface)

5. Masukan (Input)

6. Pengolahan (Process)

7. Keluaran (Output)

8. Sasaran atau Tujuan (Objective Goal)

2.2 Teknologi Internet

2.2.1 Pengertian Internet

Page 6: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

Menurut Sutarman (2003, p4) Internet adalah hubungan berbagai

komputer dan berbagai tipe komputer yang membentuk sistem jaringan yang

mencakup seluruh dunia (jaringan global) dengan melalui jalur komunikasi

seperti telepon, wireless, dan lainnya.

2.2.1.1 Sejarah Internet

Menurut Sutarman (2003, p1), pada awalnya internet berasal dari

ARPAnet yang dibangun oleh Advanced Research Project Agency (ARPA).

ARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh

Departemen Pertahanan Amerika Serikat atau Departement of Defense (DoD)

pada tahun 1969 yang bertujuan untuk mengembangkan aturan komunikasi data

antar komputer yang bekerja secara transparan, melalui bermacam-macam

jaringan komunikasi data yang terhubung satu dengan lainnya dan tahan

terhadap berbagai gangguan (bencana alam, serangan nuklir, dan lain-lain).

2.2.1.2 Transmission Control Protocol / Internet Protocol (TCP/IP)

Menurut Purbo et al, protokol merupakan peraturan yang menentukan

bagaimana cara agar komputer untuk dapat saling berkomunikasi di dalam

jaringan, fungsinya mirip dengan bahasa

2.2.2 World Wide Web (WWW)

Web merupakan sistem yang menyebabkan pertukaran data di internet

menjadi mudah dan efisien.(hunson, 2000, p4)

2.2.3 Istilah Internet

2.2.3.1 HTML (Hypertext Markup Language)

HTML merupakan halaman yang berada pada suatu situs internet atau web.

HTML merupakan metode yang menautkan (link) satu dokumen ke dokumen lain melalui

teks.(Lia Kuswayanto)

2.2.3.2 HTTP (Hypertext Transfer Protocol )

Menurut Sutarman (2003, p5), HTTP adalah suatu protokol yang menentukan

aturan yang perlu diikuti oleh web browser dalam meminta atau mengambil suatu

dokumen dan oleh web server dalam menyediakan dokumen yang diminta oleh web

browser.

2.3 Alat Bantu Perancangan Sistem

2.3.1 Pengertian Data

Data adalah komponen yang paling penting dalam Database

Management System, berasal dari sudut pandang userakhir.Data bertindak

sebagai jembatan yang menghubungkan antara mesin dengan user. (Connolly

and begg, 2005)

Page 7: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

2.3.2 Pengertian Data Flow Diagram (DFD)

Data Flow Diagram (DFD) menurut Jogiyanto Hartono adalah : Data Flow

Diagram yang menggunakan notasi simbol untuk menggambarkan arus data system.

(Jogiyanto Hartono, 2005

2.3.3 Flow Chart

Menurut Jogiyanto (2005:802) ”Bagan alir program (program flowchart)

merupakan bagan alir yang mirip dengan bagan alir sistem, yaitu untuk menggambarkan

prosedur di dalam sistem”.

2.3.3 Flow Chart

Menurut Jogiyanto (2005) ”Bagan alir program (program flowchart) merupakan

bagan alir yang mirip dengan bagan alir sistem, yaitu untuk menggambarkan prosedur di

dalam sistem”.Pengujian Alfa biasanya hanya untuk.

2.4 Konsep Dasar Informasi

2.4.1 Pengertian Informasi

Informasi adalah data yang telah diolah menjadi sebuah bentuk yang

berarti bagi penerimaanya dan bermanfaat dalam pengambilan saat ini atau

mendatang (Davis, 1995).

2.4.2 Kualitas Informasi

Jhon Bruch dan Gary Grutnitski menyebutkan adanya tiga pilar utama

yang menentukan kualitas dari suatu informasi (Quality of Information) yaitu

akurasi, ketepetan waktu dan relevansi

2.5 Konsep Dasar Sistem Informasi

2.5.1 Pengertian Sistem Informasi

Menurut Robert A. Leitch dan K. Roscoe Devis definisi dari sistem

informasi adalah adalah suatu sistem di dalam suatu organisasi yang

mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi,

bersifat manajerial dan kegiatan strategi dari suatu organisasi, menyediakan

kepada pihak luar akan laporan-laporan yang diperlukan (Jogiyanto, 1995)

2.5.2 Komponen Sistem Informasi

Menurut (Leitch dan Davis) “Sistem informasi adalah suatu sistem di

dalam suatu organisasi yang mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi

harian, mendukung operasi, bersifat menejerial dan kegiatan strategi dari suatu

organisasi dengan menyediakan pihak luar tertentu dengan laporan – laporan

yang diperlukan.

Page 8: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

2.5.3 Pengartia Normalisasi

Menurut Marlinda (2004:115) normalisasi merupakan ”proses

pengorganisasian file untuk menghilangkan grup elemen yang berulang menjadi

tabel-tabel yang menunjukkan entity dan relasinya”.

2.6 Bahasa Pemograman

2.6.1 PHP (Pre Hypertext Processor)

PHP merupakan skrip yang dijalankan di server, dimana kode yang

menyusun program tidak perlu diedarkan ke pemakai sehingga kerahasiaan kode

dapat dilindungi.( Abdul Kadir, 2002)

2.6.2 MySQL

MySQL adalah sebuah sistem manajemen database relasi (relational

database management system) yang bersifat “terbuka” (open source). Terbuka

maksudnya adalah MySQL boleh di-download oleh siapa aja, baik versi kode

program aslinya (source code program) maupun versi binernya (execute

program) dan bisa digunakan secara gratis (relatif) baik untuk dimodifikasi sesuai

dengan kebutuhan seseorang maupun maupun sebagai suatu program aplikasi

komputer. (arbie, 2004)

2.7 Tinjauan Umum

2.7.1 Sejarah SMA Santa Maria Rembang

SMA Santa Maria Rembang berdiri pada tanggal 27 september 1981

diatas lahan 1.5ha, mulai beroperasi pada tahun 1982. Pada awal berdirinya,

SMA Santa Maria Rembanghanya memiliki 2 gedung utama yang terdiri dari

ruang kepala sekolah, ruang tata usaha (TU), dan 5 kelas dengan menempati

gedung sekolah.SMA Santa Maria Rembangmulai bersaing dengan sekolah

negeri dan swasta. Semakin banyaknya lembaga pendidikan sejenis baik yang di

kelola oleh pemerintah maupun swasta, tidak menjadikan sekolah yang telah

teruji 31tahun ini melemah,semakin banyak persaingan justru semakin memacu

untuk meningkatkan mutu. SMA Santa Maria Rembangmulai berkembang sedikit

demi sedikit agar menjadi sekolah terbaik dan terpaforit di kab. Rembang pada

khususnya.

SMA Santa Maria Rembang pada tahun ajaran 2011-2012 telah memiliki

20 ruangan. Dari 20 ruangan tersebut terdiri dari 1 ruang kepala sekolah, 1 ruang

guru, 1 ruang tata usaha, 10 ruang kelas, dan selebihnya merupakan ruang

pelengkap atau fasilitas lainnya. Selain itu juga SMA Santa Maria

Kab.Rembangterbagi 3 tingkatan kelas yaitu kelas X terdapat 2 kelas, kelas XI

terdapat 3 kelas (1 kelas XI IPA dan kelas 2 XI IPS),dan kelas XII 3 kelas (1

Page 9: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

kelas XII IPA dan 2 kelas XII IPS), dengan total siswa secara keseluruhan yaitu

165siswa. Sedangkan jumlah guru yang mengampu 19 guru dan 2tenaga

administrasi.

2.7.2 Visi Dan Misi

Adapun Visi Dan Misi SMA Santa Maria Rembang adalah :

1. Visi

Ingin mewujudkan sekolah yang Berkarakter kasih dan berpretasi dalam

segala bidang

2.Misi

1. Menumbuhkan kebiasaan rasa saling meghargai, jujur, disiplin, santun

antar sesama pembina bimbingan dan keteladanan.

2. Melaksanakan proses pembelajaran dan bimbingan dengan intensif dan

bervariasi sehingga mampu memberikan tingkat penguasaan materi

yang optimal.

3. Menumbuhkan semangat kepercayaan dan kemampuan pada diri sendiri

sehingga menimbulkan motivasi untuk dapat berprestasi semaksimal

mingkin.

4. Membantu siswa menggali bakat dan minat yang dimiliki baik dalam

bidang seni, maupun olah raga sehingga menjadikan siswa memiliki

prestasi yang membanggakan.

2.7.3 Sturktur Organisasi

Gambar 2.3 Struktur organisasi

Page 10: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

3. Analisis Dan Perancangan Sistem

3.1 Analisis Sistem

3.1.1 Analisis Kelemahan Sistem

Analisis yang digunakan untuk mengidentifikasi masalah pada SMA Santa

Maria menggunakan analisis PIECES (Performance, Information,Economic, Control,

Efficiency, Services). Hasil dari analisis ini nantinya dapatdigunakan sebagai dasar atau

acuan dalam memperoleh solusi dari permasalahan.

3.1.1.1 Analisis Kinerja (Performance)

Dari hasil pengamatan diperoleh kelemahan kinerja pada SMA Santa Maria

Rembang dalam memproses pengolahan data siswa dan guru masih kurang efektif

ditinjau dari troughput dan respon time hal ini dapat dilihat dari segi :

3.1.1.2 Analisis Informasi (Information)

Informasi merupakan salah satu faktor yang penting pada sebuah sistem.Di SMA

Santa Maria Rembang informasi diolah oleh sistem yang lama atau manual.

3.1.1.3 Analisis Ekonomi (Economy)

Dengan adanya sistem ini dapat menekan kenaikan biaya yang terjadi.

Banyaknya permasalahan yang tidak dapat ditangani dalam waktu cepat dan dengan

dana yang terbatas. Berdasarkan penilaian secara ekonomis maka sistem mampu

meningkatkan keuntungan pada SMA Santa Maria. Dari hasil pengamatan diperoleh :

3.1.1.4 Analisis Kontrol (Control)

Pengendalian atau control dalam sebuah sistem sangat diperlukan

keberadaannya untuk menghindari dan mendeteksi secara dini terhadap

penyalahgunaan atau kesalahan sistem serta untuk keamanan data dan informasi,

sehingga menimbulkan beberapa masalah.

3.1.1.5 Analisis Efisien (Enfficiency)

Efisiensi sering dihubungkan dengan bagaimana sumber daya digunakan

dengan pemborosan yang paling minimum. Dari hasil pengamatan pada sistem yang

sedang berjalan dapat dinilai bahwa :

3.1.1.6 Analisis Pelayanan (Service)

Analisis pelayanan yaitu peningkatan terhadap pelayanan yang diberikan oleh

sistem. Pelayanan dari segi informasi mempunyai sasaran bagi pihak sekolah, siswa,

ataupun pihak luar. Sehingga pelayanan perlu ditingkatkan dengan sistem yang baru

diharapkan pelayanan informasi dapat dilakukan secara tepat dan berkualitas sistem

lama mempunyai kelemahan antara lain:

33

Page 11: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

3.1.2 Analisis Kebutuhan Sistem

Tujuan dari perancangan dan pengembangan sistem adalah dapatmeningkatkan

kualitas informasi dan pelayanan yang diberikan melalui sistemyang dapat dengan

mudah di akses dan di operasikan.Sistem perlu ditunjangdengan teknologi yang

memadai diantaranya perangkat keras dan perangkat lunakagar sistem dapat berfungsi

sesuai dengan kebutuhan.

3.1.2.1 Kebutuhan Perangkat Keras

SMA Santa Maria telah memiliki satu unit komputer yang dapatdigunakan untuk

pengoprasian sistem. Spesifikasi perangkat keras tersebutsebagai berikut:

1. Prosesor Intel Core 2 Duo

2. Memori 2014MB RAM

3. Hard Disk 320 GB

4. Monitor CRT 16”

5. Keyboard

6. Mouse

3.1.2.2 Kebutuhan Perangkat Lunak

Perangkat lunak yang telah dimiliki Santa Maria:

1. Sistem Operasi : Windows 7Ultimate 32 Bit

2. Browser : Mozilla Firefox, Opera

Perangkat lunak yang belum dimiliki dan dibutuhkan sistem:

1. App server : XAMPP (Apache dan MySQL)

3.1.2.3 Kebutuhan Informasi

Kebutuhan informasi diantaranya :

1. Sistem mampu menyediakan dan menyampaikan informasi dengancepat dan

akurat

2. Sistem dapat dijadikan media promosi yang handal dan mampumenjangkau

secara global

3. Sistem dapat dijadikan sarana publikasi artikel

4. Sistem dapat digunakan untuk berinteraksi secara langsung denganuser

5. Informasi mengenai produk dan layanan yang ada pada perusahaaansecara

menyeluruh

6. Informasi promosi yang dilakukan perusahaan

3.1.2.4 Kebutuhan Pengguna (User)

Untuk mewujudkan sistem ini maka diperlukan seorang analisis dan programer

pada tahapan pembuatan. Adapun tugasnya adalah :

1. Admin : mengurusi sistem secara keseluruhan.

Page 12: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

2. Programer : Bertanggung jawab mengimplementasikan perancangan dari analisis

kedalam benruk program dan aplikasi secara keseluruhan.

3. Analisis : Seseorang yang bertanggung jawab atas penelitian, perancangan, dan

merekomendasikan pemilihan perangkat lunak dan sistem yang paling sesuai

dengan kebutuhan.

4. User (Siswa, Guru da pengunjung biasa) : Pihak yang menggunakan sistem ini

berdasarkan kebutuhan masing-masing.

3.1.3 Kelayakan Ekonomi

1. Analisis Biaya dan Manfaat

Tujuan dari analisis biaya dan manfaat adalah untuk memberigambaran

mengenai biaya dan manfaat dari sistem yang dibangun,gambaran inilah menjadi

pertimbangan kelayakan sistem yang dibangun.

2. Analisis Payback (Payback Period)

Metode yang menilai jangka waktu investasi tersebut dapat kembalidengan

aliran-aliran kas yang masuk

3. Metode Pengembalian Investasi (ROI)

Metode ini adalah metode yang mengukur besarnya keuntungan dan

manfaat yang bisa diperoleh selama periode waktu yang ditentukan.

4. Metode Nilai Sekarang Bersih (Net Present Value = NPV)

Metode ini memperhatikan nilai sekarang dari penerimaan dan pengeluaran

uang yang akan didapat pada tahun mendatang.

3.2 Perancangan Sistem

Sistem ini dirancang guna memenuhi kebutuhan sekolah yang tidak bisa

dilakukan sistem lama.Website ini terdiri dari tiga halaman utama yaituhalaman

Administrator, Siswadan User.Halaman administrator memiliki hakakses penuh terhadap

website disini administrator dapat memantau seluruhaktifitas halaman website dan

memiliki hak untuk merubah, menambah ataupunmengurangi informasi didalam website.

Halaman siswaadalah halaman dimanasiswatelah didaftarkan sebagai member oleh

pihak sekolah, dihalaman ini siswadapat melakukan proses update informasi identitas,

men-downloadmateripelajaran,danjugamelihatnilai.

Page 13: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

3.2.1 Perancangan Proses

3.2.1.1 Flowchart

Gambar 3.1 Flowchart Siste

3.2.1.2 DFD

1. Context Diagram

Gambar 3.2 Context Diagram

Page 14: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

2. DFD Level 0

3. DFD Level 1

Gambar 3.4 DFD Level 1

Gambar 3.3 DFD Level 0

Page 15: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

3.2.2 Perancangan Basis Data

3.2.2.1 ERD

Gambar 3.5 ERD Relasi Table

3.2.2.2 Relasi Tabel

Gambar 3.6 Relasi

Page 16: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

3.3 Perancangan Antarmuka

Perancangan halaman web digunakan sebagai dasar dalam membuat sebuah

antar muka (interface) yang akan mewakili tampilan dari website yang akan dibuat.

Berikut adalah rancangan tiap–tiap halaman untuk pengguna web ini.

4. Implementasi Dan Pembahasan

4.1 Implementasi

Setelah tahap analisis dan perancangan dilakukan maka tahap selanjutnya yang

dilakukan adalah tahap implementasi terhadap hasil analisis danperancangan sistem.

Implementasi dari hasil analisis dan perancangan yang telahdilakukan meliputi

implementasi disain interface, implementasi basis data, ujicobasistem dan program,

manual program, manual instalasi dan pemeliharaan sistem.

4.1.1 Implementasi Disain Interface

Implementasi disain interface pada sistem ini terdapat empat jenisinterface yang

memiliki tujuan masing-masing, interface ini terdiri dari interfacepengunjung, member,

admin dan user.

4.1.1.1 Interface pengunjung

Interface pengunjung ini adalah interface halaman utama website, ketikapertama

kali website dibuka maka akan menampilkan halaman ini. Pada interfacepengunjung ini

terdapat modul home, detil berita, profil, sejarah, struktur organisasi, visi dan misi, karya

siswa, guru, organisasi.

4.1.1.2 Interface Member

Interface member adalah interface yang tersedia untuk member, disinimember

dapat melakukan edit profil dan edit galeri foto. Interface member terdiridari form login,

modul profil member sebagai halaman utama, modul edit profil,modul tambah galeri dan

modul edit galeri.

4.1.1.3 Interface Admin

Interface admin adalah interface yang memiliki modul yang sangatlengkap

dimana admin dapat mengontrol semua aktifitas yang terjadi. Di interfaceadmin ini

terdapat modul-modul utama, pada modul-modul utama ini terdapatmodul yang

membantu menjalankan eksekusi perintah admin. Pada interfaceadmin terdapat form

login, menu home sebagai menu utama admin, modul user,manajemen user, manajemen

modul, halaman statis, sub menu, berita, info, download, data guru, data karyawan, data

siswa, data alumni, karya siswa, album gallery, gallery, akhir tahun, slider, pelajaran,

nilai.

4.1.2 Implementasi Basis Data

Implementasi basis data menggunakan perangkat lunak phpMyAdmin3.2.0.1

Page 17: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

Gambar 4.1 Tampilan phpMyAdmin

4.1.3 Ujicoba Sistem dan Program

Ujicoba sistem dan program bertujuan untuk mengetahui hasil

implementasi sistem yang dilakukan, salah satu tujuan pengujian ini

mengetahui apakah setiap fungsi pada sistem telah sesuai dengan yang

diharapkan dan tidak terdapat kesalahan dalam implementasinya.

Pengujian terhadap sistem ini menggunakan black box testing.

Tujuan pengujian menggunakan black box testing ini adalah untuk

mengetahui apakah program telah memenuhi kebutuhan pada

spesifikasi sistem yang dibangun, pengujian ini dilakukan dengan

mengeksekusi modul kemudian diamati apakah hasil dari eksekusi itu

sesuai dengan proses yang diinginkan.

Tabel 4.1 Pengujian Black Box Testing

No Pengujian Hasil yang diharapkan Hasil tes

1 Form login admin, user,guru,

dan siswa

admin, user,guru, dan

siswadapat melakukan login

Berhasil

2 Modul admin, user,guru, dan

siswa

admin, user,guru, dan

siswadapat mengakses modul

masing-masing

Berhasil

3 Fungsi-fungsi yang terdapat

di modul

admin, user,guru, dan

siswaberhasil mengeksekusi

setiap fungsi yang tersedia

Berhasil

4.1.4 Pemeliharaan Sistem

Pemeliharaan sistem harus dilakukan guna menjaga performa sistem

dapatberjalan dengan baik. Pemeliharan sistem ini diantaranya backup data

secaraberkala guna menjaga keamanan data, menyisakan space/ruang data

Page 18: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

ataumenambah space untuk keperluan penyimpanan data, penambahan bandwidthuntuk

keperluan akses data.

5. Penutup

5.1 Kesimpulan

Hasil pembahasan materi-materi yang telah dilakukan pada bab-

babsebelumnya laporan skripsi dengan judul “Perancangan Sistem Informasi Nilai

Siswa Berbasis Website Di SMA Santa Maria Rembang” secara umum dapat

diambil kesimpulan sebagaiberikut:

1. Tujuan dibangunnya sistem informasi berbasis website ini adalahuntuk

membangun sistem informasi nilai siswa berbasis website di SMA Santa Maria

Rembang yang dinamis.

2. Website ini dapat menambah efektifitas dan memperluas jangkauan

penyampaian informasi sekolah dan berfungsi sebagai sistem informasi nilai

siswa yang dinamis dan interaktif.

3. Pelayanan dan penyampaian informasi kepada siswa menjadilebih baik.Dari

poin-poin diatas dapat disimpulkan bahwa sistem yang dibangun inisudah

memenuhi kebutuhan sekolah.

5.2 Saran

Setelah melakukan evaluasi terhadap sistem ini terdapat saran-saran

gunapengembangan sistem ini kedepannya. Saran-saran yang bisa digunakan

sebagaiberikut:

1. Menambahkan fasilitas chating atau forum antar siswa, fasilitasini berguna ketika

siswa menginginkan saran atau memberiapresiasi kepada siswa satu kelasnya

lainnya.

2. Melakukan peremajaan fungsi dan tampilan website sesuai dengan

perkembangan teknologi website.

Page 19: PERANCANGAN SISTEM INFORMASI NILAI …repository.amikom.ac.id/files/Publikasi_09.12.3849.pdfARPAnet merupakan jaringan penelitian dan pertahanan yang dibuat oleh Departemen Pertahanan

DAFTAR PUSTAKA

Al Fatta, Hanif. 2007. Analisis & Perancangan Sistem Informasi untukKeunggulan

Bersaing Perusahaan & Organisasi Modern, Yogyakarta: Andi.

Arbie.2004. Manajemen Database dengan MySQL. Yogyakarta: Andi.

Connolly, Thomas and E Carolyn Begg,. 2008, Business Database Systems. New York:

Addison Wesley

Davis, Gordon B. 1995. Sistem Informasi Manajemen. Jakarta: PT. Pustaka Binaman.

Pressindo

Diar, Puji Oktavian. 2010. Programmer Jempolan Menggunakan PHP. Yogyakarta:

MediaKom

Hanson, Ward. 2000. Pemasaran internet. Jakarta: Principlesof Internet Marketing

HM, Jogiyanto. 2005.Analisis dan Desain. Yogyakarta: Andi

Kadir, Abdul. 2003. Pemrograman Web Mencakup: HTML, CSS, JAVASCRIPT

& PHP. Yogyakarta: Andi.

Kuswayanto, Lia. 2006. Mahir dan Terampil Berkomputer. Yogyakarta: Andi.

Mcleod,Ray Jr. 1995. Sistem Informasi Manajemen. Jakarta : PT.Prenhalindo

Robert K. Leitch and K. Roscoe Davis. 1983. Accounting Information Systems. New

Jersey: Prentice-Hall

Sutarman. 2003. Membangun Aplikasi Web dengan PHP dan MySQL. Yogyakarta:

Graha Ilmu.